Jangan sembarangan mengirim email lamaran kerja! Pasalnya, terdapat beberapa tips dan cara melamar kerja lewat email yang perlu Sedulur ketahui. Meskipun tidak ada peraturan yang jelas, secara tidak tertulis ada beberapa etika yang harus dilakukan ketika melamar kerja.
Ada beberapa tips dan etika yang bisa Sedulur ikuti saat melamar kerja lewat email. Semoga tips ini bisa memudahkan dan mengantarkan kamu untuk mendapatkan pekerjaan idaman yang diharapkan sejak lama. Yuk, langsung kita cek tipsnya!
BACA JUGA: 8 Contoh CV Lamaran Kerja Menarik yang Bikin Dilirik HRD
1. Pastikan email sudah benar
Tips pertama dalam cara melamar kerja lewat email yang harus Sedulur lakukan adalah memastikan alamat email yang digunakan sudah benar. Pastikan email perusahaan yang dituju tidak typo. Biasanya perusahaan akan menggunakan email yang sedikit rumit atau bahkan simpel sama sekali.
Dalam cara melamar kerja lewat email, perusahaan akan menggunakan satu email untuk menampung setiap lamaran kerja. Tentu akan banyak email yang masuk terkait semua yang melamar kerja. Memastikan email yang dituju sudah benar adalah hal yang paling pertama harus Sedulur lakukan.
2. Gunakan alamat email yang profesional
Setelah memastikan email tujuan sudah benar, cara melamar kerja lewat email HP selanjutnya adalah menggunakan alamat email yang profesional ketika mengirimnya. Gunakan nama lengkap dan hindari menggunakan nama alias atau nama panggilan sehari-hari pada email. Hal ini menunjukan Sedulur belum profesional.
Kamu bisa membuat email dengan nama, baik itu pada akun Gmail atau Yahoo atau lainnya. Sedulur harus memastikan menggunakan alamat email dengan nama yang profesional. Jangan sekali-kali menggunakan nama email yang tidak profesional, hal ini penting untuk diperhatikan dalam cara melamar kerja lewat email.
BACA JUGA: Contoh Surat Lamaran Kerja Bahasa Inggris + Terjemahannya
3. Siapkan dokumen yang dibutuhkan dengan rapi
Sebelum melakukan cara mengirim email lamaran ke banyak perusahaan, dalam setiap melamar Sedulur harus memastikan setiap dokumen yang perusahaan butuhkan telah disiapkan dengan rapi. Sedulur harus cek dengan benar apa saja dokumen yang dibutuhkan.
Dalam cara melamar kerja lewat email, berikut ini adalah dokumen yang biasa Sedulur siapkan:
- Surat lamaran kerja
- CV yang baik dan menarik
- Scan ijazah, daftar nilai, kartu identitas, sertifikat dan pas foto yang perusahaan minta
- Kualitas file yang kamu kirimkan baik, dengan ukuran yang tidak terlalu kecil atau besar
- Tidak mengedit atau mengubah file asli
- Pastikan format file sesuai dengan apa yang perusahaan minta, seperti .doc, .pdf atau.jpeg
4. Tulis subject dengan jelas
Baik dalam cara melamar kerja lewat email di HP atau PC, Sedulur harus benar-benar menulis subject email dengan jelas. Gunakan standar pengiriman email yang sering dilakukan oleh banyak orang. Berikut ini standar menulis subject dalam mengirim email:
- Nama penerima email yang dituju
- CC penerima
- Subject
- Isi email
- Lampiran yang benar
Dalam cara melamar kerja lewat email subject merupakan hal yang paling penting. Misalnya ketika Sedulur ingin melamar menjadi editor atau writer, hal tersebut harus dituliskan dalam subject email. Karena HRD yang akan menerima email tersebut akan menyesuaikan kualitifikasi yang dibutuhkan sesuai dengan kompetensi yang dimiliki.
BACA JUGA: Contoh Surat Lamaran Kerja Agar Cepat di Terima + 3 Tips Ampuh
5. Sertakan pembukaan, isi, dan penutupan email
Setelah subject dipastikan benar dan telah menyiapkan segala berkasnya, langkah selanjutnya dalam cara melamar kerja lewat email yang baik dan benar adalah memikirkan body email. Dalam body email pastikan terdapat pembukaan, isi, dan penutup email.
Tulis secara bertahap, mulai dari memperkenalkan diri, tujuan melamar serta sampaikan bahwa Sedulur telah mengirimkan lapiran yang dibutuhkan. Ada pun beberapa poin yang dibutuhkan dalam cara melamar kerja lewat email untuk bagian body email adalah sebagai berikut:
- Alasan mengirimkan email lamaran kerja
- Pemaparan posisi kerja yang dilamar
- Penjelasan kualifikasi yang kamu miliki untuk pekerjaan yang dilamar
- Terangkan hal-hal yang dapat ditawarkan untuk calon tempat kerja
- Cantumkan kontak atau media sosial yang dapat dihubungi supaya perusahaan dapat melakukan followup dengan mudah
Pada dasarnya, pastikan untuk menyampaikan segala sesuatunya dengan singkat, padat dan jelas. Agar rekruter dapat mengetahui segala maksud dan tujuan yang Sedulur inginkan. Rekruter tidak memiliki waktu yang banyak untuk membaca email Sedulur dan banyak pelamar lain yang harus segera dicek juga.
