rowoon

Rowoon merupakan salah satu pemeran utama dalam drama Korea yang saat ini sedang ramai diperbincangkan, yaitu drama yang berjudul Tomorrow. Kendati telah berlalang-buana di dunia televisi Korea Selatan, namun banyak yang mulai tertarik terhadap Rowoon saat memainkan drakor Tomorrow.

Nah, untuk mengobati dahaga para pecinta drakor di Indonesia yang haus akan informasi Rowoon, dalam kesempatan kali ini kita akan bahas biodata, profil dan fakta-fakta menarik lainnya. Yuk, tanpa berlama-lama, langsung saja kita mulai pembahasannya di bawah ini.

BACA JUGA: Sinopsis Spirited Away, Petualangan Seorang Gadis di Dunia Lain

Profil dan Biodata

rowoon
Pikiran Rakyat

Kita mulai pembahasan pertama dengan  profil dan biodata Rowoon SF9 di bawah ini:

-->
  • Nama Panggung: Rowoon (로운)
  • Nama Asli: Kim Seok Woo (김석우)
  • Ulang Tahun: 7 Agustus 1996
  • Zodiak: Leo
  • Posisi: Main Vocalist, Visual, Center
  • Golongan Darah: O
  • Rowoon Tinggi Badan: 190.5 cm (6’3″)
  • Berat Badan: 73 kg (160 lbs)
  • Rowoon Instagram: @ewsbdi

Informasi awal tentang Rowoon

Tribunnews

Selain banyak yang mencari tahu informasi tentang Rowoon pacar dan tentu saja tentang Lee Rowoon umur, Sedulur juga harus tahu informasi awal dari Rowoon kita satu ini. Rowoon berasal dari Daechi, Provinsi Gangnam, Seoul Korea Selatan. Dia merupakan trainee ke-2 di SF9 dan juga memiliki kakak perempuan.

Pendidikannya dilalui di universitas Cyber Kyunghee, dia adalah yang paling pandai memasak diantara member lainnya di SF9. Merupakan seorang trainee selama 6 tahun bersama Zuho. Rowoon juga memiliki kepribadian yang ceria dan merupakan seorang yang sangat perhatian. Rowoon kadang-kadang suka menangis saat menonton film melodrama.

Awal karir

rowoon
Peachxx

Awal karir Rowoon dimulai saat dia bermain di variety show sebagai trainee di Cheongdam-dong 111. Hingga kemudian menjajal banyak variety show, mulai dari Lipstick Prince, Dance or Band, Cafe Amor. Berlalu lalang dalam dunia televisi, membuat Rowoon tertarik untuk bermain drama.

Awal permulaan Rowoon dikenal oleh banyak masyarakat secara luas adalah saat bermain drama Click Your Heart pada tahun 2016. Mulai dari saat itu, Roowoon mulai banyak bermain drama dan bahkan film hingga bermain iklan dan membuatnya semakin dikenal sebagai seorang aktor dan selebritis.

Daftar film dan drama

Soompi

Berikut ini adalah daftar film dan drama yang pernah dimainkan oleh Lee Rowoon. Daftar film di bawah ini bisa jadi referensi bagi Sedulur yang ingin maraton menonton Rowoon. Yuk, kita cek daftarnya:

  • Trolls World Tour (2020)
  • Tomorrow (MBC | 2022), sebagai Choi Jun Woong
  • The King’s Affection (KBS2 | 2021), sebagai Jung Ji Un
  • She Would Never Know (JTBC | 2021), sebagai Chae Hyun Seung
  • Was It Love (JTBC | 2020), sebagai anggota SF9
  • Find Me in Your Memory (MBC | 2020), sebagai Joo Yeo Min
  • Extraordinary You (MBC | 2019), sebagai Ha Roo
  • Where Stars Land (SBS | 2018), sebagai Ko Eun Sub
  • About Time (tvN | 2018), sebagai Choi Wi Jin
  • Modulove (2018), sebagai cameo
  • School 2017 (KBS2 | 2017), sebagai Issue
  • Click Your Heart (2016), sebagai Kim Ro Woon

Daftar acara TV

rowoon
Pink Villa

Berikut ini adalah beberapa daftar acara TV atau Variety Show yang pernah dimainkan oleh Rowoon, yaitu:

