manfaat pisang

Selain cita rasanya yang nikmat dan mengenyangkan, ternyata ada banyak manfaat pisang yang baik bagi kesehatan dan kecantikan. Ya, mungkin belum banyak yang menyadari jika buah pisang itu kaya akan kandungan vitamin dan mineral yang sangat bermanfaat.

Dilansir dari FoodData Central. U.S. Department of Agriculture, nutrisi yang terkandung dalam 1 buah pisang berukuran sedang itu berupa air, gula, karbohidrat, kalori, protein, lemak, dan serat. Cukup banyak bukan?

Nah, lalu apa saja manfaat buah pisang bagi kesehatan dan kecantikan? Langsung saja simak informasi yang ada di bawah ini.

BACA JUGA: 12 Manfaat Lada Hitam & Putih Untuk Kesehatan Tubuh

-->

1. Memutihkan gigi

manfaat pisang
pexels

Bagi Sedulur yang punya masalah dengan gigi kuning, kulit pisang dipercaya mampu membuat gigi tampak lebih putih. Manfaat kulit pisang ini, telah dipublikasikan oleh National Institutes of Health dalam jurnal Contemporary Clinical Dentistry. Jurnal tersebut menjelaskan jika kulit pisang memiliki sifat antibakteri terhadap A.actinomycetemcomitans dan P. gingivalis.

Dimana kedua bakteri tersebut berkontribusi dalam menyebabkan penyakit periodontal seperti periodontitis serta gingivitis. Walaupun belum ada penelitian yang lebih berfokus pada penerapan kulit pisang ke gigi secara langsung, mereka mengklaim bahwa menggosok gigi dengan kulit pisang akan memutihkannya.

2. Baik untuk kesehatan rambut

manfaat pisang
pexels

Ternyata kulit pisang juga bisa digunakan untuk menjaga kesehatan rambut, lho. Bahkan hal ini juga diutarakan oleh para pembuat produk alami untuk kesehatan dan kosmetik. Mereka menyarankan untuk menggunakan kulit pisang sebagai bahan utama masker rambut. Kulit pisang dipercaya mampu membuat rambut lebih lembut dan bersinar.

Ini bisa terjadi karena kulit pisang mengandung antioksidan yang berfungsi untuk menetralkan rambut dari radikal bebas. Selain itu, bahan tersebut juga akan membuat rambut menjadi lebih kuat dan tentu saja lebih sehat.

3. Membantu pertumbuhan janin

manfaat pisang
pexels

Kemudian ada manfaat pisang untuk wanita hamil yang berasal dari kandungan vitamin B6 di dalamnya. Kandungan vitamin B6 tersebut mudah diserap oleh tubuh. Nah, beberapa manfaat vitamin B6 sendiri, adalah sebagai berikut:

  • Melenyapkan kimia berbahaya dari hati dan ginjal
  • Membantu produksi sel darah merah
  • Menjaga kesehatan sistem saraf
  • Metabolisme asam amino
  • Metabolisme karbohidrat dan lemak jadi energi

Bagi wanita hamil, pisang dinilai mampu memenuhi kebutuhan tumbuh kembang dari janin. Manfaat yang satu ini, juga akan membantu tubuh membuat antibodi dalam melawan berbagai jenis infeksi. Vitamin B6 juga menjaga saraf bekerja mengatur kadar gula darah.

4. Mengatasi sembelit

manfaat pisang
pexels

Pergerakan usus yang lebih lambat, bisa mengakibatkan proses pencernaan menjadi lebih lambat dan akhirnya menyebabkan sembelit. Untuk mengatasi masalah tersebut, Sedulur hanya perlu mengonsumsi buah pisang. Kandungan serat dalam buah pisang yang tinggi, bisa membantu melancarkan pencernaan.

Tidak hanya itu, serat juga bisa membantu tubuh untuk mengontrol gula darah, lemak, serta kolesterol. Di sisi lain, pisang yang kulitnya berwarna kuning dan sudah benar-benar matang, mengandung jumlah serat total dan pati resisten yang lebih rendah.

