Yuk, simak daftar bisnis minuman kekinian yang bisa Sedulur coba dan memberikan keuntungan yang melimpah!

Salah satu bisnis yang sedang hit dan trend saat ini adalah bisnis minuman kekinian. Jualan minuman kekinian bisa mengantarkan Sedulur untung dan menjadi pebisnis yang sukses. Jualan minuman paling laris memang merupakan salah satu strategi bisnis yang penting.

Namun, seorang pebisnis yang bisa melihat peluang dan mengubahnya menjadi sebuah keuntungan merupakan seorang pebisnis sejati. Banyak minuman masa kini yang bertahan dan malah semakin ramai dan diminati, salah satunya adalah bubble tea. Bisnis bubble tea, merupakan salah satu yang sedang trend dan laris manis.

Superapp.id dalam kesempatan ini akan membahas mengenai daftar bisnis minuman kekinian. Salah satu cara membuka bisnis minuman kekinian adalah Sedulur harus memiliki resep minuman kekinian untuk jualan yang khas yang menjadi signature. Tentu saja Sedulur harus berkreasi dalam membuat minuman kekinian hingga menemukan yang paling original.

Atau juga Sedulur bisa berjualan franchise minuman kekinian sebagai pengalaman dan juga sebagai referensi rasa dan cara penyajian. Jika Sedulur tertarik untuk menggeluti bisnis minuman kekinian, yuk langsung saja simak daftar bisnis minuman kekinian yang bisa Sedulur jadikan sebagai referensi berikut!

BACA JUGA: Cara Mudah Membuat Es Kopi Susu di Rumah, Bikin Nagih

Daftar Bisnis Minuman Kekinian yang Menguntungkan

Berikut ini adalah daftar bisnis minuman kekinian yang dapat menjadi inspirasi usaha Sedulur.

1. Thai Tea

bisnis minuman kekinian
Depositphotos

Kreasi teh asal negeri gajah, Thailand, satu ini sedang hangat dan ramai dalam 2 tahun belakangan. Banyak wisatawan yang berlibur ke Thailand dan mencicipi nikmatnya thai tea, dimanfaatkan dengan sangat baik oleh para pelaku bisnis minuman. Menjamurnya penjual thai tea, mulai dari restoran mahal hingga pedagang kaki lima banyak yang menjadikan thai tea sebagai salah satu menu dagangannya. Dan, hal tersebut disambut baik oleh masyarakat Indonesia.

Banyak yang menyukai thai tea, selain rasanya yang manis dan dapat menghilangkan dahaga, harga yang tidak terlalu mahal membuat masyarakat Indonesia banyak yang membelinya. Selain itu, baru-baru ini terdapat salah satu menu atau varian dari thai tea yang ditambahkan dengan bubble atau masyarakat mengenalnya dengan nama boba.

Bisnis minuman bubble menjadi semakin ramai dan laris lagi ketika dikombinasikan dengan thai tea. Jika Sedulur tidak percaya seberapa larisnya usaha satu ini, coba Sedulur perhatikan di jalan raya dekat rumah Sedulur, dalam jarak 1 km, terdapat berapa penjual thai tea yang Sedulur hitung? Sedulur pasti akan kaget mengetahui angkanya.

2. Es Kopi Susu

bisnis minuman kekinian
Depositphotos

Bisnis minuman kekinian selanjutnya berasal dari kreasi olahan kopi. Berbagai kreasi kopi sedang menjadi objek bisnis minuman yang menguntungkan. Selain itu, Indonesia sebagai negara penghasil kopi, sudah sangat wajar berbagai kreasi kopi dijadikan sebagai ide bisnis yang sangat menguntungkan.

Mulai dari es kopi susu, hingga kopi tubruk dijadikan sebagai ide bisnis minuman. Indonesia sebagai negara penghasil kopi, beriringan dengan jumlah penduduknya yang sangat menyukai kopi. Hal ini sangat menguntungkan bagi para pengusaha kopi dan penjual berbagai aneka olahan kopi.

BACA JUGA: 20 Manfaat Minum Teh Setiap Hari, Minuman Berjuta Manfaat

3. Susu Murni

bisnis minuman kekinian
Depositphotos

Indonesia banyak menghasilkan susu dari setiap peternakan yang ada. Kualitas susu murni yang ada di Indonesia juga sangat terjamin. Menjual susu murni sebagai salah satu ide bisnis minuman dan juga sebagai sebuah bisnis minuman kekinian patut sekali dicoba. Karena susu murni sangat potensial untuk dikreasikan menjadi sebuah minuman baru.

