Manfaat Susu Beruang yang Aman Untuk Konsumsi Sehari-hari

Bukan minuman biasa, manfaat susu beruang memang dikenal memiliki banyak nilai plus untuk kesehatan. Bila tubuh sudah memberi tanda akan drop, susu ini bisa diandalkan untuk mengembalikan kondisi tubuh agar fit kembali. 

Susu yang melewati proses sterilisasi ekstra ini memang tidak semanis dan seenak produk sejenisnya. Namun kandungan yang ada di tiap kemasannya mampu memberikan faedah untuk tubuh dan baik untuk dikonsumsi setiap hari.

1. Membuat tidur jadi lebih nyenyak

manfaat susu beruang
photo source: Unsplash

Supaya kondisi tubuh bisa lekas membaik, kamu perlu mengonsumsi sekaleng Bear Brand sebelum tidur. Zat asam amino triptofan yang terdapat di susu beruang manfaatnya bisa membuat tubuh jadi cepat relaks dan terlelap. 

Selain mengonsumsi susu, ada hal pendukung yang harus dilakukan secara bersamaan agar kondisi kembali fit keesokan harinya. Pertama adalah dengan mengurangi distraksi gadget. Kedua adalah tidur lebih awal dan menghindari begadang. 

Hal ini harus diupayakan agar otak dan tubuh bisa santai sehingga bisa mempercepat proses tidur. Setelah itu, susu beruang yang dikonsumsi bisa bekerja secara maksimal di dalam tubuh.

2. Manfaat susu beruang untuk jaga ketahanan tubuh

manfaat susu beruang untuk tubuh
photo source: Unsplash

Beberapa waktu lalu, beredar kabar soal manfaat susu beruang untuk COVID-19. Banyak orang memborong stok susu Bear Brand dan membuat stok di beberapa daerah semakin sulit ditemukan. Faktanya, susu ini tidak bisa menyembuhkan penyakit yang menyerang saluran pernafasan berbahaya ini.

Meskipun tak bisa dijadikan obat, susu beruang memiliki kandungan magnesiun dan antioksidan yang dapat menjaga ketahanan tubuh serta mengoptimalkan sistem saraf. Dengan begitu, kondisi tubuh tidak mudah drop dan merasa kecapekan meski bekerja seharian.

3. Mempercepat penyembuhan sakit di bagian paru-paru

manfaat susu beruang untuk covid
photo source: Unsplash

Sebagai penyakit yang menyerang saluran pernafasan, pasien penderita COVID-19 juga banyak disarankan oleh orang awam untuk mengonsumsi susu sterilisasi ini. Pasalnya, vitamin kompleks yang terkandung bisa merawat sel paru-paru dari debu yang terhirup.

Manfaat susu beruang untuk paru paru ini yang menjadi alasan mengapa susu ini sempat langka dan diborong oleh banyak orang sebagai stok penambah imun selama pandemi. Diimbangi dengan gaya hidup bersih dan sehat yang konsisten, keluhan sakit di organ pernafasan pun bisa berangsur membaik.

Baca juga: Jenis Vitamin Yang Bagus Untuk Daya Tahan Tubuh

4. Membersihkan aliran darah dan organ tubuh dalam

manfaat susu beruang untuk darah
photo source: Unsplash

Selain sebagai minuman wajib untuk menjaga imun, manfaat susu beruang lainnya yang akan dirasakan ketika dikonsumsi secara rutin adalah aliran darah dan organ tubuh dalam yang lebih bersih. 

Jalur aliran darah yang lebih terawat dan bebas dari debu dan benda asing dari luar mampu membuat perut, rongga dada, hati, dan organ dalam lainnya jadi ikut bersih. Bakteri yang mengendap di dalam tubuh pun bisa dikeluarkan dalam bentuk feses agar tak bersarang dan menjadi penyakit berbahaya lainnya.

