Apakah Sedulur sering bermain game menggunakan laptop ? Perlu Sedulur ketahui bahwa, bermain game di laptop ternyata membutuhkan laptop dengan spesifikasi khusus lho. Tidak disarankan menggunakan laptop biasa untuk bermain game, apalagi game berat, karena dapat menyebabkan laptop menjadi cepat rusak. Berikut rekomendasi laptop 10 jutaan 2022 yang dapat Sedulur jadikan referensi.
Terdapat berbagai macam brand yang kini menawarkan laptop 10 jutaan 2022 yang cocok untuk gaming maupun membuat konten. Penasaran apa saja? Yuk simak informasinya berikut ini.
BACA JUGA : 12 Rekomendasi Laptop Terbaik 2022 Beserta Harga Terbarunya
1. Acer Aspire Vero
Jika Sedulur mencari laptop harga 10 jutaan 2022 untuk gaming, maka Acer Asoire Vero adalah jawabannya. Laptop keluaran terbaru Acer ini dibanderol dengan harga Rp 10,7 jutaan. Laptop ini juga diklaim mempunyai performa yang sangat baik. Meski merupakan produk daur ulang, laptop ini terbuat dari 30% plastic Post-Consumer Recycled (PCR) sebagai kerangka materialnya.
Meski ramah lingkungan, Sedulur tidak perlu khawatir, karena laptop ini sudah didukung oleh prosesor Intel® Core™ i5-1155G7 Generasi ke-11 dan Grafis Intel® Iris® Xe yang akan mendukung kebutuhan penggunaan untuk menunjang produktivitas harian.
Kelebihan lainnya dari Acer Aspire Vero adalah desain keyboardnya yang terbuat terbalik untuk R dan E yang diberi wana kuning serta mempunyai arti sebagai REduce.REuse dan REcyle. Sedangkan, pada desain penampilannya, laptop ini terdiri panel layar IPS berukuran 15,6 inci, yang telah beresolusi menjadi Full HD dan disematkan teknologi Acer TrueHarmony™ dan PurifiedVoice™ yang akan meningkatkan kualitas suara yang keluar dari dalam laptop ini. Berikut spesifikasi laptop Acer Aspire Vero.
- Layar: IPS 15.6 inci, resolusi 1920 x 1080 piksel
- Prosesor: Intel Core i5-1155G7
- Grafis: Intel Iris Xe Graphics
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 512GB SSD
2. Lenovo Idepad Slim 3
Jika Sedulur sering berpergian dengan membawa laptop, maka laptop Lenovo Ideapad Slim 3 ini sangat cocok untuk Sedulur. Laptop gaming ini dibanderol dengan harga Rp 10,2 jutaan saja lho. Dengan harga segitu, Sedulur sudah mendapatkan laptop gaming yang disetting low-medium dari grafik Bvidia MX330. Laptop ini mempunyai desain standar yaitu mengusung form factor Clamshell, dengan material polikarbonat dan metal brush finish. Selain itu, Lenoxo Ideapad Slim 3 ini memiliki dua pilihan grafis, yakni Inyel UHD dan MX330 2Gb.
Kelebihan lainnya yaitu, laptop ini dilengkapi dengan adanya privacy shutter pada webcam dan juga slot charging. Sangat canggih bukan? Berikut spesifikasi laptop Lenovo Ideapad Slim 3.
- Layar: 14-inch FHD (1920×1080) IPS
- CPU: Intel i5-1035G1
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 512 GB M.2 NVMe PCIe SSD
- Grafik: NVIDIA MX330 2GB
- Port: 2x USB-A 3.1, 1x USB-A 2.0, HDMI, Card Reader
- Kamera: 0,3 MP
- Berta : 1,6 kg
3. MSI GL62M 7RC
Brand MSI tentu sudah tidak asing karena sudah cukup terkenal di dunia e-sport. Pasalnya, brand ini kerap kali mensupport para pro player dalam berbagai ajang turnamen yang diselenggaran dalam maupun luar negeri. Dengan mengusung seri MSI GL62M 7RC ini, tentunya dari segi performa yang ditawarkan oleh prosesornya saja sudah mendukung kebutuhan gaming yang ada. Karena prosesornya sudah merangkap generasi ketujuh yang memiliki kecepatan 2.80 GHz sampai 3.80 GHz.
