Hari ulang tahun buah hati akan semakin spesial dengan diberikannya ucapan selamat ulang tahun untuk anak yang penuh makna. Kata-kata tersebut sangat berharga dan dapat menggerakan hati dan pikiran seseorang. Terutama jika yang diberikan memiliki makna dan berhasil menyentuh sanubari seseorang.
Oleh karena itu, sebagai orang tua kita harus memiliki kata-kata yang baik sebagai ucapan selamat ulang tahun untuk anak. Langkah sederhana ini dapat menyentuh hati anak dan mengubah kehidupannya di masa depan. Berikut ini adalah rekomendasi ucapan ulang tahun untuk anak yang menyentuh hati yang bisa dipakai!
BACA JUGA: 25 Doa Sehari-hari yang Wajib Diajarkan Pada Anak-anak
1. Ucapan selamat ulang tahun untuk anak yang penuh doa
Berikut ini adalah rekomendasi ucapan selamat ulang tahun untuk anak yang penuh dengan doa, Sedulur bisa berikan kepada buah hati perempuan dan laki-laki yang sedang berulang tahun:
- Seperti mutiara yang terindah di dasar lautan, bagi kami kamu adalah harta yang tak ternilai harganya. Kami sangat menyayangimu sayangku. Terima kasih sudah sayang sama keluarga, sudah semakin mandiri, dan pintar di sekolah. Sehat-sehat terus, sayang. We love you forever!
- Tak ada harta apapun yang berharga jika dibandingkan denganmu, sayangku. Kamu adalah perhiasan mutiara terindah dan tercantik di jagad raya. Perhiasan hati kami, selamanya kami selalu menyayangimu, sayangku. Semoga kehidupanmu selalu sentosa selamanya, selalu bahagia selamanya, dan selalu diberikan keberkahan.
- Selamat ulang tahun, sayang. Terima kasih sudah menjadi anak yang baik dan pintar. Mama, papa dan semuanya sangat sayang dan senang memiliki kamu. Kamu adalah mutiara terindah yang ada di dalam hidup kami sekeluarga dan tak ada yang bisa menggantikannya dengan apapun.
- Anakku sayang, selamat! Kini sayang sudah besar dan semakin pintar. Semoga hadiah yang mama dan papa beri ini dapat membuat hati kamu senang. Selalu bersyukur, jangan lupa untuk sayang dengan sesama, dan jadi anak yang pemberani. Semakin rajin sekolahnya agar menjadi anak yang pintar, ya.
- Selamat ulang tahun buah, hatiku tercinta. Semoga dengan bertambah usiamu semakin bertambah rezeki, kesehatan, dan umur yang bermanfaat. Selalu bahagia, sayangku yang paling cantik.
- Banyak pengembalian yang menyenangkan di ulang tahun ini! Kamu seorang putra putri yang luar biasa dan kami sangat bangga dengan semua hal yang telah kamu raih tahun lalu. Di sini untuk tahun yang indah ke depan, kami berharap semua impianmu menjadi kenyataan!
- Selamat hari lahir, sayang. Tak terasa kamu semakin dewasa. Semoga dengan bertambahnya usiamu, semakin bertambah juga kebaikan dan kebahagianmu. Bunda dan ayah berharap semoga kamu jadi anak yang taat kepada Allah SWT dan Rasul-Nya, berbakti kepada kedua orangtua, dan menjadi teman yang baik buat teman-teman kamu. Amin.
- Anakku sayang, jangan melihat apapun sesuatu yang diberikan kepadamu. Tapi, lihat makna yang ada di dalamnya agar kamu dapat mengerti makna pemberian seseorang. Semua barang hadiah yang diberi oleh ayah, bunda, serta teman-temanmu yang lainnya adalah sebuah keindahan yang ingin dibagikan untukmu. Selamat ulang tahun, anakku sayang.
- Buah hati ibu, senyum dan bahagiaku membuat kami semakin kuat. Kami akan memberikan yang terbaik untukmu. Dengan bertambahnya usia, kamu semakin cerdas dan semakin membuat kami bahagia. Selamat ulang tahun, sayang.
- Barakallahu fii umrik, anakku sayang. Semoga Allah memberikanmu umur yang panjang dan keberkahan dalam hidup. Serta diberikan rezeki yang berkah dan hati yang selalu bersyukur dan semoga kelak menjadi anak yang soleh.
2. Ucapan ulang tahun islami
Berikut ini adalah ucapan selamat ulang tahun untuk anak perempuan Islami yang juga bisa Sedulur gunakan kepada anak laki-laki juga. Seperti apa kalimatnya? Berikut daftarnya!
- Semoga Allah SWT selalu memberikan kebahagiaan dan kesehatan ya, nak. Selamat ulang tahun! Bunda akan selalu mendoakan yang terbaik untukmu.
- Barakallahu fii umrik! Bunda akan selalu berdoa supaya kamu selalu diberikan kesehatan, tumbuh menjadi anak yang pintar, beriman, dan berbakti kepada orang tua.
