6 Manfaat Hobi Memasak: Perut Kenyang, Pikiran Tenang

3. Melepas stres

manfaat hobi memasak
Unsplash/Jason Briscoe

Manfaat penting hobi memasak selanjutnya adalah melepaskan stres. Dilansir dari Healthline, melakukan hobi atau kegiatan yang disukai bisa membantu tubuh untuk mengeluarkan hormon endorfin. Hormon ini memicu seseorang menjadi lebih tenang ketika menghadapi banyak tekanan.

Misalnya, Sedulur suka memasak nasi goreng karena itu merupakan makanan favoritmu. Otomatis ketika makanan sudah jadi, Sedulur yang sudah memasak akan merasakan kepuasan dan bahagia dengan makanan tersebut.

Bila Sedulur suka dengan menu nasi goreng. Ada satu resep nasi goreng yang bisa dicoba ala Beras Buncit nih, yaitu Nasi Goreng Merah. Makanan satu ini memiliki warna yang mencolok dan cocok banget untuk membangkitkan mood Sedulur saat sedang lapar. Bahan dan langkah membuatnya pun cukup sederhana. Jadi bisa Sedulur coba sendiri di rumah.

Bahan:

  • 1 mangkok nasi berkualitas premium dari Beras Buncit
  • Minyak sayur secukupnya
  • 2 butir telur ayam
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 3 siung bawang merah, cincang halus
  •  2 buah cabe merah besar, iris tipis menyerong
  •  3 buah sosis sapi atau ayam, iris melintang
  • 4 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus cabe
  • 1 sdm kaldu jamur
  • ½ sdt merica bubuk
  • 2 sdt garam
  • Daun bawang secukupnya, iris kasar

Cara membuat Nasi Goreng Merah:

  1. Siapkan wajan besar anti lengket. Panaskan minyak sayur untuk menumis bawang merah dan bawang putih. Aduk merata sampai aroma wanginya keluar.
  2. Masukkan telur dan masak secara orak arik. Jika sudah, masukkan sosis dan cabe. Aduk rata sampai berubah warna dan matang sempurna.
  3. Masukkan nasi dari Beras Buncit, saus tomat, saus sambal, kaldu jamur, merica, dan garam. Aduk rata sampai seluruh nasi berubah warna menjadi kemerahan. Pada tahap ini, masak dengan api agak besar.
  4. Kecilkan api. Lalu masukkan daun bawang dan aduk rata.
  5. Nasi goreng merah siap disantap. Jangan lupa tambahkan kerupuk atau acar timun, agar nasi goreng merah buatanmu semakin lezat.

Dalam proses memasak nasi goreng sendiri, Sedulur harus benar-benar memperhatikan nasi yang digunakan karena harus berasal dari beras berkualitas seperti Beras Buncit. Hal ini tidak lepas dari dibutuhkannya karakter pulen untuk bisa membuat nasi goreng yang lezat.

Beras Buncit Indonesia
Buncit.idn

Bila Sedulur tertarik dengan Beras Buncit, produk satu ini bisa dibeli langsung lewat SuperApp. Dengan harga yang murah, beras ini tetap memiliki kualitas terbaik dengan cita rasa khas Nusantara. Penasaran dengan keunggulan lainnya, kunjungi langsung sosial media mereka di Instagram buncit.idn dan Facebook Buncit Indonesia.

Setelah proses yang lama tapi menyenangkan, memasak nasi goreng merah akan menjadi aktivitas pelepas stres terbaik untuk Sedulur.