7 Cara Merebus Jagung agar Cepat Empuk dan Manis

Jagung menjadi salah satu bahan makanan yang disukai banyak orang dari berbagai kalangan. Selain lezat dan mengenyangkan, jagung juga mudah diolah menjadi berbagai macam makanan, salah satunya jagung rebus. Walau sederhana, jika cara merebus jagung benar maka hasilnya akan sangat nikmat, lho!

Hal ini berkaitan dengan banyaknya orang yang belum tahu cara merebus jagung yang baik dan benar. Mereka mengaku masih sering gagal dalam menghasilkan jagung rebus yang manis, empuk, dan harum. Bahkan jagung sering kali berubah jadi mengerut usai direbus.

Tidak hanya itu, masih banyak yang merebus jagung dalam waktu yang lama dengan tujuan supaya empuk. Padahal hal itu justru akan merusak kandungan gizi yang ada di dalamnya.

Nikmatnya Jagung Rebus

Pexels/Cats Coming

Jagung rebus adalah makanan yang terbuat dari jagung yang direbus hingga matang dan kemudian disajikan sebagai hidangan. Proses memasak jagung rebus melibatkan merebus jagung utuh atau dipotong-potong dalam air mendidih sampai bijinya lunak dan bisa dimakan.

Jagung rebus sering disajikan sebagai camilan sehat atau sebagai bagian dari hidangan utama dalam berbagai masakan, terutama di beberapa budaya di seluruh dunia. Biasanya, jagung rebus disajikan dengan mentega, garam, atau rempah-rempah sesuai selera.

Selain itu, jagung rebus juga dapat diolah menjadi berbagai hidangan, seperti salad jagung, sup jagung, atau sebagai bahan tambahan dalam hidangan lainnya.

BACA JUGA: Resep Sup Kepiting Jagung yang Nikmat untuk Berbuka Puasa

Cara Merebus Jagung yang Baik dan Benar

cara merebus jagung
Unsplash/Mohd Hafiz Yahya

Nah, cara merebus jagung memang harus dilakukan dengan benar. Agar bisa menghasilkan jagung rebus yang lezat dan sehat, langsung saja simak beberapa cara merebus jagung yang ada di bawah ini!

1. Pilih jagung yang masih segar

Hal pertama yang perlu dilakukan, yakni memilih jagung yang masih segar dan juga memiliki biji yang kenyal. Jagung yang segar cenderung lebih manis. Selain itu, jagung yang masih segar juga akan lebih mudah untuk dimasak.

2.Rebus bersama kulit jagung

Kulit jagung memiliki aroma yang khas. Sehingga ketika Sedulur ingin membuat jagung lebih beraroma kuat, jangan lupa untuk merebusnya bersama dengan kulit luarnya. Cara merebus bersama dengan kulit jagung ini uga sangat beragam. Sedulur bisa mencoba mengupas jagung terlebih dahulu lalu baru di rebus atau direbus langsung bersama tanpa dikuppas.

3. Tambahkan gula ke dalam air rebusan

Cara merebus jagung yang berikutnya, adalah dengan menambahkan sedikit gula ke dalam air rebusan jagung. Ya, walaupun jagung yang direbus sendiri sebenarnya sudah cukup manis, namun penambahan gula ini dimaksudkan untuk membantu meningkatkan rasa manis jagung pada saat dimasak.

4. Tambahkan mentega

Mentega umumnya digunakan untuk membuat masakan yang ditumis, digoreng dan dibakar. Namun, Sedulur juga bisa menggunakan bahan satu ini untuk meningkatkan rasa pada jagung rebus. Sedulur bisa menambahkan mentega saat proses perebusan agar daging jagung lebih gurih.

5. Tambahkan sedikit garam

Sedulur bisa menambahkan sedikit garam lagi ke dalam air rebusan. Nah, jadi penambahan garam akan membantu jagung untuk mempertahankan kelembaban dan meningkatkan rasa alami manisnya. Tidak usah khawatir, rasa jagung tidak akan menjadi asin selama jumlah garam yang dimasukkan hanya sedikit.

Sedulur juga tidak perlu khawatir karena untuk menemukan garam yang bagus untuk memasak jagung rebus dan berbagai macam resep lain di dapurbisa ditemukan dengan mudah di toko kelontong dan di SuperApp. Jadi dijamin tidak akan kerepotan saat membuatnya.

SuperApp sendiri adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Kalau kamu tertarik menggunakan SuperApp, bisa cari tahu lebih banyak informasinya lewat media sosial Instagram SuperApp.

6. Potong jagung menjadi bagian kecil

Apabila jagung yang direbus berukuran besar, potong dulu jagung menjadi beberapa bagian kecil sebelum merebus. Pemotongan satu jagung menjadi beberapa bagian yang lebih kecil, tentu saja akan mempercepat waktu memasak dan memastikan jagung matang secara merata.

7. Jangan terlalu lama merebus

Merebus jagung terlalu lama hanya akan membuatnya menjadi terlalu lembek. Jagung segar hanya membutuhkan waktu sekitar kurang lebih 10 sampai 30 menit setelah air mendidih untuk matang sempurna. Jadi jangan sampai Sedulur merebus jagung dalam waktu yang terlalu lama, ya!

BACA JUGA: 22 Resep Olahan Jagung Manis yang Sederhana dan Lezat

Tips Memilih Bahan Jagung Rebus

cara merebus jagung
Freepik/Timolina

Memilih jagung yang baik untuk direbus ini sangat penting, agar nantinya Sedulur bisa mendapatkan hasil yang empuk dan juga manis. Oleh sebab itu, berikut ini adalah beberapa tips dalam memilih jagung yang cocok untuk direbus.

1. Perhatikan kulit luar jagung

Tips yang pertama, pilih jagung yang memiliki kulit luar yang masih berwarna cerah dan tidak terlalu kering. Jagung yang segar mempunyai kulit yang masih lembut serta berisi. Umumnya warna kulit luar jagung juga masih berwarna hijau dan bukan kekuningan.

2. Pastikan teksturnya masih kenyal

Ketika Sedulur meraba jagung, pastikan kulitnya masih lentur dan bijinya terasa penuh. Jagung yang baik memiliki biji yang berisi dan terasa kenyal saat ditekan. Jangan gunakan jagung dengan biji yang sudah kisut atau kering.

3. Periksa aroma jagung

Aroma jagung segar biasanya memiliki bau yang khas dan manis. Apabila Sedulur mencium aroma yang sedikit sangit atau kurang sedap, maka bisa dipastikan ada beberapa bagian di jagung yang sudah tidak segar atau membusuk. Biasanya rasa dari jagung yang seperti ini akan hambar dan kurang enak.

Nah, dengan mengikuti beberapa cara dan tips yang ada di atas, Sedulur dapat merebus jagung agar cepat empuk dan manis. Tidak hanya itu, Sedulur juga dapat memilih jagung yang segar dan berkualitas baik untuk direbus sehingga hasilnya empuk, manis, dan juga nikmat pada saat disajikan!