Tata Cara Sholat Taubat Beserta Niat dan Bacaannya

Sebagai manusia biasa, tentu kita tidak akan terlepas dari perbuatan dosa. Meskipun begitu, Allah SWT tetap akan memberikan ampunan kepada hamba-Nya yang melakukan taubat. Cara taubat tersebut dapat dilakukan dengan melaksanakan sholat taubat sesuai dengan tata cara sholat taubat.

Tata cara sholat taubat untuk perempuan tentu tidak berbeda dengan laki-laki. Bacaan doa yang dibaca setelahnya juga sama saja karena laki-laki dan perempuan adalah manusia biasa. Bacaan doa yang diucapkan setelah melaksanakan sholat taubat adalah bacaan istighfar, bacaan tasbih, dan bacaan doa sesuai anjuran Rasulullah SAW. Bagaimana tata cara sholat taubat yang sesuai dengan sunnah? Simak artikel berikut ini, ya!

BACA JUGA: Niat Sholat Rawatib Beserta Waktu,Tata Cara & Keutamaannya

Pengertian sholat taubat

tata cara sholat taubat
iStock

Sholat taubat merupakan salah satu sholat sunnah yang dilakukan untuk meminta ampunan Allah SWT dari segala dosa yang dilakukan semasa hidup. Sholat taubat juga sering disebut dengan istilah sholat istighfar atau sholat untuk memohon ampunan. Beberapa orang juga menyebut sholat taubat dengan sholat taubat nasuha.

Anjuran untuk melaksanakan sholat taubat terdapat pada QS. At-Tahrim ayat 8 yang berbunyi, “Hai orang-orang yang beriman, bertaubatlah kepada Allah dengan taubatan nasuha (taubat yang semurni-murninya). Mudah-mudahan Rabbmu akan menutupi kesalahan-kesalahanmu dan memasukkanmu ke dalam jannah yang mengalir di bawahnya sungai-sungai.” 

Setelah melakukan sholat taubat, alangkah lebih baik jika seseorang tidak melakukan dosa yang sama. Namun, jika seseorang masih tetap mengulangi dosa yang sama setiap harinya, apakah taubatnya masih diterima? Berikut adalah penjelasannya.

Dari Abu Hurairah Radhiyallahu Anhu, bahwasanya Rasulullah SAW pernah bersabda:

Sesungguhnya seorang laki–laki berbuat dosa lalu berkata “Wahai Tuhanku sesungguhnya aku berbuat dosa maka ampunilah.” Maka Allah Subhanahu Wa Ta’ala berkata “Hambaku berbuat dosa lalu ia tahu bahwa ia memiliki Tuhan yang Maha Mengampuni dosa dan ia merealisasikannya, sesungguhnya Aku telah ampuni hambaku tersebut.

Kemudian ia melakukan dosa yang lainnya lagi, dan ia berkata : “Wahai Tuhanku sesungguhnya aku berbuat dosa, maka ampunilah.” Maka Allah Subhanahu Wa Ta’ala berkata lagi “Hamba-Ku tahu bahwa ia punya Tuhan yang Maha Pengampun dan ia merealisasikannya. Maka Aku mempersaksikan kepada kalian semua bahwa sesungguhnya Aku sungguh telah mengampuni hamba-Ku maka silahkan dia lakukan apa yang dia kehendaki.” (HR. Al- Imam Ahmad).

BACA JUGA: Niat Sholat Hajat Beserta Tata Cara dan Doa yang Dibaca

Aturan pelaksanaan sholat taubat

tata cara sholat taubat
iStock

Waktu sholat taubat sebenarnya dapat dilakukan kapan saja sesuai dengan kemampuan masing-masing, baik saat pagi hari, siang hari, atau malam hari. Namun, terdapat beberapa waktu yang diharamkan untuk menunaikan sholat taubat, yaitu: 

  • Mulai dari terbit fajar kedua hingga terbit matahari.
  • Saat terbit matahari hingga matahari naik sepenggalah.
  • Saat matahari persis di tengah-tengah hingga terlihat condong.
  • Mulai dari sholat Ashar hingga matahari tenggelam.
  • Ketika menjelang matahari tenggelam hingga benar-benar tenggelam sempurna.