5. Mendongkrak energi

susu beruang manfaat
photo source: Unsplash

Kandungan vitamin B1, B2, B6, dan B12 yang terkandung, membuat manfaat minum susu beruang semakin terasa. Pasalnya, keempat turunan vitamin B tersebut mampu mempercepat proses pengolahan energi di dalam tubuh yang mampu membuatmu bisa beraktivitas dengan maksimal.

Kombinasi antara susu beruang dan multivitamin di malam hari yang dikonsumsi sebelum tidur bisa membuat energi kembali terisi di pagi harinya. Tubuh yang menunjukkan tanda-tanda sakit pun bisa mengangsur membaik dalam satu malam.

6. Memberi nutrisi tambahan pada otak

manfaat susu beruang untuk otak
photo source: Unsplash

Selain punya banyak manfaat susu beruang untuk pencernaan, Bear Brand juga bisa diandalkan untuk menambah nutrisi yang dibutuhkan otak. 

Kelelahan adalah salah satu tanda jika otak sedang tidak berfungsi dengan optimal. Untuk mengembalikan kondisi tersebut, vitamin B6 yang ada di susu beruang berperan penting di proses ini. Supaya bisa ternutrisi dengan baik, kamu harus mengimbangi dengan mengonsumsi makanan sehat yang tidak mengandung gula berlebihan dan minimal meminum 4 liter air mineral setiap harinya.

7. Memperbaiki pencernaan

manfaat susu beruang untuk pencernaan
photo source: Unsplash

Menyantap makanan yang tidak higienis dan kurang sehat bisa membuat tubuh seseorang lebih mudah diserang penyakit. Pasalnya, ada banyak bakteri yang ikut masuk ke dalam tubuh yang mampu menggerogoti kondisi kesehatan di dalam tubuh.

Manfaat susu beruang untuk pencernaan agar bisa kembali membaik juga bisa dapat dirasakan bila hal di atas menimpamu. 

Meminum susu ini secara rutin minimal sehari sekali bisa membantu proses penyembuhan dan pembersihan usus yang sempat terinfeksi bakteri. Daya tahan tubuh pun bisa membaik secara perlahan bila diminum secara rutin.

Baca juga: Manfaat Yakult untuk Jaga Kesehatan Keluarga, Wajib Tahu!

8. Disarankan untuk ibu hamil

manfaat susu beruang untuk ibu hamil
photo source: Unsplash

Banyaknya kandungan bergizi di setiap kemasan susu beruang juga disarankan untuk dikonsumsi oleh ibu hamil. Banyak kebaikan yang bisa memberikan faedah bagi ibu dan janinnya. Janin bisa mendapatkan asupan kebutuhan protein harian, mendapat dukungan ekstra untuk pertumbuhan tulang dan gigi, serta mengurangi risiko terjainya kelainan tulang di dalam kandungan. 

Selain memiliki manfaat susu beruang untuk lambung, sang ibu juga bisa mendapatkan perkembangan untuk kondisi kesehatannya. Imun tetap terjaga, bisa istirahat dengan pulas di malam hari, serta organ dalam itu ikut terjaga. Untuk hasil yang lebih maksimal, disarankan untuk diminum secara rutin dan sesuai dengan anjuran dokter, ya.

9. Menurunkan risiko terkena osteoporisis

manfaat susu beruang untuk tulang
photo source: Unsplash

Selain memperkuat proses pembentukan tulang pada janin, susu beruang bermanfaat juga untuk mengurangi kemungkinan terkena osteoporosis pada orang dewasa. Seiring dengan bertambahnya usia dan kegiatan berat yang dilakukan, kekuatan tulang juga ikut menurun.

Minuman sehat ini bisa mengurangi risiko terjadinya pengeroposan tulang yang sering disebabkan oleh radang sendi. Supaya mendapatkan hasil yang maksimal, iringi dengan konsumsi vitamin D tambahan yang sesuai dengan umur dan kebutuhan.

10. Penetral racun di tubuh

manfaat minum susu beruang
photo source: Unsplash

Bila mengalami alergi dan keracunan ringan, banyak yang menyarankan untuk meminum air dari kelapa hijau. Selain itu, kamu bisa mempercepat proses pemulihan dengan menenggak susu beruang. Susu ini juga bisa menjadi salah satu pertolongan pertama ketika keracunan. 

