Bagi para penyuka gorengan, tentu kamu sudah memperhitungkan eksistensi tahu aci goreng ke dalam jajaran menu andalanmu. Diolah dari tahu yand digoreng setengah matang ditambah dengan isian yang dimasukkan di bagian tengahnya bakal menambah tekstur yang bercampur antara kriuk dan lembut.
Singkatnya, sejarah tahu aci berasal dari tegal. Rasanya yang gurih sangat cocok untuk dicocol dengan saus sambal maupun campuran bumbu dengan potongan cabe. Bakalan nikmat dan sangat nikmat untuk disantap pada sore hari sembari menunggu waktu makan malam.
BACA JUGA: 12 Resep Tahu Kecap Enak & Nikmat untuk Hidangan Keluarga
1. Tahi aci simple
Bahan:
- 10 tahu putih, goreng sampai berkulit
- 3 sdm tepung sagu
- 1 batang daun bawang
Bahan biang:
- 1 sdm tepung sagu atau tapioka
- 4 siung bawang putih
- 1 gelas kecil air
- 1/3 sdt lada bubuk
- Garam
- Kaldu bubuk
Cara membuat:
- Masukkan semua bahan biang di dalam panci, masak sambil terus diaduk-aduk sampai mengental dan lengket
- Matikan api, selagi panas, masukkan tepung sagu dan irisan daun bawang, aduk hingga tercampur
- Siapkan tahu putih goreng yang sudah dipotong berbentuk segitiga
- Lubangi tengahnya, masukkan adonan aci ke dalam tahu
- Goreng kembali ke dalam minyak panas di atas api sedang
- Sajikan dengan sambal, kecap, maupun cabe sesuai selera
2. Tahu aci Tegal resep
Bahan:
- 10 buah tahu kulit segitiga ukuran kecil
- 10 sdm tepung sagu
- 5 sdm tepung terigu
- 2 batang daun bawang, iris
- 100 ml air panas
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1/2 sdt ketumbar, haluskan
- 1/2 sdt merica bubuk
- Garam
- Kaldu bubuk
Cara membuat:
- Belah tahu, keruk bagian putihnya
- Campur semua tepung dengan bumbu halus dan bumbu lainnya, daun bawang, dan bagian putih tahu yang sudah dikeruk
- Tambah air panas sedikit demi sedikit hingga adonan pekat
- Masukkan adonan aci ke dalam cekungan tahu, goreng sampai matang
- Sajikan dengan sambal kecap.
BACA JUGA: Resep Tahu Telur Enak, Pengobat Kerinduan Kuliner Jawa Timur
3. Resep tahu aci crispy mini
Bahan:
- 2 buah tahu ukuran besar, potong kecil sesuai selera
- 150 gr tepung tapioka
- 3 sdm tepung bumbu serbaguna
- 4 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdm bawang merah goreng
- 2 batang daun bawang, rajang
- Garam
- Merica
- Kaldu bubuk
- 50-75 ml air hangat, sesuaikan
Cara membuat:
- Di dalam wadah, campur semua bahan kecuali tahu dan air
- Masukkan air hangat sedikit demi sedikit hingga didapat adonan yang kalis tapi lembut
- Panaskan minyak di wajan, ambil sepotong kecil tahu dan beri isian adonan di atasnya
- Goreng hingga kuning keemasan, sajikan hangat bersama sambal kecap
4. Tahu aci kukus
Bahan utama:
- 10 buah tahu Sumedang goreng, potong jadi 2 segitiga
Bahan aci:
- 100 gr tepung terigu
- 15 gr tepung beras
- 250 ml air panas mendidih
- 1 sdm minyak goreng
- 7 siung bawang putih, tumbuk halus
- 3 batang daun bawang, iris halus
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 butir telur
- 1 sdm ebi, sangrai dan haluskan
- 1/2 sdm garam halus
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 150 gr tapioka
- Tepung tapioka untuk menempelkan aci ke tahu
Cara membuat:
- Campur tepung terigu dan tepung beras
- Masukkan campuran air mendidih dan minyak, aduk rata. Biarkan hingga suhu mendingin
- Masukkan bawang putih dan daun bawang, aduk rata
- Masukkan telur, aduk
- Masukkan ebi, garam, dan kaldu bubuk
- Masukkan tepung tapioka secara bertahap, aduk dengan tangan sampai rata
- Ambil tahu, usap permukaan tahu yang akan diisi adonan dengan tepung tapioka
- Isi adonan ke dalam tahu
- Kukus selama 15-20 menit hingga matang
BACA JUGA: Resep Tahu Cabe Garam Ala Rumahan Gurih, Pedas & Praktis
5. Tahu aci kukus bumbu kacang
