Salah satu usaha yang menarik dan potensial untuk dijalankan yaitu bisnis laundry. Namun ada hal penting yang harus Sedulur perhatikan saat akan membuka usaha laundry, yaitu memilih mesin cuci untuk bisnis laundry yang tepat. Khususnya mesin cuci yang memiliki banyak fitur dan kapasitas besar.
Dalam kesempatan kali ini, kita akan bahas bersama rekomendasi mesin cuci untuk bisnis laundry yang bisa mendukung usaha laundry Sedulur. Biasanya mesin cuci yang digunakan yaitu mesin cuci front loading dengan bukaan di bagian depan yang digunakan.
Dengan menggunakan mesin cuci untuk bisnis laundry yang tepat, Sedulur juga bisa menghemat air dan deterjen. Sehingga bisa membuat usaha Sedulur semakin lancar. Lantas apa saja daftar rekomendasi mesin cuci untuk bisnis laundry yang dimaksud? Yuk mari kita simak daftarnya!
BACA JUGA: 12 Rekomendasi Merk Mesin Cuci Samsung Terbaik
1. LG F8008NMCW
Rekomendasi mesin cuci untuk bisnis laundry yang pertama berasal dari LG. Salah satu mesin cuci yang cocok untuk usaha laundry adalah LG F8008NMCW. Kapasitas mesin cucinya mencapai 8 kg dengan dimensi 55 x 60 x 85 cm.
Konsumsi daya mencapai 300 watt dilengkapi dengan Smart Diagnosis™ and Auto Restart Power. Terdapat pula teknologi waved lifter dan inverter direct drive motor. Dengan fitur tersebut mencuci pakaian akan lebih cepat. Putaran yang dihasilkan mampu mencapai 800 rpm.
Hasilnya, detergen mudah larut serta bersih dalam mencuci pakaian. Harga per unitnya mencapai Rp3.090.000.
2. Sharp ES-FL1082
Rekomendasi mesin cuci untuk bisnis laundry yang kedua yaitu dari Sharp. Merk Sharp series ES-FL1082 yang dibanderol dengan harga Rp3.890.500. Mesin cuci Sharp ini tergolong hemat listrik karena konsumsi daya hanya 250 watt.
Kapasitas memuatnya mencapai 8 kg. Keunggulan dari Sharp ES-FL1082 adalah adanya fitur Quick Wash. Sedulur dapat mencuci pakaian hanya dalam waktu 15 menit saja. Untuk menghemat energi, Sedulur dapat mengaktifkan fitur Eco Logic System.
Selain itu tersedia fitur allergy safe, stain level,easy ironing hingga night program. Dengan segala fasilitas tersebut tak heran bila Sharp ES-FL1082 menjadi mesin cuci untuk laundry terfavorit.
3. Sanken SFL6600E
Sanken menjadi salah satu brand mesin cuci favorit karena harganya cukup terjangkau. Sebagai contoh, Sanken SFL6600E hanya dibanderol dengan harga Rp3.250.000. Dengan kapasitas 6 kg baju, mesin cuci ini dilengkapi dengan fitur self-diagnose dan ecowash yang bisa menghemat listrik hingga 30 persen.
Kelebihan lainnya adalah auto balance fault check, delay start, overheating control, childproof lock, dan drum clean.
BACA JUGA: Cara Reset Mesin Cuci Electrolux Error dengan Mudah
4. Modena Imperian WF 720
Modena juga memiliki mesin cuci andalan untuk usaha laundry. Modena Imperian WF 720 memiliki 11 program pencucian. Mode pencucian dapat disesuaikan dengan jenis bahan pakaian hingga 11 program, antara lain katun, jeans, pakaian sehari-hari, mode spin drain, mode rinse, mode hand wash, ecowash, intensive, sport, mode daily quick, woo, dan mixed.
Fitur canggih yang lengkap yang dapat mendukung usaha laundry Sedulur. Mesin cuci ini juga hadir dengan ukuran 44x60x85 cm, mesin ini bisa mencapai putaran 1200 rpm dengan fitur child lock, LED Display, hingga jog dial electronic control.
Berkat fitur self-clean yang disematkan, Sedulur tak perlu repot-repot membersihkan mesin cuci ini karena akan dilakukan secara otomatis. Pakaian pun akan terjaga kebersihannya. HargaModena Imperian WF 720 mulai dari Rp4.670.000,-
5. Aqua FQW-700829QD
Mesin cuci untuk laundry yang mampu menampung 7 kg cucian salah satunya adalah Aqua FQW-700829QD. Mesin cuci ini memiliki fitur pencucian hijab. Kecepatan putaran mampu mencapai 1000 rpm. Bagian dalamnya memiliki desain wave drum dengan bentuk papan penggilasan.
