Doa setelah wudhu merupakan suatu bacaan yang disunnahkan untuk dilafalkan setelah berwudhu. Seperti yang kita tahu, bahwa wudhu sendiri merupakan salah satu cara untuk menyucikan diri dari hadas dengan menggunakan air.
Dalam ilmu fikih, wudhu termasuk dalam ibadah yang menjadi syarat sah salat. Apabila seseorang tidak berwudhu sebelum menunaikan salat, maka salatnya tersebut tidak dianggap sah atau tidak diterima. Walaupun tidak masuk dalam rukun wudhu, namun dianjurkan untuk membaca doa setelah wudhu sesuai sunnah. Sebab, doa tersebut mempunyai sejumlah keutamaan bagi para pembacanya.
Nah, berikut ini Super telah merangkum bacaan doa setelah wudhu yang dapat Sedulur simak, lengkap dengan arti dan keutamaannya.
BACA JUGA: Niat & Doa Sebelum Wudhu Lengkap dengan Arab, Latin & Arti
Doa setelah wudhu
Berikut bacaan doa setelah wudhu dalam bahasa arab lengkap dengan tulisan latin dan juga artinya.
أَشْهَدُ أَنْ لَا إلَهَ إلَّا اللهَ وَحْدَهُ لَا شَرِيكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُولُهُ اللَّهُمَّ اجْعَلْنِي مِنَ التَّوَّابِينَ وَاجْعَلْنِيْ مِنْ الْمُتَطَهِّرِينَ سُبْحَانَكَ اللَّهُمَّ وَبِحَمْدِكَ أَشْهَدُ أَنْ لَا إلَهَ إلَّا أَنْتَ أَسْتَغْفِرُكَ وَأَتُوبُ إلَيْكَ وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَآلِ مُحَمَّدٍ
Latin:
Asyhadu al laa ilaaha illallah wahdahu laa syariika lah, wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhu wa rasuuluhu. Allahumma ij’alni minat tawwaabiina waj’alni minal mutathahhiriin. Subhaanaka allahumma wa bihamdika asyhadu al laa ilaaha illa nta astaghfiruka wa atuubu ilaik. Wa shallallahu ‘ala sayyidina Muhammad wa `aali Muhammad.
Artinya:
“Aku bersaksi tiada Tuhan selain Allah, dan tiada sekutu bagi-Nya, dan aku bersaksi jika sesungguhnya Nabi Muhammad adalah hamba dan utusan Allah. Ya Allah, jadikanlah aku sebagian dari orang-orang yang bertaubat, dan jadikanlah aku sebagian dari orang yang suci. Maha suci engkau Ya Allah, dan dengan memuji-Mu. Aku bersaksi tiada Tuhan selain Engkau, aku meminta ampunan pada-Mu, dan bertaubat pada-Mu. Semoga berkah rahmat Allah senantiasa terlimpahkan pada Nabi Muhammad dan keluarganya.”
Doa setelah wudhu singkat
Selain doa yang sebelumnya, Sedulur juga bisa membaca doa setelah wudhu Muhammadiyah versi pendek seperti berikut.
اَشْهَدُاَنْ لَااِلٰهَ اِلَّا اللّٰهُ وَحْدَهُ لَاشَرِيْكَ لَهُ. وَاَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدًاعَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ
Latin:
Asyhadu al laa ilaaha illallah wahdahu laa syariika lah, wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhu wa rasuuluhu.
Artinya:
“Saya bersaksi bahwa tidak ada tuhan selain Allah semata, tidak ada sekutu bagi-Nya dan saya bersaksi bahwa Muhammad adalah hamba-Nya dan Rasul-Nya.”
BACA JUGA: 6 Rukun Wudhu Wajib Sebagai Syarat Sah Sholat & Tata Caranya!
Keutamaan membaca doa setelah wudhu
Bacaan doa yang lebih singkat tersebut terdapat di dalam hadis Rasulullah. Nah, berikut ini arti dari hadis yang di maksud.
“Tidaklah salah seorang di antara kalian berwudhu dengan menyempurnakan wudhunya lalu ia membaca doa (yang artinya) ‘Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah yang Maha Esa, tiada sekutu bagi-Nya. Dan aku bersaksi bahwa Muhammad adalah hamba dan utusan-Nya’, kecuali dibukalah 8 pintu surga baginya yang bisa dimasuki dari mana saja.” (HR. Muslim, Abu Dawud dan Ahmad)
Dari hadis yang ada di atas, sudah dijelaskan jika keutamaan dari membaca doa usai berwudhu yakni akan dibukakan baginya 8 pintu surga. Jadi tidak jarang orang-orang menyebutnya sebagai doa setelah wudhu yang membuka 8 pintu surga. Dan kita diberi kebebasan untuk memilih pintu yang mana.
BACA JUGA: Berikut Tata Cara Wudhu yang Benar dan sesuai Sunnah
Apakah wudhu tanpa berdoa setelahnya tetap sah?
Masih dari hadis yang sama seperti di atas, diketahui membaca doa setelah wudhu itu bisa menyempurnakan ibadah, dengan catatan wudhu yang dilakukan sudah sempurna. Namun jika tidak dibaca juga tidak apa-apa.
Hal ini karena membaca doa setelah berwudhu itu hukumnya adalah sunnah. Diketahui, hukum sunnah artinya jika tidak dilaksanakan tidak apa-apa atau tidak berdosa, sementara jika dilaksanakan maka jauh lebih baik atau akan mendapat ganjaran.
BACA JUGA: 15 Hal yang Membatalkan Wudhu Lengkap Dengan Hadistnya
Tata cara berwudhu
Telah diketahui bersama bahwa doa setelah wudhu merupakan amalan yang menyempurnakan, maka wudhu yang dilakukan juga harus sesuai dengan tata cara yang benar. Berikut adalah tata cara berwudhu yang perlu untuk Sedulur perhatikan.
- Niat, dapat dibaca dengan pelan maupun dari dalam hati.
- Membasuh wajah, semua bagian wajah harus terkena air.
- Membasuh kedua tangan sampai siku.
- Mengusap sebagian kepala harus sampai mengenai rambut.
- Membasuh kedua kaki sampai mata kaki atau di atas mata kaki dengan air.
- Tertib, rukun dan tata cara wudhu yang sudah dilakukan secara benar dan berurutan. Jika tidak urut atau melompati salah satu rukun, tentu saja wudhu tidak akan sah.
Demikian penjelasan tentang doa setelah wudhu latin dan artinya, serta beberapa hal lain yang terkait dengan urusan berwudhu. Semoga informasi ini dapat menambah pengetahuan agar kita semua dapat mengamalkannya dengan benar. Kembali diingatkan lagi, walaupun bacaan doa tersebut hanyalah sunnah, namun jauh lebih baik jika dilakukan atau dilaksanakan.
Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.
Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.