20 Resep Olahan Tahu Putih Praktis dan Menggugah Selara!

Tahu putih merupakan salah satu bahan pangan yang populer di masyarakat Indonesia. Selain mudah diolah menjadi beragam masakan, tahu putih juga memiliki tekstur lembut yang disukai berbagai kalangan. Tak heran, ada beragam olahan tahu putih yang bisa Sedulur temukan di warung hingga restoran.

Sedulur juga bisa membuat olahan tahu putih sendiri di rumah. Mulai dari tahu kukus, tahu krispi, hingga tahu sakura yang mempunya bentuk cantik. Agar tidak bingung bagaimana cara membuatnya, berikut Super telah merangkum resep 20 olahan tahu putih yang mudah dan tentunya menggugah selera. Yuk, langsung disimak resep-resepnya!

BACA JUGA: Resep Acar Timun Wortel Enak, Segar, Murah & Mudah Dibuat

Resep olahan tahu putih

Ada berbagai macam resep olahan tahu putih yang bisa Sedulur buat sendiri di rumah. Sedulur bisa membuat olahan tahu putih untuk lauk pendamping nasi maupun camilan pengganjal lapar. Berikut informasi selengkapnya.

1. Tahu kukus ala Kanton 

olahan tahu putih
Instagram.com/chow.down.under

Bahan: 

  • 500 gr tahu putih 
  • Sejumput garam 
  • 1 sdm minyak sayur 
  • 2 cm jahe parut 
  • 2 sdm kecap asin 
  • 2 sdm air 
  • ¼ sdt gula dan garam 
  • ¼ sdt merica putih
  • 2 Daun bawang
  • Seledri secukupnya 

Cara membuat: 

  1. Potong tahu menjadi lebar dan tipis, kemudian letakkan di wadah tahan panas.
  2. Taburi permukaan tahu dengan garam secara merata.
  3. Kukus tahu sampai matang selama sekitar 10 menit.
  4. Sambil menunggu, buat saus dengan memanaskan minyak sayur dalam wajan.
  5. Tumis jahe selama semenit, kemudian tambahkan daun bawang termasuk bagian putihnya. Tambah seledri juga.
  6. Tuang kecap asin, gula, dan air sampai saus mendidih. Matikan api.
  7. Angkat tahu beserta piringnya, perlahan siram saus tadi ke bagian bawah tahu. Taburi tahu dengan merica dan bubuk bawang putih.
  8. Sajikan resep olahan tahu putih ini sebagai menu makanan sehatmu.

2. Tahu krispi panggang

Aprons

Bahan:

  • 400 gr tahu putih 
  • 1 sdm minyak zaitun 
  • 1 sdm maizena 
  • 1 sdt garam 
  • ½ sdt merica 
  • ½ sdt bubuk bawang putih

Cara membuat 

  1. Keringkan tahu dari sisa air dengan menaruhnya di atas tisu dapur selama beberapa menit.
  2. Potong jadi kubus dengan ukuran sesuai selera.
  3. Letakkan tahu dalam mangkuk dan lumuri dengan minyak zaitun serata mungkin.
  4. Kemudian, masukkan dalam mangkuk lain yang berisi tepung dan bumbu bubuk yang sudah dicampur. Lumuri sebaik mungkin agar permukaan tahu tertutup sempurna.
  5. Siapkan loyang dan panggang tahu sampai semua sisi matang. Sedulur juga bisa menggorengnya di wajan jika ingin lebih cepat.

3. Tahu orak-arik

olahan tahu putih
Instagram.com/lena.eats

Bahan:

  • 1 sdm minyak sayur 
  • 400 gr tahu putih padat 
  • 2 sdm kaldu jamur 
  • ½ sdt garam 
  • ½ sdt merica 
  • ½  sdt bubuk bawang putih 
  • 2 sdm susu apa saja (opsional)
  • 1 telur 

Cara membuat 

  1. Ini olahan tahu putih dan telur yang sangat gampang. Silakan panaskan minyak di atas wajan dengan api kecil.
  2. Tuang tahu dan telur, langsung hancurkan dan campur semuanya di atas wajan.
  3. Sebelum kering, masukkan bumbu dan aduk rata.
  4. Tuang juga susu dan aduk kembali sampai semua tercampur rata.
  5. Angkat dan sajikan sebagai pendamping makan roti atau nasi.