5. Memproduksi kolagen untuk kulit

manfaat pisang
pexels

Pisang mengandung mangan yang dipercaya baik bagi kesehatan kulit. Mangan ini, akan membantu tubuh dalam memproduksi kolagen serta melindungi kulit dan sel yang lain dari radikal bebas. Selain itu, kulit pisang juga dapat dimanfaatkan untuk pelembab, lho. Sedulur hanya perlu mengoleskan kulit pisang pada bekas jerawat, maka bekas tersebut akan memudar dengan lebih cepat.

Ada lagi manfaat buah pisang lain, yakni untuk mengobati psoriasis. Manfaat ini bisa Sedulur rasakan dengan mengoleskan kulit pisang ke bagian psoriasis dengan tujuan untuk melembabkan dan menghilangkan rasa gatal.

BACA JUGA: 12 Manfaat Rebung yang Mengejutkan Untuk Kesehatan Tubuh

6. Baik untuk kesehatan jantung

manfaat pisang
pexels

Pisang kaya akan potasium yang bisa membantu menjaga kesehatan jantung dan juga tekanan darah. Di sisi lain, kandungan sodium dalam buah pisang juga cukup rendah. Nah, perpaduan antara potasium yang tinggi dan sodium yang rendah itu dapat membantu mengontrol tekanan darah.

Dikutip dari studi yang dilakukan Agricultural Research Service, kandungan magnesium yang tinggi dalam buah pisang sangat baik untuk kesehatan jantung. Bahkan kalium yang terkandung di dalamnya juga baik untuk kesehatan jantung dan tekanan darah kita.

7. Menjaga fungsi ginjal

manfaat pisang
pexels

Kandungan potasium dalam pisang berperan penting dalam mengontrol tekanan darah dan fungsi ginjal agar tetap sehat. Sebagai salah satu sumber makanan kalium yang baik, tentu saja buah berwarna kuning ini sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan ginjal.

Dilansir dari National Center for Biotechnology Information, mengungkapkan bahwa buah makan pisang 2 sampai 3 kali per minggu, kemungkinan untuk terkena penyakit ginjal lebih kecil 33% lebih kecil. Dalam penelitian yang lain, mencatat jika orang yang makan pisang 4 sampai 6 kali seminggu hampir 50% lebih kecil kemungkinannya untuk mengalami gagal ginjal.

8. Menjadi sumber energi

manfaat pisang
pexels

Ada 3 jenis gula alami tanpa tambahan lemak dan kolesterol yang terkandung di dalam buah pisang, ketika jenis gula alami tersebut yaitu:

  • Fruktosa
  • Glukosa
  • Sukrosa

Nah, kandungan dari ketiga gula dalam pisang tersebut adalah sumber energi yang baik. Maka dari itu, pisang sangat baik dikonsumsi untuk sarapan, sebagai cemilan, dan sebelum atau setelah berolahraga. Tidak hanya itu, kandungan mineralnya dan karbohidratnya yang mudah dicerna ini menjadikannya sebagai makanan yang sangat cocok bagi para atlet.

9. Mencegah diabetes

manfaat pisang
pexels

Resistensi insulin adalah faktor risiko utama untuk berbagai macam penyakit paling serius di dunia, salah satunya diabetes tipe 2. Nah, beberapa penelitian berhasil mengungkapkan jika 15-30 gram pati resisten dalam buah pisang mampu meningkatkan sensitivitas insulin sebesar 33-50% dalam waktu 4 minggu.

Pisang merupakan sumber pati resisten yang sangat baik. Maka dari itu, buah ini bisa membantu meningkatkan sensitivitas insulin. Sehingga pisang sangat efektif dalam mencegah terjadinya penyakit diabetes. Menariknya tidak hanya dari buahnya saja, namun ini juga menjadi manfaat jantung pisang, lho.

10. Antioksidan yang tinggi

manfaat pisang
pexels

Buah-buahan dan sayuran merupakan sumber antioksidan yang sangat baik, termasuk juga dengan pisang. Dalam hal ini buah pisang mengandung beberapa jenis antioksidan kuat, tak terkecuali dopamin dan katekin.

Antioksidan tersebut terkait dengan banyak manfaat kesehatan, seperti mencegah sel kanker dan juga penurunan risiko penyakit jantung. Bukan hanya itu, kandungan antioksidan yang tinggi dalam buah pisang juga bisa meningkatkan jaringan otak. Pisang juga dapat memengaruhi hormon dalam tubuh yang mampu mengurangi rasa stres.

