Di tengah euforia Piala Dunia 2022 ini, tidak ada salahnya bagi Sedulur untuk mengulik lebih dalam mengenai olahraga tersebut dan jumlah pemain sepak bola. Tidak dapat dipungkiri bahwa sepak bola telah menjadi salah satu cabang olahraga bergengsi yang paling diminati banyak orang. Tercatat, setidaknya penggemar olahraga tersebut mencapai 3,5 miliar orang di berbagai belahan dunia.
Secara teknis tentunya sepak bola tetap memiliki berbagai macam aturan. Aturan-aturan tersebut dapat merujuk pada ukuran lapangan pertandingan, lama permainan, pelanggaran, dan juga wasit serta petugas pertandingan. Jumlah pemain sepak bola juga tidak lupa diatur dalam rangkaian aturan tersebut.
Mungkin sudah banyak Sedulur yang tahu bahwa satu tim sepak bola biasanya diisi oleh 11 pemain. Tetapi, apakah Sedulur sudah paham apa-apa saja peran dari ke-11 pemain tersebut? Kalau belum, yuk simak dahulu pembahasan mengenai jumlah pemain sepak bola, posisi, serta peran-peran yang mereka emban selama pertandingan berlangsung!
BACA JUGA: Daftar Juara Piala Dunia Terbanyak Sejak 1930, Ada yang 5 Kali!
Sepak bola
Sebelum kita memasuki pembahasan inti mengenai jumlah pemain sepak bola, posisi, serta peran-peran yang mereka emban selama pertandingan berlangsung, tidak ada salahnya bagi Sedulur untuk menyimak informasi umum mengenai olahraga tersebut.
Secara singkat, sepak bola dapat dipahami sebagai salah satu cabang olahraga yang dimainkan secara tim. Dalam suatu laga (2 x 45 menit), biasanya akan ada dua tim yang bertanding, berusaha untuk menggiring bola dan memasukkannya ke dalam gawang tim lawan.
Sepak bola menjadi salah satu dari sekian cabang olahraga yang paling populer. Di berbagai belahan dunia, Sedulur dapat menemukan seorang penggemar sepak bola. Kepopuleran tersebut pula yang menyebabkan para pemain sepak bola cepat mendapatkan popularitas. Para pemain sepak bola internasional bisa digaji dengan angka yang sangat tinggi, berlaga di turnamen tersohor, serta berkesempatan untuk bekerja sama di berbagai industri hiburan.
Tidak ada yang menyangka bahwa sepak bola akan menjadi sebuah olahraga yang sangat diminati orang banyak seperti sekarang. Jika melihat sejarahnya, permainan menggiring bola ke dalam jaring ini adalah permainan rakyat biasa. Beberapa literatur mencatat bahwa masyarakat Tiongkok, Jepang, dan Italia telah memulai permainan ini jauh sebelum ia terkenal.
Dari situ, sepak bola berkembang menjadi ajang olahraga yang seru dan modern. Transisi sepak bola dari permainan masyarakat jelata ke kalangan atas dimulai dari Inggris, ketika 11 sekolah dan klub berkumpul di Freemasons Tavern, London, pada tahun 1863 untuk merumuskan berbagai aturan baku dari permainan ini.
Setelah tahun 1863, permainan sepak bola menjadi semakin lazim dijumpai di berbagai tempat. Asosiasi internasional yang khusus mengurus segala urusan persepakbolaan juga akhirnya dibuat pada tahun 1904, dengan nama Fédération Internationale de Football Association (FIFA).
BACA JUGA: Gaji Pemain Sepak Bola Termahal 2022, Bukan Messi & Ronaldo!
Jumlah pemain sepak bola
Dalam rangkaian aturan bermain sepak bola, terdapat juga ketentuan yang merujuk kepada jumlah pemain dalam satu timnya. Pada permainan sepak bola, setiap tim memiliki 11 pemain di lapangan. Ini termasuk 10 pemain luar dan seorang penjaga gawang. Formasi yang paling umum dikenal sebagai 4-4-2. Pada formasi ini, yang digunakan adalah 4 pemain belakang atau bek, 4 pemain tengah, dan juga 2 orang penyerang.
BACA JUGA: Fenomenal! Ini 10 Pemain Sepak Bola Termahal di Dunia 2022
Posisi dan peran masing-masing pemain di lapangan
Pada pembahasan sebelumnya, telah disebutkan pada satu tim sepak bola biasanya berjumlah 11 anggota. Susunan dari anggota tersebut sendiri lazimnya berformasi 4-4-2, atau 4 pemain belakang, 4 pemain tengah, dan 2 orang pemain penyerang. Tidak lupa juga seorang kiper yang berjaga di gawang.
Lantas, apa peran dari para pemain sepak bola tersebut? Simak lebih lanjut informasi di bawah ini, ya!
