20+ Resep Ayam Geprek Crispy Pedas, Enak & Juara

Simak daftar resep ayam geprek di bawah ini, rekomendasi menu makan mudah, enak, dan pedas juara!

Ayam geprek merupakan kuliner yang viral beberapa tahun belakangan ini. Salah satu alternatif olahan daging ayam dengan rasa yang nikmat dan cara memasak yang mudah. Dalam kesempatan kali ini, akan diulas beberapa resep sambal korek ayam geprek yang bisa Sedulur ikuti agar bisa menikmati menu makan yang berbeda setiap harinya.

Beberapa resep ayam geprek ini juga bisa Sedulur jadikan sebagai resep untuk jualan, karena referensi resep ayam geprek di bawah ini sangat banyak dan beragam. Sedulur bisa memilih satu resep untuk digunakan sebagai resep ayam geprek untuk jualan. Mari kita langsung saja simak daftar resep ayam geprek di bawah ini.

Baca Juga: Resep Coto Makassar Kuah Kental Gurih Asli dari Penjualnya

Pilihan Resep Ayam Geprek yang Nikmat dan Mudah Dibuat

1. Ayam Geprek Krispi Sambal Korek

20+ Resep Ayam Geprek Crispy Pedas, Enak & Juara
dapurkobe.co.id

Resep ayam geprek yang pertama adalah ayam geprek krispi sambal korek. Salah satu resep ayam geprek yang paling banyak disukai. Berikut bahan yang dibutuhkan:

  • 1 ayam geprek krispi yang telah matang
  • 20 butir cabe rawit
  • 10 butir cabe merah
  • 2 siung bawang putih
  • Secukupnya minyak sayur
  • Secukupnya garam, gula, penyedap

Pertama, siapkan ayam geprek krispi, lalu tumbuk hingga hancur dan geprek. Sisihkan terlebih dahulu, kemudian lanjut membuat sambal geprek. Bahan seperti cabe rawit, cabe merah, bawang putih ulek kasar hingga benar-benar hancur. Jangan ulek terlalu lembut. Lalu panaskan minyak sayur dan tumis bahan sambal hingga matang, tambahkan garam, gula dan penyedap sesuai selesai. Siram di atas ayam geprek selagi sambal panas.

2. Ayam Geprek Krispi Sambal Ijo

2. Ayam Geprek Krispi Sambal Ijo
detik.com

Resep ayam geprek selanjutnya menggunakan sambal ijo sebagai pelengkap. Berikut bahan yang dibutuhkan:

  • 1 ayam geprek krispi yang telah matang
  • 15 biji cabai rawit hijau,
  • 2 biji cabai hijau besar,
  • 2 buah tomat hijau,
  • 5 biji bawang merah
  • Secukupnya garam, gula pasir, kaldu bubuk

Langkah membuatnya sangat mudah, setelah ayam geprek krispi yang telah matang disiapkan, tumbuk ayam hingga geprek dan sisihkan terlebih dahulu. Buat sambal ijo dengan menghaluskan sebuah bahan yang telah disiapkan. Lalu tumis sambal ijo hingga matang, dan siram ke atas ayam geprek.

3. Ayam Geprek Krispi Sambal Mercon

3. Ayam Geprek Krispi Sambal Mercon
food.grab.com

Selanjutnya adalah resep ayam geprek krispi sambal mercon. Bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya adalah:

  • 1 ayam krispi yang telah matang
  • 5 siung bawang putih
  • Lada bubuk
  • Garam dan penyedap rasa
  • 1 siung bawang putih
  • 20 cabai rawit

Langkah pertama, geprek ayam krispi yang telah matang, lalu sisihkan terlebih dahulu. Kemudian haluskan cabai rawit dan bawang putih, siapkan minyak panas dan tumis sambal mercon. Beri garam dan penyedap rasa, setelah rasa pas dan sesuai siram sambal di atas ayam geprek. Ayam geprek krispi pun siap dinikmati.

4. Geprek Ayam Mozarella

4. Geprek Ayam Mozarella
dapurkobe.co.id

Resep ayam geprek selanjutnya adalah geprek ayam mozarella, bahan yang dibutuhkan adalah:

  • 1 keju mozarella
  • 1 buah ayam geprek yang telah matang
  • 1 siung bawang putih
  • 7-10 cabai rawit
  • 1 cm kencur
  • Secukupnya garam, gula pasir juga kaldu bubuk

Langkah pertama membuatnya adalah geprek ayam krispi hingga hancur. Lalu siapkan bahan sambal dengan mengulek cabai rawit dan kencur hingga lembut, tambahkan garam, gula pasir dan kaldu bubuk. Lalu tumis hingga matang, siram sambal di atas ayam yang telah digeprek dan parut keju mozarella di atas ayam geprek dan sambal. Panaskan ayam geprek di atas oven selama 5 menit hingga keju mozarella meleleh. Ayam geprek mozarella siap dinikmati.

