Bruno Fernandes gagal penalti dan membuang berkesempatan untuk menyamakan skor di Emirates Stadium. Semenjak kehadirannya di Old Trafford, Bruno memang menjadi eksekutor penalti langganan The Red Devils. Namun itu bukan alasan untuk ‘mengangkangi’ Cristiano Ronaldo.

Ya, Manchester United kembali mengalami kekalahan setelah takluk dari Arsenal dengan skor 3-1 pada Sabtu (23/4) malam WIB. Dalam lanjutan Liga Primer Inggris, gelandang internasional Portugal itu berkesempatan menyamakan kedudukan ketika timnya tertinggal 2-1.

Akan tetapi, sepakannya justru membentur mistar gawang. Kegagalan Bruno Fernandes ambil penalti tentunya membuat jagat maya heboh, karena sebelumnya Bruno cukup sukses dalam mengeksekusi penalti. Bukan hanya itu, padahal saat ini MU juga punya Ronaldo yang terkenal jago menendang bola dari titik 12 pas.

BACA JUGA: Gila! Statistik Gol Ronaldo Setelah Berumur 30 Tahun

Mengapa Bruno yang ambil penalti vs Arsenal?

Detik

Manajer interim Ralf Rangnick menjelaskan, tugas dari jarak 12 pas itu pada akhirnya disepak oleh Fernandes dikarenakan Ronaldo sedang merasa tidak enak.

Dalam wawancaranya dengan talkSPORT: “Keduanya membicarakan [soal penalti] itu dan Cristiano memberi tahu saya jika dia merasa tidak cukup baik, atau tidak merasa seolah-olah dia harus mengambil penalti – dan karena itulah mengapa Bruno mengambilnya.”

Ini adalah kedua kalinya Bruno Fernandes gagal mengeksekusi tendangan penalti musim ini, dan banyak fans yang bertanya-tanya mengapa bukan Ronaldo, orang yang mencetak gol di awal pertandingan.

Sebelumnya, gelandang Portugal itu gagal eksekusi penalti dalam laga melawan Aston Villa pada bulan September lalu.

Ronaldo sendiri baru saja melewatkan pertandingan melawan Liverpool yang berbuntut kekalahan 4-0, menyusul kematian tragis putranya yang baru saja dilahirkan.

Pria 37 tahun tersebut dan pasangannya yang bernama Georgina Rodriguez, telah mengonfirmasi kabar duka tersebut di awal pekan sembari mengumumkan kelahiran dari putri mereka.

Pada saat ditanya apakah keputusan Ronaldo dipengaruhi oleh tersebut, Rangnick pun menjawab: “Saya tidak tahu. Anda harus bertanya kepadanya sendiri. Mereka berdua mengambil penalti serta mengonversi penalti, jadi terserah mereka berdua yang memutuskan.”

BACA JUGA: Benarkah Ronaldo Bakal Main sampai Umur 42 Tahun Saja?

Manchester United gagal amankan posisi empat besar

Bruno Fernandes Gagal Penalti
Okezone

Kekalahan Manchester United dari Arsenal tentu saja menimbulkan dampak yang cukup signifikan. Bagaimana tidak, kekalahan tersebut membuat kesempatan Setan Merah untuk mengamankan zona Liga Champions semakin kecil.

Tim yang bermarkas di Old Trafford itu, sementara ini menempati posisi keenam dengan koleksi 54 poin dari 34 pertandingan. Ya, poin tersebut berjarak 26 angka dari tim satu kota, Manchester City yang kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris.

BACA JUGA: Harry Maguire Ngelawak Lagi, Dulu Ronaldo Sekarang Pogba

Manchester United harus berbenah

Bruno Fernandes Gagal Penalti
Detik

Gelandang tengah MU, Scott McTominay mengatakan jika rentetan hasil buruk MU di musim ini tidak terlepas dari performa individu mereka yang bisa dibilang buruk. Jadi ia ingin seluruh timnya melakukan introspeksi diri mereka sendiri, supaya bisa tampil lebih baik di musim depan.

“Kami harus bermain demi harga diri kami sendiri, karena saat ini kami membela salah satu tim terbesar yang ada di dunia. Kami harus menyadari jika permainan yang kami tampilkan itu masih jauh dari kata bagus,” lanjut dia.

“Kami tidak bermain dalam standar yang seharusnya kami miliki. Semua orang telah membicarakan hal ini di ruang ganti dan kami tahu standar kami masih jauh dari kata bagus. Jadi kami perlu berkaca dan juga bermain dengan lebih baik,” ujarnya.

McTominay paham jika peluang timnya untuk finish di posisi empat besar sangatlah tipis. Akan tetapi, ia ingin timnya terus berjuang sampai akhir musim terlepas dari hasil apa yang akan didapatkan tim mereka nantinya.

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar. Yuk, unduh aplikasinya di sini sekarang!

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah. Langsung restok isi tokomu di sini aja!