Wisata Bahari Lamongan: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket

Wisata Bahari Lamongan atau yang sering disebut dengan WBL, merupakan salah satu objek wisata populer yang ada di Lamongan, Jawa Timur. Obyek wisata satu ini memadukan keindahan antara panorama pantai dengan beragam wahana yang sangat seru.

Tempat wisata keluarga dengan luas sekitar 17 hektar ini, berada di kawasan Pantai Tanjung Kodok yang ada di pesisir utara pantai Jawa. Wisata Bahari Lamongan ini berdiri sejak tanggal 14 November 2004, dan menjadi bentuk dari pengembangan Pantai Tanjung Kodok.

Jadi jika Sedulur berkunjung ke Lamongan, maka jangan sampai melewatkan keseruan di Wisata Bahari Lamongan. Namun sebelum memutuskan untuk berkunjung, simak dulu beberapa informasi penting yang ada di bawah ini selengkapnya!

BACA JUGA: Harga Tiket Masuk Jatim Park 3, Yuk Catat!

Lokasi Wisata Bahari Lamongan

wisata bahari lamongan
Unsplash/Deva Darshan

Seperti yang tadi sudah dikatakan, jika Wisata Bahari Lamongan ini terletak di kawasan Pantai Tanjung Kodok, di pesisir utara pantai Jawa. Untuk alamat pastinya, berada di Jalan Raya Paciran, Paciran, Kec. Paciran, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.

Jam Buka dan Jam Tutup

Kemudian untuk jam operasionalnya, yakni mulai pukul 08.30 sampai 16.30 WIB. Jadi bagi yang ingin berkunjung ke objek wisata ini, disarankan untuk datang di pagi saja. Agar nantinya bisa menikmati berbagai keindahan dan fasilitas yang telah disediakan.

Harga Tiket Masuk

Menurut informasi terakhir, tiket masuk ke Wisata Bahari Lamongan ini, yakni sebesar Rp85.000 untuk weekday (Senin-Kamis). Sementara untuk Weekend (Jumat- Minggu) adalah Rp110.000.

Selain itu, ada pula paket terusan dengan zoo serta gua Maharani. Untuk paket terusan Weekday (Senin-Kamis) sebesar Rp115.000. Sedangkan paket terusan di weekend (Jumat-Minggu), yakni Rp145.000. Nah, apabila berkunjung di hari libur nasional, maka harga yang berlaku adalah harga Tiket Weekend.

BACA JUGA: Savana Bekol: Pesona, Lokasi, Harga Tiket, dan Fasilitas

Daya Tarik Wisata Bahari Lamongan

Unsplash/Matt Bowden

Bagi yang penasaran mengapa Wisata Bahari Lamongan ini sangat menarik, simak dulu beberapa hal penting berikut inI!

1. Wahana basah yang seru

Tujuan utama bagi para pengunjung datang ke objek wisata ini adalah menikmati keseruan bermain wahana air. Dengan begitu, pastikan untuk membawa pakaian ganti. Wahana permainan air di WBL ini memang cocok untuk dewasa maupun anak-anak.

Beberapa di antaranya seperti Kolam Renang, Sepeda Air, Aqua Shuttle Boat, Banana Boat, King Donut Boat dan masih banyak lagi. Bagi yang ingin menghabiskan waktu lebih lama di WBL, maka dapat datang dan bermain di area waterpark.

2. Wahana kering yang menyenangkan

Bukan hanya wahana basah, WBL juga menyediakan sejumlah permainan seru di atas tanah. Jumlahnya pun juga banyak, bahkan beberapa di antaranya mempunyai tinggi minimal karena penuh dengan tantangan.

Wahana non air yang bisa ditemukan di WBL antara lain seperti Swinger, Popeye, 3D Art Trick, Balok Apung, Speed Flip, Ranger, Crazy Wheel, Drop Zone, Istana Boneka, Crazy Car Coster, Paus Dangdut, Tagada, Space Shuttle, Jet Coaster, Rumah Sakit Hantu, dan lain sebagainya.

Namun untuk bisa menikmati wahana ini, tentu saja para pengunjung perlu membayar tiket terlebih dahulu. Tapi tenang saja, harga untuk wahana ini tergolong cukup terjangkau, kok.

3. Wahana BSC

Wahana terbaru di WBL yakni BSC alias Bahari Selfie Corner. Dalam area tersebut, terdapat banyak sekali spot foto yang unik dan juga Instagramable. Ya, bisa dibilang jika wahana yang satu ini sangat cocok untuk Sedulur yang suka berfoto-foto dan membuat konten di media sosial.

4. Bermain dan bersantai di Pantai Lamongan

Hanya di Wisata Bahari Lamongan ini Sedulur bisa bermain sekaligus bersantai. WBL menawarkan keindahan pemandangan dari Pantai Tanjung Kodok Lamongan yang berbatasan secara langsung dengan Laut Jawa Utara.

Para pengunjung WBL dapat berkunjung ke Pantai Tanjung Kodok, kemudian bersantai dan menikmati udara serta pemandangan pantai yang khas. Bahkan telah disediakan cukup banyak tempat bermain dan bersantai di pinggir pantai.