5. Geprek Ayam Super Pedas

5. Geprek Ayam Super Pedas
portalmadura.com

Resep ayam geprek selanjutnya adalah ayam geprek super pedas. Maka cabai rawit yang digunakan untuk membuat sambal ayam geprek ini harus lebih banyak dari resep ayam geprek lainnya. Bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya adalah:

  • 1 Ayam krispi yang telah matang
  • 25 biji cabai rawit
  • 1 siung bawang putih
  • Garam, gula sesuai selera
  • Minyak panas

Sama seperti membuat ayam geprek lainnya, geprek terlebih dahulu ayam krisip yang telah matang, lalu sisihkan dan siapkan sambal geprek super pedas. Haluskan cabai rawit sebanyak 25 biji dengan 1 siung bawang putih, siapkan minyak panas dan tumis sambal hingga matang, beri garam dan penyedap rasa hingga rasa sambal pas dan sesuai selera. Siram sambal super pedas di atas ayam geprek dan ayam geprek pun siap dinikmati.

6. Ayam Geprek Sambal Matah

6. Ayam Geprek Sambal Matah
kompas.com

Resep ayam geprek selanjutnya adalah ayam geprek sambal matah, berikut bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya:

  • 1 ayam krispi yang telah matang
  • 3 siung bawang merah
  • 2 btg sereh
  • 6 cabai (sesuai selera)
  • 1/2 terasi bakar
  • 1/2 sdm jeruk nipis
  • Secukupnya minyak panas
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya gula

Siapkan ayam yang telah matang dan geprek sesuai selera. Selanjutnya membuat sambal matah, pertama iris semua bahan, seperti cabai, bawang merah, sereh, dan lalu remas-remas hingga layu, campurkan dengan gula, terasi dan jeruk nepis, kemudian siram dengan minyak panas. Aduk-aduk hingga rata, lalu siram di atas ayam yang telah digeprek.

7. Ayam Geprek Sambal Petai

7. Ayam Geprek Sambal Petai
komeringonline.com

Resep ayam geprek yang unik selanjutnya adalah ayam geprek sambal petai, terutama bagi Sedulur yang menyukai petai, resep satu ini sangat cocok untuk disantap. Bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya adalah:

  • 1 buah ayam krispi yang telah matang
  • 3-4 petai, tergantung selera
  • 6 siung bawang putih
  • 5 buah cabai hijau besar
  • 8 buah cabai rawit hijau
  • Secukupnya gula merah
  • Secukupnya garam

Langkah pertama adalah geprek ayam krispi yang telah disiapkan dan sisihkan terlebih dahulu. Kemudian, potong-potong patai, ukuran sesuai selera Sedulur. Haluskan bawang putih, cabai hijau besar, cabai rawit hijau, tambakan gula merah dan garam secukupnya. Selanjutnya tumis sambah hingga matang. Taburkan petai di atas ayam geprek dan siram dengan sambal yang telah disediakan.

8. Ayam Geprek Sambal Bawang

8. Ayam Geprek Sambal Bawang
reseppedia.com

Alternatif selanjutnya adalah resep ayam geprek sambal bawang. Bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya adalah:

  • 1 buah ayam krispi yang telah matang
  • 15 butir bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 5 cabai merah besar
  • 15 buah cabai rawit merah
  • 1 batang serai, diiris
  • 1 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 250 ml minyak untuk menumis

Geprek ayam krispi atau ayam tepung yang telah disiapkan, lalu sisihkan terlebih dahulu. Kemudian buat sambal bawang, pertama ulek bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai rawit, dan serai. Siapkan minyak panas dan tumis hingga matang. Masukkan garam dan gula pasir sesuai takaran. Setelah matang, siram di atas ayam yang telah digeprek. Ayam geprek sambal bawang siap dinikmati.

Baca Juga: Resep dan Cara Buat Beras Kencur, Agar Stamina dan Imun Kuat

9. Ayam Geprek Sambal Taican

9. Ayam Geprek Sambal Taican
doyanresep.com

Sambal taican bisa digunakan sebagai alternatif sambal dalam resep ayam geprek. Berikut ini bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya:

  • 1 buah ayam krispi yang telah matang
  • 6 siung bawang merah
  • 15 buah cabai rawit (optional)
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 buah perasan jeruk nipis

Siapkan ayam geprek yang telah matang, dan geprek hingga hancur. Selanjutnya, buat sambal taican. Pertama rebus terlebih dahulu bawang merah dan cabai rawit hingga layu dengan menggunakan air mendidih. Angkat bawang yang telah direbus dan ulek hingga lembut, tambahkan garam dan perasan jeruk nipis sesuai selera. Ayam geprek sambal taican pun siap dinikmati.

