Kumpulan Doa Malam Katolik yang Bisa Kamu Panjatkan

Doa malam Katolik adalah bacaan doa yang dipanjatkan sebagai bentuk syukur atas penyertaan Tuhan sehingga bisa menjalankan berbagai aktivitas yang dilakukan seharian. Biasanya, umat Katolik membaca doa malam sebelum tidur, baik secara individu maupun bersama keluarga.

Selain mengucapkan rasa syukur, doa malam juga kerap dibaca untuk memohon perlindungan kepada Tuhan sehingga dihindarkan dari hal-hal buruk saat tidur hingga terbangun di pagi hari. Nah, ada beragam bacaan doa yang bisa Sedulur panjatkan pada malam hari, seperti yang telah Super rangkum berikut ini. Yuk, disimak!

BACA JUGA: Bunyi Doa Salam Maria untuk Umat Katolik Beserta Artinya

1. Doa malam Katolik sebelum tidur

doa malam katolik
iStock

Berikut bacaan doa malam Katolik yang bisa Sedulur lantunkan sebelum tidur sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan Allah. Sedulur juga bisa memohon agar mendapat perlindung sepanjang tidur hingga bangun kembali pada esok hari.

“Ya, Allah Bapa di surga, pencipta langit dan bumi, terima kasih untuk segala rahmat-Mu hari ini.

Terima kasih sudah mencukupkan apa yang menjadi bagian dan berkat kami.

Hanya karena berkat penyertaan Tuhan, aku dapat melewati hari dengan baik dan menyelesaikan segala pekerjaan dengan baik pula.

Aku memanjatkan puji dan syukur kepada Tuhan atas semua berkat dan pemberian yang telah Engkau berikan.

Sekalipun masalah sering datang serta hidup tidak mudah, aku tetap bersyukur karna aku tidak mempunyai alasan lain untuk tidak bersyukur atas segala berkat kebaikanMu.

Malam ini, aku menyerahkan istirahat malamku ke dalam tanganMu.

Ya, Allah Bapa, biarkan kiranya tidurku dari segala hal yang tidak baik.

Jauhkan aku dari roh-roh jahat. Lindungilah aku dan orang-orang yang aku kasihi dengan kuasa darahMu.

Biarkan kiranya kasih-Mu yang akan memberikan esok hari penuh harapan dan sukacita.

Izinkanlah besok aku bisa bangun dalam tubuh yang sehat sehingga aku bisa memuliakan nama-Mu.

Dalam nama Bapa dan Putera, dan Roh Kudus. Amin.”

2. Doa malam puji syukur dalam doa liturgis

doa malam katolik
iStock

Sedulur juga bisa membaca doa malam puji syukur seperti berikut.

“Allah, Bapa di surga, aku berlutut di hadapanMu dan bersembah sujud kepadaMu.

Aku mengucap syukur atas segala kemurahanMu, terlebih atas pemeliharaanMu pada hari yang lalu.

Terima kasih pula atas bimbinganMu terhadap pikiran, perkataan, dan perbuatanku sepanjang hari tadi.

Utuslah Roh Kudus menerangi budiku agar aku bisa mengetahui dosa-dosaku, dan berilah aku rahmatMu supaya aku dapat menyesalinya dengan sungguh.

Bapa, utuslah malaikatMu selalu melindungi, menerangi, membimbing, dan menghantar aku.

Sucikanlah jiwa ragaku agar aku pun hidup suci seperti Maria yang dikandung tanpa noda.

Ya Bapa, berilah aku berkatMu, lindungilah aku terhadap segala yang jahat dan bimbinglah aku kepada kehidupan kekal dan semoga orang yang sudah meninggal beristirahat dalam ketentraman karena kerahiman Tuhan. Amin.”