5. Berkunjung ke Museum Islam Indonesia

Bisa dibilang sangat jarang sekali ada tempat wisata dekat pantai yang memiliki museum. Namun tidak dengan WBL Lamongan, yang mana memiliki Museum Islam Indonesia. Di sini, para pengunjung bisa belajar tentang sejarah Islam yang di Indonesia, terutama di Lamongan.

Di dalam museum tersebut, bisa ditemukan berbagai benda bersejarah yang menjadi bukti sejarah Islam di Nusantara. Bahkan, ada juga peninggalan sejarah Islam di dunia, mulai dari Turki Utsmani sampai menyebarnya Islam di kerajaan Mughal, India.

6. Maharani Zoo and Goa Lamongan

Berlibur di Wisata Bahari Lamongan akan semakin seru seiring terhubungnya WBL dengan beberapa wisata yang lain, yakni Maharani Zoo and Goa dan Tanjung Kodok Beach Resort.

Layaknya kebun binatang secara umum, Sedulur bisa menemui berbagai binatang eksotis mulai dari rusa, singa, hingga zebra. Nah, di dalam kawasan ini juga terdapat gua alami, yang semakin cantik dengan hiasan berupa lampu warna warni di dalamnya.

BACA JUGA: Alun-Alun Kota Wisata Batu: Aktivitas, Pesona, dan Harga Tiket

Fasilitas yang Tersedia

wisata bahari lamongan
Unsplash/Hugo Clement

Dengan biaya masuk yang terbilang cukup mahal, tentu saja fasilitas yang akan didapatkan oleh para pengunjung juga tidak main-main. Kurang lebih berikut ini beberapa fasilitas yang bisa dirasakan ketika Sedulur berkunjung ke Wisata Bahari lamongan.

  • 3D Art Trick
  • Anjungan Wali Songo
  • Arena bermain
  • Beach playground
  • Bird Park
  • Dermaga pemancingan
  • Galeri kapal dan kerang
  • Gazebo pantai
  • Goa Insectarium
  • Kano
  • Kolam renang
  • Permainan air
  • Planet kaca
  • Rumah kucing
  • Sarang Bajak Laut
  • Waterboom
  • Fasilitas umum, meliputi musholla, toilet, wifi, tempat penitipan barang, ruang laktasi, dan klinik (tidak termasuk obat).

Daftar Wahana

Ketika Sedulur sampai di Wisata Bahari Lamongan ini, memang akan langsung disajikan dengan pemandangan yang sangat indah. Namun di samping itu, Sedulur bisa menikmati beberapa wahana yang sudah termasuk dengan paket pembelian tiket WBL seperti berikut!

  • Arena mengemudi Hopper
  • Bahari Selfie Corner
  • Balok Apung
  • Bioskop3D
  • Bumper car
  • Crazy Car Coaster
  • Crazy Wheel Ranger
  • Drop zone Popeye
  • Istana boneka 1001 malam
  • Jet coaster
  • Lion Spring Family
  • Marry Go Round
  • Mini Bumber Car
  • Mini Colombus
  • Mini jet
  • Mini train
  • Motto Cross
  • Rodeo
  • Rumah sakit hantu
  • Samba jet
  • Space Shuttle
  • Speed Flip
  • Swinger Tagada
  • Taman berburu

Bukan hanya itu saja, terdapat beberapa wahana di luar paket tiket yang sangat menarik untuk dicoba. Di antaranya adalah sebagai berikut ini!

  • E-Bike: Rp 100.000 per tiga jam
  • Arena ketangkasan: Rp 2.000 per kupon
  • Mini Excavator: Rp 5.000 per empat koin
  • Kiddie Ride: Rp 5.000 per empat koin
  • VR World: Rp 20.000
  • Shoot target: Rp 20.000
  • Gokart: Rp 30.000 – Rp 50.000
  • ATV: Rp 20.000 per dua lap
  • Loker penitipan barang: Rp 10.000
  • Ban renang: Rp 10.000 – Rp 15.000
  • VR Ride: Rp 25.000
  • Unta tunggang: Rp 25.000 per putaran
  • Water bike: Rp 15.000 – Rp 20.000
  • Sky Boat: Rp 20.000 per orang
  • Long Boat : Rp 25.000 per orang, minimal lima orang
  • Banana Boat : Rp 50.000 per orang, minimal tiga orang
  • King Donut Boat : Rp 50.000 per orang, minimal empat orang
  • Perahu tradisional: Rp 20.000 per orang, minimal empat orang
  • Arena panahan: Rp 5.000 per orang
  • Passer: Rp 5.000 per orang
  • Foto koboi: Rp 5.000 per orang
  • Kereta andong: Rp 10.000 per orang
  • Bahari Selfie Corner: Rp 15.000 – Rp 20.000 per orang
  • Islamic Art Museum: Rp 15.000 – Rp 20.000 per orang

Pada intinya, siapkan dana sebanyak-banyaknya untuk bisa menikmati setiap wahana yang ada, ya! Dengan begitu, maka liburan di objek wisata ini akan terasa memuaskan.

Nah, itu tadi informasi lengkap mengenai Wisata Bahari Lamongan yang dapat dibagikan pada kesempatan kali ini. Apa Sedulur ingin mengunjungi destinasi tersebut untuk liburan mendatang?