Kandungan gizi dan nutrisi yang terdapat dalam susu murni sangat dibutuhkan oleh tubuh. Menjadikan susu murni sebagai bisnis juga sangat potensial, hal tersebut bisa dilihat dari banyaknya perusahaan yang mengemas susu murni.

4. Yoghurt

bisnis minuman kekinian
Depositphotos

Ide bisnis minuman kekinian selanjutnya adalah yoghurt. Yoghurt merupakan susu yang difermentasikan, saat ini, jika diperhatikan yoghurt merupakan bisnis yang semakin lama semakin berkembang dan menjadi bisnis yang menjanjikan. Yoghurt ada yang dikemas dalam plastik, gelas kemasan, kemasan kotak, dan lain sebagainya.

Yoghurt awalnya dianggap sangat tidak potensial dijadikan sebagai bisnis minuman, selain karena rasanya yang asam dan aneh, dan juga bentuknya yang menggumpal saat diminum, yoghurt juga belum begitu dikenal oleh masyarakat.

BACA JUGA: 25 Bisnis Rumahan dengan Modal Kecil yang Menjanjikan 2022

5. Kefir

bisnis minuman kekinian
Depositphotos

Kefir secara sekilas memiliki tekstur yang serupa dengan yoghurt, namun secara fakta keduanya memang sangat jauh berbeda. Kefir dibuat dari jenis bakteri sehat yang jauh berbeda dengan bahan pembuatan yoghurt. Selain itu, bahan fermentasinya juga berbeda.

Kefir dipercaya cocok sebagai sumber untuk kesehatan dan kecantikan. Selain diminum, banyak masyarakat juga yang menggunakan kefir sebagai masker wajah. Saking ramainya, saat ini kefir telah sanggup mengalahkan yoghurt sebagai minuman fermentasi susu yang banyak dibeli.

6. Aneka Sirup

bisnis minuman kekinian
Depositphotos

Sirup menjadi salah satu olahan minuman yang banyak dibeli oleh masyarakat. Saking disukainya, sirup sering dijadikan sebagai salah satu bahan dalam parcel yang diberikan setiap hari raya atau hari besar di Indonesia.

Ketersediaan berbagai rasa sirup dan berbagai macam sirup, kita bisa berkreasi dan menemukan berbagai produk sirup yang menarik untuk dijual. Sirup sendiri sangat cocok diminum di siang hari. Karena dapat melepaskan dahaga.

BACA JUGA: Business Requirements Document, Dokumen Penentu Bisnis

7. Aneka Jus Buah

bisnis minuman kekinian
Depositphotos

Tidak ada yang meragukan manfaat dari jus buah untuk kesehatan tubuh. Buah yang mengandung banyak serat dan manfaatnya yang dibutuhkan oleh tubuh karena kandungan gizi dan nutrisi dari buah, hal tersebut yang menjadikan jus buah sangat cocok dijadikan sebagai bisnis minuman.

Belakangan ini jus buah juga telah banyak yang menjual secara franchise atau waralaba sehingga memudahkan kita untuk berjualan dan menjadikan jus buah sebagai ide bisnis minuman. Karena, baik itu musim dingin atau panas, jus buah sudah pasti dijamin laris.

8. Minuman Air Kelapa

Depositphotos

Patut bersyukur bagi Sedulur yang tinggal di Indonesia karena bisa dengan sangat gampang menemukan buah kelapa. Hal tersebut dikarenakan, kelapa menjadi salah satu buah favorit banyak orang, hal ini disebabkan karena kelapa bisa membuat tubuh menjadi segar dan tidak mudah lelah.

Karena ketersediaan buah kelapa yang sangat melimpah di Indonesia, banyak yang memanfaatkan dan menjadikannya sebagai ide bisnis minuman kekinian yang dikreasikan dengan menggunakan berbagai macam bahan tambahan agar semakin menarik dan menyegarkan.

