8 Cara dan Tips Mulai Bisnis Cucian Motor Serta Resikonya

Bisnis cuci motor bisa dibilang menjadi usaha yang tak akan pernah ketinggalan zaman. Usaha yang satu ini, memiliki profit yang cukup menjanjikan. Bagi yang baru memulai usaha ini dengan skala kecil, tidak perlu banyak modal yang dikeluarkan.

Paling tidak, Sedulur memiliki tempat strategis, alat untuk mencuci motor, hingga shampo motor. Kira-kira apa saja sih yang harus Sedulur ketahui sebelum membangun bisnis di bidang ini? Berikut ulasan lengkapnya.

BACA JUGA : Kenali Tanaman Porang, Manfaat & Cara Budidaya Untuk Bisnis

Sekilas usaha cuci motor

Modal Tak Besar, Peluang Usaha Cuci Motor dan Mobil
Wahana Motor

Pandemi Covid-19 tenyata telah berdampak pada segala bidang salah satunya adalah ekonomi. Banyak orang mengalami PHK atau pemutusan hubungan kerja sehingga pengangguran pun merajalela.

Alhasil, banyak perusahaan sudah gulung tikar karena tidak sanggup membiayai karyawan. Meski demikian, bukan berarti tidak ada cara untuk menyambung hidup. Selama pandemi, banyak usaha mulai bermunculan salah satunya usaha di bidang pencucian motor.

Usaha ini cukup menjanjikan karena berkaitan dengan mobilitas masyarakat yang selalu bepergian menggunakan kendaraan seperti motor atau mobil. Terkait tempat cuci motor terdekat biasanya selalu identik dengan mobilitas kendaraan umum seperti motor atau mobil.

Sebab, pada lokasi tersebut,  seorang pengusaha cuci motor bisa meraup omzet ratusan ribu hingga puluhan juta. Mengutip dari laman Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia, Gaikindo.or.id menuliskan tahun 2019, jumlah kendaraan di Indonesia naik bertambah dengan total 133.617.012 unit atau sama dengan meningkat 5,3 persen. 

Sehingga sangat menguntungkan sekali bagi mereka yang sedang memulai bisnis di bidang cuci kendaraan seperti motor atau mobil. Sebelum benar-benar menggeluti usaha ini, ada baiknya Sedulur wajib mengetahui apa aja yang harus ada dalam usaha ini.

BACA JUGA : Franchise: Bisnis Terlaris 2023, Bagaimana Skema & Cara Kelolanya

Tips dan cara memulai usaha cuci motor

Dari penjelasan di atas, Sedulur bisa membayangkan bagaimana peluang dan prosepek dari bisnis jasa mencuci motor satu ini. Salah satu penjelasan mengapa cuci motor menjadi sebuah prospek bisnis yang menjanjikan adalah karena jumlah konsumennya yang tinggi.

Pengguna kendaraan pribadi di Indonesia tidak bisa dihitung, ditambah lagi mencuci motor merupakan kegiatan yang membutuhkan waktu luang yang lama. Oleh karena itu, biasanya pengguna motor lebih memanfaatkan jasa cuci motor.

Selain tidak perlu mengeluarkan tenaga, motor menjadi lebih bersih pun menjadi jaminan. Nah, bagi Sedulur yang ingin membuka usaha ini, berikut ini langkah yang bisa Sedulur lakukan, yaitu:

1. Siapkan modal usaha cuci motor

Modal Tak Besar, Peluang Usaha Cuci Motor dan Mobil

Kompas

Hal yang paling utama sebelum membuka usaha ini adalah pastikan Sedulur memiliki modal yang cukup. Tidak perlu banyak-banyak untuk memulai usaha ini. Cukup menyiapkan modal awal sebesar  Rp 7,5 juta – Rp 8,5 juta, belum termasuk biaya tempat. Sementara itu jika Sedulur sudah memiliki lahan yang cukup, maka besarnya modal tentu banyak berpengaruh secara signifikan.

Bagi Sedulur yang sudah memiliki tempat, maka cukup dengan modal Rp 3 juta sudah mendapatkan berbagai perelengkapan dalam usaha ini.

Rinciannya adalah Rp 1,6 juta untuk membeli kompresor bensin, lalu drum air 60 liter seharga Rp 150 ribu, selang dan nozle seharga Rp 200 ribu. Selanjutnya alat dalam pencucian motor seperti chamois, ember, kuas, sikat masing-masing dua seharga Rp 500 ribu.

2. Siapkan nama usaha yang bagus

Product Nation

Persiapkan juga nama yang bagus untuk usaha cuci motor, supaya bisa menarik para pelanggan dan terkesan dengan cara pelayanan usaha cucian dari Sedulur. Meski terlihat sepele, namun hal ini sangat berpengaruh.

Semakin bagus nama usaha, akan semakin mudah bagi konsumen untuk mengingatnya. Ditambah jika dikolaborasikan dengan pelayanan menarik. Hal tersebut dapat membuat ingatan pelanggan kuat terkait tempat usaha Sedulur. 