Bahan utama:
- 10 buah tahu Sumedang goreng, potong jadi 2 segitiga
Bahan aci:
- 100 gr tepung terigu
- 15 gr tepung beras
- 250 ml air panas mendidih
- 1 sdm minyak goreng
- 7 siung bawang putih, tumbuk halus
- 3 batang daun bawang, iris halus
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 butir telur
- 1 sdm ebi, sangrai dan haluskan
- 1/2 sdm garam halus
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 150 gr tapioka
- Tepung tapioka untuk menempelkan aci ke tahu
Bahan saus kacang:
- 200 gr kacang tanah, goreng
- 7 siung bawang putih, goreng
- 3 siung bawang merah, goreng
- 50 gr cabai merah
Bahan saus lainnya:
- 4 sdm minyak goreng
- 2 sdm cuka
- 75 gr gula merah
- 2 sdt garam
- 1 sdm gula pasir
- 700 ml air
Cara membuat:
- Campur tepung terigu dan tepung beras
- Masukkan campuran air mendidih dan minyak, aduk rata. Biarkan hingga suhu mendingin
- Masukkan bawang putih dan daun bawang, aduk rata
- Masukkan telur, aduk
- Masukkan ebi, garam, dan kaldu bubuk
- Masukkan tepung tapioka secara bertahap, aduk dengan tangan sampai rata
- Ambil tahu, usap permukaan tahu yang akan diisi adonan dengan tepung tapioka
- Isi adonan ke dalam tahu
- Kukus selama 15-20 menit hingga matang
Cara membuat saus kacang:
- Panaskan minyak goreng
- Masukkan bahan yang sudah diblender, aduk sebentar
- Masukkan sisa bahan lainnya
- Masak dengan api kecil hingga berminyak. Sajikan dengan tahu
6. Tahu aci Slawi
Bahan:
- 250 gr tepung aci kriwil
- 15 buah tahu kuning
- Air biasa
- Daun kucai
- 6 siung bawang putih
- 2 sdt ketumbar
- 1 sdt lada
- 1 sdt garam
- Penyedap rasa
Cara membuat:
- Ulek bumbu bawang putih, ketumbar, lada, dan garam
- Rendam tahu di air garam
- Masukkan bumbu halus dan penyedap ke tepung aci
- Hancurkan 4 buah tahu, remas dengan tangan sampai halus
- Tambah daun kucai yg sudah dipotong kecil-kecil
- Tuang 4 sendok makan air dan aduk adonan dengan tangan
- Tambahkan air sedikit demi sedikit sampai tepung basah dan tercampur
- Potong tahu kuning menjadi bentuk segitiga
- Celup tangan ke air sebelum menempelkan adonan
- Tempelkan aci ke tahu tipis-tipis dan melebar
- Goreng di minyak panas selama kurang lebih 2 menit di api besar lalu kecilkan api
- Goreng hingga mengembang, bolak-balik
- Bila warna aci sdh keemasan, angkat dan sajikan
BACA JUGA: Resep Semur Tahu Enak & Mudah, Obat Rindu Masakan Ibu
7. Tahu ayam bakso aci
Bahan:
- 5 tahu putih, belah 2 bagian menjadi bentuk segitiga
- 250 gr ayam giling
- 1 butir telur
- 10 sdm tepung tapioka
- 10 sdm air es
- 3 siung bawang putih halus
- Garam
- Lada bubuk
- Pala bubuk atau biji pala
- Kaldu jamur
Bahan kuah:
- 2-3 siung bawang putih halus
- 500 ml air
- Garam
- Lada bubuk
- Kaldu jamur
- Pala bubuk
Bahan pelengkap:
- Sawi atau pokcoy
- Seledri
- Daun bawang
- Bawang goreng
- Jeruk limau
- Sambal merah
- Saus cabai
- Kecap
Cara membuat:
- Buat adonan isi dari ayam giling, tepung tapioka, air, serta bumbu
- Masukkan ke dalam tahu dan kukus sampai matang
- Masak semua bahan kuah sampai mendidih. Koreksi rasa
- Sajikan bersama bahan pelengkap sesuai selera
8. Tahu walik
Bahan:
- 10 tahu cokelat atau tahu pong, belah dan balik
- Minyak goreng
Bahan isian:
- 150 gr tepung tapioka
- 100 ml air
- 2 siung bawang putih, cincang
- 2 batang daun bawang, rajang kasar
- Garam
- Lada
- Kaldu jamur
Bahan sambal kecap:
- 10 cabai rawit
- 3-5 sdm kecap manis
- 1 jeruk limau
Cara membuat:
- Isi bagian tengah tahu dengan bahan isian
- Goreng sampai kering dan kecokelatan
- Sajikan dengan cocolan sambal kecap
BACA JUGA: 10 Cara Membuat Tahu Bulat Ala Abang-abang Anti Gagal
9. Kuah cuko
Bahan:
- 10 buah tahu cokelat segitiga
- 7 sdm tepung sagu
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt merica