Untuk mempermudah dalam menghindari waktu yang diharamkan di ata, maka sebagian ulama menyarankan untuk melakukan sholat taubat di waktu sepertiga malam. Dengan demikian, sholat taubat ini paling baik dan utama jika dilakukan selama waktu sholat tahajud dilaksanakan. Hal ini karena waktu sepertiga malam dipercaya dapat membuat segala doa dan permohonan ampun yang dipanjatkan disaksikan oleh malaikat.

Niat sholat taubat

tata cara sholat taubat
iStock

Sebelum melakukan sholat taubat, perlu dipastikan bahwa seseorang sedang dalam keadaan suci atau sudah bersuci. Selanjutnya adalah membaca niat sholat taubat. Berikut adalah niat sholat taubat yang harus dibaca.

أُصَلِّيْ سُنَّةَ التَّوْبَةِ رَكْعَتَيْنِ لِلَّهِ تَعَالَي

 “Ushalli sunnatat taubati rokaataini lillahi taala

Artinya: “Saya niat shalat sunnah taubat dua rakaat karena Allah.”

BACA JUGA: Tata Cara Sholat Tasbih: Niat, Waktu, Rakaat & Bacaannya

Tata cara sholat taubat

tata cara sholat taubat
iStock

Tata cara sholat taubat dan bacaannya tentu tidak berbeda dengan tata cara sholat sunnah lainnya. Sholat ini dilakukan dalam dua rakaat dengan sekali salam. Sholat taubat lebih utama jika dilakukan secara sendirian atau tidak secara berjamaah. Mengapa demikian? Karena sholat ini merupakan sholat nafilah yang tidak disyariatkan untuk dikerjakan bersama-sama.

Berikut adalah tata cara sholat taubat sesuai sunnah.

  • Mengucapkan niat (boleh diucapkan di dalam hati dan dilisankan)
  • Takbiratul ihram
  • Membaca doa Iftitah (sunnah)
  • Membaca surat Al Fatihah
  • Membaca surat pendek Alquran 
  • Rukuk 
  • I’tidal 
  • Sujud
  • Duduk di antara dua sujud
  • Sujud kedua
  • Berdiri untuk melanjutkan rakaat kedua
  • Takbiratul ihram
  • Membaca doa Iftitah (sunnah)
  • Membaca surat Al Fatihah
  • Membaca surat pendek Alquran 
  • Rukuk 
  • I’tidal 
  • Sujud
  • Duduk di antara dua sujud
  • Sujud kedua
  • Salam
  • Berdoa memohon ampunan.

Bacaan sholat taubat rakaat pertama dan kedua dapat dilakukan dengan membaca surat pendek saja. Pada rakaat pertama disarankan membaca surat Al-Kafirun, sementara pada rakaat kedua disarankan membaca surat Al-Ikhlas.

BACA JUGA: Niat Sholat Dzuhur Sendiri & Berjamaah Beserta Tata Caranya

Doa sholat taubat

tata cara sholat taubat
iStock

Setelah salam, seseorang yang melaksanakan salat taubat dianjurkan untuk berdoa memohon ampunan dengan memperbanyak membaca istigfar. Bacaan istighfar ini sebaiknya diucapkan sebanyak 100 kali sembari meresapi artinya di dalam hati.

Berikut adalah bacaan istighfar yang diucapkan setelah mengerjakan salat taubat.