10. Ayam Geprek Sambal Rumahan

10. Ayam Geprek Sambal Rumahan
yukepo.com

Berikut ini merupakan resep ayam geprek rumaha, salah satu resep ayam geprek yang mudah dibuat. Bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya adalah:

  • 1 buah ayam krispi yang telah matang
  • 5 siung bawang putih
  • 1/2 sdt ketumbar
  • 10 buah cabai rawit merah
  • 2 buah cabai merah besar
  • Garam, gula
  • Merica bubuk

Geprek terlebih dahulu ayam geprek yang telah disiapkan. Lalu sisihkan dan lanjut membuat sambal ayam geprek. Tumis bawang putih, cabai rawit, dan cabai merah lalu ulek hingga halus. Tambahkan merica bubuk dan ketumbar bubuk, juga tambahkan gula dan garam sesuai selera. Koreksi rasa sambal, jika telah pas siram sambal di atas ayam krispi yang telah digeprek.

11. Ayam Geprek Sambal Sederhana

11. Ayam Geprek Sambal Sederhana
selerasa.com

Terdapat juga resep ayam geprek dengan sambal sederhana. Bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya adalah:

  • 1 ayam krispi yang telah matang
  • 5 siung bawang putih halus
  • 4 cabai rawit
  • 1 sdt merica bubuk
  • Garam dan penyedap rasa

Ayam geprek yang telah matang, hancurkan dan geprek sesuai selera, kemudian sisihkan. Ulek cabai rawit dan bawang putih hingga halus dan tumis hingga matang. Tambahkan merica bubuk, garam dan penyedap rasa. Setelah rasa pas dan sesuai selera, siram sambal di atas ayam geprek. Ayam geprek satu ini siap Sedulur nikmat.

12. Ayam Geprek Fillet Sambal Bawang

12. Ayam Geprek Fillet Sambal Bawang
kreasimasakan.com

Rekomendasi resep ayam geprek selanjutnya ayam geprek filler sambal bawang, bahan yang dibutuhkan adalah:

  • 1 buah ayam krispi fillet yang telah matang
  • 15 butir bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 5 cabai merah besar
  • 15 buah cabai rawit merah
  • 1 batang serai, diiris
  • 1 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 250 ml minyak untuk menumis

Ulek atau geprek ayam krispi fillet yang telah disiapkan, lalu sisihkan terlebih dahulu. Kemudian buah sambal bawang, pertama ulek bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai rawit, dan serai. Siapkan minyak panas dan tumis hingga matang. Masukkan garam dan gula pasir sesuai takaran. Setelah matang, siram di atas ayam yang telah digeprek. Ayam geprek sambal bawang siap dinikmati.

13. Ayam Geprek Sambal Limau

13. Ayam Geprek Sambal Limau
reseppedia.com

Berikut ini merupakan cara bikin ayam geprek dan sambalnya yang nikmat, adalah sambal limo. Bahan yang dibutuhkan adalah:

  • 1 buah ayam krispi yang telah matang
  • 3 cabai rawit merah
  • 5 cabai rawit hijau
  • 3 cabai merah keriting
  • 1 daun jeruk, iris tipis
  • 1 bawang puting
  • 5 bawang merah
  • 1 jeruk limau
  • Garam, kaldu jamur

Ayam geprek yang telah disiapkan, hancurkan dan ulek sesuai selera, kemudian sisihkan terlebih dahulu. Kemudian siapkan sambal limau, pertama goreng bawang dan cabai keriting, lalu ulek bersama cabai rawit, tambahkan daun jeruk, garam dan kaldu jamur. Siram sambal dengan jeruk limau, aduk rata dan siram di atas ayam geprek. Ayam geprek sambal limau pun siap dinikmati.

