contoh teks prosedur singkat

Teks prosedur adalah  salah satu jenis teks yang berisi tahapan atau langkah-langkah untuk menyelesaikan sesuatu kegiatan. Ada cukup banyak contoh teks prosedur singkat yang bisa ditemukan.

Teks prosedur bertujuan untuk membantu memahami bagaimana cara melakukan atau membuat sesuatu dengan tepat. Contoh teks prosedur singkat misalnya cara membuat email atau cara memeriksa tagihan listrik secara online. Agar lebih paham mengenai topik ini, yuk simak contoh teks prosedur singkat lengkap dengan strukturnya berikut.

BACA JUGA : Pengertian Teks Laporan Beserta Struktur, Ciri dan Tujuannya

Struktur teks prosedur

contoh teks prosedur singkat
Freepik

Struktur teks prosedur secara umum terbagi menjadi empat bagian. Apa saja? Simak penjelasannya berikut ini.

  1. Judul biasanya terletak di bagian atas dan berisi tentang topik yang akan dibahas.
  2. Tujuan merupakan hasil akhir yang ingin dicapai penulis teks prosedur.
  3. Alat dan bahan berisi tentang alat dan bahan yang diperlukan.
  4. Langkah-langkah yaitu cara yang harus dilakukan untuk bisa mencapai tujuan.

1. Contoh teks prosedur singkat padat dan jelas

contoh teks prosedur singkat
Freepik

Cara menggunakan blender yang benar

  1. Pastikan blender dalam keadaan siap pakai dan bersih.
  2. Pastikan ada arus listrik yang terhubung dengan baik.
  3. Buka tutup blender, dan masukan sayur atau buah yang akan di haluskan.
  4. Tambahkan air secukupnya.
  5. Tutup kembali blender dengan rapat.
  6. Nyalakan blender dengan menekan tombol “on”.
  7. Tekan tombol of jika sudah halus untuk mematikan blender.
  8. Tuangkan isi blender dalam gelas.
  9. Bersihkan kembali blender dan mematikan arus listrik.
  10. Simpan kembali blender ke tempat semula.

2. Contoh teks prosedur singkat 

contoh teks prosedur singkat
Freepik

Cara Membuat Email

  1. Kunjungi situs Google Mail, kemudian klik Create an account” atau “Buat akun”.
  2. Kedua, arahkan ke halaman baru dan mulailah mengisi data diri. Isilah kolom-kolom yang ada pada halaman pendaftaran dengan data asli.
  3. Jika sudah maka akan muncul pop up yang berisi informasi mengenai Privasi dan Persyaratan.
  4. Setelah itu, scroll kebawah dan segera klik “SAYA SETUJU“.
  5. Berikutnya akan muncul selamat datang. Klik lanjutkan ke Gmail.
  6. Email sudah terdaftar dan siap untuk digunakan untuk mengirim pesan penting.

BACA JUGA : Contoh Kata Pengantar Karya Ilmiah, Tugas & Makalah, Lengkap

3. Contoh teks prosedur lengkap

contoh teks prosedur singkat
Pixabay

Cara membersihkan interior mobil dengan cepat

Tujuan:

Cara membersihkan interior atau bagian dalam mobil sendiri dapat dilakukan dengan cukup mudah. Interior mobil perlu dibersihkan secara berkala untuk tetap menjaga kebersihan, kesegaran dan kesehatan mobil.

Bahan dan peralatan:

  1. Mobil
  2. Air
  3. Selang
  4. Deterjen
  5. Cairan pembersih karpet
  6. Penyedot debu dan pengering rambut
  7. Sikat gigi
  8. Kain kering
  9. Parfum

Langkah-langkah:

  • Pertama, lepaskan karpet dari mobil.
  • Kemudian, cuci karpet menggunakan pembersih karpet atau larutan deterjen.
  • Keringkan karpet, sembari menunggu karpet kering, bersihkan bagian dalamnya.
  • Buang semua sampah dari mobil, termasuk di dalam gudang.
  • Bila perlu gunakan penyedot debu, singkirkan semua kotoran dari jok, bawah jok, plafon, dan setiap sudut interior.
  • Gunakan kepala sikat pada penyedot debu untuk membersihkan kursi.
  • Jika jok kain bernoda, gunakan kain basah dan sikat gigi untuk membersihkannya. Setelah itu, keringkan menggunakan pengering rambut.
  • Jika memiliki jok kulit, gunakan pembersih kulit dan kain lembut untuk membersihkan jok.
  • Gunakan kain lembut yang dilembabkan, bersihkan dashboard, roda kemudi, pintu dan jendela.
  • Buka semua pintu untuk membiarkan udara segar masuk ke interior kemudian tunggu interior hingga benar-benar kering.
  • Setelah karpet kering, pasang kembali ke mobil.
  • Periksa parfum mobil. Jika habis, ganti dengan yang baru. Semprotkan ke bagian dalam untuk memberikan aroma segar di dalam.
  • Tutup pintu dan kunci.