BACA JUGA: 18 Manfaat Daun Sirih Untuk Kesehatan Tubuh & Atasi Penyakit

11. Menjadi menu diet yang sehat

pexels

Buah pisang mengandung air dan serat yang tinggi. Keduanya dinilai bisa meningkatkan keteraturan dan kesehatan pencernaan. Untuk satu pisang berukuran sedang, mampu menyediakan sekitar 10% kebutuhan serat seseorang untuk satu hari.

Pisang ini juga menjadi bagian dari pola diet yang dikenal sebagai BRAT (banana, rice, apple, toast), yang direkomendasikan oleh beberapa dokter dalam mengatasi masalah diare. Diare sendiri dapat menyebabkan air dan elektrolit dalam tubuh hilang. Nah, buah pisang ini bisa menggantikan nutrisi yang hilang tersebut.

12. Sebagai antidepresan alami

pexels

Mungkin ini adalah manfaat buah pisang yang belum banyak diketahui. Nah, jadi pisang itu mengandung 6% dari nilai harian vitamin B9, yaitu asam folat. Dikutip dari National Institutes Health, Asam folat tersebut merupakan nutrisi yang bisa melawan depresi dengan meningkatkan substrat yang bersifat antidepresan.

Kemudian ada sebuah studi di Indian Journal of Psychiatry, yang menegaskan bahwa orang dengan depresi mempunyai kadar folat dalam darah yang rata-rata 25% lebih rendah daripada tingkat orang sehat. Beberapa dokter juga menyarankan untuk menggunakan antidepresan dengan meningkatkan asupan folat, yang terkandung dalam buah pisang.

13. Baik untuk kesehatan tulang

pexels

Walaupun jumlah kalsium yang terkandung dalam buah pisang tidak terlalu tinggi, namun buah yang satu ini bisa membantu meningkatkan penyerapan kalsium dengan bantuan dari prebiotik yang juga terkandung di dalamnya. Ketika prebiotik berfermentasi dalam saluran pencernaan, mereka akan meningkatkan kemampuan tubuh dalam penyerapan kalsium.

Kalsium ini dibutuhkan untuk menjaga kekuatan tulang dan mencegah terjadinya pengeroposan tulang. Hal inilah yang menjadi salah satu manfaat dari buah pisang untuk menjaga kesehatan tulang.

14. Meningkatkan penglihatan

pexels

Pisang itu mengandung vitamin A dan C, yang mana keduanya merupakan antioksidan dan nutrisi yang mampu menyehatkan mata dan kulit. Selain itu, pisang juga memiliki beta karoten, sebuah antioksidan yang bisa membantu melindungi sel dan memperbaiki kerusakan di dalam jaringan tubuh.

Bahkan buah pisang juga mengandung nutrisi lain seperti vitamin E dan lutein yang sangat baik untuk menjaga kesehatan mata. Lutein sendiri adalah nutrisi yang dapat membantu mengurangi risiko terjadinya degenerasi makula.

15. Mempercepat Penyembuhan

pexels

Salah satu sumber utama potassium adalah pisang. Kandungan potassium di dalam buah tersebut, mampu membantu otot Sedulur pulih dari latihan, memperkuat perkembangannya, hingga memungkinkan berolahraga lebih banyak.

Seperti yang tadi sempat dikatakan, bahwa pisang ini sangat cocok dikonsumsi sebelum dan setelah berolahraga. Jadi selain mampu mengembalikan energi setelah beraktivitas, proses pemulihan otot juga bisa lebih dipercepat dengan mengonsumsi buah pisang. Oleh sebab itu, pisang sangat disarankan untuk dikonsumsi setelah berolahraga.

BACA JUGA: 14 Manfaat Kayu Secang untuk Kesehatan Tubuh dan Kulit

16. Mengobati anemia

pexels

Khusus untuk pisang ambon, ternyata jenis pisang yang satu ini mampu mengobati anemia. Bagi Sedulur yang belum tahu, anemia merupakan salah satu jenis penyakit yang bisa menyebabkan para penderitanya merasa lemas dan lesu hampir setiap saat. Hal ini terjadi karena jumlah sel darah merah yang ada di dalam tubuh di bawah normal.

