bisnis minuman boba

Beberapa tahun belakangan, bisnis minuman boba mulai dilirik. Ini karena jumlah peminatnya yang tergolong tinggi, terutama di kawasan Asia, termasuk di Indonesia. Ini adalah timing saat haus anak muda mulai melirik minuman dingin teh atau kopi dengan tambahan boba.

Pilihan minuman mereka tak lagi terbatas pada produk kemasan yang ditawarkan di minimarket. Kini minuman yang dibuat langsung ala artisan justru disukai walaupun harganya lebih mahal. 

Untuk itu, Sedulur boleh mencoba membuat bisnis plan minuman boba yang menjanjikan. Setidaknya untuk bertahun-tahun kemudian pasar minuman kekinian masih akan meraup untung. Berikut beberapa tips dan bocorannya. 

BACA JUGA: 12 Tips Membangun Usaha Konter Pulsa Rumahan yang Sukses

-->

1. Tentukan target pasar dan harga produk

contoh bisnis model canvas minuman boba
Pexels

Proposal bisnis minuman boba selalu dimulai dengan menentukan target pasar alias sasaran pembeli yang kamu harapkan. Secara umum, minuman ini banyak digemari anak muda, baik dari kalangan pekerja muda ataupun pelajar kelas menengah. Mereka menggemari minuman-minuman dengan rasa yang bervariasi, tetapi alami dan tidak banyak mengandung perisa dan pewarna yang berlebihan.

Meski harganya lebih mahal dibanding minuman kemasan di minimarket atau yang dikemas dalam sachet, mereka tetap rela menggelontorkan dana lebih. Dari sini, Sedulur akan lebih mudah menentukan konsep untuk brand usahamu. 

2. Buat resep minuman boba yang beda dari lainnya

resep
Pexels

Resep adalah elemen penting dalam paket usaha minuman boba. Tanpanya, usahamu tak bakal spesial dibanding bisnis minuman biasa lainnya. Secara garis besar, minuman boba memang sama dari segi bentuk bahkan mungkin rasa. Terbukti kebanyakan bisnis kuliner yang langgeng selalu memiliki resep orisinal mereka sendiri.

Cari setidaknya satu atau beberapa resep minuman signature yang hanya bisa ditemukan konsumen di tempatmu. Sebagai contoh Starbucks yang memiliki Biscotti Frappucino, Kopi Soe yang punya Rum Regal, atau Tiger Sugar yang mempelopori Brown Sugar Milk Tea dan lain sebagainya.

3. Buat menu yang bisa dipersonalisasi atau dikustomisasi 

contoh bisnis plan minuman boba
Pexels

Selain menu-menu yang menarik hati, Sedulur bisa menambahkan fitur kustomisasi atau personalisasi untuk tiap pesanan yang dibuat konsumen. Misalnya dengan menjadikan boba sebagai topping tambahan bersama cincau atau puding. Atau memberikan kebebasan pada mereka untuk memilih kadar gula bahkan jenis susu yang ditambahkan pada minuman yang dipesan. Dengan begitu, kamu bisa menarik lebih banyak konsumen, termasuk orang yang sedang diet, penganut gaya hidup vegan, atau yang memang lactose intolerant

BACA JUGA: 8 Tips Membuka Bisnis Toserba yang Sukses Bagi Pemula

4. Hitung modal dengan benar, termasuk alat yang dibutuhkan 

perhitungan usaha minuman bubble
Pexels

Contoh bisnis plan minuman boba pasti akan mencantumkan perhitungan modal awal yang harus disiapkan. Ini penting sebab minuman adalah jenis bisnis yang harus diberikan pada konsumen dalam keadaan baru atau segar. Jadi, proses pembuatannya pun di depan konsumen langsung. Alat dan lokasi yang dipakai harus siap pakai dan bersih. Berikut beberapa daftar alat yang harus Sedulur masukkan dalam kalkulasi usaha. 

  • Gelas dan cup sealers karena biasanya pelanggan akan membawa pulang minuman. Pastikan kemasan minuman didesain agar tidak mudah tumpah.
  • Dispenser untuk air, gula cair, dan topping. Tujuannya supaya prosesnya cepat dan mudah. 
  • Lemari es dan ice machine untuk menyimpan persediaan bahan dan tentunya es batu 
  • Brewer untuk teh dan kopi asli. Makin autentik, cita rasa minumanmu pun akan lebih enak dan layak dihargai lebih mahal ketimbang menggunakan versi instan.
  • Hitung juga alat-alat masak lainnya seperti sendok, pisau, frother, sedotan, shaker, dan lain sebagainya. 
  • Mesin kasir dan komputer yang sudah dilengkapi aplikasi pembukuan dan kasir. Ini untuk memastikan pembukuan benar-benar tertib, tidak ada transaksi yang terlewat. Terutama bila Sedulur akan merekrut karyawan. 

5. Tambah menu pendamping bila perlu 

menu tambahan
Pexels

Ini tidak wajib tetapi bakal jadi daya tarik bila Sedulur menawarkan fitur makan di tempat. Dengan begitu, konsumen bisa memesan makanan pendamping sambil menikmati minumanmu. Bisa berupa camilan atau makanan ringan bercitarasa manis atau asin. Seperti wafel, roti bakar, kentang goreng, dan lain sebagainya. Silakan cari menu sekreatif mungkin. Tidak perlu terlalu banyak dari segi kuantitas, cukup tersedia saja di outlet Sedulur. 

BACA JUGA: Tips Usaha Ayam Geprek, Rincian Modalnnya & Keuntungannya

6. Tentukan konsep outlet

outlet boba
Pexels

 Konsep juga harus masuk dalam perhitungan usaha minuman bubble. Konsep di sini adalah branding yang dibuat secara matang. Sedulur bisa memulai dari target pasar tadi, maka carilah hal-hal yang dekat dengan anak muda.

