8 Manfaat & Contoh Sifat Jujur Unjuk Diajarkan Pada Anak

Jujur adalah sebuah sifat yang perlu diajarkan sejak dini kepada anak-anak. Banyak sekali manfaat yang didapatkan bila memang sudah terbiasa dengan hal terpuji ini. Sebagai orang tua, sikap ini hendaknya bisa segera diajarkan pada anak di usia muda.

Anak-anak sudah bisa diajarkan untuk berperilaku jujur pada usia 3 atau 4 tahun. Pasalnya, pada usia itu, sang buah hati sudah bisa membedakan hal-hal yang baik dan salah. Tak menutup kemungkinan, mereka juga pernah bohong.

Hal itu bisa saja disebabkan karena rasa takut akan dihukum ketika melakukan kesalahan. Sayangnya, banyak orang tua yang memaklumi masalah seperti ini. Padahal, hal ini tidak bisa dibenarkan begitu saja.

Jika orang tua tidak memberikan pembinaan, nasihat, atau arahan hingga dewasa, maka kelak dia akan terbiasa kebohongan untuk menutupu ketidakjujuran lainnya. Salah satu dampaknya,  anak bisa saja dia akan lebih berani melawan segala perintah dari orang tua, durhaka, dan tidak mau menurut dengan aturan yang berlaku.

Maka dari itu, perlu ditanamkan sikap kejujuran sejak anak-anak mulai sejak dini supaya ketika sudah dewasa, ia tidak lagi melakukan tindakan yang merugikan banyak orang. Berkaitan mengenai manfaatnya, dibawah ini yang merupakan salah satu manfaat jujur adalah sebagai berikut.

BACA JUGA: Tata Cara dan Bacaan Sholat 5 Waktu untuk Edukasi Anak

1. Bisa meraih kesuksesan

Ajarkan Anak Sifat Jujur Ini Sejak Dini
Liputan 6

Kejujuran tenyata bisa membawa seseorang pada jalur kesuksesan. Pasalnya, orang tersebut bisa mengemban amanah dan bisa berpegang teguh pada kejujuran sebagai hal yang luar biasa. Tak jarang, orang yang jujur pun bisa menjadi sukses. Tidak hanya sukses dalam pekerjaan, salah satu manfaat perilaku jujur adalah mendapatkan kesuksesan dalam berbagai hal di dunia.

2. Dipercaya banyak orang

Ajarkan Anak Sifat Jujur Ini Sejak Dini
Pendidikan karakter

Manfaat jujur yang lainnya adalah bisa mendapat kepercayaan dari orang lain. Hal ini bisa diuji ketika seseorang memegang sebuah jabatan strategis dalam urusan pekerjaan. Ketika sudah terbiasa berkata jujur tanpa perlu dibohong-bohongi, atasanmu akan memberikan apresiasi. Termasuk salah satunya memimpin proyek atau perusahaan.

Tidak banyak orang yang bisa berkata jujur dan tidak semua bos atau kerabat bisa memberikan kepercayaa kepada orang yang sudah diberi amanat. Perlu sebuah pembuktian, jika memang orang yang akan mendapat amanat atau kepercayaan bisa berkata sesuai fakta yang terjadi.

Ketika dipercaya seseorang, hal ini juga bisa menjadi sebuah keuntungan untuk kita. Katakanlah karena jujur, ada seseorang yang kemudian mempekerjakan kita. Dari situ kita bisa mendapatkan pekerjaan dan rezeki. Hal yang sangat positif bukan, Sedulur?

BACA JUGA: Komik Pendidikan Lucu, Bisa jadi Pendamping Belajar Anak

3. Terhindar dari fitnah

Ajarkan Anak Sifat Jujur Ini Sejak Dini
Kumparan

Salah satu manfaat berkata jujur dalam kehidupan sehari-hari adalah bisa membuat kita terhindar dari fitnah. Ketika selalu berkata apa adanya tanpa mengurangi dan melebih-lebihkan, orang-orang akan menaruh percaya pada diri kita.

Ketika ada seseorang yang mencoba berperilaku buruk dengan memfitnah kita, orang lain pun takkan mudah terpengaruh karena sudah memahami kejujuran kita. Sangat sulit rasanya ketika sudah berkata jujur, orang yang merasa iri terhadap kita akan berpikir dua kali. Bahkan sulit mencari celah untuk mencari-cari kesalahan.

Fitnah adalah perbuatan yang sungguh keji dan lebih kejam dari sebuah pembunuhan. Maka dari itu, agar terhindar dari fitnah orang lain kamu perlu dibekali sikap jujur.