Kelebihan laiinya yaitu, laptop ini didukung dengan grafis MX 150 dari Nvidia untuk menunjang ketika penggunanya sedang bermain game. Ditambah lagi 6 cell Li-ion battery yang membuat laptop ini dapat bertahan lama saat dipakai. Berikut spesifikasinya.
- Layar: 15.6 inci resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel
- Prosesor: Intel Core i7-7700HQ
- Grafis: Nvidia GeForce MX150
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 1TB HDD
- Harga: Rp 17 jutaan
4. Acer Predator Triton 300 PT315-51-740T
Laptop 10 jutaan i7 yang selanjutnya adalah Acer Predator Triton 300 PT315-51-740T. Laptop keluaran 2021 ini hadir dengan model PT315-51-740T dengan desain yang ringkas. Laptop ini disokong dengan Windows 10 dengan layar 15,6 inci sehingga sangat nyaman saat digunakan.
Laptop ini diperkuat dengan prosesor Intel® Core™ generasi ke-9 yang dikolaborasikan dengan NVIDIA® GeForce® GTX 1650 GPU, serta hadir dengan penawaran pengalaman visual lebih imersif dan detail berkat 144Hz FHD IPS display, dan dual slot NVMe untuk solusi upgradeable yang lebih leluasa. Harga laptop ini dibanderol dengan harga Rp12 jutaan saja lho. Berikut spesifikasi dari laptop Acer Predator Triton 300 PT315-51-740T.
- Ukuran Layar: 15.6 inch
- Tipe Prosesor: Core i7
- RAM: 8 GB
- Kapasitas HDD: 1 TB
- Kartu Grafis: NVIDIA
- Graphic Card Memory Size: 4 GB
- OS: Windows 10
- Tipe Kartu Grafis: GeForce GTX 1650
- Berat : 2,3 kg
BACA JUGA : 10 Rekomendasi Meja Laptop Terbaik untuk Kerja di Rumah
5. HP Pavilion X360 Convertible 14
Jika Sedulur sedang mencari laptop i7 dibawah 10 juta, maka laptop HP Pavilion X360 Convertible 14 dapat menjadi salah satu solusinya. Laptop ini memiliki desain yang ramping dan hanya dibanderol dengan harga Rp8 jutaan saja lho.
Laptop ini menggunakan material alumunium dan plastic daur ulang, jadi sangat ramah lingkungan. Tak hanya itu, laptop ini juga sangat cocok digunakan untuk Sedulur yang melakukan mobilitas tinggi. Karena laptop ini didesain dengan hybrid yaitu dapat dijadikan laptop maupun tablet. Berikut spesifikasinya.
- Ukuran Layar:14 inch
- Resolusi Layar:1920 x 1080 Pixel
- Prosesor: Intel Core i7-1165G7
- RAM: 8 GB
- Kapasitas: HDD 512 GB
- Kartu Grafis: Intel
- OS: Windows 10
- Tipe Kartu Grafis: Iris X Graphics
- Berat : 1,5 kg
6. HP Pavilion 14 BP029TX/BP030TX
Laptop gaming 10 jutaan 2022 berikutnya adalah HP Pavilion. Laptop keluaran HP ini memilkki RAM 8 didesain dengan simple dan juga minimalis namun tetep kokoh dan kuat. Hal ini karena laptop ini dibuat dari material unggul yang membuat bodinya kompak dan solid sehingga tidak mudah rusak. HP Pavilion 14-BP029TX/BP030TX ditenagai prosesor Core i7- 7500U yang disokong memori RAM 8GB. Untuk pengolah grafisnya dipercayakan pada AMD Radeon 530.
Kelebihan lainnya yaitu, laptop ini hadir dengan tampilan yang estetik dan juga memiliki peforma yang unggul. Berikut spesifikasinya.
