Arti Masya Allah Tabarakallah dan Waktu Penggunaannya

Sebagai seorang muslim, Sedulur pasti pernah mendengar ucapan masya Allah tabarakallah. Ucapan ini sering digunakan dalam berbagai kesempatan. Mulai dari ketika sedang menyaksikan suatu hal yang istimewa, saat sedang berdoa, hingga dalam caption Instagram.

Ungkapan ini memang begitu kerap terdengar di telinga atau tertulis di status atau caption orang-orang. Namun, tak semua memahami arti serta makna yang sebenarnya dari ucapan ini. Dalam kesempatan ini, yuk kita pahami dan kenali lebih dekat keistimewaan ungkapan satu ini.

BACA JUGA: 20 Sifat Mustahil Bagi Allah Lengkap Arti, Penjelasan & Dalilnya

Masya Allah tabarakallah artinya dan balasannya

Photo by Masjid Pogung Dalangan on Unsplash

Terlepas dari popularitas ucapan ini, arti dan makna dari kata-kata ini tak banyak dipahami orang. Bahkan jika Sedulur tanyakan kepada beberapa orang apa arti masya Allah tabarakallah, mungkin akan banyak yang merasa bingung atau tak yakin. Pasalnya, banyak orang memelajari ucapan ini hanya lewat penggunaan sehari-hari tanpa benar-benar mencari tahu arti sesungguhnya. Karena itu, mari kita bahas satu-satu arti dari kata-kata ini.

Masya Allah artinya

Photo by Mishary Alafasy on Unsplash

Dalam Al-Quran, arti masya Allah tertuang dalam surat Al-Kahfi ayat 39. Berikut penggalan arti ayat Al-Kahfi ayat 39 yang perlu Sedulur ketahui.

“Dan mengapa kamu tidak mengatakan waktu kamu memasuki kebunmu “maasyaallaah, laa quwwata illaa billaah (sungguh atas kehendak Allah semua ini terwujud, tiada kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah). Sekiranya kamu anggap aku lebih sedikit darimu dalam hal harta dan keturunan.”

Secara harfiah, masya Allah memiliki arti ‘apa yang dikehendaki Allah maka itulah yang terjadi’. Kalimat ini menunjukkan kebesaran dan kuasa Allah dalam menjadikan segala sesuatu sesuai kehendaknya. Karena itu, kalimat ini juga menjadi pujian dan doa atas kekuasaan Allah. Ucapan ini menunjukkan rasa takjub terhadap Tuhan dan ciptaannya.

Tabarakallah artinya

masya allah tabarakallah
Photo by Madrosah Sunnah on Unsplash

Tabarakallah memiliki arti yang kurang lebih mirip dengan Masya Allah. Keduanya sama-sama menunjukkan kekaguman dan pujian. Walau begitu, penggunaan keduanya berbeda. Sedulur tak bisa mengganti-ganti penggunaan kedua kalimat ini. Tabarakallah secara spesifik digunakan untuk mengungkapkan kekaguman bagi makhluk ciptaan Allah seperti manusia, hewan, tumbuhan, atau keindahan ciptaan Allah lainnya.

Dalam Al-Qur’an, tabarakallah mengandung arti Maha Berkah, Maha Tinggi, dan Maha Suci. Sehingga jika kalimat ini disandingkan dengan kalimat Masya Allah, yakni masya Allah tabarakallah, akan menjadi kalimat pujian lengkap bagi Allah SWT. Masya Allah yang berarti kekuasaan kehendak Allah dan dilanjutkan dengan tabarakallah yang berarti pujian terhadap kekuasaan Allah. Makna kalimat ini pun menjadi bentuk pujian dan doa yang lengkap atas kebesaran Allah.

BACA JUGA: Arti Masya Allah dan Penggunaan yang Tepat Dalam Kehidupan

Balasan masya Allah tabarakallah

masya allah tabarakallah
Photo by Hasan Almasi on Unsplash

Kini Sedulur sudah memahami arti dan penggunaan kata masya Allah tabarakallah. Tapi tahukah Sedulur bagaimana membalas atau menjawab kalimat ini? Saat mendengar kalimat ini, bagaimana reaksi Sedulur semestinya?

Sebagai seorang muslim yang baik saat mendengar kalimat pujian terhadap Allah SWT ini sebaiknya menjawab dengan “wafika barakallah” yang artinya “semoga Allah memberkatimu juga”. Ucapan ini memberikan doa bagi sang pengucap kalimat, agar orang tersebut juga terberkati.

Selain balasan di atas, Sedulur juga bisa menjawab dengan “Jazakallah khair” atau “Barakallah fii”. Kedua ucapan itu juga memiliki arti pujian bagi Allah SWT sehingga cocok untuk diungkapkan saat mendengar kalimat tersebut.

BACA JUGA: Bacaan Surat Ayat Kursi Latin: Arti, Manfaatnya & Keutamaannya

Tulisan masya Allah tabarakallah

masya allah tabarakallah
Photo by The Dancing Rain on Unsplash

Jika Sedulur sering mendengar ucapan ini, tapi pernahkah Sedulur membaca tulisan arab masya Allah tabarakallah? Berikut kalimat ini jika ditulis menggunakan Bahasa Arab.

ما شاء الله تبارك الله

Jika Sedulur hendak menuliskannya di sosial media seperti dalam caption Instagram, jangan sampai salah tulis, ya.

BACA JUGA: Bacaan Doa Setelah Sholat Dhuha Arti dan Keutamaannya!

Manfaat mengucapkan masya Allah tabarakallah

masya allah tabarakallah
Photo by Faseeh Fawaz on Unsplash

Kalimat ini sekilas mungkin hanya terdengar sebagai ucapan kagum semata. Namun makna dari ucapan ini sangatlah dalam. Karenanya pula, ada banyak manfaat dari mengucapkan kalimat ini. Salah satunya dan yang paling utama, kalimat ini menjadi doa yang mendekatkan kita dengan Allah SWT.

Selain itu, ucapan ini juga mengingatkan kepada kita bahwa semua keindahan yang kita temui di dunia ini adalah milik Allah. Karena itu, kita akan terjauh dari rasa iri dan dengki saat melihat keindahan yang ada pada orang lain. Sebaliknya, kita justru mensyukurinya sebagai bentuk kuasa Allah SWT.

Konsekuensi dari menyadari bahwa keindahan di dunia sebagai kehendak Allah, adalah memahami bahwa keindahan tersebut pun dapat diambil kembali oleh Allah. Karenanya, tak ada yang kekal di dunia ini. Saat nantinya keindahan yang ada pada kita diambil oleh Allah, kita pun akan merasakan ikhlas dan rela. Kita akan terjauhkan dari rasa sombong maupun takabur dalam hati.

Setelah memahami arti kalimat masya Allah tabarakallah beserta balasannya dan manfaat pengucapannya, jangan sampai Sedulur keliru dalam memaknainya, ya. Kalimat ini memiliki makna yang sangat indah serta manfaat besar bagi kehidupan Sedulur. Karena itu, selalu ucapkan kalimat ini kala Sedulur takjub akan kuasa dan kebesaran Allah.