BACA JUGA: Profil 9 Naga Penguasa Ekonomi Indonesia Beserta Bisnisnya

9. Minuman Boba

Depositphotos

Sedulur tentunya sudah pernah mendengar bisnis minuman kekinian 2022 ini, ya. Minuman boba memiliki banyak nama lain yang biasa orang sebutkan, seperti bubble tea, pearl milk tea, bubble milk tea, tapioca milk tea, boba tea, dan lain sebagainya.

Tahukah Sedulur bahwa minuman berbahan dasar teh ini berasal dari negara Taiwan? Ya, menurut beberapa sumber yang terpercaya, minuman boba pertama kali muncul di Taiwan pada tahun 1980-an.

Pada umumnya, minuman ini terdiri dari teh, kemudian dicampur dengan susu. Lalu, sebagai pelengkap minuman kekinian tersebut adalah tambahan bola-bola kenyal berwarna hitam yang terbuat dari tepung tapioka. Anak-anak muda saat ini sangat suka sekali dengan minuman boba tersebut.

Semakin berkembangnya tren dalam industri food and beverage, minuman boba juga mengalami berbagai inovasi untuk selalu menyesuaikan selera pelanggan. Inovasi tersebut terutama berasal dari topping boba yang saat ini sudah tersedia bermacam-macam. Jika Sedulur melihat ke pasaran, topping minuman boba dapat berupa agar-agar, aloe vera, atau bahkan kacang merah. 

10. Alpukat Kocok

Depositphotos

Buah alpukat ternyata tidak hanya dapat dibuat jus seperti biasa, loh! Usaha minuman kekinian 2022 telah banyak menghasilkan inovasi menu-menu baru, salah satunya adalah alpukat kocok. Kehadiran varian minuman tersebut di tengah masyarakat memberikan angin segar karena jika diingat-ingat, tidak banyak beredar jenis-jenis minuman berbahan dasar buah alpukat selain jus.

Terdapat segmentasi pelanggan yang tersendiri terhadap bisnis minuman alpukat kocok ini. Mereka yang sangat menyukai alpukat kocok mayoritas berasal dari anak-anak muda yang gemar jajan, tetapi tidak ingin selalu membeli minuman manis-manis berbahan dasar gula.

Nah, dari situ, alpukat kocok dapat mengisi kekosongan di pasar berkaitan dengan minuman kekinian yang nge-tren sekaligus menyehatkan.

Saat ini sudah banyak franchise alpukat kocok yang dapat Sedulur cari di internet. Kalaupun tidak mau bergabung dengan suatu franchise, Sedulur juga dapat mengembangkan resep minuman alpukat kocok khas sendiri dengan mudah. Bahan-bahan dasarnya tidak terlalu ribet, kok. Hanya butuh buah alpukat segar, susu kental manis, susu bubuk coklat, air, serta es batu.

Tidak perlu menggunakan blender, karena Sedulur hanya perlu mengocok campuran semua bahan tersebut dengan tangan agar buah alpukat tidak sepenuhnya hancur. Tidak hanya melepas haus, tetapi minuman alpukat kocok ini dapat menahan lapar, loh! Tertarik?

11. Dalgona Coffee

Depositphotos

Usaha minuman kekinian modal kecil yang dapat Sedulur coba selanjutnya adalah dalgona coffee. Apakah Sedulur masih ingat dengan tren membuat dalgona coffee dari rumah ketika pandemi COVID-19 pertama kali muncul dua tahun yang lalu?

Ya, minuman ini memang sempat viral pada masa-masa tersebut. Tetapi, dalgona coffee sejatinya sudah ada sejak tahun 2004 silam. Negara Korea Selatan, Makau, dan India, menjadi beberapa negara yang mempopulerkan jenis minuman tersebut.

Asal dalgona coffee sebenarnya dari Makau, tetapi menjadi lebih populer ketika sebuah acara TV Korea Selatan memperkenalkan minuman tersebut kepada aktor Jung Il-woo. Acara yang tayang pada Januari 2020 tersebut langsung disaksikan oleh banyak orang, dan akhirnya menginspirasi mereka untuk membuat dalgona coffee-nya sendiri.

Walaupun memang sudah lewat masa viralnya, tetapi masih ada juga kok, yang mencari-cari dalgona coffee ini. Bisnis minuman kekinian modal kecil ini dapat dengan mudah Sedulur coba karena bahan dasarnya yang sangat sederhana, hanya kopi, gula, air, dan juga susu.

