palindrome

Pernah menemukan sebuah kata yang apabila dibaca secara terbalik akan tetapi memiliki makna atau cara pengucapan yang sama? Jika iya, maka Sedulur sudah menemukan palindrome dalam kehidupan sehari-hari.

Selain dapat dijadikan karya seni yang unik, ini juga sering digunakan dalam soal palindrome teka teki. Lalu, apa yang sebenarnya dimaksud dengan istilah tersebutdan asal-usulnya hingga dapat dikenal hingga sekarang?

BACA JUGA: Pengertian Website Beserta Jenis dan Manfaatnya

Pengertian 

Pengertian
iStock

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, palindrome adalah kata, rangkaian kata, atau bilangan yang terbaca sama baik dari depan maupun dari belakang. Dengan kata lain adalah suatu kata, frasa, angka, maupun susunan lainnya yang apabila dibaca dari depan maupun belakang akan memiliki bunyi yang sama yang diperbolehkan adanya spasi antara huruf-huruf.

-->

Kata “palindrome” berasal dari bahasa Yunani yaitu “palin” yang artinya lagi dan “dromos” yang artinya arah. Menurut buku Mother Tongue: English & How It Got That Way pada halaman 227 disebutkan bahwa umur palindrome setidaknya adalah 2.000 tahun.

Asal-usul palindrome

sejarah
iStock

Asal-usul palindrome diketahui ada sejak  79 Masehi. Ini dijadikan sebuah seni dalam menulis karena terdapat tulisan kotak-kotak pada sebuah tabel yang apabila dibaca dari atas, bawah, kanan, maupun kiri akan memunculkan sebuah kata yang sama pula.

Karena keunikannya, banyak sastrawan yang tertarik untuk menciptakan sebuah karya tulis dengan seni palindrome ini. Contohnya adalah Robert Trebor dan Nisio Isin. Tidak hanya itu, jika diperhatikan, terdapat dua nama yang memiliki seni palindrome, yakni Lon Nol dan Revilo P. Oliver.

BACA JUGA: Data: Pengertian, Fungsi, Jenis, Manfaat dan Contohnya

Contoh dalam Bahasa Indonesia

palindrome indonesia
iStock

Untuk lebih paham, berikut adalah palindrome contohnya dalam Bahasa Indonesia.

  • Ada
  • Aku suka
  • Apa
  • Ara
  • Asa
  • Bab
  • Ini
  • Kasur rusak
  • Katak
  • Katak
  • Kosok
  • Makam
  • Malam
  • Malam
  • Radar
  • Rumus sumur
  • Taat

Sementara itu, contoh kalimat palindrome Indonesia adalah sebagai berikut.

  • Ibu ratna malam-malam antar ubi
  • Aku suka rajawali, bapak. Apabila wajar, aku suka
  • Kasur Nababan rusak

BACA JUGA: Phrasal Verb: Pengertian, Jenis-Jenisnya dan Contoh Kalimatnya

Contoh dalam Bahasa Inggris

palindrome contoh bahasa inggris
iStock

Sementara itu, contoh palindrome dalam Bahasa Inggris adalah sebagai berikut.

  • A man, a plan, a canal: Panama
  • A nut for a jar of tuna
  • Able was I, ere I saw Elba
  • Al lets Della call Ed “Stella”
  • Borrow or rob?
  • Civic
  • Do geese see God?
  • Don’t nod.
  • Ed, I saw Harpo Marx ram Oprah W. aside
  • Eva, can I see bees in a cave?
  • I did, did I?
  • King, are you glad you are king?
  • Level
  • Madam
  • Madam, in Eden, I’m Adam
  • Mom
  • Murder for a jar of red rum
  • My gym
  • No lemon, no melon
  • Noon
  • Oozy rat in a sanitary zoo
  • Racecar
  • Radar
  • Red rum, sir, is murder
  • Redder
  • Refer
  • Repaper
  • Rotator
  • Rotor
  • Sagas
  • Sit on a potato pan, Otis
  • Solos
  • Stats
  • Step on no pets
  • Straw? No, too stupid a fad; I put soot on warts
  • Taco cat
  • Tenet
  • Top spot
  • Was it a car or a cat I saw?
  • Was it a cat I saw?
  • Wow
  • Yo, banana boy!

Contoh palindrome dalam bahasa inggris juga dapat diwakili oleh puisi karya Demetri Martin yang berjudul Dammit I’m Mad.

Dammit I’m mad.

Evil is a deed as I live.

God, am I reviled? I rise, my bed on a sun, I melt.

To be not one man emanating is sad. I piss.

Alas, it is so late. Who stops to help?

Man, it is hot. I’m in it. I tell.

I am not a devil. I level “Mad Dog”.

Ah, say burning is, as a deified gulp,

In my halo of a mired rum tin.

I erase many men. Oh, to be man, a sin.

Is evil in a clam? In a trap?

No. It is open. On it I was stuck.

Rats peed on hope. Elsewhere dips a web.

Be still if I fill its ebb.

Ew, a spider… eh?

We sleep. Oh no!

Deep, stark cuts saw it in one position.

Part animal, can I live? Sin is a name.

Both, one… my names are in it.

Murder? I’m a fool.

A hymn I plug, deified as a sign in ruby ash,

A Goddam level I lived at.

On mail let it in. I’m it.

Oh, sit in ample hot spots. Oh wet!

A loss it is alas (sip). I’d assign it a name.

Name not one bottle minus an ode by me:

“Sir, I deliver. I’m a dog”

Evil is a deed as I live.

Dammit I’m mad.

BACA JUGA: Stereotip: Pengertian, Jenis-jenis Beserta Contohnya

Contoh palindrome angka

angka palindrome adalah
iStock

Angka palindrome adalah bilangan yang akan tetap terbaca sama, baik dari depan atau dari belakang. Berikut adalah beberapa contoh penggunaan bilangan palindrome.

1. Contoh palindrome dalam tanggal

  1. Formula tanggal-bulan-tahun dan tulisan tahunnya hanya ditulis dua digit
  • 11-11-11
  • 12-11-21
  1. Formula tanggal-bulan-tahun dan tulisan tahunnya empat digit
  • 11-02-2011
  • 21-02-2012
  • 02-02-2020
  • 13-02-2031

2. Contoh palindrome dalam angka biasa

  • 12345678987654321

Sekian informasi mengenai palindrome beserta asal usul dan contohnya. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi Sedulur dan juga menginspirasi untuk membuat karya yang unik ini.

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar. Yuk, unduh aplikasinya di sini sekarang!

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah. Langsung restok isi tokomu di sini aja!