6. Gunakan bahasa formal
Kadang banyak juga yang menganggap bahwa melakukan cara melamar kerja lewat email harus dengan cara yang santai dan casual. Sehingga melupakan bagian paling penting yaitu penggunaan bahasa yang baik dan benar. Kendati bersifat santai dan casual, penggunaan bahasa formal tetap harus dipertimbangkan.
Karena penggunaan bahasa santai akan menimbulkan kesan tidak sopan. Dalam hal ini juga pastikan penulisan bahasa yang digunakan telah sesuai secara ejaan dan penggunaan huruf kapital. Dengan memperhatikan cara cara melamar kerja lewat email ini, rekruter akan menerima email Sedulur dengan sangat baik.
BACA JUGA: 30+ Pertanyaan Interview Kerja dan Cara Terbaik Menjawabnya!
7. Pertimbangkan waktu pengiriman email
Dalam cara melamar kerja lewat email Sedulur harus mempertimbangkan waktu pengiriman email. Hal ini merupakan bagian dari etika yang tidak tertulis namun harus diperhatikan. Sedulur bisa mempertimbangkan waktu mengirim email lamaran kerja, yaitu pada pukur 08:00 – 17:00.
Sementara itu dalam cara melamar kerja lewat email, waktu yang optimal yang bisa Sedulur gunakan untuk mengirim email adalah antara pukul 10:00 – 11:00 serta pada 14:00 – 15:00. Perhatikan betul-betul waktu mengirim email. Jangan sampai mengirim email di luar jam kerja atau bahkan tengah malam. Hal ini sangat tidak beretika.
BACA JUGA: 5 Tips Sukses Agar Lolos Wawancara Kerja
Contoh email lamaran kerja
Setelah Sedulur mengetahui beberapa tips dalam melamar kerja melalui email di atas. Tentu Sedulur ingin mengetahui bagaimana contoh nama file lamaran kerja. Hal ini penting untuk Sedulur ketahui, karena dengan mengetahui contohnya Sedulur bisa melakukan cara mengirim lamaran guru lewat email atau melamar pekerjaan di perusahaan.
Karena setiap perusahaan umumnya menerima email dengan cara melamar yang sama, termasuk juga ketika Sedulur melakukan cara melamar kerja ke borma lewat email. Berikut ini beberapa contoh yang bisa Sedulur ikuti:
BACA JUGA: 10 Lowongan Kerja di Makassar Terbaru 2021
1. Contoh email lamaran kerja 1
To : hrd@superapp.id
Cc : –
Subject : Digital Marketing / Surat Lamaran Kerja
Dengan hormat,
Perkenalkan saya;
- Nama : Jaka Perbawa
- Umur : 26 tahun
- Jenis Kelamin : Laki-Laki
- Pendidikan Terakhir : S1 Ekonomi
- Telepon : 081335775788
Dengan surat lamaran ini saya mengajukan permohonan kerja di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin untuk menempati posisi sebagai posisi Digital Marketing. Saya memiliki pengalaman bekerja sebagai Digital Marketing selama 5 tahun di 2 perusahaan. Keahlian saya adalah dapat mengelola campaign iklan di Google Ads, Facebook/IG ads dan Tik Tok Ads. Selain itu saya juga memiliki beberapa sertifikasi resmi terkait digital marketing.
Sebagai bahan pertimbangan saya telah melampirkan beberapa berkas penting sebagai berikut:
- Daftar Riwayat Hidup
- Scan Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Scan Ijazah Terakhir
- Scan Surat Keterangan Dokter
- Pas Photo format .jpeg (1 file)
- Sertifikat
Demikian surat lamaran kerja yang saya buat, dengan lamaran ini kami berharap agar dapat diterima di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Terima kasih.
Hormat saya,
Jaka Perbawa
2. Contoh email lamaran kerja 2
From: auliasaraswati@gmail.com
To: hrd@superapp.id, Cc: manager@super.id, editor@superapp.id
Subject: Aulia Saraswati / Content Writer / Lamaran Pekerjaan
Body Email:
Kepada Bapak/Ibu Manager Optima.com
Perkenalkan saya Aulia Saraswati. Saya menuliskan email ini bermaksud untuk menyampaikan bahwa saya berkenan untuk bekerja sebagai Content Writer seperti yang dibutuhkan oleh perusahaan Gramedia.com pada postingannya di Instagram 6 Juli 2021.
Adapun kualifikasi yang saya punyai seluruhnya memenuhi setiap aspek persyaratan. Saya memiliki basic menulis yang mumpuni yang mana saya juga memiliki kegemaran membaca, saya juga suka mempelajari dan mudah beradaptasi dengan hal-hal baru. Saya juga pernah aktif menulis artikel di media Kompas.com dengan total enam artikel yang telah diterbitkan.