- Di hari ulang tahun ini, semoga kamu selalu dilimpahkan keberkahan dari Allah SWT, diberikan kesehatan, dan umur yang panjang. Selamat ulang tahun anakku!
- Barakallahu fii umrik, ya. Semoga Allah SWT selalu memberikan rahmat di sepanjang fase kehidupan kamu ke depannya, termasuk kesehatan dan umur yang panjang.
- Anakku tersayang, selamat ulang tahun. Ayah dan bunda dengan tulus berdoa kepada Allah SWT untuk menghilangkan segara kesedihan dalam hidupmu. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kebahagiaan untukmu.
- Selamat ulang tahun, sayang. Kami sangat bahagia bisa memiliki putra dan putri yang pintar, tampan, dan baik sepertimu. Semoga Allah SWT senantiasa terus memperkuat iman dan membimbingmu ke jalan yang baik ke depannya.
- Di hari yang bahagia ini, bunda ingin berterima kasih kepada Allah SWT karena telah mengirimkan kamu ke dalam kehidupan kami. Nak, kamu harus selalu percaya pada-Nya, ya. Kami akan terus berdoa agar kamu selalu diberikan yang terbaik dalam hidup.
- Selamat ulang tahun, nak! Semoga Allah SWT dapat terus membimbing dan membantumu dalam setiap langkah di hidupmu ke depannya. Nikmatilah hidup ini, tapi jangan pernah lupa untuk berdoa, ya.
- Barakallahu fii umrik! Selamat ulang tahun, anakku. Bunda berdoa semoga kamu tumbuh menjadi anak yang sukses dan bahagia.
- Selamat ulang tahun untuk orang yang paling bunda sayangi di dunia, putriku tersayang. Bunda selalu berdoa kepada Allah SWT untuk kesehatan dan kebahagiaanmu. Kamu jangan pernah lupa untuk bersyukur kepada Allah atas segala nikmat yang telah diberikan-Nya.
BACA JUGA: 40 Kata Kata Mutiara Untuk Anak Agar Sayang Orang Tua & Sukses
3. Ucapan selamat ulang tahun untuk anak perempuan
Bagi Sedulur yang memiliki anak perempuan, berikut rekomendasi kalimat yang bisa Sedulur berikan. Karena anak lelaku dan perempuan berbeda, Sedulur harus memberikan kalimat khusus yang berbeda.
- Selamat ulang tahun, putriku tersayang. Kamu sangat berharga dan kamu harus tahu bahwa kamu adalah segalanya dalam hidup kamu. Semoga hari ulang tahunmu ini dipenuhi dengan cinta.
- Kamu adalah putri bunda yang hebat, menawan, dan sangat menggemaskan. Bunda bangga bisa menjadi ibumu karena tak ada yang lain yang seindah kamu. Selamat ulang tahun, gadis kecil bunda.
- Gadis kecil yang manis dan penyayang seperti kamu sangat istimewa, dan bunda sangat beruntung dikaruniai putri luar biasa sepertimu. Semoga ulang tahunmu dipenuhi banyak sukacita, hadiah, dan kue kesukaanmu.
- Hari kelahiranmu adalah momen paling luar biasa dalam hidup bunda. Rasa syukur ini tak habis-habis atas putri yang jujur, cantik, dan cerdas sepertimu. Selamat ulang tahun, putri kecil bunda!
- Ada banyak hal yang bunda harapkan untukmu. Seperti kesuksesan, kesehatan, dan keberuntungan. Namun satu yang paling penting, bunda ingin gadis kecil bunda bahagia dan tahu bahwa bunda juga bahagia memilikimu.
4. Ucapan selamat ulang tahun untuk anak laki-laki
Berikut rekomendasi ucapan untuk anak laki-laki, bisa juga Sedulur gunakan sebagai ucapan selamat ulang tahun untuk anak teman.
- Ulang tahun selalu membawa kenangan indah dan pengingat bagaimana kehadiranmu terus membawa kebahagiaan. Selamat bertambah usia, putraku!
- Seiring bertambahnya usia, semoga membawa kebahagiaan yang juga berlipat ganda buat putra kesayanganku. Bersenang-senanglah di hari kelahiranmu!
- Putraku tersayang, semoga ulang tahun ini akan diikuti oleh banyak kesempatan dan kenangan indah. Cintaku dan harapan terbaikku akan selalu bersamamu! Selamat ulang tahun!
- Selamat ulang tahun anakku tersayang, ingatlah ayah dan ibu akan selalu menghujanimu dengan cinta dan kasih sayang yang tak terhitung sepanjang hidupku.
- Kamu adalah hadiah paling besar yang pernah diberikan Tuhan dalam hidup. Selamat ulang tahun nak! Kami bahagia bisa menjadi orang tuamu.