BACA JUGA: 18 Rekomendasi Anime Sepak Bola Terbaik untuk Ditonton
1. Penjaga gawang (Goalkeeper)
Penjaga gawang termasuk ke dalam salah satu jumlah pemain sepak bola yang ada di dalam tim. Peran penjaga gawang sangatlah penting karena ia merupakan garis pertahanan terakhir untuk menghentikan bola yang digiring oleh pemain dari tim lawan. Secara garis besar, dapat dipahami bahwa peran dari seorang penjaga gawang adalah melindungi gawang tersebut.
Di antara pemain-pemain yang lain, penjaga gawang menjadi satu-satunya pemain sepak bola yang diizinkan untuk menggunakan tangan atau lengan dalam memblokir tembakan dan mengambil bola saat permainan sedang berlangsung. Walaupun begitu, seorang penjaga gawang tidak diizinkan untuk menggunakan tangan apabila rekan satu timnya mengoper bola langsung kepada penjaga gawang, atau bisa juga pada saat kondisi tidak melakukan lemparan ke dalam.
Perlengkapan yang perlu dipakai oleh seorang penjaga gawang sangatlah beragam. Salah satunya yaitu sarung tangan khusus yang mampu meredam kerasnya tembakan bola ke gawang. Selain itu seorang penjaga gawang biasanya akan memilih untuk mengenakan kaos lengan panjang sebagai salah satu mekanisme pertahanan dan agar membedakan dirinya dari pemain-pemain lain.
2. Bek (Back, pemain bertahan)
Bek merupakan segelintir pemain yang diposisikan pada dekat gawang. Tugas utama mereka adalah sebagai pertahanan bola sebelum ia masuk ke area dekat gawang. Selain itu, para pemain posisi bek akan melindungi kiper, memblokir tembakan, dan menghentikan pemain ofensif tim lain agar tidak mengoper, menerima, menembak, dan mencetak gol.
Pemain bek akan dibagi lagi menjadi ke dalam beberapa bagian, sesuai dengan tugas khusus yang diembannya. Ada bek tengah, fullback, bek sayap, dan sweeper.
- Bek tengah – Nama lain bek tengah adalah stopper. Posisi mereka berada di tengah-tengah garis pertahanan belakang. Pada formasi 4-4-2, 2 orang di belakang akan menjadi bek tengah, pertahanan terakhir sebelum bola menuju ke arah gawang.
- Fullback – Posisi ini berada di bek belakang di sisi kiri dan kanan lapangan, biasa juga disebut sebagai bek sayap luar. Fullback biasanya bermain melebar untuk melindungi sisi lapangan, tetapi mereka juga dapat membantu melindungi tengah sesuai kebutuhan.
- Bek sayap – Posisi ini bermain melebar di kiri dan kanan, berlari ke atas dan ke bawah lapangan. Posisi ini membutuhkan banyak stamina dan bisa lebih menuntut kekuatan fisik daripada posisi lain.
- Sweeper – Posisi seorang sweeper biasanya tidak terlalu sering dipakai dalam banyak laga sepak bola. Sweeper akan memposisikan dirinya di antara penjaga gawang dan garis pertahanan utama. Sweeper kemudian akan menyapu setiap bola yang lolos dari pertahanan bek. Walaupun ada di belakang, tetapi seorang sweeper juga dibolehkan untuk menggiring bola ke tengah lapangan.
3. Gelandang (Pemain tengah)
Gelandang biasa disebut juga sebagai pemain tengah. Posisinya sangat strategis untuk mengarahkan bola ke wilayah tim lawan, yang kemudian diserahkan ke seorang penyerang. Gelandang dapat dibagi menjadi empat, gelandang bertahan, gelandang tengah, gelandang serang, dan juga gelandang kiri atau kanan.
4. Penyerang (Striker)
Penyerang adalah posisi yang paling dekat dengan gawang lawan. Tujuan utama mereka adalah mencetak gol sesering mungkin. Posisi penyerang dapat dikategorikan menjadi tiga, mulai dari penyerang tengah, striker, dan penyerang kedua.
Nah Sedulur, demikian informasi singkat dari jumlah pemain sepak bola, posisi, dan juga perannya pada saat berada di lapangan. Musim Piala Dunia 2022 seperti sekarang ini pastinya akan sering membuat Sedulur begadang demi menyaksikan tim nasional favorit bertanding. Kalau sudah terlalu sering begadang dan pola tidur berantakan, pasti badan akan terasa tidak enak di pagi harinya. Jangan sampai aktivitas sehari-hari jadi terhambat hanya karena begadang menonton Piala Dunia, ya Sedulur!
Untuk menambah energi di keesokan hari, tidak ada salahnya bagi Sedulur mengkonsumsi suplemen energi tambahan. Beberapa merek yang bisa Sedulur coba adalah Pocari Sweat Minuman Isotonik, You C1000 Vitamin, Kratingdaeng Energy Drink, dan berbagai minuman lainnya. Temukan berbagai merek minuman berenergi tersebut hanya di Aplikasi Super! Harga murah, gratis ongkir, banyak promo dan cashback juga, loh! Yuk, belanja sekarang!