superfood untuk bayi laki laki

Orang tua harus memperhatikan asupan gizi yang diberikan kepada anaknya sejak bayi. Setiap makanan yang diberikan haruslah sesuai kebutuhan untuk tumbuh kembang anak agar sehat dan optimal. Untuk itu, para ibu tidak boleh sembarangan memberikan menu untuk si kecil, beberapa makanan bergizi atau dikenal dengan nama superfood  menjadi solusi belakangan ini. Mau superfood untuk bayi laki laki, maupun perempuan, akan memiliki manfaat yang sama.

Superfood  sendiri merupakan salah satu penemuan dalam dunia gizi era modern yang baik untuk tumbuh kembang anak. Dilansir dari Healthline, Rachel Beller, R.D., seorang pakar kesehatan di Beller Nutritional Institute di Beverly Hills, CA mengungkapkan jika nutrisi dari superfood yang masuk ke tubuh anak akan berpengaruh besar pada kesehatan dan kecerdasan otak. Lalu, apa saja sih jenis superfood terbaik untuk bayi? Simak rekomendasinya berikut ini.

BACA JUGA : 14 Merk Susu Formula Terbaik untuk Bayi yang Jadi Favorit Ibu

Apa itu superfood?

superfood untuk bayi laki laki
Grid.id

Sebelum mengetahui ragam rekomendasi tentang superfood, tentu Sedulur perlu memahami menu makanan khusus bayi satu ini. Superfood merupakan jenis makanan yang kaya akan nutrisi seperti vitamin dan mineral. Mengonsumsi superfood, meski hanya dalam jumlah sedikit, sudah bisa memberikan jutaan manfaat untuk mendukung tumbuh kembang bayi.

Istilah superfood sendiri mulai populer pada beberapa tahun lalu. Perusahaan asal Amerika Serikat yang membuat terobosan dengan menciptakan makanan buatan yang berasal  dari kombinasi berbagai macam buah dan mineral baik. Kombinasi makanan ini memiliki optimalisasi gizi yang tinggi sehingga baik untuk membantu bayi mendapatkan puncak potensinya saat masa pertumbuhan.

Rekomendasi superfood untuk bayi laki laki

Berikut superfood untuk bayi laki laki yang sangat baik untuk kesehatan dan perkembangan otak bayi. 

1. Pisang

superfood untuk bayi laki laki
Freepik

Rekomendasi superfood untuk bayi laki laki yang pertama adalah pisang. Pisang kaya akan karbohidrat untuk memberikan energi, dan juga serat untuk mendukung saluran pencernaan bayi yang sehat. Selain itu, pisang juga merupakan buah yang mudah ditemui di pasaran sekaligus dibawa saat bepergian. Perlu Sedulur perhatikan bahwa ketika menyajikan pisang kepada bayi, pastikan buah sudah benar-benar matang dan memiliki tekstur yang lembut. Untuk bayi yang usianya lebih tua, pisang bisa dicincang atau dijadikan finger food.

2. Ubi Jalar

Freepik

Tak hanya pisang, ubi jalar kaya akan potasium, vitamin C, serat, dan beta karoten yang merupakan antioksidan untuk mencegah beberapa jenis kanker. Walaupun terlihat jadul dan identik sebagai makanan orang tua, ternyata ubi jalar mudah disukai bayi karena rasa alaminya yang manis. Makanan ini juga memiliki tekstur halus dan mudah dimakan dan dicerna bayi. 

3. Alpukat

superfood untuk bayi laki laki
Freepik

Mengutip dari laman Parents, alpukat juga mempunyai kandungan protein yang tinggi dan kaya akan lemak tak jenuh tunggal, yang sangat baik membantu mencegah penyakit jantung. Sedulur harus pastikan alpukat yang disajikan kepada bayi sudah matang dan tidak pahit serta dihasluskan dengan lembut agar mudah dicerna oleh bayi. 

4. Telur

telur
iStock

Tak diragukan lagi bahwa telur merupakan sumber protein yang sangat baik untuk tumbuh kembang bayi. Selain tinggi kandungan protein, telur juga mengandung berbagai nutrisi lainnya, di antaranya yaitu sebagai berikut ini.

  • Vitamin B : berfungsi untuk membantu perkembangan otak.
  • Vitamin D : berfungsi untuk pertumbuhan dan kekuatan gigi dan tulang.
  • Omega 3 : berfungsi untuk meningkatkan kecerdasan otak.
  • Zat besi : berfungsi untuk memproduksi sel darah merah.
  • Selenium : berfungsi untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Telur dapat diolah dengan cara direbus, dibuat orak-arik, atau cukup dicampur ke dalam makanan. Untuk pemberian telur, Sedulur  sebaiknya melakukan pengawasan karena telur dapat memicu alergi. Jika bayi mengalami reaksi alergi, maka sebaiknya hentikan dahulu konsumsi telur pada bayi. 

5. Ikan

manfaat nila
Freepik

Anjuran untuk makan ikan setiap hari bukan tanpa alasan lho Sedulur. Hal ini karena ikan mengandung banyak nutrisi penting yang dibutuhkan oleh bayi. Ikan kaya akan protein dan rendah lemak, sehingga sangat sehat untuk dikonsumsi bayi. Selain itu, ikan juga banyak mengandung vitamin B dan asam lemak omega 3 yang baik untuk kesehatan mata, menjaga kesehatan jantung, serta membantu perkembangan otak pada bayi.