Dengan demikian, saya percaya bahwa kemampuan dan pengetahuan saya pada pengalaman menulis saya akan memberikan dampak yang baik untuk perusahaan anda.
Adapun persyaratan yang sudah saya penuhi sebagaimana persyaratan yang perusahaan minta pada postingan Instagramnya 6 Juli 2021. Berikut saya telah melampirkan Curriculum Vitae dan Cover Letter.
Besar harapan saya untuk dapat bergabung dan diterima di Aplikasi Super.
Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih.
Hormat Saya
Aulia Saraswati
3. Contoh email lamaran kerja 3
To : superapp@nusantara.technology
Cc : –
Subject : Lamaran Pekerjaan Staff Montir
Dengan Hormat,
Melalui surat lamaran ini saya ingin mengajukan diri untuk melamar pekerjaan di bengkel yang Bapak/Ibu pimpin guna mengisi posisi yang dibutuhkan saat ini yaitu posisi staff montir.
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
- Nama: Yanto Supranto
- Tempat, tanggal lahir: Surabaya, 19 Maret 1990
- Jenis Kelamin: Laki-laki
- Pendidikan terakhir : S-1
- Alamat: Jalan Surabaya No. 70, Surabaya
- Telepon: 0821939302493
Sebagai bahan pertimbangan Bapak/ Ibu dan untuk melengkapi beberapa data yang diperlukan, dengan ini saya lampirkan juga kelengkapan data diri saya sebagai berikut :
- Pas Photo Terbaru
- Scan KTP
- Daftar Riwayat Hidup
- Scan Ijazah Terakhir
- Scan SKCK Terbaru
- Scan Sertifikat Kompetensi
- Scan Surat Keterangan PKL dan Magang
Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenar benarnya dan atas perhatian serta kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya ucapkan terimakasih.
Hormat saya
(Yanto Supranto)
4. Contoh Email Lamaran Kerja 4
To: hrd@superapp.id
Cc : owner@superapp.id
Subject: Kepala Bagian Keuangan
Yth. Pimpinan Bagian Human Resources Department (HRD)
Aplikasi Super
Di Surabaya
Dengan hormat,
Saya yang bertandatangan di bawah ini:
- Nama: Yanto Supranto
- Tempat, tanggal kahir: Surabaya, 19 Maret 1990
- Jenis Kelamin: Laki-laki
- Pendidikan terakhir : S-1
- Alamat: Jalan Surabaya No. 70, Surabaya
- Telepon: 0821939302493
Dengan surat ini saya ingin mengajukan lamaran pekerjaan di perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin sebagai Kepala Bagian Keuangan.
Saya memiliki pengalaman bekerja sebagai staff bagian keuangan dan SPV bagian keuangan di perusahaan properti swasta. Dan dengan surat permohonan ini saya siap untuk berkontribusi pada majunya Toko Wijaya yang Bapak/Ibu pimpin.
Sebagai bahan pertimbangan, saya melampirkan:
- Foto Ukuran4X6
- Daftar Riwayat Hidup
- Scan KTP
- Scan Ijazah Terakhir
- SKCK Kepolisian
Demikian surat lamaran kerja ini saya, terima kasih atas perhatian Bapak / Ibu.
Hormat saya,
(Yanto Supranto)
5. Contoh Email Lamaran Kerja 5
To : superapp@nusantara.technology
Cc : hrd.superapp@nusantara.tehnology
Subject : Surat Lamaran Kerja
Dengan hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini:
- Nama: Yanto Supranto
- Tempat, tanggal lahir: Surabaya, 19 Maret 1990
- Jenis Kelamin: Laki-laki
- Pendidikan terakhir : S-1
- Alamat: Jalan Surabaya No. 70, Surabaya
- Telepon: 0821939302493
Berdasarkan informasi lowongan kerja di mana diinformasikan Bank Sejahtera membutuhkan karyawan untuk posisi teller, dengan surat lamaran ini saya mengajukan permohonan kerja di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin untuk menempati posisi seller tersebut.
Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, saya telah melampirkan beberapa berkas penting sebagai berikut:
- Daftar Riwayat Hidup
- Scan Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Scan Ijazah Terakhir
- SKCK dari Kepolisian
- Pas Photo Terbaru
Demikian surat lamaran kerja yang saya buat. Besar harapan saya untuk dapat diterima di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin.
Terima kasih.
Hormat saya,
(Yanto Supranto)
Semoga tips cara melamar kerja lewat email beserta dengan contohnya di atas bisa membantu Sedulur yang tengah berusaha dan mencoba melamar kerja. Jangan lupa untuk memastikan semua berkas yang dikirim sesuai, tidak ada typo, dan sempurna. Kamu harus memeriksa kembali semuanya agar memperbesar peluang untuk bisa lekas mendapatkan pekerjaan idaman segera. Selamat mencoba dan sukses selalu!