Manfaat pisang ambon ini, didapatkan dari kandungan zat besi atau Fe yang cukup tinggi. Kedua zat tersebut sangat baik untuk membantu mengatasi gejala gangguan anemia, yakni dengan meningkatkan sel darah merah di dalam tubuh.

17. Membantu meningkatkan libido

pexels

Ternyata ada juga manfaat pisang untuk pria, yakni membantu meningkatkan libido. Nah, bagi Sedulur yang sedang mencari cara untuk meningkatkan aktivitas di atas ranjang, maka Sedulur harus makan lebih makan buah pisang. Pisang ini mampu meningkatkan fungsi organ reproduksi pria serta menjaganya agar tetap dalam bentuk yang menakjubkan.

Kandungan enzim yang disebut bromelain dalam buah pisang, bisa meningkatkan aliran darah dan libido pada pria. Selain itu, pisang juga membantu produksi serotonin yang mampu mengangkat suasana hati dan memudahkan Sedulur untuk lebih fokus pada saat di atas ranjang.

18. Mencerahkan kulit wajah

pexels

Pisang dipercaya mampu membantu mencerahkan kulit wajah. Buah ini mengandung antioksidan yang dapat merawat kulit supaya tetap sehat. Bagi Sedulur yang rajin menggunakan masker pisang, maka proses pencerahan kulit bisa lebih cepat.

Nah, Sedulur bisa mencampurkan pisang dengan beberapa tambahan seperti alpukat, minyak zaitun, madu, atau perasan lemon sesuai dengan jenis kulit wajah. Setelah itu, oleskan racikan masker tersebut dan diamkan selama kurang lebih antara 10 hingga 15 menit. Jika sudah, langsung saja bisa dengan air sampai benar-benar bersih.

19. Mengencangkan kulit wajah

pexels

Seiring dengan bertambahnya usia, kulit juga mulai memunculkan tanda-tanda penuaan. Salah satu yang paling menonjol, yakni kulit yang mulai mengendur. Nah, kandungan vitamin C yang ada di dalam buah pisang bisa Sedulur manfaatkan untuk merawat kulit wajah supaya lebih kencang.

Sedulur bisa memanfaatkan masker pisang sebagai satu perawatan kulit untuk mengencangkannya kembali. Untuk membuat kulit terasa lebih kencang dan kenyal, Sedulur bisa mengaplikasikan masker pisang ini secara rutin.

BACA JUGA: 14 Manfaat Minyak Zaitun untuk Rambut & Cara Memakainya

20. Menyamarkan flek hitam

pexels

Untuk manfaat pisang untuk wajah, adalah menyamarkan flek hitam. Untuk mengatasi masalah yang satu ini, Sedulur juga akan menggunakan masker pisang sebagai perawatan kulit. Dalam pembuatan masker pisang tersebut, Sedulur bisa menambahkan beberapa bahan seperti gandum, susu, dan juga gula pasir.

Setelah berhasil meracik masker pisang, oleskan masker tersebut ke area wajah, terutama yang ada flek hitamnya. Kemudian diamkan selama 10 hingga 15 menit. Jika sudah, bilas sampai benar-benar bersih. Oh iya, jangan lupa untuk menggunakan masker tersebut secara rutin untuk mendapat hasil yang maksimal.

Nah, itulah beberapa manfaat pisang yang perlu untuk Sedulur ketahui. Jika dipikir-pikir, ternyata banyak juga ya manfaat buah ini. Setelah mengetahui berbagai manfaat dari buah pisang di atas, mulai sekarang Sedulur harus rutin mengonsumsinya ya!

Jadi jangan hanya memakan buahnya saja, namun manfaatkan bagian-bagian pisang yang lain seperti kulit, jantung, dan juga menggunakan buahnya sebagai masker. Dijamin tidak ada efek samping yang berbahaya dari manfaat-manfaat di atas.

Untuk urusan membeli kebutuhan pokok, Sedulur tinggal menggunakan Aplikasi Super. Segala kebutuhan pokok tersedia di sini dengan harga murah dan tentu pemesanan dengan mudah!