أَسْتَغْفِرُ اللهَ العَظِيْمَ الَّذِى لاَ إِلَهَ إِلاَّ هُوَ الحَيُّ القَيُّوْمُ وَأَتُوْبُ إِلَيْهِ تَوْبَةَ عَبْدٍ ظَالِمٍ لاَ يَمْلِكُ لِنَفْسِهِ وَأَتُوْبُ إِلَيْهِ تَوْبَةَ عَبْدٍ ظَالِمٍ لاَ يَمْلِكُ لِنَفْسِهِ ضَرًّا وَلاَ نَفْعًا وَلاَ مَوْتًا وَلاَ حَيَاةً وَلاَ نُشُوْرًا

Astaghriullahal ‘azhiima, alladzii laa illaha illa huwal hayyul qayyuumu waatuubu ilaihi taubata ‘abdin zhaalimin laa yamliku linafsihi dlarran walaa nafa’an walaa mautan walaa hayaatan walaa nusyuuraa.” 

Artinya:

Saya memohon ampunan kepada Allah Yang Maha Agung, saya bersaksi bahwa tidak ada Tuhan melainkan Allah, Tuhan yang senantiasa hidup dan mengawasi, saya memohon taubat kepada-Nya sebagaimana taubatnya hamba yang zhalim yang berdosa tidak memiliki daya upaya untuk berbuat mudharat atau manfaat untuk mati atau hidup maupun bangkit nanti.”

Selain mengucapkan istighfar, seseorang yang melaksanakan sholat taubat juga dianjurkan untuk membaca bacaan tasbih sebanyak-banyaknya untuk menyempurnakan sholatnya. Bacaan tasbih bisa dilafalkan sebagai berikut:

Subhanallahi Wa Bihamdihi.

Artinya “Maha Suci Allah dan segala puji bagi-Nya.”

Setelah membaca istighfar dan tasbih, bacaan doa selanjutnya adalah membaca doa setelah sholat taubat seperti yang diajarkan oleh Rasulullah SAW. Berikut adalah doa tersebut.

اللهم أنت ربي لا إله إلا أنت خلقتني وأنا عبدك وأنا على عَهْدِكَ َوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ وَأَبُوءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ وَأَعْتَرِفُ بِذُنُوبِي فَاغْفِرْ لِي ذُنُوبِي إِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلَّا أَنْتَ

Allahumma anta robbii laa ilaaha illaa anta, kholaqtanii wa ana ‘abduka wa ana ‘ala ‘ahdika wa wa’dika mastatho’tu. a’udzu bika min syarri maa shona’tu, abuu-u laka bini’matika ‘alayya, wa abuu-u bi dzanbii, faghfirlii fainnahuua laa yaghfirudz dzunuuba illa anta.

Artinya: 

Ya Allah Engkau adalah Tuhanku. Tidak ada sesembahan yang hak kecuali Engkau. Engkau yang menciptakanku, sedang aku adalah hamba-Mu dan aku di atas ikatan janji-Mu dan akan menjalankannya dengan semampuku. Aku berlindung kepada-Mu dari segala kejahatan yang telah aku perbuat, aku mengakui-Mu atas nikmat-Mu terhadap diriku dan aku mengakui dosaku pada-Mu, maka ampunilah aku. Sesungguhnya tiada yang mengampuni segala dosa kecuali Engkau.”

Setelah melakukan sholat taubat, seseorang diharapkan untuk tidak mengulangi lagi kesalahan dan dosa yang pernah diperbuat serta lebih memperbanyak amal kebaikan salah satunya adalah bersedekah. Hal ini karena bersedekah dapat menghapus dosa-dosa, sebagaimana firman Allah SWT dalam Al-Qur’an surat Thaha ayat 82 yang artinya: “Dan sesungguhnya Aku Maha Pengampun bagi orang yang bertaubat, beriman, beramal saleh, kemudian tetap di jalan yang benar.”

Sekian informasi mengenai tata cara sholat taubat beserta niat dan bacaannya. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi Sedulur yang sedang berkeinginan melaksanakan sholat sunnah taubat. Semoga kita menjadi hamba yang disayangi oleh Allah SWT dan senantiasa mendapatkan ampunan-Nya.

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.