Kingdom of Heaven merupakan salah satu film fiksi sejarah yang wajib untuk tonton. Pada dasarnya, setiap manusia memiliki caranya masing-masing untuk mencapai tujuan. Cara yang paling umum dilakukan adalah bernegosiasi dan berkompetisi.
Dari sejak dulu di setiap peradaban, manusia selalu menghadapi masalah dalam mencapai tujuan. Namun persoalan perebutan kekuasaan menjadi masalah utama manusia sejak dahulu. Dalam sinopsis Kingdom of Heaven, konflik seputar kekuasaan akan sangat kental dirasakan.
Bagi Sedulur yang belum menonton film legendaris ini, Sedulur bisa simak sinopsis sinopsis Kingdom of Heaven terlebih dahulu. Yuk, mari langsung kita simak penjelasannya di bawah ini!
BACA JUGA: Sinopsis Lengkap Bayi Ajaib (2023), Film Horor Legendaris Indonesia!
Sinopsis Kingdom of Heaven
Sinopsis Kingdom of Heaven berlandaskan pada setting tahun 1184. Cerita dimulai ketika seorang pria bernama Balian yang berprofesi sebagai pandai besi. Dia tengah menghadapi kenyataan yang memilukan karena sang istri bunuh diri. Penyebabnya adalah sang istri nggak kuasa menahan kesedihan karena keguguran.
Sekelompok tentara salib mendatangi Balian, meminta dibuatkan sepatu besi untuk kuda mereka serta meminta tempat untuk beristirahat. Balian mengiyakan permintaan mereka. Di antara tentara salib yang datang, ada sosok pemimpinnya yaitu Godfrey.
Godfrey memperkenalkan diri pada Balian sebagai ayah kandung dari Balian. Dia juga meminta Balian untuk ikut dengannya ke Yerusalem. Merasa canggung dan tidak mengenal sosok yang mengaku sebagai ayahnya, Balian menolak permintaan Godfrey.
Perjalanan Balian akhirnya berakhir pada jalan yang harus dipilih, salah satunya yaitu pilihan jalan untuk menyelamatkan Yerusalem. Banyak pengalaman dan masalah yang akan dialami oleh Balian dalam perjalanan hidupnya sebagai manusia.
Identitas film
Sebagai sebuah film, tentu memiliki identitas. Kingdom of Heaven sendiri memiliki identitas sebagai berikut:
- Tahun Rilis: 2005
- Genre: Historical Drama, War
- Produksi: Scott Free Productions, Inside Track, Studio Babelsberg Motion Pictures GmbH
- Sutradara: Ridley Scott
- Pemain: Orlando Bloom, Eva Green, Jeremy Irons, David Thewlis, Liam Neeson
Memadukan sejarah dan fiksi
Film ini memadukan sejarah dan fiksi, peristiwa sejarah dijadikan sebagai fondasi dari cerita utama. . Semua tokoh di dalam film pun berasal dari tokoh-tokoh nyata begitu juga dengan kejadian-kejadian yang ada.
Menggunakan peristiwa sejarah dalam film akan memancing sorotan dari segi akurasi dan hal itu dianggap sebagian orang menjadi kelemahan tersendiri bagi film ini. Karena peristiwa sejarah itu sendiri banyak menimbulkan perdebatan. Perdebatan akan semakin ramai jika hal tersebut diangkat menjadi sebuah media populer seperti film.
BACA JUGA: 25 Film Misteri Terbaik di Indonesia, Cocok untuk Ngabuburit!
Bukan sekedar tentang Perang Salib
Film Kingdom of Heaven bukan sekedar menceritakan tentang Perang Salib saja, film ini menyajikan lebih dari itu. Cerita dituturkan sejak peperangan belum terjadi. Ada perebutan kekuasaan, aturan dalam kehidupan monarki, perselingkuhan, sentimen negatif, sampai ambisi buta.
Detail Perang Salib yang melibatkan peperangan antara tentara salib dengan pasukan Muslim memang menjadi sajian utama sebagai puncak konflik. Konflik berdasarkan sentimen perbedaan agama dikemas dalam bentuk lain di film ini. Banyak dialog yang secara tersirat mengungkap bahwa peperangan itu bukan hanya tentang agama melainkan perebutan kekuasaan.
Salah satu sentimen agama sebagai penyebab perang di film ini secara sinis dapat dilihat dari adegan percakapan antara Balian dan Odo, salah satu prajuritnya. Odo menanyakan apakah Balian pernah berperang sebelumnya.
Nah itulah sinopsis Kingdom of Heaven yang cukup lengkap dan jelas, bisa jadi gambaran utama bagi Sedulur yang ingin menonton film ini. Jangan lupa untuk menyiapkan berbagai camilan dan aneka minuman untuk menemani Sedulur menonton.
Sedulur dapat menyiapkan berbagai camilan dan minuman dijadikan teman sepanjang menonton film. Sedulur dapat membeli aneka camilan, mulai dari yang gurih hingga pedas di Aplikasi Super. Yuk langsung cobain berbagai macam cemilan lezat yang murah meriah hanya di Aplikasi Super. Apalagi banyak promo menarik yang bisa Sedulur dapatkan, jadi jangan sampai ketinggalan ya!