12. Aneka Minuman Brown Sugar

Depositphotos

Brown sugar, atau gula merah, menjadi salah satu bahan dasar bisnis minuman kekinian botol dan cup yang paling sering diminati. Pasalnya, jika Sedulur melihat perkembangan usaha minuman, hampir semuanya menawarkan aneka minuman brown sugar yang bervariasi.

Brown sugar tersebut dapat dicampurkan ke berbagai minuman, seperti kopi, susu, hingga teh, yang pada akhirnya menghadirkan cita rasa khas dan menyegarkan tenggorokan. Banyak loh, anak-anak muda yang doyan aneka minuman brown sugar ini. Hal tersebut juga tidak lepas dari pengaruh media sosial yang sering menghadirkan minuman-minuman viral. 

Maka dari itu, tidak salah apabila Sedulur memilih untuk menjalankan bisnis minuman kemasan cup atau botol yang berbahan dasar brown sugar. Sudah tersedia franchise yang menawarkan usaha minuman ini, tentunya dengan menu-menu minuman yang sangat lengkap. Namun, apabila Sedulur ingin bereksperimen dengan aneka minuman brown sugar, caranya juga tidak terlalu sulit, kok! Cukup campurkan brown sugar dengan takaran yang tepat ke berbagai minuman, dan ia pun siap dinikmati.

13. Jamu Kekinian

Depositphotos

Ingin membuka bisnis minuman sehat? Coba intip ide untuk mengembangkan usaha jamu kekinian berikut, yuk!

Minuman jamu mungkin saat ini lebih sering diidentikkan dengan minumannya orang-orang tua, ya. Padahal zaman dahulu, setiap orang pasti pernah meminum racikan minuman dari berbagai rempah-rempah khas Indonesia tersebut. Oleh karena itu, Sedulur dapat mengembangkan usaha minuman jamu kekinian dengan inovasi khas anak muda agar jamu semakin tidak ditinggalkan masyarakat, nih!

Segmentasi pasar untuk minuman jamu juga ternyata tidak sedikit. Dengan maraknya minuman viral yang serba manis menggunakan banyak gula, sebagian masyarakat ada yang ternyata menghindari minuman viral tersebut dan beralih ke minuman-minuman sehat yang berkhasiat. Nah, dari celah tersebut, Sedulur dapat mengembangkan usaha minuman jamu kekinian ini.

14. Cheese Tea

Depositphotos

Mencari peluang bisnis minuman modal Rp 300rb? Bisa banget, nih Sedulur! Coba pelajari dahulu bagaimana usaha-usaha minuman cheese tea menjalankan usahanya, yuk!

Keunikan minuman cheese tea membuat banyak orang menyukai jenis minuman tersebut. Sesuai dengan namanya, cheese tea adalah variasi minuman kekinian yang menggabungkan teh dengan keju. Biasanya, teh yang digunakan adalah teh susu yang bertekstur agak kental dan manis. Untuk kejunya sendiri, cheese tea menggunakan keju yang berbentuk foam atau krim yang menumpuk di atas minuman.

Ketika Sedulur ingin menikmati minuman cheese tea, biasanya akan dianjurkan untuk mengocoknya terlebih dahulu agar kandungan keju tercampur merata ke seluruh minuman. Pembuatannya sendiri juga tergolong tidak ribet, kok. Sedulur hanya perlu mencari bahan dasar untuk meracik milk tea, kemudian krim keju yang diberikan di atas milk tea ketika sudah jadi. Bahan-bahan sederhana, peminat yang banyak; benar-benar merupakan ladang bisnis minuman kekinian yang menggiurkan, nih!

15. Es Susu dengan Biskuit

Depositphotos

Bisnis minuman kekinian lainnya yang dapat Sedulur coba adalah es susu dengan campuran biskuit renyah dan lezat. Minuman ini sejatinya telah dipopulerkan oleh salah satu franchise minuman Indonesia, tetapi keberadaannya sudah semakin menjamur berkat keviralannya di media sosial.

Sedulur dapat dengan mudah membuat minuman ini. Beberapa bahan dasar yang dibutuhkan adalah susu segar, air, es, gula, serta remahan biskuit saja. Remahan biskuit tersebut dapat ditambahkan di atas minuman ketika sudah jadi, agar menambah estetika dan penampilannya.

