Arti Hopeless Romantic & Tanda-Tandanya, Apa Ada di Kamu?

Apakah Sedulur pernah dengan istilah hopeless romantic? Mungkin dalam percakapan atau sesi curhat tentang hunbungan dengan sahabat dekat, pernah ada yang melontarkan istilah itu. Ataupun Sedulur bisa mengira-ngira pengertian istilah tersebut.

Nah, agar lebih pasti dan tidak mengira-ngira hopeless romantic itu apa, Sedulur bisa langsung menyimak pengertiannya di bawah ini! Yuk!?

BACA JUGA: 12 Gaya Hubungan Suami Istri untuk Hidupkan Ranjang

Apa itu hopeless romantic?

Shutterstock

Hopeless romantic artinya kondisi kesedihan seseorang untuk memiliki pandangan romatis terhadap sebuah hubungan yang dijalani. Tidak peduli seberapa buruk hubungan yang dijalani tersebut, seseorang yang hopeless romantic akan selalu mencintai dengan sepenuh hati.

Meskipun perasaan sedih yang dialaminya sangat nyata, seseorang tersebut akan menganggap hal tersebut sebagai pengalaman menyakitkan dan akan mengambil hikmahnya agar bisa tetap bahagia.

Hopeless romantic adalah kondisi psikis yang mempengaruhi cara pandang terhadap hubungan percintaan. Hopeless romantic maksudnya seseorang akan tetap mencintai pasangannya, kedatipun memiliki pandangan buruk atas hubungan tersebut.

Biasanya, seseorang dengan hopeless romantic akan sering jatuh cinta dengan pasangan yang sempurna di matanya. Walaupun pada kenyatannya pasangan tersebut tidak sempurna. Komitmen untuk saling jatuh cinta hanya dilihat sesuai bayangan yang ada dibenaknya, tidak berdasarkan realita.

Tanda-tanda hopeless romantic

hopeless romantic
iStock

Dari penjelasan di atas, seharusnya Sedulur sudah cukup paham dengan istilah yang ada dalam hubungan asmara atau hubungan romantis ini. Namun, jika Sedulur masih kebingungan pun tidak masalah, hal tersebut sangat wajar.

Nah, agar Sedulur bisa lebih mudah memahami istilah ini, tentu mempelajari tanda dan gejalanya akan bisa memudahkan. Ditambah membaca tanda dan gejala tersebut bisa dilihat untuk mengetahui apakah Sedulur termasuk seseorang yang hopeless romantic atau tidak.

1. Tidak melihat tanda bahaya dalam berhubungan

Shutterstock

Seseorang yang mengalami gejala ini akan tidak menyadari adanya tanda bahaya dalam menjalin hubungan. Bahkan seseorang tersebut juga sering mengabaikan tanda-tanda bahaya yang muncul dan mengancam sejak dari awal hubungan.

Karena seseorang yang mengalami kondisi ini sejak awal fokus pada sifat dan hal-hal yang membuatnya jatuh cinta. Sehingga seringkali mengabaikan tanda-tanda bahaya yang muncul.

2. Cepat jatuh cinta

hopeless romantic
iStock

Orang yang mengalami kondisi ini biasanya cepat sekali jatuh cinta, bahkan di tahap awal hubungan. Ketika menyukai seseorang, orang dengan konsini biasanya tidak akan melihat pasangan secara rasional. Imajinasi dan fantasi yang ada di benaknya yang bekerja

Sebaliknya, seseorang tersebut biasanya akan melihat pasangan dari fantasinya dan selalu mengharapkan agar pasangan bisa sesuai dengan ekspektasinya. Padahal pada kenyataannya tidak demikan.

3. Mengalami toxic relationship

Shutterstock

Seseorang dengan kondisi ini seringkali mengalami toxic relationship atau hubungan yang tidak sehat. Hal tersebut bisa terjadi karena dari awal hubungan, seseorang dengan kondisi ini sering kali melibatkan perasaan cinta yang menggebu-gebu.