4. Contoh teks prosedur singkat beserta kesimpulannya

Pixabay

Cara membuat sop buah

Alat dan bahan:

  • Semangka
  • Buah naga
  • Pepaya
  • Melon
  • Susu kental manis
  • Gula
  • Air
  • Sirup
  • Es batu

Langkah – langkah:

  • Masaklah gula dengan air hingga larut dan menjadi air gula, kemudian tiriskan air gula tersebut.
  • Potonglah buah – buahan yang sudah disediakan dengan ukuran dadu kecil.
  • Tempatkan buah tersebut dalam wadah yang besar.
  • Masukkan susu kental manis dan air gula ke dalam wadah yang berisi buah.
  • Tambahkan air sesuai dengan selera masing masing.
  • Aduk sampai susu kental manisnya merata.
  • Setelah itu, masukkan es batu ke dalamnya.
  • Tuang sirup di atasnya sesuai selera.
  • Masukkan sop buah ke dalam kulkas jika ingin lebih dingin, sajikan segera.

Kesimpulan:

Membuat sop buah mudah dilakukan karena buah yang digunakan sesuai dengan keinginan kita masing-masing. Selain itu, bahan dan alatnya juga mudah didapatkan.

BACA JUGA : Kata Sapaan: Pengertian, Jenis-Jenis dan Contohnya

5. Contoh teks prosedur singkat dalam kehidupan sehari hari

Freepik

Cara memeriksa tagihan listrik secara online

 Berikut langkah-langkah untuk mengetahui tagihan listrik anda secara online:

  • Unduh aplikasi PLN Mobile di ponsel melalui Play Store pada perangkat Android atau melalui Apple Play Store pada perangkat iOS.
  • Buka aplikasi tersebut untuk mengakses informasi yang dibutuhkan.
  • Klik ‘Daftar’ untuk melakukan registrasi. Bila sebelumnya sudah pernah memasang PLN Mobile dan sudah memiliki akun, pilih ‘Login’ untuk masuk.
  • Lengkapi data diri seperti nama, ID pelanggan, lokasi, nomor HP aktif, dan lain-lain yang dibutuhkan sebagai kelengkapan registrasi.
  • Ketika sudah terdaftar, pilih menu Informasi Tagihan dan Token Listrik.
  • Masukkan nomor meteran bagi pelanggan listrik pasca-bayar, atau masukkan ID pelanggan bagi pelanggan listrik prabayar.
  • Kemudian, klik Cari. Status tagihan dan nominalnya ditampilkan secara jelas melalui aplikasi PLN Mobile.

6. Contoh teks prosedur panjang

Freepik

Cara Membuat Batik Tulis

Alat dan bahan:

  1. Canting (alat tulis lilin yang digunakan untuk menutupi pola dan motif batik)
  2. Pensil pola
  3. Kain mori putih (kain sutra atau kain katun)
  4. Lilin malam (wax)
  5. Kompor atau alat pemanas lilin malam
  6. Bahan pewarna kain

Langkah-langkah:

  1. Siapkan kain mori/ sutra, kemudian buatlah motif di atas kain tersebut dengan menggunakan pensil.
  2. Setelah motif selesai dibuat, sampirkan atau letakkan kain pada gawangan dengan posisi melebar supaya mudah dibatik.
  3. Panaskan malam/lilin ke dalam wajan dengan api kecil hingga malam/lilin mencair sempurna. Untuk menjaga agar suhu kompor/anglo stabil biarkan api tetap menyala kecil.
  1. Ambil sedikit malam yang sudah cair dengan menggunakan canting, tiup-tiup sebentar biar tidak terlalu panas kemudian torehkan canting dengan mengikuti motif. Dalam proses ini harus dilakukan dengan hati-hati agar jangan sampai malam yang cair menetes di atas permukaan kain karena akan mempengaruhi hasil motif batik. Canting untuk bagian halus, atau kuas untuk bagian berukuran besar. Proses ini bertujuan agar pada saat pencelupan bahan/kain ke dalam larutan pewarna bagian yang diberi lapisan malam tidak terkena pewarna.
  1. Setelah semua motif yang tidak ingin diberi warna tertutup oleh malam/lilin, kemudian celupkan kainnya ke dalam larutan pewarna. Proses ini merupakan pewarnaan pertama pada bagian yang tidak tertutup oleh malam. Sebaiknya, pencelupan dimulai dengan warnawarna muda, dilanjutkan dengan warna lebih tua atau gelap pada tahap berikutnya.
  1. Jemur kain yang telah diwarnai sampai kering.
  2. Setelah kering dilakukan proses pelorodan yaitu dengan cara lilin dikerik dengan pisau, kemudian kain direbus bersama-sama dengan air yang telah diberi soda abu. Proses ini bertujuan menghilangkan lapisan malam sehingga motif yang telah digambar menjadi terlihat jelas. Jika diinginkan beberapa warna pada batik yang kita buat, proses dapat diulang beberapa kali tergantung pada jumlah warna yang kita inginkan.
  1. Setelah kain bersih dari malam, dilakukan kembali proses pembatikan dengan penutupan malam, pewarnaan kedua, dan seterusnya. Begitu terus diulangi seperti proses sebelumnya sebanyak jumlah warna yang diinginkan.
  1. Setelah beberapa kali proses pewarnaan, kain yang telah dibatik dicelupkan ke campuran air dan soda untuk mematikan warna yang menempel pada batik. Hal ini untuk menghindari kelunturan
  1. Proses terakhir rendam batik dalam air dingin dan dijemur sebelum dapat digunakan dan dipakai.
  2. Perlu ketelitian dan kecermatan untuk belajar membatik. Meski agak sulit tidak ada salahnya dicoba. Berkreasi untuk melestarikan tradisi dan warisan nenek moyang kita.

BACA JUGA : 40 Kata Kata Jawa Sindiran yang Menyentuh dan Mengena Hati

7. Contoh teks prosedur makanan

freepik

Cara membuat ayam bakar khas Padang

Bahan:

  • Ayam
  • Jeruk nipis
  • Kayu manis
  • Cengkih
  • Garam
  • Santan
  • Bumbu halus (bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, garam)
  • Serai

Alat:

  • Kompor
  • Wajan
  • Pisau
  • Spatula
  • Mangkuk

Cara pembuatan:

  • Nyalakan kompor dan panaskan minyak dalam wajan.
  • Masukkan bumbu halus dalam wajan dan masak hingga harum.
  • Masukkan kayu manis, daun jeruk, dan cengkih.
  • Aaduk hingga rata dan tercium aroma bumbu yang harum.
  • Masukkan ayam dan santan dan masak ayam hingga santan terserap dengan baik dan ayam berubah warnanya.
  • Tambahkan santan kental dan masak hingga kuah mengering.
  • Angkat ayam kemudian tiriskan.
  • Panggang ayam hingga warnanya coklat dan aromanya harum.
  • Ayam bakar khas Padang siap disajikan dengan sambal yang khas.

8. Contoh teks prosedur protokol kesehatan

Freepik

Cara Mencuci Tangan yang Tepat Menurut World Health Organization (WHO)

World Health Organization (WHO) atau Organisasi Kesehatan Dunia memberikan panduan mengenai tata cara mencuci tangan yang benar menggunakan sabun. Yuk simak langkah-langkahnya di bawah ini.

  • Gunakan air bersih mengalir.
  • Basahkan kedua tangan menggunakan air bersih mengalir tersebut.
  • Tuangkan sabun antibakteri seperlunya ke telapak tangan.
  • Gosok kedua telapak tangan hingga tertutup sabun.
  • Bersihkan sela-sela jari dan punggung tangan.
  • Genggam dan basuhlah ibu jari dengan cara memutar.
  • Gosokkan ujung jari ke telapak tangan supaya bagian kuku dapat dibersihkan dengan sabun.
  • Bilas sabun dari kedua tangan menggunakan air bersih mengalir.
  • Keringkan tangan menggunakan tisu atau kain yang higienis.

Demikianlah penjelasan mengenai contoh teks prosedur singkat beserta strukturnya. Teks prosedur merupakan teks yang berisi tentang cara untuk membuat atau memakai barang. Misalnya seperti cara menggunakan blender atau cara membuat sop buah. 

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.