Sedulur muslim tentu telah mengenal bacaan syahadat. Seperti yang diketahui, bacaan syahadat memiliki kedudukan yang sangat penting dalam agama Islam dan merupakan rukun Islam yang pertama. Bacaan syahadat sendiri terdiri atas dua kalimat, yaitu syahadat tauhid dan syahadat rasul. Apa itu?
Secara sederhana, syahadat tauhid merupakan kalimat yang menyatakan kesaksian bahwa tidak ada Tuhan selain Allah SWT. Sementara syahadat rasul adalah kesaksian bahwa Nabi Muhammad saw. merupakan utusan Allah SWT.
Adapun pada artikel kali ini, Super akan mengupas secara mendalam tentang syahadat tauhid. Berikut rangkuman informasi selengkapnya.
BACA JUGA: Bacaan Doa Setelah Wudhu Beserta Keutamaan & Artinya
Mengenal syahadat dalam Islam
Pertama-tama, perlu Sedulur pahami terlebih dahulu apa itu syahadat. Dijelaskan sebelumnya, syahadat memiliki kedudukan yang sangat penting dalam ajaran agama Islam. Syahadat merupakan rukun Islam yang pertama sehingga dianggap sebagai pondasi dalam agama Islam. Hal ini sesuai dengan sabda Nabi Muhammad saw. sebagaimana diriwayatkan Bukhari Muslim berikut ini.
الْإِسْلَامُ عَلَى خَمْسٍ شَهَادَةِ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَأَنَّ مُحَمَّدًا رَسُولُ اللهِ وَإِقَامِ الصَّلَاةِ وَإِيتَاءِ الزَّكَاةِ وَالْحَجِّ وَصَوْمِ رَمَضَانَ
Artinya:
“Islam dibangun atas lima perkara, yaitu mengucapkan dua kalimat syahadat, salat lima waktu, zakat, puasa di bulan Ramadan, dan ibadah haji di tanah suci,” (HR Bukhari Muslim)
Kata syahadat sendiri berasal dari bahasa Arab, yaitu syahida (شهد) yang artinya bersaksi. Secara etimologis, syahadat memiliki makna memberikan kesaksian dan pengakuan yang diiringi dengan pemahaman. Kesaksian dan pengakuan di sini mengandung makna bahwa orang yang membaca syahadat atau bersyahadat bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah SWT dan mengakui bahwa Nabi Muhammad saw. adalah utusan Allah SWT.
Berikut adalah bacaan syahadat secara lengkap beserta tulisan latin dan artinya.
اَشْهَدُاَنْالَااِلَهَ اِلَّااللهُ وَاَثْهَدُاَنَّ مُحَمَّدًا رَسٌؤلُ اللهِ
Latin:
Asyhadu alla ilaaha illallah wa asyhadu anna muhammadar rasulullah
Artinya:
Aku bersaksi tiada tuhan selain Allah dan aku bersaksi bahwa Muhammad saw. adalah rasul utusan Allah SWT.
Apabila diuraikan, bacaan syahadat terdiri atas dua kalimat, yaitu syahadat tauhid dan syahadat rasul. Penjelasan lebih dalam tentang syahadat tauhid akan diuraikan pada poin di bawah ini.
BACA JUGA: Perbanyak Amalan! 5 Bacaan Sholawat Nabi yang Mudah Dihafal
Pengertian syahadat tauhid
Syahadat tauhid adalah kalimat yang merupakan bagian dari bacaan syahadat yang menyatakan kesaksian dan keyakinan bahwa tidak ada Tuhan yang patut disembah selain Allah SWT. Dengan syahadat tauhid, manusia khususnya umat Islam hendaknya mengetahui, meyakini, dan mengimani bahwa tidak ada sesuatu apapun yang patut untuk disembah kecuali Allah SWT. Hal ini sesuai dengan pemahaman tentang tauhid.
Perlu diketahui, tauhid berasal dari bahasa Arab yang memiliki arti keyakinan atas keesaan Allah SWT. Dengan kata lain, tauhid merupakan sikap meyakini Allah memiliki sifat Yang Maha Esa dan tidak ada sekutu bagi-Nya.
