Manhwa adalah istilah untuk menyebut sebuah komik buatan Korea Selatan. Dan biasanya komik asal negara tersebut,  mempunyai alur cerita yang menarik seperti manga yang khas dari Jepang. Bicara mengenai manhwa di Korea Selatan, banyak genre yang dibuat oleh negeri gingseng tersebut. Mulai dari manhwa hentai, yaitu komik yang berbau dewasa alias hanya dibaca untuk kalangan usia di atas 18 tahun ke atas, lalu manhwa overpower atau biasa diartikan sebagai komik dengan kekuatan super, dan manhwa dengan genre horor.

Beragamnya genre di komik asal Korea Selatan tersebut disebabkan karena adaptasi dari sebuah manga di Jepang. Manga adalah sebutan untuk komik khas Jepang. Manga biasanya menceritakan tentang kebudayaan dan kehidupan masyarakat Jepang. Sebuah sebutan pun disematkan oleh mereka yang membuat manga, yakni mangaka.

Bicara mengenai manhwa khas Korea Selatan yang bertemakan untuk pembaca usia 18 tahun ke atas, berikut rekomendasi buat kamu yang suka baca komik ini. Penasaran komik apakah itu? Mari simak rekomendasi komik khas Korea Selatan yang hanya dibaca untuk kalangan 18+ ini.

BACA JUGA : Apa Itu Tsundere? Ini Ciri-ciri, Contoh, dan Penjelasannya

-->

1. How to fight

manhwa
animeplanet

Manhwa yang pertama berjudul How to fight. Komik yang satu ini dibuat oleh Park Tae-Joon dan Kim Jung Hyun. Komik ini menceritakan tentang Yoo Hobin yang kerap mendapatkan intimidasi dan dirisak oleh siswa yang merasa unggul. Namun karena adanya insiden, membuatnya menjadi terkenal dan supaya bisa mempertahankan dirinya dari tangan jahil temannya, maka dia belajar tentang cara berkelahi.

How to fight adalah serial komik yang bertemakan tentang Martial Art. Martial Art merupakan  seni beladiri yang memang sedang digandrungi saat ini. Dan update untuk chapter terbaru komik ini adalah tangga 5 Januari 2022 dan sudah masuk pada episode 115. Komik ini juga sangat digemari oleh pembaca. Hal itu terbukti setelah dicek di website manhwaindo dengan total pembaca mencapai 1,6 juta.

2. White Blood

manhwa
ayoterusbaca

Manga manhua manhwa terbaik selanjutnya ialah berjudul White Blood. Ini merupakan komik yang diciptakan oleh Lim Lina dan menceritakan tentang seorang vampir yang menginginkan sebuah kehidupan normal. Namun semuanya gagal terlaksana seperti yang diinginkan. Alhasil, dia pun dipaksa supaya menarik rasa gelap dan terpaksa harus membalaskan dendamnya.

Genre manhwa ini adalah mistis, karena komik white blood ini masih menonjolkan kisah misteri dari seorang vampir tersebut. Sangat rekomendasi buat Sedulur untuk dibaca. Jumlah chapter saja untuk komik yang satu ini mencapai 90 chapter.

BACA JUGA: 12+ Drama China Bergenre Romantis dengan Rating Tinggi

3. True beauty

manhwa
animenews

Rekomendasi manhwa selanjutnya adalah True Story. Komik korea yang satu ini diciptakan oleh Yaongyi dan menceritakan tentang sosok utama Lim Ju-kyung yang mendapat intimidasi karena dianggap memiliki wajah jelek. Namun,  karena menggunakan sebuah video tutorial make up, maka dia pun bisa merubah dirinya menjadi sangat cantik.

Namun ternyata masalahnya tambah runyam dan tidak berakhir saat harus berurusan dengan dua pria, Suho dan SeoJun. Jadi kamu harus read manhwa yang satu ini ya Sedulur.

4. Lookism

manhwa
Harumio

Rekomendasi manhwa selanjutnya mungkin adalah Lookism. Komik yang satu ini diciptakan  oleh Park Tae-joon. Menceritakan tentang tokoh Daniel yang mempunyai dua tubuh dan punya perawakan yang sangat berbeda. Komik yang satu ini mirip dengan How to Fight dan sangat banyak sekali adegan-adegan kekerasannya. Namun tetap sangat direkomendasikan untuk baca manhwa yang satu ini.

Sampai saat ini,  komik Lookism sudah memasuki chapter ke-373 dan menandakan jika komik yang satu ini sangat diminati oleh penggemarnya.

BACA JUGA: 15 Ucapan Semangat dalam Bahasa Korea Ini Sering Dipakai

5. The real lesson

manhwa
popculture

Manhwa terakhir yang wajib kamu baca banget adalah The Real Lesson. Komik yang satu ini diciptakan oleh Chae Yongtaex dan Han Garam. Dalam komik ini menjelaskan tentang situasi yang kacau dan terjadi di sekolah yang punya banyak sisa menjadi preman. Namun hingga suatu hari ada seorang pria laki-laki kuat yang muncul dan menghajar preman di sekolah tersebut.

Website manhwa

Setelah mengetahui rekomendasi manhwa, maka selanjutnya adalah website yang wajib kamu datangi untuk baca manhwa tersebut. Untuk membaca komik korea yang satu ini, memang sudah ada website buat para penggemarnya. Baik untuk bahasa Indonesia ataupun  inggris.  Berikut ini adalah penjelasan mengenai manhwa web yang wajib kamu tahu:

Manhwakool

Selain irregullar manhwa, kamu bisa mengakses website untuk komik korea selatan melalui Manwakool.com. Website ini menyediakan berbagai macam genre komik mulai dari romantis, horor hingga untuk berusia 18 plus. Pada website ini pula, juga memiliki beragam chapter dari setiap jenis komik.

Website manwakool.com menghadirkan suasana seru dalam membaca komik korea. Bahasa dalam website yang satu ini berbahasa inggris, namun buat kamu yang sudah bisa berbahas inggris, tidak ada salahnya untuk mengaksesnya.

Manhwaz

Jika kamu masih kurang puas juga untuk mengakses manhwa, maka ada lagi manhwa web bernama Manwaz. Website ini juga sangat rekomendasi sekali buat kamu yang mencintai beragam hal tentang budaya Korea Selatan, salah satunya Manhwa. Di website ini, banyak genre yang ditawarkan juga mulai dari aksi, sejarah hingga buat kamu yang menyukai dunia mistis pun ada juga di sini.

Jadi, buat kamu yang sangat menyukai komik Korea, website manwaz.com wajib banget untuk diakses dan dibaca.

Manhwaindo

Website terakhir yang mungkin harus kamu akses untuk membaca komik ini adalah Manwaindo. Manwaindo adalah manwa web yang sudah berbahasa Indonesia. Website yang satu ini sangat pa buat kamu yang  tidak ingin terlalu pusing dengan bahasa Inggris. Di website ini pula, segala jenis komik korea sudah diterjemahkan, sehingga sangat layak untuk kamu baca.

Itu tadi penjelasan lengkap terkait manhwa 18 plus yang wajib kamu baca di saat waktu senggang. Cukup menarik dan sangat menghibur bukan?

Kamu bisa membacanya kapan saja dengan nyaman di kumpulan komik khas Korea Selatan dengan mengakses manhwa web di irregular manhwa. Di sana akan banyak kamu temui beragam jenis genre manhwa yang bisa kamu baca.