Rasa yang enak, menyegarkan, sekaligus mengganjal lapar, menjadi beberapa daya tarik dari es susu dengan campuran biskuit ini. Bagaimana, apakah Sedulur tertarik untuk mencobanya?

Tips Menjalankan Bisnis Minuman Kekinian

Depositphotos

Apakah ada rekomendasi yang menarik perhatian Sedulur di antara 15 opsi bisnis minuman kekinian yang telah kita bahas? Kalau iya, saatnya Sedulur memahami bagaimana caranya menjalankan usaha minuman kekinian tersebut dengan baik. 

Terdapat beberapa tips-tips yang dapat Sedulur terapkan, berikut ini adalah pembahasan singkatnya.

  • Gunakan bahan-bahan yang berkualitas

Selain memberikan pelayanan yang terbaik, kiat-kiat untuk sukses dalam bisnis food and beverage adalah selalu menggunakan bahan-bahan yang berkualitas untuk setiap produk yang Sedulur jajakan.

Sedulur tidak bisa begitu saja mengorbankan kualitas minuman hanya karena ingin menekan pengeluaran operasional. Bahan-bahan yang murah memang banyak, tetapi belum tentu mereka memiliki kualitas dan standar yang bagus. Maka dari itu, selalu usahakan untuk memberikan yang terbaik bagi konsumen, salah satunya dengan menggunakan bahan-bahan dasar minuman yang bermutu.

  • Terus berinovasi dan menciptakan varian menu yang menarik

Trend dan perkembangan bisnis minuman kekinian memang tidak pernah berhenti begitu saja. Hampir setiap bulannya Sedulur akan mendapati berbagai minuman viral di media sosial. Padahal jika ditelaah lagi, minuman-minuman viral tersebut dibuat dari bahan-bahan yang sederhana. Nah, dari situ Sedulur dapat belajar bahwa terus berinovasi dan menciptakan varian minuman baru sangatlah penting untuk mempertahankan bisnis minuman kekinian yang Sedulur rintis.

  • Packaging yang unik

Banyak orang yang tidak hanya menganggap sebuah minuman pantas dibeli karena rasanya saja, tetapi ada juga yang mempertimbangkan bagaimana bentuk kemasannya. Packaging yang unik tentunya akan menjadi nilai tambah bagi bisnis minuman Sedulur.

  • Memilih lokasi usaha yang strategis

Lokasi strategis menjadi salah satu faktor kenapa sebuah bisnis dapat bertahan lama. Maka dari itu, sejak awal perencanaan bisnis minuman kekinian, Sedulur harus sudah menentukan dimana lokasinya yang tepat. Coba cari dan disesuaikan dengan kebiasaan masyarakat, apakah mereka sering berkumpul di alun-alun, pusat perbelanjaan, atau tempat lain.

  • Memanfaatkan promosi lewat media sosial

Minuman kekinian saat ini memang banyak yang laris berkat media sosial. Media sosial berhasil membuat banyak variasi minuman viral, dan secara tidak langsung meningkatkan penjualan. Maka dari itu, promosi yang baik lewat media sosial untuk bisnis minuman Sedulur tidak boleh dilewatkan.

  • Sesuaikan usaha dengan modal

Yang terakhir, sesuaikan bisnis minuman kekinian Sedulur dengan modal yang ada. Tidak perlu harus mencari dana kesana kemari hanya karena ingin memiliki bisnis minuman yang langsung besar. Coba dulu rintis dari awal, kenali target pasar, kenali minat pelanggan, serta pelajari bagaimana sebuah usaha minuman dapat awet bertahan lama.

Semoga daftar ide bisnis minuman kekinian yang telah dijelaskan diatas bisa memberikan referensi bagi Sedulur Super sekalian dalam menentukan bisnis minuman yang akan dijalani. Agar semakin mudah dan menguntungkan, Sedulur wajib menggunakan Aplikasi Super.

Banyak keuntungan dan program yang bisa Sedulur rasakan, jika tidak percaya Sedulur bisa klik di sini untuk mempelajari Aplikasi Super lebih lanjut. Jangan lupa juga untuk download Aplikasi Super bagi Sedulur yang belum memiliki aplikasinya. 

Tertarik untuk menambah penghasilan dengan jam kerja yang fleksibel? Gabung menjadi Super Agen yuk, Sedulur! Cari tahu caranya di sini!