8 Contoh CV Lamaran Kerja Menarik yang Bikin Dilirik HRD

Simak contoh CV di bawah ini, jangan sampai lamaran ditolak karena CV yang tak sesuai!

Semua orang akan selalu membutuhkan pekerjaan dan penghasilan. Akan tetapi akibat dari pandemi Covid-19, banyak dari Sedulur yang mungkin berhenti dari pekerjaannya. Hasilnya, Sedulur harus mencari pekerjaan lagi dan membuat CV sebagai bagian persyaratan untuk melamar kerja.

Dalam kesempatan kali ini, Superapp.id akan memberikan beberapa contoh CV lamaran kerja yang menarik dan dapat membuat CV Sedulur dilirik oleh HRD.

Pertimbangan setiap perusahaan untuk mempekerjakan Sedulur berdasarkan CV tersebut. Maka wajar jika CV harus dibuat menarik dan seunik mungkin, agar dapat dilirik oleh HRD. Yuk, mari kita langsung simak rekomendasi contoh CV yang baik dan benar dan bisa Sedulur jadikan inspirasi.

Daftar Contoh CV Lamaran Kerja yang Akan Dilirik HRD!

1. CV Menarik & Sederhana

1. CV Menarik & Sederhana
freepik.com

Contoh CV yang menarik di atas bisa Sedulur jadikan rekomendasi. Permainan warna berperan penting untuk membuat CV Sedulur menarik. Sedulur bisa membedakan beberapa poin dengan warna, hal ini penting untuk menarik HRD agar melirik CV Sedulur. Sebagaimana contoh CV di atas, dapat Sedulur lihat bagaimana setiap poin disampaikan dengan menarik dan unik.

Selain itu, indikator kemampuan juga jelas ditampilkan. Sebagai pertimbangan HRD perusahaan untuk menentukan mempekerjakan Sedulur atau tidak, informasi terkait kemampuan (skills) harus jelas, selain itu pengalaman juga harus disampaikan dengan baik. Jangan lupa sampaikan informasi penting seperti nomor telepon, alamat email dan sebagainya untuk dilampirkan dalam CV.

2. CV dalam Bahasa Inggris

2. CV dalam Bahasa Inggris
linovhr.com

Contoh CV selanjutnya adalah CV dalam bahasa Inggris. Sebagaimana contoh di atas, Sedulur bisa membuat CV sangat sederhana dengan poin-poin yang disampaikan dengan jelas. Bahasa Inggris menjadi bahasa utama yang digunakan. Di tengah globalisasi yang tengah berlangsung saat ini, bahasa Inggris menjadi skill penting yang perlu dimiliki.

Kemampuan bahasa Inggris juga dapat memperluas kesempatan dan membuka berbagai pintu untuk setiap pengalaman baru yang lebih luas. Seperti bekerja di luar negeri, atau mengikuti berbagai kegiatan internasional. CV di atas bisa menjadi contoh bagi Sedulur yang tertarik untuk bekerja di luar negeri atau untuk perusahaan multinasional.

Baca Juga: Contoh Surat Lamaran Kerja Bahasa Inggris + Terjemahannya

3. CV Kreatif

3. CV Kreatif
Freepik.es

Rekomendasi contoh CV terbaik selanjutnya bisa Sedulur lihat di atas. CV kreatif yang menunjukan bagaimana setiap informasi disampaikan dengan lengkap, detail dan padat. Contoh di atas merupakan CV bagi penulis lepas. Kemampuan yang dimiliki ditunjukkan dengan grafik yang rapih. Mulai dari kemampuan menulis, analisis, penulisan kreatif hingga kemampuan SEO yang saat ini dibutuhkan.

Penting bagi setiap penulis mencantumkan kemampuan berbahasa. Pengalaman kerja dan riwayat pendidikan juga penting untuk dimasukkan. Contoh di atas dapat Sedulur jadikan referensi dalam membuat CV. CV menarik akan memberikan peluang lebih bagi Sedulur. Baik peluang diterima kerja maupun mendapat pekerjaan sampingan.

4. CV Posisi Web Developer

4. CV Posisi Web Developer
kompas.com

Pekerjaan yang saat ini banyak dibutuhkan oleh setiap perusahaan adalah posisi Web Developer. Saat ini, setiap perusahaan hampir menggunakan web sebagai bagian operasional perusahaan. Maka dari itu, posisi Web Developer menjadi sangat dibutuhkan dan memegang peran penting bagi perusahaan.

Dalam contoh CV untuk posisi Web Developer di atas, Sedulur dapat lihat design menarik dan informasi penting disampaikan dengan sangat padat dan jelas. Dalam CV, komponen paling penting adalah informasi kontak dan juga kemampuan (skills). Rekomendasi design mencantumkan skills bisa Sedulur contoh seperti CV di atas, dalam bentuk skala persentase dengan bentuk melingkar.