4. Salad tahu 

olahan tahu putih
Instagram.com/claireplantbasednutrition

Bahan:

  • 400 gr tahu 
  • 2 wortel kecil, parut 
  • Kubis merah 
  • Selada romaine  
  • Kacang-kacangan yang sudah disangrai/dipanggang (opsional) 

Bumbu marinasi:

  • 1 sdm saus sambal 
  • 1 sdt parutan jahe 
  • 2 bawang putih, geprek 
  • 1 sdm kecap asin 
  • 1 sdm minyak wijen 

Cara membuat: 

  1. Marinasi tahu dengan semua bumbu dan simpan dalam kulkas selama semalam.
  2. Campurkan tahu dengan dengan potongan sayuran yang sudah kamu siapkan. Nikmati, deh.
  3. Jika ingin rasanya lebih mantap, tahu yang dimarinasi boleh ditumis dulu sebentar di atas wajan dengan sedikit minyak sebelum dicampur dengan sayuran. Olahan tahu putihnya gampang , bukan?

5. Ramen tahu dan jamur 

Instagram.com/pbnfood

Bahan: 

  • 400 gr tahu putih 
  • 1 sdm minyak 
  • 4 telur 
  • 150 gr jamur kancing
  • 800 ml kaldu ayam atau jamur 
  • 400 ml susu sapi atau kedelai tanpa gula 
  • Daun bawang untuk taburan di akhir 

Bahan bumbu:

  • Mi ramen sesuai kebutuhan 
  • 1 bawang bombay
  • 8 sdm pasta miso 
  • 3 sdm sambal ulek 
  • 6 bawang putih 
  • 3 cm jahe parut 
  • 2 sdm minyak sayur 
  • 2 sdm minyak wijen 

Cara membuat: 

  1. Blender semua bahan bumbu dan gunakan separuh porsi saja. Sisanya bisa disimpan untuk bikin ramen tahu besok.
  2. Keringkan tahu dari sisa air dan potong jadi beberapa kubus. Tumis dengan sedikit minyak sampai warnanya berubah kecoklatan di beberapa sisi. Angkat dan tiriskan.
  3. Buat kuah ramen dengan menumis jamur sampai berubah warna. Tuang bumbu halus, susu kedelai, dan kaldu ke dalamnya. Aduk rata dan biarkan sampai mendidih. Matikan api.
  4. Rebus mi ramen sesuai petunjuk di kemasan dan rebus pula telur sampai matang sempurna di panci lain.
  5. Siapkan mangkuk saji, letakkan mi ramen di atasnya. Siram dengan kuah ramen. 
  6. Tambahkan tahu dan telur rebus.
  7. Terakhir, taburi dengan cincangan daun bawang dan nori jika ada.

BACA JUGA: Resep Takoyaki Ala Rumahan Untuk Jualan Harga 1000an

6. Nasi goreng tahu dan edamame 

Instagram.com/shortgirltallorder

Bahan: 

  • 300 gr nasi 
  • 1 sdm bubuk nori 
  • 100 gr tahu, potong dadu kecil-kecil 
  • 1 wortel, potong ramping seperti korek api  
  • 1 sdm minyak wijen
  • 3 sdm kecap asin 
  • 1 sdm kecap manis 
  • 120 gr edamame 
  • 1 bawang putih, geprek dan cincang 
  • Garam, merica, bubuk ketumbar penyedap sesuai selera 

Cara membuat: 

  1. Olahan tahu putih yang sangat gampang. Tumis dulu bawang putih sampai harum.
  2. Masukkan wortel dan tahu, masak sampai matang dan lunak.
  3. Tambahkan bumbu cair. Masukkan edamame. Tumis beberapa menit.
  4. Masukkan nasi dan aduk rata. Tambah bumbu bubuk sesuai kebutuhan. Jangan lupa bubuk norinya.
  5. Masak sampai semua bahan tercampur rata dan kering. Angkat dan sajikan.

7. Sup miso tahu 

olahan tahu putih
Instagram.com/chickp_janeyb

Bahan:

  • 900 ml kaldu ayam atau kaldu sayur 
  • 1 lembar nori, potong jadi empat bagian 
  • 4 sdm pasta miso putih 
  • 60 gr daun bawang cincang 
  • 60 gr sawi 
  • 60 gr tahu putih, potong dadu 

Cara membuat: 

  1. Panaskan kaldu sampai simmer.
  2. Sambil menunggu, larutkan pasta miso dengan sedikit air panas sampai membentuk cairan lembut.
  3. Masukkan dedaunan hijau dan potongan tahu ke dalam kaldu yang sedang direbus.
  4. Kemudian masukkan juga nori dan pasta miso. Aduk rata dan masak sampai mendidih.
  5. Cicip rasanya, tambahkan bumbu sesuai selera dan matikan api.