Cucian juga akan lebih bersih karena adanya teknologi smart dual spray dan ABT technology. Harga Aqua FQW-700829QD sekitar Rp3.595.000.
6. Samsung WW85H5290EW
Rekomendasi selanjutnya ada Samsung WW85H5290EW sebagai salah satu merk mesin cuci untuk usaha laundry. Dengan kapasitas mencapai 8 kg pakaian, mesin cuci dari Samsung ini juga dilengkapi dengan diamond drum. Alhasil, ini bisa membersihkan noda pakaian hingga ke serat kain.
Bukan hanya itu. mesin cuci dengan teknologi Eco Bubble ini menawarkan busa mirko yang melimpah dan bisa meresap 40 kali lebih cepat ke serat kain. Sedulur juga bisa mencuci pakaian bayi karena ada mode khusus untuk itu. HargaSamsung WW85H5290EW mulai dari Rp5.950.000 per unitnya.
7. Panasonic NA-128VK5
Untuk menjaga pakaian agar tidak melar, Sedulur bisa menggunakan Panasonic NA-128VK5. Kapasitas cucian menampung hingga 8 kg pakaian. Harganya sekitar Rp4.599.000. Fitur unggulan Panasonic NA-128VK5 adalah hydro active shower yang memudahkan meratakan detergen.
Ada pula active foam system yang membantu mengangkat kotoran pada baju. Mesin cuci ini juga memiliki fitur laundry add option. Fungsinya memilah pakaian sesuai dengan jenis bahannya.
BACA JUGA: 15 Rekomendasi Merk Mesin Cuci Front Loading Terbaik
8. Electrolux EWF85743
Electrolux menghadirkan mesin cuci untuk usaha laundry dengan kapasitas 7.5 kg. Teknologi yang dimilikinya adalah fitur steam action. Fungsinya mengurangi alergen pada barang cucian hingga 99.9 %. Ada pula fitur shower spray yang mampu menyemprotkan detergen ke bagian bernoda hingga bersih. Kemampuan spin speednya maksimal mencapai 850 rpm.
Dilengkapi dengan fitur IQ Touch yang memiliki LED time display. Electrolux EWF85743 bahkan memiliki beberapa mode program yang bisa disesuaikan dengan jenis bahan pakaian.
Misalnya saja pakaian bayi, katun, mixed, delicates, Bedding, dan Wool/Handwash. Jika ingin menghemat penggunaan daya, Sedulur dapat mengaktifkan fitur energy saving. Harga mesin cuci ini sekitar Rp5.350.00 per unitnya.
9. Polytron PFL 7050
Rekomendasi lainnya dari Polutron. Melalui Polytron PFL 7050 dengan harga Rp. 3.549.000. Fitur yang tersedia pada mesin cuci ini adalah pilihan penggunaan air dingin atau air hangat. Polytron PFL 7050 juga memiliki fitur steam wash yang mampu menghilangkan noda membandel.
Terdapat sistem turbo dry sehingga pakaian lebih cepat kering. Kapasitas Polytron PFL 7050 mencapai 7 kg. Cocok untuk usaha laundry maupun kebutuhan rumah tangga.
10. Xiaomi Xiaolang UV Sterilizer
Rekomendasi mesin cuci untuk bisnis laudry terakhir yaitu dari Xiaomi. Selain terkenal sebagai brand smartphone, Xiaomi juga memiliki mesin cuci yang praktis. Melalui Xiaomi Xiaolang UV Sterilizer dijamin bisnis laundry Sedulur bisa berkembang pesat.
Karena mesin cuci ini bisa memberikan pakaian kering tanpa harus dijemur. Disamping itu, desainnya yang ramping da elegan juga menarik dan akan enak dilihat oleh konsumen Sedulur. Desain yang ramping juga tidak akan memakan tempat dan bisa memuat banyak unit mesin cuci.
Selain mengeringkan pakaian, mesin satu ini juga bisa digunakan sebagai sterilisasi dari kuman yang menempel pada pakaian. Untuk listrik juga sangat hemat dan memiliki kapasitas 60L serta bantuan timer digital untuk mengontrol waktu pengeringan. Jadi fiturnya cukup komplit.
Nah itulah rekomendasi mesin cuci untuk bisnis laundry yang bisa jadi pilihan Sedulur. Semoga penjelasan di atas membantu Sedulur, terutama untuk mendapatkan mesin cuci yang tepat agar bisa mendukung usaha laundry agar semakin maju.