BACA JUGA: Doa Aku Percaya Katolik Lengkap: Panjang dan Pendek

3. Doa malam bersama keluarga

iStock

Selain membaca doa malam seorang diri, Sedulur bisa membacanya bersama keluarga. Berikut bacaan doa malam yang bisa dilantunkan secara bersama-sama dengan anggota keluarga lainnya.

“Ya, Allah Bapa Yang Maha Baik, kami mengucap syukur atas penyertaanMu kepada kami sekeluarga sepanjang hari ini.

Kami bersyukur untuk segala rahmat yang boleh diberikan pada keluarga kami, sehingga Engkau memperbolehkan kami, untuk menjalani aktivitas kami dengan baik.

Kami juga berterima kasih atas segala berkat dan cinta kasih yang tumbuh di hati kami, sehingga kami telah memberinya kepada mereka yang telah kami jumpai.

Terima kasih dalam segala pekerjaan dan pendidikan kami hari ini.

Namun Tuhan, ada sekiranya perbuatan dan perkataan kami yang kurang berkenan, yang menyakiti hatiMu dan sesama kami.

Untuk itu, kami memohon ampunanMu, dan biarkan kiranya esok hari akan kami jalani dengan jauh lebih baik.

Jagalah tidur kami malam ini, sembuhkanlah luka batin kami agar kami dapat tidur dengan nyenyak dan tentram.

Biarkan kami bangun esok hari dalam keadaan semangat dan penuh keberanian menyambut hari yang baru dengan ucapan syukur.

Ya, Allah Bapa, ingatkan kami selalu untuk terus mengedepankan cinta kasih dan saling mengerti satu sama lain dalam kehidupan keluarga kami.

Dalam nama Bapa dan Putera, dan Roh Kudus. Amin.”

4. Doa malam bagi yang sedang berkesusahan

Freepik

Selain membaca doa malam sebagai bentuk rasa syukur, Sedulur juga bisa mendoakan orang lain yang sedang mengalami kesulitan agar mendapat pertolongan dari Tuhan. Berikut bacaannya.

“Ya, Allah Bapa di surga, pencipta langit dan bumi. Malam ini, kami mengucapkan syukur dan berterima kasih atas kebaikanmu serta penyertaanMu di sepanjang hari ini.

Terima kasih sudah mencukupkan apa yang menjadi bagian dan berkat kami. Kami berdoa untuk sahabat kami ya Bapa.

Kami mendoakan bagi mereka yang sedang menjalani kesusahan. Biarkan kiranya Engkau yang berikan penghiburan.

Kami mendoakan bagi mereka yang sedang sakit dan menjalani proses pengobatan. Biarkan kiranya Engkau beri kesembuhan.

Kami mendoakan bagi mereka yang sedang menderita atas kesusahan yang mungkin tidak kami ketahui. Biarkan kiranya Engkau yang memberikan kekuatan.

Kami mendoakan bagi mereka yang sedang membutuhkan pertolongan-Mu, biarkan kiranya tangan pengasihanMu yang memperhatikannya.

Apa pun yang saat ini menjadi pergumulan hidup mereka, Tuhan Yesus yang mengetahui dan akan memberikan pertolongan serta jalan keluar.

Mulai dari sahabat, teman, keluarga, kekasih, dan sebagainya, kiranya Engkau yang memberikan mereka kesehatan, panjang umur, serta istirahat yang cukup di malam hari ini.

Kami menyerahkan istirahat kami di malam hari ini ke dalam tangan kuasaMu.

Biarkan kiranya esok hari akan penuh dengan berkat dan sukacita.

Semoga kami bisa menjadi berkat untuk sesama. Jadikan kami alat yang tidak ternilai bagiMu, dalam mewartakan kasih serta kabar sukacita bagi semua orang

Doa ini kami panjatkan melalui Kristus Tuhan kami. Dalam nama Bapa dan Putera, dan Roh Kudus. Amin.”

