Buka bersama merupakan momen yang selalu dinanti selama bulan Ramadan. Selain bersilaturahmi dan menjadi ajang bertemu sahabat lama, juga menjadi ajang untuk tampil gaya. Bagi Sedulur yang masih bingung untuk menentukan pakaian, Sedulur bisa simak rekomendasi OOTD buka puasa bersama di bawah ini.
Terdapat beberapa referensi OOTD buka puasa bersama yang bisa Sedulur jadikan inspirasi agar bisa tampil percaya diri selama buka bersama. Yuk, mari langsung kita cek daftarnya di bawah ini!
BACA JUGA: 10 Ide OOTD Blazer Hitam Hijab, Simpel Tapi Elegan
1. Dress pink dan abu-abu
Rekomendasi OOTD buka puasa bersama yang bisa Sedulur gunakan yaitu dengan menggunakan dress warna pink dan abu-abu. Perpaduan dress dengan dua warna di atas bisa menonjolkan sisi feminim Sedulur. Jangan lupa juga lengkapi dengan aksesoris tas kecil warna netral dengan hijab yang selaras.
2. Kemeja hitam sederhana
Rekomendasi OOTD buka puasa bersama yang bisa Sedulur gunakan yaitu dengan menggunakan kemeja hitam, sebagaimana yang dapat Sedulur lihat dalam gambar di atas. Meskipun simple, Sedulur bisa tetap tampil gaya dan lebis santai saat buka puasa bersama.
3. Long shirt simpel
Rekomendasi OOTD selanjutnya yaitu long shirt simpel yang dipadukan dengan celana hitam. Terlihat sederhana namun tetap menarik. Sedulur dijamin akan tampil percaya diri dan memukau teman-teman saat buka puasa bersama.
4. Tampilan lebih glamour
Bagi Sedulur yang ingin tampil glamour namun tetap sederhana, OOTD buka puasa bersama satu ini bisa jadi referensi untuk Sedulur gunakan. Dengan outfit di atas, Sedulur bisa tampil lebih formal namun santai dengan sedikit kesan glamour.
5. Kemaja kuning simpel
Rekomendasi OOTD buka puasa bersama lainnya yang bisa Sedulur gunakan yaitu kemeja kuning sebagaimana yang dapat Sedulur lihat pada gambar di atas. Warna kuning bisa membuka aura Sedulur menjadi lebih ceria dan mempengaruhi suasana buka bersama menjadi lebih hangat.
6. Dress motif warna hitam
Bagi Sedulur yang menghadiri acara buka bersama dengan konsep formal dan resmi, dress di atas bisa jadi rekomendasi untuk tampil formal namun tidak kaku. Sedulur jadi bisa lebih tampil percaya diri meskipun konsep acara formal.
7. Outwear dengan inner kaos simpel
Rekomendasi selanjutnya yaitu dengan menggunakan outwear panjang dengan kaos simpel berwarna putih. Tujuannya untuk membuat penampilan Sedulur terlihat lebih keren dan mengeluarkan aura positif di dalam diri Sedulur.
8. Kemeja pastel dengan pleats skirt
OOTD di atas bisa membuat Sedulur tampil lebih keren. Perpaduan kemeja pastel dengan pleats skirt bisa Sedulur jadikan referensi penampilan untuk tampil percaya diri menghadiri acara buka bersama.
9. Outfit sederhana namun tetap gaya
Rekomendasi OOTD ini bisa jadi pilihan Sedulur yang tidak ingin tampil ribet. Cukup dengan kaos panjang Sedulur bisa tampil gaya dan tetap sederhana. Jangan lupa gunakan slingbag untuk melengkapi penampilan.
10. Long shirt dan celana putih
Perpaduan long shirt dan celana putih cocok untuk digunakan bagi Sedulur yang ingin memperlihatkan fashion yang elegan. Sebagaimana yang dapat Sedulur lihat dalam gambar OOTD di atas. Menarik untuk dicoba ‘kan?
BACA JUGA: 12 OOTD Inner Dress Hitam Terbaik, Tampil Lebih Stylish!
11. Ruffle tunic warna baby blue
Rekomendasi selanjutnya Sedulur bisa menggunakan ruffle tunic dengan warna baby blue. Fashion sederhana dan anti ribet. Lengkapi dengan celana kulot putih ang bisa membuat penampilan Sedulur lebih elegan lagi.
12. Outfit nuansa cokelat
Rekomendasi OOTD terakhir dengan memberikan penampilan yang earthy dengan nuansa warna cokelat. Sedulur bisa memiilih long-sleeves top dan rok yang ditumpuk dengan outer panjang. Penampilan ini bisa menyempurnakan gaya Sedulur saat menghadiri acara buka bersama.
Nah itulah rekomendasi OOTD buka puasa bersama yang simple dan sopan namun tidak menghilangkan elemen utama dalam fashion, yaitu tampil gaya dan trendy. Semoga rekomendasi di atas bisa jadi inspirasi Sedulur untuk menghadiri buka bersama di Ramadan tahun ini, ya!
Oiya, bagi Sedulur yang akan melakukan buka bersama di rumah dan mempersiapkan resepnya sendiri. Sedulur wajib menyiapkan berbagai kebutuhan bumbu dapur dan bahan-bahan untuk membuat aneka resep buka puasa.
Untuk memudahkan Sedulur karena belanja kebutuhan dalam jumlah besar, Sedulur bisa belanja di Aplikasi Super. Selain akan ada promo dan voucher karena belanja dalam jumlah yang banyak, Sedulur juga tidak perlu repot keluar rumah karena pesanan Sedulur akan diantar ke depan rumah secara akurat dan tepat waktu.
Jadi Sedulur bisa fokus untuk menyiapkan kebutuhan buka puasa bersama lainnya. Makanya, jangan lupa download Aplikasi Super dan cek setiap bahan dan kebutuhan yang Sedulur butuhkan untuk buka puasa di Aplikasi Super!