14. Ayam Geprek Pedas Plus Nasi

14. Ayam Geprek Pedas Plus Nasi
tribunnews.com

Resep ayam geprek selanjutnya yaitu ayam geprek pedas dengan tambahan nasi panas, berikut bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 1 Ayam krispi yang telah matang
  • Sepiring nasi panas
  • 25 biji cabai rawit
  • 1 siung bawang putih
  • Garam, gula sesuai selera
  • Minyak panas

Sama seperti membuat ayam geprek lainnya, geprek terlebih dahulu ayam krisip yang telah matang, lalu sisihkan dan siapkan sambal geprek super pedas. Haluskan cabai rawit sebanyak 25 biji dengan 1 siung bawang putih, siapkan minyak panas dan tumis sambal hingga matang, beri garam dan penyedap rasa hingga rasa sambal pas dan sesuai selera. Siram sambal super pedas di atas ayam geprek dan ayam geprek pun siap dinikmati dengan sepiring nasi panas.

15. Sambal Bawang Pedas Plus Ayam Geprek

15. Sambal Bawang Pedas Plus Ayam Geprek
kumparan.com

Resep ayam geprek satu ini agak berbeda, karena yang menjadi kuliner utamanya adalah sambal bawang, bahan yang dibutuhkan adalah:

  • 15 butir bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 5 cabai merah besar
  • 15 buah cabai rawit merah
  • 1 batang serai, diiris
  • 1 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 250 ml minyak untuk menumis
  • 1 buah ayam krispi yang telah matang

Pertama buat terlebih dahulu sambal bawang dengan ulek bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai rawit, dan serai. Siapkan minyak panas dan tumis hingga matang. Masukkan garam dan gula pasir sesuai takaran. Setelah matang, sisihkan terlebih dahulu. Siapkan ayam krispi dan geprek, Sedulur bisa siram sambal bawang di atas ayam yang telah digeprek, atau menyimpan sambal bawang di samping ayam geprek.

16. Ayam Geprek Resep Bensu

16. Ayam Geprek Resep Bensu
grid.id

Bagi Sedulur yang pernah makan di restoran Ayam Geprek Bensu, tentu Sedulur penasaran bagaimana cara membuat ayam geprek Bensu, karena rasanya yang nikmat dan lezat. Berikut ini resep dan cara membuatnya:

  • 2 potong ayam bagian paha dan dada ayam
  • 1 butir telur
  • 5 sendok tepung terigu
  • 3 sendok tepung maizena
  • 3 siung bawang putih
  • Merica secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1 batang daun kemangi
  • 22 buah cabai rawit
  • 2 siung bawang putih, digoreng

Langkah pertama buat terlebih dahulu ayam tepung dengan bahan di atas. Jika ayam tepung telah selesai, sisihkan terlebih dahulu, lalu lanjut membuat sambalnya. Goreng bawang putih, cabah rawit lalu ulek dan tambahkan garam secukupnya. Ulek kasar dan siram dengan minyak sisa menggoreng ayam. Siapkan ayam yang telah digoreng, lalu geprek dan siram dengan sambal ala Bensu. Resep ayam geprek khas Bensu pun siap dinikmati dengan nasi hangat dan satu bata daun kemangi.

17. Ayam Geprek Mozarella Sambal Korek

17. Ayam Geprek Mozarella Sambal Korek
selerasa.com

Resep ayam geprek disajikan dengan tambahan keju mozarella yang gurih dan nikmat, berikut bahan yang dibutuhkan:

  • Satu potong ayam krispi atau ayam tepung yang sudah jadi
  • 5 buah cabai rawit merah atau sesuai selera
  • 1 siung bawang putih
  • Garam secukupnya
  • Keju mozarella
  • 1 sdm minyak goreng panas

Siapkan minyak hingga panas, lalu goreng cabai rawit dan bawang putih. Selanjutnya ulek kasar cabai dan bawang putih, beri bumbu garam sesuai selera. Selanjutnya, geprek ayam hingga hancur, lalu siram dengan sambal yang telah disediakan. Siapkan keju mozarella dan panaskan hingga meleleh. Siram keju mozarella di atas ayam geprek sambal korek.

18. Ayam Geprek Keju

18. Ayam Geprek Keju
alpermata.com

Resep ayam geprek selanjutnya tidak berbeda dengan ayam geprek mozarella, hanya saja keju yang digunakan jenis keju biasa. Berikut bahan yang dibutuhkan:

  • Satu potong ayam krispi atau ayam tepung yang sudah jadi
  • 5 buah cabai rawit merah atau sesuai selera
  • 1 siung bawang putih
  • Garam secukupnya
  • Keju biasa
  • 1 sdm minyak goreng panas

Langkah membuatnya sangat mudah, pertama Sedulur panaskan minyak dan goreng bawang putih dan cabai rawit. Kemudian, ulek kasar dan beri bumbu sesuai selera. Geprek ayam hingga hancur lalu siram dengan sambal yang telah diulek sebelumnya. Terakhir, parut keju dan tabur di atas ayam geprek dan nikmati dengan sepiring nasi hangat.