Bacaan syahadat tauhid
Kesaksian dan keyakinaan atas keesaan Allah SWT dinyatakan dalam kalimat syahadat, yaitu laa ilaha illa Allah yang artinya tidak ada Tuhan selain Allah. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah bacaan syahadat tauhid beserta tulisan latin dan terjemahannya.
أَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ
Latin:
Asyhadu an laa ilaaha illallaahu,
Artinya:
“Aku bersaksi bahwa tidak ada Tuhan melainkan Allah.”
Berdasarkan uraian bacaan syahadat tauhid di atas, diketahui arti kalimat syahadat tauhid adalah “Aku bersaksi bahwa tidak ada Tuhan selain Allah.” Sehingga dapat dipahami bahwa syahadat tauhid artinya bersaksi bahwa tidak ada Tuhan selain Allah dan hanyalah Allah yang wajib disembah. Adapun orang yang hanya menyembah Allah disebut mukmin, sementara orang yang menyembah selain Allah disebut musyrik.
BACA JUGA: Bacaan Ijab Qabul yang Benar Beserta Arab, Latin, dan Artinya
Syahadat Rasul adalah
Penggalan kalimat yang kedua dalam bacaan syahadat dikenal sebagai syahadat rasul. Sesuai dengan namanya, syahadat rasul merupakan kalimat syahadat yang menyatakan kesaksian bahwa Nabi Muhammad saw. adalah utusan Allah SWT.
Nabi Muhammad saw. adalah insan mulia yang diutus Allah SWT sebagai pembawa ajaran agama Islam. Selain dikenal sebagai nabi yang terakhir, Nabi Muhammad saw. juga disebut sebagai uswatun hasanah atau suri teladan yang baik.
Adapun berikut adalah lafaz syahadat rasul, lengkap dengan tulisan latin dan artinya.
أَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا رَسُوْلُ اللهِ
Latin:
Asyhaduanna muhammadar rasuulullah
Artinya:
“Aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah.”
BACA JUGA: Mad Thobi’i: Pengertian, Hukum Bacaan Tajwid & Contohnya
Keutamaan kalimat syahadat
Di samping menyimak bacaan syahadat tauhid, tak ada salahnya Sedulur memahami keutamaan syahadat mengingat bacaan tersebut memiliki kedudukan yang penting dalam ajaran agama Islam. Berikut adalah beberapa keutamaan dari kalimat syahadat menurut Ensiklopedi Hak dan Kewajiban dalam Islam (2017) sebagaimana dilansir Tirto.
- Orang yang membaca kalimat syahadat akan diampuni dosa-dosanya.
- Merupakan amalan yang menjadi pintu untuk masuk ke dalam agama Islam.
- Menumbuhkan sifat tawakal atau berserah kepada Allah SWT.
- Merupakan amalan yang dihitung sebagai zikir dengan pahala besar.
- Orang yang melantunkan syahadat sebelum meninggal mendapat jaminan masuk surga.
Sementara, menurut buku Akidah Akhlak Madrasah Ibtidaiyah karya Fida’ Abdillah dan Yusak Burhanudin sebagaimana dilansir Detik.com, terdapat waktu-waktu tertentu yang diutamakan untuk membaca syahadat, di antaranya yaitu ketika seseorang akan masuk Islam atau mualaf, azan dan iqamah saat bayi baru lahir, salat fardu dan sunah, serta saat seseorang menghadapi sakaratul maut.
Demikian tadi penjelasan tentang bacaan syahadat terutama syahadat tauhid. Dapat disimpulkan bahwa syahadat tauhid merupakan bagian dari bacaan syahadat yang mengandung makna kesaksian atas keesaan Allah Swt. Selain itu juga telah dipaparkan keutamaan dan contoh waktu-waktu yang disyariatkan untuk melantunkan bacaan tersebut.
Nah, semoga artikel ini dapat memberikan manfaat untuk Sedulur, terutama dalam memperbanyak amalan baik sesuai dengan syariat atau ajaran agama Islam, ya!
Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.
Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.