3. Tempat strategis

Media Center

Usaha cuci motor akan sangat dipengaruhi oleh tempat yang strategis. Sedulur bisa mencoba dengan mencari tempat-tempat yang memberikan peluang untuk mendatangkan banyak pelanggan atau konsumen.

Tempat pencucian motor akan cocok berada di tempat seperti pinggir jalan, dekat dengan fasilitas umum seperti pasar, surah sakit, stasiun, terminal atau dekat dengan lokasi strategis lainnya. Namun lokasi strategis juga tidak serta merta membuat tempat cuci motor Sedulur langsung ramai.

Tentu dibutuhkan waktu, terutama hingga masyarakat benar-benar mengetahui bisnis Sedulur dan mengetahui kualitas pelayanan yang diberikan.

4. Mencari karyawan

Tempo

Mencari karyawan untuk bisnis cuci sepeda motor merupakan cara yang tepat untuk mengembangkan dan memperbesar bisnis . Selain motor, kendaraan kendaraan lain seperti mobil, truk dan sebagainya dapat diibuka sebagai layanan jasa.

Semakin besar bisnisnya, semakin banyak orang akan mengetahuinya. Pembagian karyawan sesuai fungsinya masing-masing membuat perusahaan lebih terkonsentrasi dan lebih cepat dalam memberikan pelayanan.

5. Strategi promosi

Sedulur harus mulai untuk menerapkan strategi promosi ang tepat. Dengan penerapan strategi promosi yang tepat, banyak masyarakat yang akan mengetahui bisnis Sedulur. Banyak cara yang bisa dilakukan sebagai promosi.

Sedulur bisa melakukan promosi melalui spanduk dan disimpan di tempat-tempat strategis yang banyak dilalui orang. Atau Sedulur juga bisa membagikan brosur dan menyebarkannya di media sosial. Tujuannya agar semakin banyak masyarakat yang mengetahui tempat cuci motor Sedulur.

6. Berikan layanan maksimal

cuci motor
Otomania

Bisnis jasa terletak di pelayanan. Semakin maksimal pelayanan yang diberikan, semakin tinggi kepuasan pelanggan. Maka dari itu, kepuasan pelanggan merupakan hal wajib yang perlu Sedulur capai. Jadikan kepuasan pelanggan sebagai target utama.

Selain itu, banyak tidak suka mencuci motor karena menunggu. Menunggu itu membosankan, hal ini bisa diatasi dengan memberikan ruang tunggu yang nyaman bagi pelanggan.

7. Sabun cuci motor yang bagus

Moladin

Selanjutnya, Sedulur wajib membeli atau menyiapkan sabun cuci motor yang bagus. Hal ini perlu, karena pelanggan adalah raja, maka jangan sampai Sedulur menggunakan sabun cuci yang bisa merusak kendaraan pelanggan.

Agar usaha Sedulur bisa bertahan dan tidak ditinggal pelanggan. Jadi pastikan siapkan sabun cuci motor yang tidak merusak cat. Pastikan juga, sabun yang digunakan memiliki wangi yang khas dan bisa melindungi debu dan kotoran tipis bagi kendaraan.

Sehingga kendaraan menjadi lebih terlindungi dengan baik. Hal ini merupakan cara perawatan yang dibutuhkan agar motor tetap terawat dan terjaga.

8. Manfaatkan potensi dan peluang lain

Dalam menjalankan bisnis cuci motor, terdapat potensi dan peluang lain yang bisa dimanfaatkan. Contohnya Sedulur bisa sambil menjual aneka camilan dan minuman, untuk dinikmati pengunjung sambil mereka menunggu kendaraannya selesai dicuci.

Namun, untuk sambil membuka bisnis lain dalam rangka memanfaatkan potensi dan peluang. Tentu yang perlu disiapkan adalah modal. Namun hal ini bisa dilakukan secara bertahap, seiring dengan berkembangnya bisnis itu sendiri.

BACA JUGA: 20+ Peluang Usaha Rumahan & Online Paling Menjanjikan 2022

Risiko bisnis cuci motor

Freepik

Setiap bisnis memiliki risiko, termasuk usaha cuci motor. Mengetahui risiko bukan berarti Sedulur harus takut memulai usaha. Adapun beberapa risiko yang umum dialami dalam bisnis cuci motor adalah sebagai berikut:

  • Pelanggan yang terlalu lama menunggu sehingga bosan dan tidak lagi datang.
  • Karyawan yang tidak jujur dan mengambil keuntungan sendiri.
  • Kesalahan karyawan dalam bekerja yang membuat usaha rugi.
  • Adanya rasa iri dan dengki dari pihak luar yang merusak nama baik tempat usaha.

Apapun rintangannya, tentu harus dihadapi dan dicari solusinya. Dengan begitu setiap rintangan akan menjadi tantangan untuk meningkatkan bisnis yang tengah dibangun.

Nah, demikian tadi ulasan mengenai usaha cuci motor yang menjanjikan sebagai sebuah bisnis. Usaha ini sangat cocok buat Sedulur yang tidak terlalu memikirkan modal yang besar, serta yang paling penting usaha ini sangat potensial karena banyak dibutuhkan oleh masyarakat.