19. Ayam Geprek Pedas Manis

19. Ayam Geprek Pedas Manis
craftlog.com

Rekomendasi selanjutnya adalah resep ayam geprek. Bahan yang dibutuhkan adalah:

  • 1 buah ayam tepung yang telah matang
  • 10 cabai rawit
  • 1 siung bawang merah
  • Gula merah sesuai selera
  • Kecap secukupnya

Pertama, geprek terlebih dahulu ayam tepung yang telah matang, dan sisihkan. Lalu goreng bawang merah, cabai rawit dan ulek hingga halus. Tambahkan gula merah dan ulek kembali hingga halus, kemudian tambahkan kecap, garam dan penyedap rasa. Siram sambal pedas manis di atas ayam geprek yang telah disiapkan.

20. Ayam Geprek Kecap

20. Ayam Geprek Kecap
masakapahariini.com

Rekomendasi resep ayam geprek selanjutnya adalah ayam geprek kecap, bahan yang dibutuhkan adalah:

  • 1 ayam krispi yang telah matang
  • 4 buah cabai rawit hijau yang berukuran kecil
  • Kecap secukupnya

Pertama, geprek terlebih dahulu ayam krispi yang telah matang, dan sisihkan terlebih dahulu. Lalu iris-iris cabai rawit dan tambahkan kecap, aduk kecap dan cabai rawit. Siram sambal kecap dan cabai rawit  di atas ayam yang telah digeprek. Ayam geprek sambel kecap siap dinikmati.

21. Ayam Geprek Tanpa Tepung

21. Ayam Geprek Tanpa Tepung
merdeka.com

Berikut ini adalah resep ayam geprek tanpa tepung. Bahan yang dibutuhkan adalah:

  • 1 atau 2 buah ayam goreng biasa
  • 5 siung bawang putih
  • 1/2 sdt ketumbar
  • 10 buah cabai rawit merah
  • 2 buah cabai merah besar
  • Garam, gula
  • Merica bubuk

Geprek terlebih dahulu ayam goreng yang telah disiapkan. Lalu sisihkan dan lanjut membuat sambal ayam geprek. Tumis bawang putih, cabai rawit, dan cabai merah lalu ulek hingga halus. Tambahkan merica bubuk dan ketumbar bubuk, juga tambahkan gula dan garam sesuai selera. Koreksi rasa sambal, jika telah pas siram sambal di atas ayam krispi yang telah digeprek.

22. Ayam Geprek Sambal Rebon

22. Ayam Geprek Sambal Rebon
beautynesia.com

Rekomendasi resep ayam geprek terakhir adalah ayam geprek sambal rebon. Berikut bahan yang Sedulur butuhkan:

  • 200 gr daging ayam paha fillet
  • 7 sdm tepung terigu
  • 2 sdm tepung kanji
  • 1 buah telur
  • 4 cabai besar
  • 10 cabai rawit
  • 5 siung bawang putih
  • 1 sdm udang rebon yang sudah digoreng
  • Garam totole merica

Langkah pertama pembuatannya adalah membuat ayam goreng tepung terlebih dahulu. Goreng hingga kering dan krispi, dan angkat lalu tiriskan. Selanjutnya membuat sambal rebon. Pertama goreng cabai dan bawang putih hingga matang, lalu ulek secara kasar, tambahkan rebon dalam sambal dan ulek hingga rata dengan cabai dan bawah. Geprek ayam krispi dan tuangkan sambal ke ayam. Ayam geprek pun siap dinikmati.

Semoga daftar resep ayam geprek di atas bisa menjadi referensi bagi Sedulur untuk membuat ayam geprek dengan berbagai jenis sambal. Jangan lupa untuk menyiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu. Sedulur bisa membeli bahannya di Aplikasi Super.

Bahan kebutuhan dapur yang tersedia di Aplikasi Super sangat lengkap dengan harga murah dan juga kualitas terjaga. Sedulur juga tidak perlu repot keluar rumah untuk mendapatkan bahan kebutuhan dapur, Super Agen Aplikasi Super akan mengantarkannya ke depan rumah Sedulur.

Dengan begitu, kualitas bahan dalam resep ayam geprek bisa terjaga, dan membuat ayam geprek dengan rasa yang nikmat. Sedulur bisa klik di sini untuk download Aplikasi Super, terutama bagi Sedulur yang belum memiliki Aplikasi Super. Rasakan kemudahan yang diberikan oleh Aplikasi Super untuk dinikmati oleh Sedulur Super sekalian.