  • KBS Song Festival (2021), sebagai presenter
  • Midnight Idol Season 2 (2021), sebagai bintang tamu
  • SF9 Center (2021), sebagai anggota
  • SF9 Center: Prologue (2021), sebagai anggota
  • Kingdom: Legendary War (2021), sebagai anggota
  • Busted 3 (2021), sebagai bintang tamu
  • Idol Human Theater (2020), sebagai bintang tamu
  • SF9 SANGSA 2 (2020), sebagai presenter
  • Idol Dabang: Season 3 (2020), sebagai bintang tamu
  • K-Bob Star (2020), sebagai bintang tamu
  • Idol League: Season 2 (2020), sebagai bintang tamu
  • 2020 Idol Star Athletics Championships (2020), sebagai anggota
  • Oh! My Part (2020), sebagai anggota
  • SF9 SANGSA (2019), sebagai anggota
  • Two Yoo Project Sugar Man: Season 3 (2019), sebagai bintang tamu
  • 2019 Idol Star Athletics Championships Chuseok Special (2019), sebagai anggota
  • Q&A Machine (2019), sebagai bintang tamu
  • Those Who Cross the Line – Returns (2019), sebagai bintang tamu
  • wav (2019), sebagai bintang tamu
  • Boss in the Mirror (2019), sebagai bintang tamu
  • Star Road: SF9 (2019), sebagai anggota
  • 2019 Idol Star Athletics Championships (2019), sebagai anggota
  • Weekend Playlist (2018), sebagai bintang tamu
  • Problem Child in House (2018), sebagai bintang tamu
  • South Korean Foreigners (2018), sebagai bintang tamu
  • Happy Together: Season 4 (2018), sebagai bintang tamu
  • Mafia Dance (2018), sebagai bintang tamu
  • Colorful Code 9 (2018), sebagai presenter
  • Idol Room (2018), sebagai bintang tamu
  • Amazing Saturday (2018), sebagai bintang tamu
  • Cafe Amor (2018), sebagai presenter
  • Music Bank in Chile (2018), sebagai bintang tamu
  • Idol League: Season 1 (2018), sebagai bintang tamu
  • K-RUSH: Season 3 (2018), sebagai bintang tamu
  • Secret Code 9 (2018), sebagai presenter
  • Law of the Jungle in Patagonia (2018), sebagai bintang tamu
  • SF9 x LieV (2017), sebagai presenter
  • I Came Alone (2017), sebagai anggota
  • SF9 Trip with Fantasy (2017), sebagai anggota
  • Lipstick Prince: Season 2 (2017), sebagai anggota
  • Raid the Convenience Store (2017), sebagai bintang tamu
  • K-RUSH (2017), sebagai bintang tamu
  • After Mom Goes to Sleep (2017), sebagai bintang tamu
  • King of Mask Singer (2018)
  • Law of the Jungle in Patagonia (2018) sebagai anggota
  • Cafe Amor (2018)
  • o.b : Dance or Band (2016)
  • Lipstick Prince (2016)
  • Cheongdam-dong 111 (2013-2014) sebagai trainee

Penghargaan yang didapat

rowoon
Detik

Berikut ini adalah daftar penghargaan yang telah dicapai oleh Rowoon dalam kiprahnya sebagai seorang entertaimen. Yuk, kita simak daftar penghargaan yang pernah didapat di bawah ini:

  • KBS Drama Awards 2021 – Aktor Pendatang Terbaik – The King’s Affection
  • KBS Drama Awards 2021 – Penghargaan Popularitas untuk Aktor – The King’s Affection
  • KBS Drama Awards 2021 – Pasangan Terbaik dengan Park Eun Bin – The King’s Affection
  • Brand of the Year Awards 2020 – Idol Aktor Terbaik
  • Grimae Awards 2019 – Aktor Terbaik – Extraordinary You
  • Korea First Brand Awards 2019 – Aktor Terbaik
  • MBC Drama Awards 2019 – Aktor Pendatang Terbaik – Extraordinary You

Nominasi yang Didapat

Pikiran Rakyat

Sementara beberapa penghargaan yang pernah didapatkan oleh Rowoon di atas, beriktu ini beberapa nominasi yang pernah melibatkan Rowoon:

  • Brand Customer Loyalty Awards 2021 – Aktor Idol Terbaik
  • Brand of the Year Awards 2021 – Aktor Idol Terbaik
  • APAN Music Awards 2020 – Entertainer of the Year – Male
  • MBC Drama Awards 2019 – Pasangan Terbaik dengan kim Hye Yoon dan Lee Jae Wook – Extraordinary You
  • Soompi Awards 2019 – Aktor Idol Terbaik – Where Stars Land
  • SBS Drama Awards 2018 – Aktor Idol Terbaik – Where Stars Land

BACA JUGA: 20 Google Game Rahasia yang Cocok untuk Ngabuburit

Fakta menarik

rowoon
Wow Keren

Ini adalah daftar fakta menarik lainnya dari Rowoon yang bisa Sedulur ketahui. Seperti apa saja daftar fakta menariknya? Yuk, kita simak di bawah ini:

  • Ia memilik kakak perempuan.
  • Nama aslinya merupakan pemberian dari kakeknya, Seok artinya kaleng dan Woo artinya menolong.
  • Kakeknya memberi nama itu dengan harapan ia akan menjadi seseorang yang bisa menolong dunia.
  • Ia berlatih selama 6 tahun bersama Zuho sebelum debutnya dengan SF9.
  • Dikenal sebagai orang yang sangat peduli, ceria dan suka bicara.
  • Saat masih di sekolah, dia merupakan anak yang pintar dengan IQ 130.
  • Ia meninggalkan akademis untuk mempelajari seni, namun tidak berlangsung lama saat ia menemukan fokus lain yaitu bernyanyi.
  • Tubuhnya yang sangat tinggi membuat dia kesulitan saat harus terbang dengan pesawat di kelas ekonomi.
  • Ambisnya menjadi sukses, terpicu saat dia akhirnya bisa merasakan duduk di kelas bisnis dan tidak mengalami nyeri pada kaki dan punggungnya.
  • Tinggi badannya membuat ia mudah dikenali dan membuat keluarganya tidak nyaman saat pergi dengan dia.
  • Untuk itu ia menyiasati dengan menggunakan jaket atau jas panjang agar bisa menekuk kakinya sambil berjalan.
  • Ia tidak terlalu suka kalau ada yang sering memujinya tampan.
  • Ia percaya kesamaan dan keadilan adalah nilai paling penting bagi semua orang saat ini
  • Ia berteman dengan Yeo One Pentagon dan teman satu grupnya Chani.
  • Tipe idel wanita baginya adalah yang tinggi dan terlihat cantik di matanya.
  • Menjadi duta produk kecantikan KLAVUU, untuk meraih pangsa pasar di luar Korea.
  • Ia mengatakan keluarganya sering pindah, dia pernah tinggal di Yongin, Seocho, dan Gwangju ketika masih kecil.
  • Pada hari-hari awal debutnya, ia menjadi viral di Facebook sebagai pria tampan Universitas Kyunghee.
  • Ia berbagi bahwa ia adalah tipe yang setia ketika berkencan.
  • Ia pandai memasak.
  • Selain itu, ia lebih suka makanan Korea daripada makanan barat.
  • Ia juga penggemar berat penyanyi balada Park Hyoshin.
  • Ternyata ia tidak bisa benar-benar menonton film horor karena mudah takut.
  • Ia sangat membenci serangga.
  • Banyak yang menilai bahwa ia sangat banyak bicara.
  • Ia memiliki penglihatan yang sangat buruk (penglihatannya -4,75).
  • Ia adalah seorang Katolik yang setia.
  • Selain itu, ia benci makan wortel dalam kari.

Itulah tadi daftar informasi, profil dan biodata Rowoon yang bisa Sedulur baca. Semoga penjelasan di atas bisa mengisi kekosongan informasi tentang calon seleb Korea Selatan yang akan digandrungi oleh masyarakat Indonesia. Jangan lupa juga maraton setiap drama dan acara televisi Rowoon ya!

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar. Yuk, unduh aplikasinya di sini sekarang!

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah. Langsung restok isi tokomu di sini aja!