Jenis ikan yang baik untuk dikonsumsi bayi antara lain tuna dan salmon. Sedangkan ikan yang sebaiknya dihindari antara lain marlin, hiu, dan swordfish karena ikan tersebut mengandung merkuri yang berbahaya bagi sistem saraf bayi. Ikan dapat diolah menjadi sup, ditumis, atau sebagai campuran bubur.

BACA JUGA : 12 Rekomendasi Merk Keju untuk MPASI yang Aman & Bergizi

6. Youghurt

Freepik

Seperti yang disebutkan di atas, yogurt merupakan sumber protein baik yang dapat membantu memperkuat saluran pencernaan pada anak-anak. Menariknya lagi, yoghurt juga bisa dinikmati sebagai camilan sehat yang menyegarkan bayi ketika cuaca sedang panas.

Bakteri baik dalam yogurt dapat membantu melawan dan mencegah pertumbuhan bakteri jahat dalam perut.
Yoghurt tanpa gula tambahan tentunya akan sangat bagus untuk anak-anak. Jika ingin menambah rasa manisnya, Sedulur dapat menambahkan buah-buahan yang disukai balita. Yoghurt juga dapat membantu menjaga balita dari gangguan infeksi perut.

7. Oat dan Barley

Freepik

Gandum utuh menjadi pilihan yang sehat karena mengandung beta-glukan, yang bersifat antimikroba. Ini juga dapat membantu menjaga usus dan perut tetap bersih. Secangkir gandum mampu menyediakan sekitar 10 persen dari nilai harian berbagai nutrisi, termasuk zinc, protein, zat besi, dan vitamin B1, yang dapat memicu respons imunologis dalam tubuh dan dapat tubuh untuk melawan penyakit.

Selain itu oat juga dapat membantu mencegah masuk angin dengan membantu mencegah bakteri berkembang biak. Serta dapat melindungi sel-sel tubuh bayi dari infeksi, inilah sebabnya mengapa zinc harus sering dikonsumsi selama musim dingin. Menariknya lagi, barley juga kaya akan vitamin B1, yang juga dikenal sebagai tiamin. Kandungan serat tambahan di dalamnya, dapat membantu bayi dalam menjaga sistem pencernaannya agar tetap berjalan lancar. 

8. Jamur

Freepik

Jamur sangat baik untuk kekebalan tubuh manusia, karena makanan yang satu ini merupakan salah satu sumber zinc yang sangat bagus. Jamur dikenal juga bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan memproduksi sel darah putih. Zat ini juga dapat membantu dalam pengembangan kekebalan. Berbagai jenis jamur mempunyai sifat anti virus dan anti tumor. Sehingga dapat membantu menangkis pilek dan kasus flu yang umum terjadi pada anak-anak. Sedulur dapat mengolah kacang polong jamur menjadi makanan sehat untuk balita dengan menambahkan berbagai sayuran ke dalamnya.

9. Ayam

Freepik

Ayam mengandung banyak protein dan vitamin B6, yang dapat membantu tubuh mengekstrak energi dari makanan. Jadi, Sedulur  jangan lupa memasukkan daging ayam ke makanan bayi, apalagi si kecil masih membutuhkan makan an yang mengandung protein secara teratur untuk mendukung tumbuh kembangnya. 

10. Brokoli

superfood untuk bayi laki laki
Freepik

Brokoli merupakan sumber vitamin A, vitamin B, dan folat yang sangat baik bagi tubuh. Sayuran ini juga mengandung berbagai mineral seperti mangan, fosfor, kalium, besi, dan kalsium. Tak hanya itu, brokoli juga merupakan salah satu sayuran yang sarat dengan fitonutrien yang berfungsi untuk mencegah berbagai macam penyakit. 

BACA JUGA : Mengenal 9 Bahasa Bayi dari Tangisan Hingga Sentuhan

11. Daging merah

Freepik

Daging merah mengandung zat besi yang mudah diserap oleh tubuh, yang dapat membantu sel darah merah membawa oksigen ke sel dan membantu dalam perkembangan otak. Untuk bayi yang baru belajar makan makanan padat, Sedulur harus menghaluskan daging terlebih dahulu menjadi bubur agar mudah dicerna oleh bayi. 

12. Keju

superfood untuk bayi laki laki
Freepik

Produk turunan susu lainnya yang sangat baik untuk dikonsumsi bayi adalah keju. Di dalam keju juga terkandung protein, vitamin B12, fosfor, dan juga kalsium. Mengonsumsi keju secara rutin dapat memperkuat tulang dan gigi, mengoptimalkan pertumbuhan, serta bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh bayi. Potong-potong keju menjadi potongan kecil untuk camilan bayi. Atau  juga dapat menambahkan keju parut di atas makanannya supaya lebih nikmat.

Itulah rekomendasi superfood untuk bayi laki laki yang dapat Sedulur berikan pada si kecil. Selain bermanfaat untuk tumbuh kembang bayi, superfood juga sangat bermanfaat bagi perkembangan otak si kecil sehingga bisa mendapatkan kecerdasan yang maksimal. 

Selain superfood, Sedulur juga harus memperhatikan kebutuhan bayi. Berikan perawatan yang berkualitas pada si kecil dengan membeli kebutuhan bayi di Aplikasi Super. Selain kualitasnya yang sudah terjamin, tentunya harganya juga lebih terjangkau. Ada banyak promo dan gratis ongkir setiap hari tanpa minimal pembelian lho. Yuk langsung download dan belanja kebutuhan bayi di Aplikasi Super sekarang juga!