Dengan design seperti di atas, HRD akan melirik CV Sedulur dan tertarik dengan Sedulur secara personal karena melihat bentuk CV yang padat dan jelas. Menunjukkan bahwa Sedulur seorang yang tegas dan bertanggung jawab.

5. CV dengan Font Unik

5. CV dengan Font Unik
linovhr.com

Banyak yang membuat CV dengan bentuk yang sangat kaku dan tidak menarik untuk dilirik. Meskipun segudang prestasi dan pengalaman yang pernah didapat, namun jika CV yang dikirim begitu kaku perusahaan akan mengabaikan CV tersebut. Salah satu rekomendasi contoh CV agar mencegah hal di atas tidak terjadi, Sedulur bisa mencontoh CV dengan font unik satu ini.

Bentuk unik, font menarik dan penjelasan yang padat bisa membuat HRD melirik CV Sedulur. Apapun jenis posisi yang dilamar, CV memegang hal penting. Karena itu, dianjurkan untuk menyesuaikan CV dengan pekerjaan yang akan dilamar.

Misalnya, bagi Sedulur yang ingin melamar jadi Super Agen. Lebih baik menggunakan CV yang unik, sederhana, dan jelas seperti di atas,

Baca Juga: Contoh Surat Lamaran Kerja Agar Cepat Di Terima + 3 Tips Ampuh

6. CV Bagi Fresh Graduate

6. CV Bagi Fresh Graduate
99.co

Fresh Graduate merupakan lulusan baru, tentu saja belum banyak pengalaman kerja yang dilakukan. Bahkan mungkin, CV yang dibuat diperuntukan untuk pekerjaan pertama. Maka dari itu, dalam setiap contoh CV fresh graduate poin penting yang perlu disampaikan adalah pengalaman organisasi selama menempuh pendidikan di bangku kuliah dan sekolah.

Hal tersebut menjadi bahan pertimbangan bagi HRD untuk menilai diri setiap pelamar fresh graduate, bagaimana aktivitasnya? Apakah memiliki pengalaman yang banyak atau tidak. Pengalaman organisasi juga menunjukan bagaimana setiap fresh graduate memiliki pribadi yang bertanggung jawab dan dapat bekerja di bawah tekanan. Karena dua hal tersebut menjadi pertimbangan penting bagi setiap perusahaan.

7. CV Posisi Marketing

7. CV Posisi Marketing
resumelab.com

Setiap perusahaan selalu memiliki posisi marketing yang bertugas memastikan brand dari perusahaan bisa sampai kepada masyarakat. Posisi ini selain banyak dibutuhkan, juga cukup menggiurkan lantaran bonusnya yang tinggi. Berikut ini adalah contoh CV untuk posisi marketing. Sedulur juga bisa gunakan CV seperti ini untuk daftar menjadi Super Agen lho!

Perusahaan akan merekrut seseorang dalam posisi marketing dengan pengalaman dan achievement yang sesuai kebutuhan. Maka dari itu, pengalaman kerja dan capaian-capaian penting Sedulur sampaikan. Jangan lupa juga sampaikan peran-peran Sedulur saat melakukan setiap pekerjaan dengan capaian tinggi. Dengan begitu, HRD akan langsung melirik Sedulur dan mengizinkan Sedulur bekerja sebagai marketing di perusahaan tersebut.

8. CV Posisi Designer

8. CV Posisi Designer
freepik.com

Sama dengan posisi Web Developer, Designer juga merupakan posisi yang berperan penting untuk perusahaan. Terutama dalam bagian branding dan juga promosi. Segala aset dan materi dipegang oleh posisi designer. Membuat CV bagi posisi Designer tentu saja tidak bisa biasa saja, karena kemampuan utama Designer adalah membuat design.

Bagaimana mungkin pekerjaan membuat design tidak memiliki CV yang menarik. Skill dan kredibilitas Sedulur sebagai Designer tentu saja akan dipertanyakan. Contoh CV Designer di atas bisa Sedulur jadikan referensi, Bagian isi CV yang menyatakan kemampuan dan pengalaman juga dikemas dengan sangat jelas. Dengan design elegan di atas, HRD akan melirik Sedulur karena penggunaan font, warna dan sistematika yang jelas.

Sekian daftar contoh CV yang telah di atas, yang bisa Sedulur jadikan rekomendasi. Bagi Sedulur yang akan melamar kerja, Sedulur bisa memilih beberapa design yang sesuai dengan diri Sedulur. Bagi Sedulur yang belum menemukan posisi yang cocok untuk bekerja, Sedulur bisa mencoba memasukan CV Sedulur dan bergabung menjadi Super Agen.

Super Agen merupakan program dari Aplikasi Super yang bisa memberikan Sedulur jutaan rupiah setiap bulannya. Sedulur bisa klik di sini untuk mengetahu informasi terkait posisi ini. Jangan lupa juga install Aplikasi Super agar tidak terlewat informasi penting menjadi Super Agen.