Tanpa membayangkan dan menyadari kondisi sebenarnya dalam realita yang terjadi. Tentu hal ini memunculkan banyak hal di luar ekspektasi dan membuatnya.

Selain itu, seseorang dengan kondisi seperti ini akan selalu mudah terbawa suasana. Saat mendengarkan lagu sedih, dia merasa bahwa lagu tersebut relate dengan hubungan cinta. Tapi, saat mendengarkan lagu bahagia, dia juga merasa bahwa lagu tersebut menggambarkan kisah cintanya.

4. Hubungan terjadi sepihak

hopeless romantic
Shutterstock

Dalam sebuah hubungan, Sedulur dan pasangan tidak selalu adil dalam memberi dan menerima perasaan cinta. Terkadang, kamu memberi atau menerima lebih besar, begitu pun sebaliknya yang terjadi pada pasangan.

Namun, jika Sedulur selalu memberi lebih banyak, pasangan Seduur kemungkinan besar tidak serius dalam menjalin hubungan. Perlu adanya keseimbangan antara pasangan.

Ini juga bisa dipengaruhi karena seseorang dengan kondisi hopeless tersebut selalu membuat dirinya berada dalam posisi yang kecewa, kondisi kekecewaan yang dihasilkan pun diakibatkan karena ekpektasinya sendiri.

5. Berdediksasi tinggi dalam hubungan

iStock

Seseorang dengan kondisi hopeless dalam percintaan ini akan mendeikasikan seluruh waktu, energi dan setiap upayaagar hubungannya dan membuat diri sendiri menderita. Jika Sedulur merasakan hal tersebut, Sedulur perlu waspada. Bisa jadi kondisi ini tengah Sedulur alami juga.

Karena seseorang dengan kondisi ini akan terus mengejar kebahagiaan yang mereka inginkan dan ada di dalam benak meraka. Namun cara mengejarnya akan sangat ceroboh dan sebrono. Seperti menginvestasikan segalanya kepada pasangan hingga mengabaikan teman dan minat yang disukainya.

Selain itu, sering kali kehidupan cinta yang sebenarnya tidak sesuai dengan apa yang dibayangkan. Sebagai pelariannya, seseorang dengan kondisi ini akan membayangkan hal-hal romantis yang sesuai dengan keinginannya.

Contohnya tentang pernikahan atau pasangan yang ideal. Jika seorang dengan kondisi ini, akan dibutakan oleh imajinasi dan fantasinya dan tidak memiliki kemampuan melihat hal nyata di sekitarnya. Juga tidak bisa membayangkan kemungkinan-kemungkinan buruk yang lebih mungkin dan realistis untuk terjadi.

BACA JUGA: Cara Bersikap Dewasa dengan Pasangan Agar Hubungan Baik

Apakah hopeless romantic buruk?

Shutterstock

Jika membaca dari pengertian di atas, tentu kesan negatif yang muncul dari istilah ini. Tapi, hal negatif akan muncul justru ketika seorang pasangan selalu memiliki pandangan baik terhadap hubungan yang dijalaninya. Sementara kenyataan yang terjadi dil lapangan sangat diabaikan.

Sementara itu, seseorang yang hopeless romantic akan selalu berjuang dalam menjalani hubungannya. Tidak ada yang salah dengan menjadi hopeless romantic dan memperjuangkan cinta sejati. Namun dosis tentang kesadaran akan cinta yang realistis pun diperlukan.

Sederhananya, orang-orang yang hopeless romantic akan selalu membuat dirinya kecewa. Namun, bukan berarti mereka tidak dapat menemukan pasangan yang tepat, selama mereka masih memiliki kesadaran tentang mana yang nyata dan fantasi dalam menentukan pandangan tentang cinta.

Nah itulah penjelasan tentang hopeless romantic dalam sebuah hubungan percintaan. Semoga penjelasan di atas membantu Sedulur memahami istilah yang terdapat dalam dunia percintaan.

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.