BACA JUGA: 4 Peristiwa Doa Rosario dan Tata Cara Melakukannya

5. Doa malam Katolik singkat

Unsplash

“Ya Allahku, aku memuji Engkau, dan mengasihi Engkau dengan segenap hatiku.

Aku berterima kasih karena Engkau telah menciptakan aku, dan melindungiku dengan rahmatMu sepanjang hari ini.

Aku berdoa kepadaMu, sudilah Engkau mengambil kebaikan-kebaikan apa pun yang telah kuperbuat sepanjang hari ini dan ampunilah kesalahan-kesalahan yang telah kulakukan.

Lindungilah aku malam ini, dan semoga rahmatMu selalu bersamaku dan bersama mereka yang kukasihi. Amin.”

6. Doa malam untuk anak-anak

iStock

Membiasakan si kecil untuk beribadah termasuk membaca doa malam Katolik merupakan hal baik. Sedulur bisa mengajak si kecil untuk melantunkan doa berikut sehingga ia tumbuh menjadi umat yang taat dan selalu mengingat Tuhan.

“Ya, Allah Bapa, selamat malam. Pada malam ini, kami putra-putriMu mengambil waktu, hendak mengucap syukur atas pekerjaan-Mu sepanjang hari ini.

Setiap karya dalam hidup kami adalah kebaikan-Mu dan rahmat yang boleh Engkau berikan.

Sebelum tidur, kami ingin memanjatkan doa kepada-Mu, mengucap syukur karena telah menurunkan Roh Kudus untuk mendampingi kami.

Kami mengucap syukur padaMu atas segala kemurahanMu, khususnya atas pemeliharaanMu kepada keluarga saya sehari ini.

Saat ini, kami ingin beristirahat dan melepas lelah dalam tidur.

Kiranya engkau menyertai kami sekeluarga dalam lingkupan kasih-Mu.

Biarkan kiranya, Engkau yang memberikan kekuatan untuk dapat menjalani hari esok dengan penuh semangat.

Berkatilah kami agar bisa bangun besok pagi dengan semangat yang menggebu dan tubuh yang segar agar mampu menjalankan aktivitas dengan baik

Ampunilah kesalahan yang kami perbuat, baik secara sengaja maupun tidak sengaja.

Berikanlah damaiMu selalu kepada keluarga saya, ya Allah Bapa.

Dalam nama Bapa dan Putera, dan Roh Kudus. Amin.”

BACA JUGA: Doa Novena Tiga Salam Maria, Doa yang Pasti Dikabulkan!

Adab berdoa yang dianjurkan menurut Alkitab

Pexels

Berdoa merupakan ibadah yang dianjurkan dan bisa dilakukan kapan saja. Meski begitu, ada baiknya Sedulur memperhatikan adab berdoa sesuai anjuran dalam Alkitab. Sehingga Sedulur mendapatkan berkat yang melimpah. Berikut cara berdoa yang benar menurut ajaran Katolik, sebagaimana dikutip dari Kumparan.

  • Berdoa dengan tekun dan tidak jemu-jemu. Hal ini sesuai dengan bunyi Matius 7:7, yaitu “Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu.”
  • Berdoa dengan tidak bertele-tele sehingga kalimat yang dilantunkan jelas dan langsung pada apa yang dimaksud.
  • Berdoa dengan didahului mengampuni orang lain seperti ajaran Yesus untuk murid-Nya, yaitu mengampuni orang lain sebelum memanjatkan doa.
  • Berdoa secara tersembunyi atau di dalam hati dengan sikap rendah hati.
  • Berdoa dengan keyakinan bahwa pribadi Tuhan Yesus ada di dalam diri para umat-Nya.

Demikian tadi kumpulan bacaan doa malam Katolik yang dapat Sedulur panjatkan sebelum tidur. Selain itu juga telah dipaparkan adab berdoa sesuai anjuran dalam Alkitab. Semoga informasi ini bisa membantu Sedulur untuk menjadi pribadi yang selalu beriman kepada Tuhan, ya!

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.