8. Bakmi goreng tahu 

olahan tahu putih
Instagram.com/eathealthyalex

Bahan: 

  • 250 gr tahu putih padat 
  • 2 sdm kecap asin 
  • 300 gr bok choy atau sawi 
  • 300 gr mi telur kuning, rebus setengah matang  
  • 1 bawang putih 
  • 1 ruas jahe, kupas dan parut 
  • 1 sdm minyak wijen 
  • 1 sdm biji wijen (opsional) 

Cara membuat: 

  1. Keringkan tahu dari sisa air dan potong jadi kubus-kubus kecil.
  2. Bumbui tahu dengan minyak wijen dan kecap asin. Diamkan sejenak.
  3. Panaskan minyak di wajan cekung dan tumis bawang serta jahe sampai harum.
  4. Masukkan potongan sayuran hijau, tumis sampai layu. Tambah sedikit air agar tak gosong.
  5. Masukkan mi telur, biji wijen, dan kuah dari marinasi tahu. Masak beberapa menit.
  6. Baru tuang tahu yang sudah dimarinasi dan tumis sampai semua bahan matang dan tercampur sempurna.
  7. Cicip rasanya, silakan tambah garam, gula, kecap manis, dan penyedap sesuai kebutuhanmu.

9. Tahu barbecue

Instagram.com/animovegan

 Bahan: 

  • 400 gr tahu putih
  • Setengah buah paprika, cincang halus 
  • 1 sdt bubuk cabe 
  • 1 sdt bubuk bawang putih 
  • ½ sdt garam 
  • ½ sdt merica 
  • ½ sdt bubuk ketumbar 
  • 6 sdm saus barbecue 

Cara membuat: 

  1. Tiriskan tahu di atas tisu agar benar-benar kering, biasanya butuh waktu 20 menit.
  2. Potong-potong tahu jadi bentuk kubus kecil.
  3. Siapkan loyang pipih dan lapisi dengan sedikit minyak.
  4. Di mangkuk campurkan semua bahan, termasuk paprika cincang.
  5. Terakhir masukkan tahu dan aduk perlahan agar tidak hancur.
  6. Sebarkan di atas loyang dan panggang selama beberapa menit sampai semua bagiannya matang sempurna.

10. Olahan tahu bakso kukus

olahan tahu putih
Instagram.com/javaskitchen

Bahan:   

  • 10 potong tahu putih 
  • 100 gr daging ayam atau sapi giling 
  • 4 sdm tepung tapioka 
  • 2 sdm tepung terigu 
  • 1 sdt kaldu ayam/sapi/jamur bubuk
  • Garam dan merica secukupnya 
  • 1 sdm minyak wijen atau zaitun 
  • Daun bawang dan cabe sesuai kebutuhan

Cara membuat: 

  1. Keruk bagian tengah tahu dan ambil isinya.
  2. Campur isi tahu tadi ke dalam daging ayam atau sapi giling.
  3. Tambahkan tepung terigu dan tapioka, bumbu, minyak wijen, daun bawang dan cabe. Campur rata dan silakan sesuaikan konsistensinya dengan seleramu. Boleh tambah air jika dianggap terlalu padat dan sebaliknya tambah tepung kalau terlalu lembek.
  4. Masukkan isian ini ke dalam tahu yang tadi sudah diberi cekungan bagian tengahnya.
  5. Kukus hingga matang sempurna. Biasanya tahu bakso menggunakan tahu kulit yang kopong, tetapi kamu bisa menggunakan olahan tahu putih untuk cemilan gurih nan mengenyangkan ini.

BACA JUGA: Resep Telur Dadar Padang Paling Enak, Praktis ala Restoran!

11. Perkedel tahu dan wortel

olahan tahu putih
Instagram.com/1001resepmasaklezat

 Bahan:

  • 4-5 tahu putih 
  • 1 wortel 
  • 1 telur 
  • 1 sdt bubuk bawang putih 
  • 2 sdm tepung tapioka atau maizena 
  • 5 sdm tepung terigu 
  • 1 sdt kaldu jamur 
  • ½ sdt merica 
  • ¼ sdt ketumbar 
  • 1 sdt garam 
  • Daun bawang sesuai kebutuhan

Cara membuat: 

  1. Parut wortel dan iris daun bawang, sisihkan sebentar.
  2. Cuci tahu dan hancurkan dengan garpu.
  3. Tuang parutan wortel dan daun bawang ke dalam mangkuk tahu.
  4. Tambahkan bumbu bubuk dan aduk rata. Tuang pula telur, aduk.
  5. Masukkan tepung ke dalamnya dan kocok kembali sampai rata dan membentuk adonan. Jika masih terlalu lembek, tepung tapioka boleh ditambahkan.
  6. Bentuk jadi bulatan-bulatan sesuai ukuran yang dimau dan goreng dalam minyak panas.
  7. Jika ingin lebih renyah, sebelum digoreng kamu bisa melumuri perkedel tahu dengan tepung roti atau panko. Olahan tahu putih dan wortel ini sangat mudah dibuat. Cuma butuh beberapa menit.