4. Merasakan hidup damai dan bahagia

Ajarkan Anak Sifat Jujur Ini Sejak Dini
Grid

Manfaat sikap jujur lainnya yang bisa diambil oleh Sedulur adalah tidak perlu menutupi kebohongan dengan dusta yang lainnya. Mengapa bisa demikian, sebab orang yang sudah terbiasa untuk jujur maka hidup segaanya akan tenang.

Ketika tidak memiliki hal yang disembunyikan, maka hati pun terasa damai. Kita tidak perlu menutupi sesuatu hal yang sudah terjadi. Tidak hanya sampai  di sana, manfaat jujur pun akan memberikan kita energi positif yang akan memberikan efek bahagia.

Jadi, jika ingin bahagia dan merasa tenang, kita harus bisa memulainya dengan jujur, ya! Bukan hanya jujur pada orang lain, namun perlu untuk jujur pada diri sendiri. Usai mengetahui manfaat perilaku jujur, ada baiknya kita juga menerapkan berbagai perilaku jujur dalam kehidupan sehari-hari. 

BACA JUGA: Hak dan Kewajiban Anak di Rumah & Sekolah, Bunda Wajib Tau!

5. Mendapat pahala

Ajarkan Anak Sifat Jujur Ini Sejak Dini
titik nol

Banyak sekal dalil di agama manapun baik Islam maupun yang agama lain yang sepakat bahwa manfaat jujur adalah bisa mendapatkan pahala yang setimpal dari Tuhan. Alhasil, beberapa orang saat ini percaya bahwa dengan berkata jujur bisa terhindar dari marabahaya serta bisa mendapatkan amal yang baik.

Meski demikian, tetap masih banyak pula yang melanggar dan tidak peduli dengan manfaat jujur. Sehingga kebohongan masih terus terjadi di masyarakat. Meski sudah banyak dalil menjelaskan bahwa manfaat jujur sangat banyak, sebisa mungkin kamu perlu membiasakan kepada diri sendiri dan anak-anak.

6. Memiliki banyak teman

Suara

Mendapat teman yang banyak bukanlah suatu perkara yang mudah. Perlu dilakukan tindakan mulia agar bisa mencari teman sebanyak-banyaknya. Salah satunya adalah dengan berkata secara jujur.

Manfaat jujur selanjutnya yang mungkin bisa Sedulur dapatkan adalah bisa menambah jejaring, relasi, hingga pertemanan. Memang hal ini benar adanya. Sebab, orang lain akan tahu bahwa lawan bicaranya berkata apa adanya. Kesan positif dari orang lain itu pun membuat jalinan pertemanan semakin erat dan sekaligus bisa memperkokoh tali silaturahmi. Maka dari itu, berbuat jujurlah kepada sesama. Rasakan dampak positifnya yaitu dengan membentuk lingkaran pertemanan.

BACA JUGA: Fakta Anak Pertama dari Sifat Hingga Kepribadiannya!

7. Dihormati oleh orang lain

viva

Salah satu manfaat berkata jujur yang bisa didapatkan oleh Sedulur adalah bisa dihormati oleh orang lain. Orang lain tentu sangat menjunjung tinggi rasa kejujuran. Ibarat bila tidak berkata jujur, maka hidupnya benar-benar bisa hancur.

Contoh negara yang sangat menghargai arti kejujuran adalah negara Jepang. Di negara ini, sangat dihargai orang berkata jujur.dan tidak menjelek-jelekan orang lain. Alhasil, Negara Matahari Terbit tersebut mampu menjadi negara yang sangat maju dan diapresiasi oleh negara lain. Jadi, apabila kita ingin dihormati, maka sudah sebaiknya untuk berkata jujur apa adanya tanpa ada rasa yang dibuat-buat.

8. Mendapatkan keberkahan dalam usaha

boombastis

Manfaat sikap jujur yang terakhir adalah usaha yang akan dijalankan akan semakin lancar serta berkah. Bukan tanpa alasan hal ini bisa terjadi. Sebab, apabila kita sebagai pemilik bisnis selalu mengutamakan kepuasan pelanggan dan selalu jujur dalam melayani pembeli. Maka bukan tidak mungkin usahanya semakin ramai.

Setiap hari akan ada banyak didatangi orang untuk sekadar berbelanja atau hanya bercengkrama antara pembeli dan pemilik toko. Tidak hanya itu, berkah dari berbicara secara jujur usaha akan semakin lancar dan tidak mengalami ketersendatan rezeki.

Demikian manfaat jujur yang bisa dirasakan oleh kita pada kehidupan sehari-hari. Dan jangan lupa Sedulur untuk selalu berkata jujur kepada sesama. Supaya hidup merasa tenang dan juga bahagia. Tidak hanya itu, kejujuran bisa mendatangkan rezeki yang tidak diduga-duga asal datangnya.