- Ukuran Layar: 14 inci
- Resolusi Layar: 1920 x 1080 Pixel
- Tipe Prosesor: Core i7
- RAM: 8 GB
- Kapasitas HDD: 1 TB
- Kartu Grafis: AMD
- Graphic Card Memory Size: 2 GB
- USB 3.0: 1 Port(s)
- OS: DOS
- Tipe Kartu Grafis: Radeon 530
7. ASUS X550VX
Laptop Asus X550VX hadir dengan tampilan yang cukup misterius karena adanya balutan casing berwarna hitam kemerahan yang hampir serupa dengan beberapa laptop gaming Asus dari kelas ROG. Laptop ini sudah menggunakan Core i7-6700HQ generasi Skylake quad-core yang mampu berlari dengan kecepatan 2,6GHz dengan TurboBoost maksimal 3,5GHz.
Tak hanya itu, laptop ini juga dilengkapi dengan soket grafis GT 950M dengan arsitektur Maxwell yang memiliki kecepatan tinggi bahkan sampai 914MHz. Intel HD Graphics 530 yang dimiliki ASUS X55VX ini dapat bekerja bergantian sesuai dengan kebutuhan dengan teknologi Nvidia Optimus yang mempunyai kecepatan hingga 350-1050Mhz. Berikut spesifikasinya.
- Layar: 15.6 inci resolusi HD 1366 x 768 piksel
- Prosesor: Intel Core i7-6700HQ
- Grafis: Nvidia GeForce GTX 950M
- RAM: 4GB DDR4
- Penyimpanan: 1 TB
BACA JUGA : 15 Rekomendasi HP 2 Jutaan Terbaik 2022 Beserta Harganya
8. ASUS Zenbook Q408UG
Jika Sedulur sedang mencari laptop dibawah 10 juta 2022 maka, Asus Zenbook Q408UG dapat menjadi salah satu alternatifnya. Laptop ini memiliki screen to body ratio 90% layat laptop yang tentunya sangat nyaman untuk mata saat digunakan. Layarnya pun anti-glare sehingga cocok sigunakan dalam segala situasi pencahayaan, dengan tingkat kecerahan 250nits dan 100% sRGB.
Asus Xenbook memiliki kameranya 720p HD, dan juga memakai dual speaker tersertifikasi Harman-Kardon. Kemudian pada bagian dalamnya, tentunya Sedulur harus merasa senang karena Asus memilih pakai AMD ketimbang Intel. Clock speed nya 2.1GHz up to 4.0GHz dengan 6 Core dan 8M cache. Untuk performasnya didukung dengan bantuan kartu grafik dedicated Nvidia GeForce MX450. Berikut spesifikasinya.
- Layar: 14.0-inch FHD (1920 x 1080) IPS
- CPU: AMD Ryzen 5 5500U
- RAM: 8GB LPDDR4X onboard
- Penyimpanan: 256GB M.2 NVMe PCIe 3.0 SSD
- Grafik: NVIDIA GeForce MX450 2GB GDDR5
- OS: Windows 11 Home
- Port: 1x USB-A, 2x USB-C, HDMI, Audio combo, MicroSD
- Dimensi: 323 x 223 x 18,95 mm
- Berat: 1,4 kg
9. DELL Inspiron 15-G3-3579
Dell memang terkenal dengan brand yang selalu mengeluarkan laptop yang keawatannya sudah tidak diragukan lagi. Dell mengeluarkan Inspiron 15-G3-3579 yang merupakan laptop gaming dengan kesan simple.
Laptop inimempunyai fitur fleksibel yaitu keamanan sidik jari. Yang mana sensor sidik jarinya terletak di dekat tombol power. Hal ini tentu sangat efisien dalam menjaga privasi penggunanya. Jika Sedulur ingin memiliki laptop ini, Sedulur hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 12 jutaan saja lho. Harga ini tentu sudah sebanding dengan fitur-fitur dan kelebihan yang dimiliki oleh laptop ini. Berikut spesifikasinya.