12. Kari tahu

Instagram.com/glasgowsprout

Bahan:

  • 400 gram tahu putih padat 
  • 1 sdm minyak sayur
  • 2 cm jahe, parut 
  • 1 bawang merah, cincang halus 
  • 2 bawang putih, cincang halus 
  • 2 cabe rawit, cincang 
  • Daun bawang cincang secukupnya 
  • 200 gr jamur 
  • 3 sdm bubuk kari atau pasta kari  
  • 250 ml santan 
  • 2 sdt kecap ikan 
  • 1 sdm perasan jeruk nipis 

Cara membuat: 

  1. Potong dadu jadi kubus ukuran 2 cm. Letakkan di atas tisu agar air keluar dan meresap.
  2. Sambil menunggu, panaskan minyak sayur di atas wajan dan gunakan untuk menumis bawang putih, bawang merah dan bawang putih serta jahe dan cabe sampai harum. 
  3. Tambahkan jamur ke dalamnya dan tumis sampai lunak.
  4. Tuang pasta atau bubuk kari dan santan, aduk rata.
  5. Masukkan kecap ikan dan perasan jeruk nipis.
  6. Terakhir tahu putih dimasukkan bersama garam, kaldu jamur, dan merica sebagai bumbu.
  7. Cicip rasanya dan angkat jika kuah sudah mendidih dan sajikan sebagai lauk nasi.

13. Olahan tahu putih bentuk sakura

olahan tahu putih
Kompas

Bahan:

  • 250 gram tahu putih
  • 100 gram daging giling (boleh daging ayam atau sapi)
  • 10 butir telur puyuh, rebus dan kupas kulitnya, sisihkan
  • 1 buah wortel, iris dadu halus
  • 2 butir telur ayam (untuk campuran adonan)
  • 3 siung bawah putih
  • 1 batang daun bawang, potong halus
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • Putir telur untuk baluran
  • Mentega atau margarin untuk olesan
  • Minyak untuk menggoreng

Alat:

  • Panci kukusan
  • Cetakan berbentuk bunga, Sedulur juga bisa menggunakan cetakan talam atau muffin

Cara membuat:

  1. Siapkan kukusan dan letakkan di atas kompor dan panaskan. Sembari menunggu kukusan panas, Sedulur bisa membuat adonan tahu sakura.
  2. Haluskan tahu, telur ayam, daging giling, dan bawang putih menggunakan blender.
  3. Setelah adonan tahu menjadi halus, tambahkan garam, gula, kaldu jamur, lada bubuk, wortel, dan daun bawang, aduk rata.
  4. Masukkan adonan tahu ke dalam cetakan yang sudah diolesi dengan mentega atau margarin. Kemudian tambahkan telur puyuh di tengah sambil agak ditekan.
  5. Kukus tahu sakura selama 20 menit, kemudian dinginkan dan keluarkan dari cetakan.
  6. Baluri tahu sakura yang sudah dikukus dengan putih telur, lalu goreng hingga kuning keemasan.
  7. Tahu sakura siap disajikan.

14. Omelet tahu

Tribun Kaltim

Bahan:

  • 1 buah tahu berukuran besar, lumatkan
  • 3 butir telur
  • 1 buah wortel berukuran kecil, potong dadu halus
  • Tauge, kol hijau, atau sayuran lain sesuai selera
  • Lada bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Kocok telur ayam, kemudian tambahkan lada bubuk dan garam. Aduk hingga merata.
  2. Masukkan tahu yang sudah dilumatkan.
  3. Tambahkan wortel dan sayuran lain sesuai selera. Aduk merata.
  4. Panaskan minyak di wajan anti lengket. Masukkan adonan omelet dan goreng hingga matang.
  5. Omelet tahu siap dihidangkan.