Beberapa tahun belakangan misalnya, banyak bisnis minuman dan kafe kekinian yang menggunakan nama-nama berbau lagu-lagu indie. Misalnya dengan menggunakan kata-kata senja, kenangan, janji, dan lain sebagainya. Tidak wajib, kok. Semua kembali pada kreativitas Sedulur masing-masing.

Setelah menentukan konsepnya, aplikasikan secara konsisten pada seluruh elemen bisnis yang sudah kamu rintis. Misalnya dari apron pegawai, logo, desain kemasan, menu, serta desain interior kafe atau outlet. 

7. Pilih lokasi strategis 

lokasi strategis
Pexels

Setelah itu, tentukan pula lokasi strategis yang bisa mendukung bisnis minuman boba Sedulur. Misalnya di dekat kawasan kampus atau sekolah. Bisa juga di dalam mal atau pusat perbelanjaan. Atau bahkan menyewa sepetak tempat di depan minimarket pun boleh. Bila perlu lakukan riset pasar dulu dengan mengetes seberapa ramai tempat yang disasar. 

Pertimbangkan pula keberadaan pesaing atau bisnis yang mirip di sekitar tempat tersebut. Keberadaan mereka bak dua mata pisau, bisa menguntungkan karena membuat melirik tempat Sedulur yang berdekatan dengan bisnis besar atau justru sebaliknya, kamu jadi kalah saing dan makin ditinggal. Untuk masalah ini, hanya waktu dan konsumen yang bisa menjawabnya. 

8. Buat sistem bisnis yang benar

paket usaha minuman boba
Pexels

Contoh bisnis model canvas minuman boba yang benar pastinya turut memasukkan sistem bisnis yang tepat. Sistem bisnis di sini adalah bagaimana Sedulur sebagai perintis atau pemilik bisnis menjalankan alur bisnis. Tentu dimulai dari tahap persiapan produksi, sampai pada alur pemesanan, berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan satu pesanan, hingga proses pembayaran dan pelaporan transaksi. Akan lebih menarik pula bila Sedulur membuka peluang pemesanan melalui platform kurir makanan. 

Semua harus dipikirkan masak-masak. Jangan sampai terjadi ketidakjelasan yang membuat pelanggan pergi atau membatalkan pesanannya. Misal karena metode pembayaran yang tidak lengkap, pelayanan yang kurang baik, dan lain sebagainya. 

BACA JUGA: Peluang Usaha Kebab Gerobak, Segini Modal dan Cara Promosinya

9. Perkenalkan produkmu lewat promo 

promosi
Pexels

Sebagai usaha baru, tentunya kamu juga wajib melakukan promosi di awal. Gunakan strategi pemasaran minuman boba secara digital. Sisihkan budget khusus untuk promosi berbayar bila perlu. Namun, sebelumnya buat dulu konten yang menarik hingga membuat orang jadi penasaran untuk mencoba minuman boba di outlet.

Sedulur bisa menggunakan platform TikTok hingga Instagram Reels yang kini banyak diminati. Beberapa pebisnis minuman bahkan membuat kanal YouTube yang berisi tutorial membuat minuman sendiri di rumah. Ini pun bisa jadi daya tarik. Apalagi jika Sedulur menyediakan minuman dalam bentuk bubuk atau racikan khusus yang bisa dibeli di toko.

10. Perlakukan pegawai dengan adil dan sesuai peraturan 

pegawai
Pexels

Jika menggunakan jasa pegawai, pastikan memperlakukan mereka dengan baik dan manusiawi. Pelajari hak-hak pekerja dan kewajiban sebagai pemilik usaha. Namun, tetap tegas dan jangan segan menegur bila ada kesalahan. Tegur dengan baik, dan lebih baik tidak di depan pelanggan agar tidak mengganggu kenyamanan konsumen. Serta tentunya menjaga perasaan pegawai yang bersangkutan. 

11. Hitung juga potensi kerugiannya 

resiko usaha minuman boba
Pexels

Tidak ada usaha yang tidak berisiko. Apalagi di ranah kuliner ini. Bahan-bahan yang dipakai harus benar-benar segar dan aman dikonsumsi. Untuk itu, Sedulur pun perlu memperhitungkan resiko usaha minuman boba, antara lain. 

  • Terhambatnya ketersediaan bahan baku. Selain dari satu sumber, usahakan Sedulur punya supplier cadangan. 
  • Kerusakan alat. Mengingat akan ada banyak alat di dapur, pastikan pula Sedulur memiliki kenalan teknisi atau jaminan garansi perawatan dari penjual alat dapur yang dipakai tersebut. 
  • Kontaminasi dan kerusakan bahan karena salah penyimpanan. Ini perlu dipelajari dengan seksama agar kerugian material tidak terjadi. Pastikan Sedulur punya ruang penyimpanan yang higienis, kering, dan bebas dari gangguan hama. 
  • Keamanan data. Komputer yang Sedulur pakai untuk mengoperasikan bisnis lebih baik sudah dilengkapi antivirus legal terpercaya. Ini penting untuk menghindari kerusakan dan kehilangan data penting badan usaha Sedulur. 

Itu beberapa tips bisnis minuman boba yang bisa Sedulur coba praktikan. Tentu membacanya terlihat mudah, eksekusinya yang jadi tantangan sebenarnya. Selamat mencoba! 

Bila Sedulur mencoba mencari peluang bisnis dengan keuntungan yang lebih banyak dalam bidang sembako. Cobalah menjadi Super Agen, dimana memiliki fleksibilitas jam kerja tetapi dengan potensi penghasilan yang besar!