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 1/2 sdt bawang putih bubuk
- 2 batang daun bawang, iris
- Air hangat secukupnya
Cara membuat:
- Belah bagian tengah tahu, lalu keruk bagian putihnya lalu sisihkan
- Campur semua bahan, kecuali tahu. Aduk rata
- Hancurkan kerukan tahu putih, campur ke adonan tepung dan lainnya
- Ambil tahu segitiga, beri isian adonan
- Goreng ke dalam minyak panas dang ulangi langkah ini hingga bahan habis
- Potong tahu lalu sajikan dengan kuah cuko dan irisan timun sesuai selera
10. Isi daging
Bahan:
- 30 tahu goreng atau tahu pong
- 200 gr daging sapi, iris kecil-kecil
- 1 bungkul bawang putih goreng hingga matang, haluskan
- 200 gr tepung tapioka
- 100-150 gr tepung terigu
- 1 sdm garam
- 1/2 sdm gula
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 sdm kaldu bubuk
- 500 ml air
- 5 batang daun bawang iris tipis
Cara membuat:
- Belah tahu namun jangan sampai putus, sisihkan
- Potong kecil daging, haluskan sebentar dengan chopper atau rajang kecil-kecil
- Siapkan baskom, masukkan irisan daging, daun bawang, bawang putih, tepung tapioka dan terigu, gula, garam, kaldu bubuk, dan lada bubuk
- Tuangkan air secara bertahap
- Aduk rata sampai adonan tidak terlalu cair dan tidak terlalu kental
- Siapkan dandang atau kukusan yang telah diisi air
- Isi tahu hingga penuh. Masukkan ke dalam dandang
- Kukus hingga matang sekitar 40 menit
- Sajikan dengan cabai atau saus sambal
11. Kuah bakso
Bahan:
- 15 buah tahu putih
- 500 gr tepung tapioka
- 5 sendok makan terigu
- 5 siung bawang putih
- 1 daun bawang diiris
- Air panas
- Garam
- Penyedap rasa
Bahan kuah:
- 5 bawang putih
- 1 daun bawang
- Lada
- Penyedap rasa
- Bumbu kuah instan bakso
Bahan tambahan:
- Mie kuning
- Seledri
- Bawang goreng
- Bakso daging atau bakso aci sesuai selera
Cara membuat:
- Potong tahu menjadi 4 bagian dan buat di dalam 2 wadah
- Masukkan 5 sendok makan tapioka untuk taburan awal
- Tuang tepung tapioka, terigu, bawang putih yang sudah diblender
- Masukkan potongan daun bawang dan penyedap rasa dan garam ke dalam baskom, aduk dengan air panas
- Balurkan tahu dan ke wadah awal, balurkan tepung ke wadah kedua
- Goreng ke minyak panas
- Siapkan kuah bakso dengan memasak air dan mengiris daun bawang
- Blender bawang putih dan tumis bawang putih
- Masukan tumisan bawang putih dan irisan daun bawang ke panci kuah bakso
- Tuang merica, garam, penyedap rasa, kuah instan bakso
- Koreksi rasa dan masak kuah hingga mendidih
- Untuk sambal, rebus cabe rawit hingga lembut dan blender
- Rebus mie dan bakso kemudian tiriskan
- Siapkan bawang goreng dan kecap manis
- Masukkan mie, bakso, dan tahu aci di mangkok
- Tuang kuah bakso dan berikan taburan bawang goreng dan seledri
12. Sate tahu
Bahan:
- 10 buah tahu goreng
- 15 sdm tepung kanji
- 5 sdm tepung terigu
- 1/2 sdt garam
- 3 siung bawang putih
- 3 sdm kecap manis
- 1 sdm minyak sayur
Cara membuat:
- Uleni tepung kanji dengan garam dan air secukupnya
- Isi tahu dengan adonan kanji lalu kukus sampai matang
- Setelah tahu dingin, potong dadu lalu tusuk dengan tusuk sate
- Campur kecap manis dengan bawang putih yang dihaluskan
- Tambahkan minyak, aduk rata
- Olesi sate tahu dengan bumbu kecap
- Panggang sebentar. Angkat dan nikmati
Cara membuat tahu aci mengembang yang bisa disandingkan dengan banyak macam kuah dan sambal ternyata mudah, bukan? Kamu perlu telaten untuk meratakan aci di bagian dalam dan luar tahunya. Selain itu, pastikan untuk menyediakan minyak dalam jumlah banyak untuk teknik deep frying-nya.
Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar. Yuk, unduh aplikasinya di sini sekarang!
Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah. Langsung restok isi tokomu di sini aja!