- Layar: 15.6 inci resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel
- Prosesor: Intel Core i5-8300H
- Grafis: Nvidia GeForce GTX 1050
- RAM: 4GB DDR4
- Penyimpanan: 1 TB HDD
10.Lenovo Legion Y530
Brand Lenovo dalam jajaran seri Legionnya tentu sudah tidak diragukan lagi peformanya. Laptop seri ini mempunyai kelebihan tersendiri dalam menunjukkan kualitas produk gamingnya. Untuk tampilannya, laptop ini terlihat estetik dan terlihat edgy dalam bezel ultra tipis, speaker Harman dengan Dolby Audio, dan keyboard backlit putih berukuran penuh. Membuat laptop desain 10 jutaan 2022 dari Lenovo ini sangat memikat dari segi tampilan maupun fitur yang menghiasinya.
Seperti laptop Lenoco yanglain, laptop ini mempunyai desain yanag kokoh dengan desain tampilan khusus untuk gaming yang terkesan lebih elegan. Laptop ini menggunakan bahan material dari alumunium dengan warna yang terkesan lebih gelap. Hal menarik lainnya adalah, bingkai pada laptop ini yang tipis sehingga memberi kenyamanan bagi penggunanya karena tampilan layar menjadi semakin maksimal. Berikut spesifikasi laptop Lenovo Legion Y530.
- Layar: 15.6 inci resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel
- Prosesor: Intel Core i5-8300H
- Grafis: Nvidia GeForce GTX 1050
- OS: Windows 10 Home, Windows 10 Pro
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 1TB HDD
- Connectivity 802.11 AC (2 x 2) + Bluetooth 4.1
- Dimensi 365 x 260 x 24.2 (mm)
- Baterai 52.5 WHr
- Berat: 2,3 kg
- Harga : Rp 13 jutaan
11. Acer Swift 3X core I5 1135G7 IRIS XE
laptop dibawah 10 juta terbaik 2022 berikutnya adalah keluaran dari brand terkenal Acer. Acer Swift 3X core re I5 1135G7 IRIS XE hadir dengan desain minimalis dan juga elegan. Pada area pinggiran keyword dan palm rest didesain dengan warna yang senada dengan bagian luar laptop sehingga terlihat eye-catching. Karena konsepnya yang mengusung portabilitas sehingga mudah dibawa kemana pun, Acer Swift 3X memiliki ketebalan 1,79 cm dengan bobot 1,3 kg. Wah, sangat gampang dan enteng ya. Selain itu memiliki layar berukuran bezel tipis pada sisi kanan dan kiri menjadi keunggulan tersendiri bagi Acer Swift 3X.
Laptop ini juga ditenagai baterai dengan kapasitas 58 Whr dengan adaptor 65 watt. Ukuran adaptornya juga tidak terlalu besar sehingga tidak merepotkan bila harus dibawa. Dalam mode balanced dan normal mode, baterai mampu bertahan hingga 11 jam 24 menit. Dengan waktu tersebut, sangat cocok bila melakukan meeting di luar ruangan tanpa harus terhubungan dengan colokan listrik. Berikut spesifikasinya.