BACA JUGA: 12 Obat Sariawan Alami, Cocok Untuk Dewasa & Anak-Anak
5. Ucapan selamat ulang tahun untuk anak yang menyentuh hati
Berikut ini rekomendasi ucapan selamat ulang tahun untuk anak yang menyentuh hati, yang bisa Sedulur berikan. Daftar ucapannya adalah:
- Selamat ulang tahun untuk anakku. Di hari yang istimewa ini, kamu sudah berubah menjadi baik dan penuh cinta. Kami bangga menjadi orang tuamu.
- Selamat ulang tahun, anakku sayang. Semoga kamu menjadi anak yang cerdas dan pandai, tambah berbakti dengan ayah dan bunda, serta berguna untuk orang di sekitar kamu. Ibu dan ayah selalu menyayangimu dan mendoakan yang terbaik untukmu.
- Selamat ulang tahun buat anakku. Semoga engkau diberikan ilmu dan budi pekerti yang baik, lembut hatinya, gagah pemberani, dan lebih sholeh.
- Selamat ulang tahun, anakku tersayang! Semoga panjang umur, menjadi anak yang pintar, dan berbakti kepada orang tua. Kami selalu menyayangimu.
- Anakku tercinta, di hari teristimewamu ini ayah sengaja memberikan sebuah kado spesial untukmu. Sebab hari ini adalah momen spesialmu. Selamat ulang tahun. Semoga cepat besar dan dewasa.
- Selamat ulang tahun, nak! Semoga engkau menjadi lebih baik, lebih sholeh, dan bisa menjadi kebanggaan bagi kami berdua. Doa tulus ayah bunda menyertai langkahmu.
- Selamat ulang tahun, jagoan kecilku. Jadilah anak yang soleh, pintar, dan membanggakan. Ayah dan ibu sangat menyayangimu. Selamat ulang tahun, nak. Semoga dengan bertambahnya usiamu ini, bertambah pula ketakwaanmu kepada Allah SWT. Semoga Allah juga selalu menyayangimu.
- Barakalloh, anakku. Semoga keberkahan menyertai perjalanan usiamu. Jadikan mimpi dan harapan sebagai pemacu untuk semakin giat belajar. Doaku menyertai setiap langkahmu!
- Barakallah fii umrik, nak. Semoga Allah memberkahi sisa umurmu sehingga engkau dapat menjadi pribadi yang lebih baik, lebih soleh, dan lebih beruntung di tahun-tahun yang akan datang. Jangan lupa ibadah dan doakan ayah bundamu di setiap waktu.
- Selamat ulang tahun, jagoan bunda. Semoga kamu menjadi anak yang hebat, di sekolah mendapatkan ilmu yang bermanfaat, dan mendapatkan prestasi yang baik. Semoga Allah selalu melimpahkan rahmat dan karunia-Nya agar kamu senantiasa menjadi menjadi anak soleh.
- Selamat ulang tahun, putra ayah. Semoga dengan bertambah usiamu semakin gagah, semakin dewasa, semakin taat kepada Allah SWT.
6. Ucapan selamat ulang tahun untuk anak berbahasa Inggris
Dalam rangka mengajarkan bahasa Inggris kepada anak-anak, Sedulur bisa menjadikan momentum memberikan ucapan selamat ulang tahun untuk anak dengan Bahasa Inggris. Berikut contoh ucapannya:
- Happy birthday to the coolest kid in the world. May your day be filled with so much fun and presents.
- Wishing the most adorable child I know a very happy birthday. May you always have a wide smile on your face. God bless you.
- Kiddo, I think you are going to accomplish great things in life. It’s such a great privilege to witness the humble beginning of a great person. May beautiful smiles accompany you throughout your life. Happy birthday, my precious little one.
- Happy birthday, my dearest little one. On your special day, I pray for your little and loving heart to always overflow with happiness because you bring sunshine into the lives of everyone you come across.
- You’re indeed a precious gift to your parents and the world, my beautiful shining star. May you always walk confidently towards your dreams. Happy birthday.
- Sending sweet birthday wishes to the most wonderful child in the universe. May your big day be as sweet as your birthday cake. Happy birthday.
- I hope your birthday is filled with fun, laughter, gifts, balloons and lots of cakes. Happy birthday to the sweetest and most adorable in the world.
- Today is the birthday of a very adorable child. Sweetheart, may your special day bring you oceans of happiness and special gifts. I hope you enjoy every moment of this beautiful day, my dear child.
- Wishing you truckloads of candies and cakes on your birthday. May your special day be sweeter than the sweetest honey in the world.
- Happy birthday, kiddo. I hope your big day fills your heart with as much happiness as you bring your parents and everyone around you, including me. Have fun, kiddo!
Itulah daftar kata-kata yang bisa Sedulur gunakan sebagai ucapan selamat ulang tahun untuk anak laki-laki Islami dan secara umum yang pasti kamu sayang dengans epenuh hati. Agar di hari spesialnya, anak-anak bisa mendapatkan kalimat yang indah dan penuh makna yang akan mengubah kehidupan anak-anak ke depannya. Semoga ucapan yang diberikan juga bisa menjadi doa dan motivasi bagi anak-anak tercinta.