9 Scene Vincenzo yang Bikin Belum Bisa Move On, Drakor Terbaik

Pada 2021 lalu, serial Vincenzo masuk dalam salah satu tontonan paling populer di dunia. Bergenre action dengan bumbu percintaan dan komedi di beberapa bagian, drakor yang satu ini dianggap beda dari drama produksi Korsel lainnya.

Judulnya diambil dari nama sang lakon, seorang pria beretnik Korea yang sejak kecil diadopsi Don Fabio, yang merupakan pimpinan tertinggi dari sebuah organisasi kriminal di Italia. Saat dewasa ia mengemban posisi consigliere, yaitu penasihat untuk keluarga organisasi kriminal. Consigliere biasanya merupakan bagian dari keluarga sang pemimpin tertinggi. Umumnya mereka merupakan orang Italia, mengingat mafia adalah organisasi kriminal yang eksklusif dan suksesinya ditentukan berdasarkan ikatan keluarga. 

Buat kamu yang sempat terpikat dengan serial aksi tersebut dan penasaran Vincenzo tayang hari apa, berikut beberapa adegan terbaik yang bisa mengobati rasa rindumu. Yuk, simak! 

BACA JUGA: 15 Drama Korea Terbaik Sepanjang Masa dengan Rating Tinggi!

1. Adegan awal saat Vincenzo membakar ladang milik rivalnya yang rasis 

nonton vincenzo sub indo
imdb

Adegan ini adalah permulaan dan perkenalan pada sosok Vincenzo Cassano. Ia ditugaskan melakukan negosiasi dengan rival keluarganya. Namun karena tampilan fisiknya yang mencolok sebagai orang Asia, Vincenzo tak pelak jadi korban sikap rasis sang rival. Tak banyak bicara, Song Joong Ki membalasnya dengan membakar ladang anggur sang rival yang menolak tawaran kerjasama darinya. 

2. Kematian Hong Yoo Chan yang tak diduga

song joong ki
nme.com

Sesuai dengan plotnya, pasca kematian sang ayah angkat, Vincenzo memilih untuk kabur ke Seoul guna menyelamatkan diri dari saudara tirinya yang ingin menyingkirkannya. Ia berniat mengambil emas simpanannya yang pernah ia dapat dari proyek kerjasama dengan seorang konglomerat asal Tiongkok. Namun, bangunan mal tempatnya menyimpan harta telah diambil alih oleh sebuah perusahaan lain bernama Babel Group.

Tak kehilangan akal, Vincenzo menemukan firma hukum Jipuragi yang punya kepentingan sama untuk melawan Babel Group. Sayangnya, di tengah jalan Hong Yoo Chan, CEO Jipuragi terbunuh dan jadi salah satu kejadian paling mencengangkan saat nonton Vincenzo sub indo.

3. Terbongkarnya sosok Jang Jun Woo yang sebenarnya 

vincenzo sub indo
soompi.com

Jang Jun Woo diperkenalkan sebagai sosok anak magang di Jipuragi yang lugu dan bisa diandalkan. Namun ternyata di salah satu episode, terbongkarlah bahwa ia sebenarnya bernama Jang Han Seok, petinggi Babel Group yang berusaha menginfiltrasi Jipuragi. Ini salah satu twist paling epic dari drakor dengan rating tinggi itu. 

BACA JUGA: 12 Fakta Minuman Soju, Minuman Mendunia Asal Korea Selatan

4. Vincenzo berpura-pura melamar Cha Young 

vincenzo cassano
kdramastars.com

Di awal kemunculannya, Cha Young dan Vincenzo merupakan musuh bebuyutan meski sebenarnya mereka punya tujuan dan musuh yang sama. Seiring berjalannya waktu, muncul benih-benih cinta di antara mereka. Keduanya bahkan pernah membuat konspirasi untuk menjatuhkan lawan, yaitu dengan adegan lamaran palsu. Meski hanya sandiwara, adegan tersebut mampu membuat penonton terpukau bahagia. 

5. Harta yang selama ini dicari akhirnya diperlihatkan 

geumga plaza
zoomerscorner.com

Selama ini harta atau emas simpanan Vincenzo hanya disebut tanpa pernah diperlihatkan. Hingga di sebuah episode, sang lakon akhirnya menemukan tempat penyimpanan tersebut. Tak hanya tentang kemegahan harta yang tersimpan, ada adegan tak diduga selama Vincenzo berada di ruang tersebut, yaitu terbongkarnya sosok Cho Young Woon yang sebenarnya. 

6. Para penghuni Geumga Plaza yang kompak dan kocak

pemain vincenzo
gyuanyule.com

Tidak hanya para aktor utama, pemain Vincenzo pendukung lainnya juga berperan penting menyemarakkan drama ini. Tanpa para penghuni Geumga Plaza, serial ini mungkin tak akan terasa hangat dan humoris. Lewat mereka pula, kita turut mengenal makanan-makanan Italia yang bikin ngiler. 

BACA JUGA: Profil Lengkap Wi Ha Joon “Squid Game” yang Belum Banyak Tahu

7. Terbunuhnya ibu kandung Vincenzo

adegan dan sinopsis
jaehakim.com

Vincenzo akhirnya menemukan ibu kandungnya yang meninggalkannya di panti asuhan pada 1993 saat usianya masih 8 tahun. Mereka sempat menghabiskan waktu bersama, tetapi tak lama. Sang ibu kandung diceritakan dihabisi lawan-lawannya di rumah sakit. Adegan ini menyayat hati. Aktor Song Joong Ki berhasil menunjukkan emosi sedih dan amarahnya dengan apik. 

8. Jang Han Seo yang menemukan suaranya 

nonton vincenzo di aplikasi apa
trendsmap.com

Selama ini Jang Han Seo selalu di bawah bayang-bayang sang kakak, Jang Han Seok. Ia akhirnya menemukan suara dan keinginannya sendiri di salah satu episode. Ini adalah momen empowering untuk karakter Han Seo dan melegakan buat penonton. Han Seo akhirnya menemukan sosok saudara laki-laki di Vincenzo. 

9. Choi Myung Hee dan Jang Han Seok dapat balasan yang setimpal 

jeon yeobin
metro.style

Dua antagonis yang pasti Sedulur ingat saat nonton Vincenzo di aplikasi apa saja adalah Jang Han Seok dan sang fixer, Choi Myung Hee. Gelagat mereka memang bikin geregetan, tetapi akhirnya semua dapat akhir yang setimpal. Choi Myung Hee dibakar hidup-hidup dengan alunan lagu zumba favoritnya. Sementara Han Seok harus menerima hantaman peluru tiap 5 menit yang membunuhnya perlahan. 

Vincenzo tayang setiap hari apa? Penayangan perdananya di tvN dan Netflix Sabtu dan Minggu selama kurang lebih 2,5 bulan pada Februari sampai Mei 2021.

Untuk yang ingin catch up dan penasaran Vincenzo tayang di aplikasi apa, kini 20 episodenya bisa Sedulur tonton maraton di Netflix. Kalau kangen, tinggal tonton saja atau ulangi adegan yang paling Sedulur suka. Jangan lupa sediakan camilan, ya. Belinya di mana lagi kalau bukan Aplikasi Super.