8 Cara Membuat Smoothies yang Segar dan Menyehatkan

Smoothies adalah minuman yang terbuat dari campuran buah dan/atau sayur yang diblender halus. Beda dengan jus biasa, smoothies diberi tambahan pengental agar lebih creamy seperti susu, yogurt, atau bahkan multigrain. Dengan bahan-bahan tersebut, cara membuat smoothies sering disebut sebagai alternatif menu untuk orang-orang yang ingin menurunkan berat badan. 

Alami, tanpa tambahan gula dan karbohidrat berlebih, minuman ini  juga kaya serat dan vitamin. Ia cocok dikonsumsi orang yang susah makan sayur dan buah karena tak suka rasa atau teksturnya. Kelebihan lainnya adalah kemudahan membuatnya. Tak percaya? Coba deretan cara membuat smoothies berikut, deh. 

BACA JUGA: 12 Camilan untuk Diet yang Sehat Enak & Mudah Dicari

1. Cara membuat smoothies pisang stroberi 

pexels

Buah yang paling sering diolah jadi smoothies adalah pisang. Ini karena teksturnya sudah pekat alami dan ia kaya kalori, jadi bisa dijadikan menu sarapan yang kaya energi. Cara membuat smoothies pisang termudah adalah dengan mencampurnya dengan stroberi dan susu. Stroberi kaya serat dan rasanya agak asam sehingga bisa mengimbangi rasa manis pisang. Silakan campur tiga bahan tersebut, lalu tambah es batu secukupnya. Tinggal blender, deh. 

2. Oatmeal smoothies dengan pisang 

cara membuat smoothies
pexels

Agar lebih kenyang, Sedulur bisa pula mencoba cara membuat smoothies pisang untuk diet. Yaitu dengan memblendernya bareng oatmeal dan susu rendah lemak. Boleh juga ditambah sedikit madu dan kayu manis agar rasanya lebih kaya dan nikmat. Namun, tanpa keduanya pun tidak masalah. Sedulur bisa menambahkan buah lainnya, misalnya kiwi atau beri-berian. 

3. Smoothies alpukat 

Instagram @health.over.heels

Setali tiga uang dengan pisang, alpukat juga punya tekstur yang pekat sehingga cocok jadi smoothie yang mengenyangkan. Cara membuat smoothies buah alpukat termudah adalah mencampurnya dengan bubuk cokelat yang belum diberi pemanis. Kemudian, tak lupa beri susu nabati atau susu dari sumber hewani. Jika ingin rasanya agak manis, silakan tambahkan gula stevia atau brown sugar biar tetap sehat dan terkontrol gula darahnya. 

BACA JUGA: Cara Membuat Tape Ketan yang Manis dan Legit, Mudah!

4. Smoothies hijau kaya protein 

pexels

Cara membuat smoothies untuk diet yang termudah adalah dengan mencampurkan beberapa sayuran hijau. Salah satunya kale, brokoli, bayam. Pilih salah satu dan tambahkan seledri sedikit. Agar lebih enak dan teksturnya kaya, Sedulur bisa memasukkan apel dan multigrain seperti quinoa, oatmeal, atau hemp hearts. Blender bersama sedikit es dan air hingga halus. 

5. Smoothies wortel nanas 

pexels

Cara bikinnya mudah, Sedulur cuma butuh nanas, wortel, pisang, serta susu tawar secukupnya. Tambah es dan bila selera boleh tambah bubuk kunyit sekitar 1 sendok teh saja. Blender halus bersama es batu dan nikmati selagi dingin. Terbayang sekaya apa vitamin dan seratnya. Kalau tak ingin pakai es batu, kamu bisa membekukan dulu nanas yang akan dipakai. 

6. Smoothies semangka, timun, dan stroberi 

cara membuat smoothies
pexels

Dari semangka, timun, dan stroberi saja, Sedulur sudah bisa mempraktikan cara membuat smoothies sendiri di rumah. Mengingat ketiga buah tersebut kaya air, Sedulur bisa menambahkan yogurt tawar dan susu untuk meningkatkan kepekatan tekstur smoothie tersebut. Tidak perlu es batu lagi, silakan bekukan stroberi sebelum diolah. 

BACA JUGA: 4 Cara Membuat Resep Tumis Buncis Wortel

7. Mangga, bayam, dan bubuk matcha

cara membuat smoothies
pexels

Mangga adalah buah yang kadar gulanya cukup tinggi, jadi silakan coba cara membuat smoothies mangga dan bayam. Caranya mudah silakan siapkan satu buah mangga dan seikat bayam, campur dengan sedikit susu dan blender halus. Bekukan mangga terlebih dahulu agar tekstur smoothie lebih kental. Silakan tambah bubuk matcha biar makin nikmat. 

8. Smoothies stroberi yogurt 

cara membuat smoothies
pexels

Cara membuat smoothies strawberry yang paling mudah adalah mencampurnya dengan yogurt tawar. Tanpa tambahan es batu dan air, Sedulur tinggal bekukan dulu buah stroberi semalaman sebelum diblender keesokan harinya. Silakan tambah sedikit madu agar rasanya tak terlalu asam. Boleh juga ditambah buah beri lain atau kiwi agar lebih segar dan kaya vitamin.

 

Beragam cara membuat smoothies bowl sudah dirangkum buat Sedulur. Saatnya berburu buah segar di pasar, nih. Jangan lupa susu dan yogurtnya beli di Aplikasi Super. Kualitas terjamin, harga bersaing. Siap eksekusi resep-resep smoothies di atas.