Mineral dan zat gizi lain yang didapat dari proses sterilisasinya mampu menetralkan racun yang mengendap di dalam tubuh. Dengan begini, racun di dalam tubuh bisa keluar dan mempercepat proses pemulihan tubuh seperti sedia kala.

Baca juga: Kandungan Madu yang Baik untuk Kesehatan & Imunitas Tubuh

11. Menyeimbangkan kadar kolesterol

manfaat susu beruang untuk paru paru
photo source: Unsplash

Menyantap makanan berlemak dan berkolesterol tinggi mampu menjadi pemicu terjangkitnya penyakit kronis. Akibat pola hidup yang berantakan, kadar kolesterol bisa menjadi bumerang yang menyerang sewaktu-waktu.

Kabar baiknya, lemak baik yang ada di susu beruang memiliki manfaat yang bisa diandalkan bila berkolaborasikan dengan protein. Kandungan ini membuat kolesterol dalam tubuh jadi seimbang dan mencegah terjadinya penyakit kompleks yang diakibatkan oleh kolesterol tinggi.

12. Mencegah penuaan dini

manfaat susu beruang untuk wajah
photo source: Unsplash

Selain memberi efek pada tulang, darah, dan organ tubuh dalam, manfaat susu beruang untuk wajah juga bisa didapat dengan mengonsumsi Bear Brand secara rutin. Kandungan vitamin A, C, dan-nya mampu membantu proses regenerasi sel kulit mati serta mencegah penuaan dini. 

Konsumsi harinnya bisa menyempurnakan kebutuhan vitamin harian yang dibutuhkan tubuh dan disalurkan ke kulit. Dengan terjadinya proses ini, kerusakan yang terjadi di kulit pun bisa dicegah dengan cepat.

13. Menghaluskan tekstur kulit & mengatasi jerawat

manfaat susu beruang untuk kulit wajah
photo source: Unsplash

Ingin merasakan manfaat dari pencegahan penuaan dini maksimal dengan perawatan dari dalam dan luar? Kamu bisa menjadikan susu beruang sebagai campuran masker masker wajah. 

Kandungan dari nutrisinya dapat mempercepat proses regenerasi dari luar selain dengan mengonsumsinya secara rutin dengan cara meminumnya. Apabila proses regenerasi bisa berjalan dengan baik, efek lainnya yang bisa dirasakan adalah tekstur kulit lebih halus. 

Pasalnya, susu beruang mampu mencegah munculnya jerawat. Dengan catatan selain jerawat hormonal yang pasti muncul saat wanita akan mengalami menstruasi, ya. Kulit yang lebih sehat ini bisa membuat tekstur jadi lebih halus dan memperbaiki skin barrier yang sempat rusak karena berbagai faktor internal dan eksternal yang ada.

Meski dibanderol dengan harga yang terbilang cukup mahal dibanding produk sejenisnya, manfaat susu beruang yang ditawarkan bisa dibilang sebanding dengan hasilnya. Tidak hanya tubuh bagian dalam yang merasakan kebaikannya, tubuh bagian luar juga bisa merasakan improvement-nya.

Imun bisa semakin kuat karena organ dalam tubuh terjaga kondisinya. Dari sini, manfaatnya juga bisa dirasakan ke tulang yang membuat tubuh tetap aktif meski bekerja keras seharian. Tak berhenti di situ, wajah pun bisa jadi lebih sehat dan berangsur-angsur jarang muncul jerawat. 

Kebaikan sehat di atas juga bisa didapatkan dengan menerapkan pola hidup sehat dan bersih. Untuk mendukung hal tersebut, kamu bisa melengkapinya dengan membeli susu Bear Brand yang tersedia di Aplikasi Super. Download dan install Aplikasi Super di Google Play Store dan rasakan kemudahan belanja dengan diskon dan promo yang menarik. Segera checkout susu Bear Brand-mu sekarang!