100+ Kosa Kata Bahasa Korea Percakapan Sehari-hari, Lengkap!

Kosa kata bahasa Korea makin banyak digunakan sejak K-Pop dan K-Drama semakin mendunia. Apalagi fans budaya Korea juga semakin banyak dan tersebar di seluruh dunia. Tak heran, makin banyak orang yang ingin belajar bahasa Korea.

K-Drama menjadi salah satu media belajar jika kamu ingin belajar bahasa Korea. Apalagi dialog-dialog yang muncul dalam bahasa Korea tentu menjadi bahasa sehari-hari masyarakat Korea Selatan. Kira-kira apa saja sih kosa kata sehari hari bahasa Korea? Simak daftarnya di sini!

BACA JUGA: Cara Mengambil Uang di ATM Semua Bank yang Benar & Aman!

1. Kosa kata bahasa korea sehari hari untuk mengucapkan salam

Kosa kata bahasa Korea
Korean Dramaland

Pengucapan salam dalam kosa kata Bahasa Korea terbagi menjadi dua macam, yakni pengucapan yang formal dan informal. Pengucapan formal biasanya ditujukan untuk mereka yang belum terlalu akrab atau baru kenal. Sementara pengucapan informal bagi mereka yang sudah lama kenal atau akrab.

Kosa kata dalam bahasa korea yang formal untuk pengucapan salam:

  1. 안녕 하십니까? (Annyeong hasimnikka?) = Apa kabar?
  2. 안녕히 계십시오(Annyeonghi kyesipsiyo) = Selamat tinggal!
  3. 잘 지내습니다 (Chal chinaeseumnida) = Kabar baik.
  4. 안좋습니다 (Anjoseumnida) = Tidak baik.
  5. 만나서 반갑습니다 (Mannaseo pangapseumnida) = Senang bertemu dengan Anda.
  6. 어떻게 지내습니다 ? (Eoteoke chinaeseumnida?) = Bagaimana kabar Anda?
  7. 실례합니다 (Sillyehamnida) = Permisi
  8. 또 만납시다 (Tto mannapsida) = Sampai bertemu lagi.

Kosa kata dalam bahasa korea yang informal untuk pengucapan salam:

  1. 안녕 하세요? (Annyeong haseyo) = Apa kabar?
  2. 안녕히 계세요 (Annyeonghi kyeseyo) = Selamat tinggal!
  3. 여보세요 (Yeoboseyo) = Hallo/untuk telepon

BACA JUGA: 35+ Ucapan Selamat Hari Ibu yang Penuh Kasih & Menyentuh Hati

2. Kosa kata bahasa Korea drakor untuk merespon atau menjawab sesuatu

The New Yorker

Dalam drama Korea, kamu pasti sering menemukan cara para pemerannya dalam menjawab atau merespon sesuatu. Biar kamu makin fasih berbahasa Korea seperti dalam drakor, yuk hafalkan kosa kata di bawah ini.

Formal

  1. 실례합니다 – (Sillyehamnida) = Permisi
  2. 네, 있습니다 (Ne, Isseumnida) = Ya, ada
  3. 아니오, 없습니다 (Aniyo, opsemnida) = Tidak, tidak ada
  4. 물론 입니다 (Mullon imnida) = Tentu saja
  5. 감사합니다 (Kamsahamnida) = Terima kasih
  6. 고맙습니다 (Komapseumnida) = Terima kasih
  7. 미안합니다 (Mianhamnida) = Maaf
  8. 죄송합니다 (Choesonghamnida) = Mohon maaf
  9. 괜찮습니다 (Kwenchanseumnida) = Tidak apa-apa
  10. 알았습니다 (Arasseumnida) = Sudah tahu

Informal

  1. 예/네  (Ye/Ne) = Ya
  2. 아니오 (Anio) = Tidak
  3. 네, 있어요 (Ne, Issoyo) = Ya, ada
  4. 아니오, 없어요 (Aniyo, opsoyo) = Tidak atau tidak ada
  5. 고마워요 (Komawoyo) = Terima kasih
  6. 천만에요 (Cheonmaneyo) = Sama-sama
  7. 미안해요 (Mianhaeyo) = maaf
  8. 죄송해요 (Choesonghaeyo) = Mohon maaf
  9. 괜찮아요 (Kwaenchanayo) = Tidak apa-apa
  10. 알았어요 (Arassoyo) = Sudah tahu
  11. 알아요 (Arayo) = Tahu atau Mengerti
  12. 몰라요 (Mollayo) = Tidak tahu atau Tidak mengerti
  13. 아무것도 몰라요 (Amugeotdo mollayo) = Sama sekali tidak tahu

BACA JUGA: 11 Manfaat Olive Oil Extra Virgin Untuk Kulit & Tubuh

3. Kosa kata bahasa Korea yang ditujukan untuk pasangan atau kekasih

kosa kata bahasa Korea
Amazfeed
  1. 난 너를 좋아해 (Na-neun neo-reul joahae) = Aku menyukaimu
  2. 난 널 사랑해 (Choaheyo) = Aku suka kamu
  3. 보고 싶어 (bogo sipeo) = Aku rindu kamu
  4. 보고 싶어용 (bogo sipeoyong) = Aku rindu kamu (versi imut)
  5. 사랑해요 (saranghaeyo) / 사랑해 (saranghae) = Aku mencintaimu
  6. 여보 (yeobo) = Sayang