- Processo : Intel Core i5-1135G7 Processor (2.4 GHz; 8M Cache; up to 4.2 GHz)
- Display: 14.0″ IPS Full HD (1920 x 1080) 300 nits, Acer ComfyViewTM LED-backlit TFT LCD, 16:9 aspect ratio, 72% NTSC
- Memory: 16 GB of onboard LPDDR4X Dual Channel memory
- Storage: 512 GB SSD PCIe Gen3, 8 Gb/s ,NVMe
- Graphics: Intel® Iris® Xe Max Graphics (4GB VRAM LPDDR4X)
- Wireless: Intel® Wireless Wi-Fi 6 AX201, Bluetooth 5.1
- Keyboard: Backlit Keyboard, Fingerprint (Windows Hello Certified)
- OS: Windows 10 Home+Office Home&Student 2019
- Include: Sleeve Case
12. Xiaomi Mi Notebook Air
Tak hanya mengeluarkan produk hp, Xiamo juga hadir dengan produk laptop yaitu Xiaomi Mi Norebook Air. Laptop ini digadang-gadang mampu menyaingi laptop MAcbook milik perusahaan Apple.Laptop ini mengusung 2 jenis layar yang memiliki ukuran berbeda yaitu 12.5 inci dan 13.3 inci dengan tampilan layar hampir sebesar ukuran monitor sehingga secara kasat mata seperti Macbook Air. Tak hanya it, kelebihan lain dari Xiaomi Mi Notebook Air ini juga dibekali dengan spesifikasi yang luar biasa, seperti hipset Intel Core i5-6200 dan VGA NVIDIA Geforce 940MX dengan RAM 8 GB DDR4, dan kapasitas storage SSD 256GB.
Hal menarik lainnya, laptop Xiaomi Mi Notebook Air menyematkan fitur sensor terbaru sehingga memungkinkan laptop akan otomatis terbuka apabila menggunakan Xiaomi Mi Band 2. Sedangkan dari segi ketahanan daya, laptop Xiaomi ini mampu bertahan hingga 11,5 jam dalam sekali pengisian. Sungguh canggih bukan ?
BACA JUGA : Penyebab Munculnya Jerawat di Bibir Serta Cara Mengatasinya
Tips merawat laptop gaming agar awet
Berikut tips merawat laptop gaming agar awet yang perlu Sedulur perhatikan.
Gunakan sistem pendingin tambahan
Biasanya, laptop gaming sudah dilengkapi dengan kipas atau fan yang cukup mumpuni. Akan tetapi, Sedulur tentu harus perlu memeriksa keadaan laptop gaming apakah kipas tersebut masih berfungsi atau tidak. Selain itu,Sedulur juga wajib memeriksa tingkat kebersihannya. Selain rutin memeriksa kondisi kipas laptop, Sedulur juga bisa menggunakan kipas tambahan atau eksternal.
Rutin membersihkan laptop
Tips merawat laptop yang selanjutnya adalah dengan membersihkannya secara rutin. Meski hal ini terkesan sepele, namun pada kenyataanya hal ini justru menjadi salah satu faktor penentu umur laptop lho. Tidak hanya membersihkan bagian luarnya saja, Sedulur juga wajib membersihkan komponen-komponen penting di dalam laptop. Selain itu, Sedulur juga dapat melakukan pelapisan ulang prosesor dan VGA, serta pengecekan software.
Perhatikan waktu penggunaan
Tidak bisa dipungkiri, bermain game memang bisa bikin kita ketagihan dan sering lupa waktu. Namun laptop Sedulur juga harus diistirahatkan secara berkala. Tak hanya baik buat laptop, tapi juga buat kesehatan Sedulur lho. Jadi jangan terlalu lama bermain Igame ya, agar laptop Sedulur tidak cepat rusak.
Jangan biarkan baterai lemah hingga 0%
Salah satu kebiasaan buruk pengguna laptop adalah membiarkan batrainya kosong hingga 0%. Padahal hal ini dapat menyebabkan laptop menjadi cepat rusak. Perlu Sedulur ketahui bahwa umumnya laptop akan memberikan notofikasi pengingat untuk charger baterai saat kapasitasnya sudah dibwah 10%.
Perhatikan waktu saat melakukan charge
Pada laptop keluaran terbaru umumnya sudah dibuat untuk dapat menjaga aliran daya ke baterai secara otomatis supaya tidka berlebihan daya atau over charger. Meski begitu, Sedulur masih harus tetap memperhatikan efek panas berlebih yang tentunya dapat terjadi ketika laptop dicharger seharian.
Demikianlah informasi mengena laptop terbaik 2022 yang cocok untuk gaming ataupun membuat konten. Beberapa brand yang sudah mengeluarkan laptop 10 jutaan 2022 diantaranya Acer, Lenovo hingga Xiaomi. Mana pilihan Sedulur?
Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.
Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.