4. Bahasa Korea untuk mengekspresikan sesuatu

HanCinema
  1. 아이고 (Aigo) = Aduh!
  2. 안돼요 (Andwaeyo) = Tidak boleh atau Jangan!
  3. 좋다! (Chotha) = Bagus!
  4. 안 좋다 ! (An chotha) = Tidak bagus.
  5. 정말? (Cheongmalimnikka) = Benarkah?
  6. 대박! (Daebak) = Mengagumkan!
  7. 어머나! (Eomeona) = Astaga!
  8. 거짓말 하지마라! (Keojitmal hajimara) = Jangan bohong!
  9. 아무것도 몰라요 (Amugeotdo mollayo) = Sama sekali tidak tahu.
  10. 배고프다 (Paegopheuda) = Perut aku lapar
  11. 물론 입니다 (Mullon imnida) = Tentu saja
  12. 식사 하세요 (Siksa haseyo) = Selamat makan
  13. 화이팅 (hwaiting) = Semangat!

BACA JUGA: Fakta Unik Pulau Socotra, Disebut Tempat Alien Hingga Dajjal

5. Bahasa Korea untuk melakukan kegiatan sehari-hari

kosa kata bahasa korea
Medcom.id
  1. 가다 (ga da) = Pergi
  2. 오다 (o da) = Datang
  3. 먹다 (meok tta) = Makan
  4. 마시다 (masida) = Minum
  5. 이야기하다 (iyagihada) = Berbicara
  6. 듣다 (deut-tta) = Mendengar
  7. 읽다 (ik-tta) = Membaca
  8. 천천히 많이 드세요 (Cheoncheoni mani deuseyo) = Makanlah pelan-pelan
  9. 한턱내다 (Hantheok naeda) = Traktir
  10. 보다 (bo-da) = Melihat
  11. 일하다 (ir-ha-da) = Bekerja
  12. 공부하다 (gong-bu-ha-da) = Belajar
  13. 쉬다 (swi-da) = Beristirahat
  14. 만나다 (man-na-da) = Bertemu
  15. 사다 (sa-da) = Membeli

6. Kosa kata Korea untuk menyebutkan anggota keluarga

Netflix
  1. 형 (Hyeong) = Sebutan kakak laki-laki dari adik laki-laki
  2. 오빠 (Oppa) = Sebutan kakak laki-laki dari adik perempuan
  3. 누나 (Noona) = Sebutan kakak perempuan dari laki-laki
  4. 언니 (Eonni) = Sebutan kakak perempuan dari perempuan
  5. 동생 (Dongsaeng) = Adik
  6. 아버지 (Aboji) / 아빠 (appa) = Ayah
  7. 어머니 (Omoni) = Ibu
  8. 할아버지 (Haraboji) = Kakek dari pihak ayah
  9. 외할아버지 (Weharaboji) = Kakek dari pihak ibu
  10. 할머니 (Halmoni) = Nenek dari pihak ayah
  11. 외할머니 (Wehalmoni) = Nenek dari pihak ibu

BACA JUGA: 12 Film Sedih yang Harus Kamu Tonton, Pasti Bakal Nangis!

7. Kosa kata Korea untuk travelling

Soompi
  1. 길을 잃버렸어요 (Gil-eul-il-beo-ryess-eo-yo) = Saya tersesat
  2. (Nama tempat) 어디인지 아세요? ((nama tempat) eo-di-in-ji-a-se-yo) = Apakah kamu tahu (nama tempat) di mana?
  3. 여기에서 멀어요? (Ji-do-ro-bo-yeo-ju-si-gess-eo-yo) = Seberapa jauh dari sini?
  4. 그 쪽으로 가세요 (Geu-jjok-eu-ro-ga-se-yo) = Lewat jalan ini
  5. 왼쪽 가세요 (Win-jjok-ga-se-yo) = Ke kiri
  6. 오른쪽 가세요 (O-reun-jjok-ga-se-yo) = Ke kanan
  7. 쪽 가세요 (Jjok-ga-se-yo) = Lurus

8. Kosa kata bahasa Korea untuk benda

Dreamers
  1. 가방 (ka-bang) = tas
  2. 그릇 (keu-reut) = mangkuk
  3. 기차  (ki-cha) = kereta api
  4. 난방기  (nan-bang-gi) = mesin pemanas
  5. 돈 (don) = uang
  6. 문  (mun) = pintu
  7. 물  (mul) = air
  8. 물건  (mul-gôn) barang
  9. 비자  (pi-ja) = visa
  10. 비행기  (pi-hæng-gi) = pesawat terbang
  11. 사진 (sa-jin) = foto
  12. 숟가락  (sut-ka-rak) = sendok
  13. 신발 (sin-bal) = sepatu
  14. 쓰레기  (sseu-re-gi) = sampah
  15. 신용 카드  (sin-yong kha-deu) = kartu kredit
  16. 탁자 (thak-ja) = meja
  17. 침대  (chim-dæ) = tempat tidur
  18. 열차  (yôl-cha ) = kereta listrik
  19. 오토바이  (o-tho-ba-i) = motor
  20. 자동인출기  (ca-dong-in-chul-gi) = mesin ATM

BACA JUGA: Tim Han Ji Pyeong, Ini 7 Drakor Kim Seon Ho yang Wajib Ditonton

Tips belajar bahasa Korea:

Jika ingin fasih berbahasa Korea, ingin bisa mengikuti beberapa tips di bawah ini ya.

1. Mulai belajar alfabet Korea atau Hangeul dan berhitung

Alfabet Korea atau yang sering dikenal sebagai Hangeul memang berbeda dengan alfabet romawi yang lazim kita pakai. Di awal-awal, memang akan terasa rumit untuk menghafalkan huruf hangeul, namun bukan berarti mustahil untuk menghafalkannya.

Hangeul dibuat pada masa Dinasti Joseon pada tahun 1443. Alfabet Korea memiliki 24 huruf, yang terdiri dari 14 konsonan dan 10 vokal. Namun, jika memasukkan 16 diftong dan konsonan ganda, maka secara keseluruhan terdapat 40 huruf.

Selain menghafalkan Hangeul, kamu juga perlu menghafalkan hitungan dalam bahasa Korea.

Bentuk Korea digunakan untuk hitungan angka dan usia:

  • Satu = 하나 diucapkan “hana”
  • Dua = 둘 diucapkan “dool”
  • Tiga = 셋 diucapkan “se(t)”(” t” tidak perlu diucapkan)
  • Empat = 넷 diucapkan “ne(t)”
  • Lima = 다섯diucapkan “da-seo(t)”
  • Enam = 여섯diucapkan “yeoh-seo(t)”
  • Tujuh = 일곱diucapkan “il-gop”
  • Delapan = 여덟diucapkan “yeoh-deohlb”
  • Sembilan = 아홉diucapkan “ahop”
  • Sepuluh = 열diucapkan “yeohl”

Dan bentuk Sino Korea untuk tanggal, uang, alamat, nomor telepon dan bilangan di atas angka 100:

  • Satu = 일diucapkan “il”
  • Dua = 이diucapkan “ee”
  • Tiga = 삼diucapkan “sam”
  • Empat = 사diucapkan “sa”
  • Lima = 오diucapkan “oh”
  • Enam = 육diucapkan “yuk”
  • Tujuh = 칠diucapkan “chil”
  • Delapan = 팔diucapkan “pal”
  • Sembilan = 구diucapkan “goo” (atau dibaca “koo”)
  • Sepuluh = 십diucapkan “ship”

2. Ingat Bahasa Korea yang digunakan untuk percakapan sehari-hari

Di atas sudah disebutkan secara lengkap percakapan bahasa Korea sehari-hari dan artinya. Kamu bisa mulai menghafalkan mulai sekarang ingin mahir berbahasa Korea. Semakin banyak kosa kata percakapan yang kamu hafalkan, maka semakin cepat pula kamu akan fasih berbahasa Korea.

Cara mudah untuk menghafalkan adalah ketika akan mengucapkan atau mendengar kata dalam bahasa Indonesia, pikirkan juga apa terjemahannya dalam bahasa Korea. Selain itu, kamu juga bisa menuliskan sejumlah percakapan dalam bahasa Korea, lalu tempelkan pada sudut-sudut ruangan atau kamar yang sering kamu lihat. Secara tidak langsung, kamu sedang menghafal kosa kata bahasa Korea.

Terakhir, kamu membuat kumpulan kosa kata bahasa korea pdf, dan bisa membacanya sewaktu-waktu jika ingin menghafalkannya.

3. Pelajari perbedaan kosa kata formal dan informal

Perlu diketahui, bahasa Korea memiliki dua macam frasa yang harus kamu pahami, yakni formal dan informal. Dalam kebudayaan Korea, sangat penting untuk membedakan cara bicara dengan orang yang baru dikenal atau yang sudah akrab.

Jika kamu berbicara dengan bahasa informal dengan orang yang baru dikenal, kamu akan dianggap sebagai orang yang tidak sopan. Jadi selain belajar tentang kosa katanya, pelajari juga budayanya ya!

4. Terus latih pelafalan

Agar kamu bisa berbicara bahasa Korea dengan luwes, jangan lupa untuk terus melatih pelafalan bahasa Korea. Apalagi pelafalan bahasa Korea sangat berbeda dengan bahasa Indonesia. Untuk itu terus berlatih mengucapkan kosa kata dalam bahasa korea hingga fasih.

Salah satu cara termudah adalah sering-sering mendengarkan native speaker berbicara dalam Bahasa Korea. Antara lain menonton drama Korea atau menonton interview para artis Korea.

Bagaimana nih? Makin tertarik untuk belajar kosa kata Bahasa Korea dong. Meski di awal akan terasa sulit, tetapi belajar bahasa Korea bukan sesuatu yang mustahil kok. Selamat mencoba!