15. Pangsit tahu

Berita Sukoharjo

Bahan:

  • 100 gram tahu putih, hancurkan menggunakan garpu
  • 15 lembar kulit pangsir berukuran kecil
  • 75 gram ayam dada fillet
  • 75 gram udang, kupas
  • 2 sdm tepung maizena
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdt kecap ikan
  • Garam
  • Merica
  • Kaldu bubuk
  • Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:

  1. Haluskan ayam dada fillet dan udang menggunakan food processor atau blender.
  2. Tambahkan tahu, tepung maizena, daun bawang, dan seluruh bumbu yang sudah disiapkan. Aduk hingga rata.
  3. Ambil 1 lembar kulit pangsit, beri 1 sdt munjung adonan tahu, kemudian satukan keempat sudut kulit pangsit ke tengah hingga menutupi isian. Ulangi hingga adonan dan kulit pangsit habis.
  4. Panaskan minyak di wajan penggorengan. Masukkan pangsit tahu yang sudah dibuat, goreng hingga kuning keemasan menggunakan api sedang.
  5. Angkat dan tiriskan pangsit.
  6. Pangsit tahu siap dihidangkan. Cocok disantap dengan saus sambal.

BACA JUGA: 8 Resep Nasi Liwet Tanpa Santan, Gurih, Enak dan Praktis

16. Olahan steak tahu

IDN Times

Bahan:

  • Tahu putih berukuran sedang
  • Bawang putih bubuk
  • Kecap asin
  • Minyak zaitun
  • Gula
  • Garam
  • Sirup maple
  • Rosemary segar

Cara membuat:

  1. Pertama, buat saus untuk marinasi terlebih dahulu. Caranya adalah dengan mencampur seluruh bumbu, yaitu bawang putih bubuk, kecap asin, minyak zaitun, gula, garam, sirup maple, dan rosemary segar. Aduk merata dan cek rasa, sesuaikan dengan selera Sedulur.
  2. Tahu yang sudah dicuci bersih kemudian dimarinasi dengan saus yang sudah dibuat.
  3. Selanjutnya, panggang tahu menggunakan wajan dengan sesekali mengoleskan sasus ke atas tahu.
  4. Setelah tahu matang merata, angkat dan sajikan di atas piring. Sedulur bisa menambahkan saus ataupun garnish untuk mempercantik tampilan steak.
  5. Steak tahu siap dihidangkan.

17. Tahu cabe garam

Kompas

Bahan:

  • Tahu putih dipotong dadu secukupnya
  • Tepung tapioka untuk melumuri tahu
  • 6 siung bawang putih
  • Cabai sesuai selera, iris
  • Daung bawang
  • Garam
  • Kaldu jamur
  • Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:

  1. Siapkan tahu putih yang sudah dipotong dadu. Lumuri dengan tepung tapioka kering dan goreng dengan minyak panas.
  2. Setelah tahu mulai berwarna kuning keemasan, angkat dan tiriskan.
  3. Goreng bawang putih dan daun bawang, sisihkan.
  4. Tumis cabai dan tahu putih yang sudah digoreng. Lalu tambahkan garam dan kaldu jamur.
  5. Masukkan bawang putih dan daun bawang yang sudah digoreng.
  6. Koreksi rasa, sesuaikan dengan selera.
  7. Tahu cabe garam siap dihidangkan.

18. Olahan bakwan tahu putih

Tribun Medan

Bahan:

  • Tahu putih secukupnya, haluskan menggunakan ulekan
  • 100 gram tepung terigu
  • 30 gram tepung beras
  • 1 butir telur ayam
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 2 siung bawang putih
  • Garam
  • Lada bubuk
  • Penyedap rasa
  • Air secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Haluskan bumbu dasar yang terdiri atas bawang putih, garam, dan lada.
  2. Campurkan bumbu yang sudah dihaluskan dengan tahu putih. Aduk rata.
  3. Tambahkan tepung terigu, tepung beras, telur, dan air. Aduk hingga tercampur secara merata.
  4. Beri potongan daun bawang dan aduk kembali.
  5. Panaskan minyak di wajan untuk menggoreng. Goreng adonan bakwan tahu hingga kuning keemasan.
  6. Bakwan tahu siap dihidangkan, cocok dimakan dengan saus sambal atau cabai rawit.

19. Mapo tahu

Kompas

Bahan:

  • Tahu putih secukupnya
  • 150 gram daging ayam cincang
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 1 siung bawang bombay, potong
  • 3 cm jahe, cincang halus
  • 3 sdm saus tomat
  • 2 sdm cabai giling
  • Kecap asin
  • Saus tiram
  • Tauco
  • Gula
  • Lada
  • Daun bawang, iris
  • 2 sdm tepung maizena, campur dengan air matang
  • Air secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong tahu putih menjadi bentuk dadu, sisihkan.
  2. Marinasi daging ayam dengan kecap asin, gula, lada, saus tiram, dan saus tomat. Aduk merata lalu diamkan selama 15 menit.
  3. Panaskan minyak di wajan untuk menumis. Masukkan bawang putih cincang, jahe, dan bawang bombay. Tumis hingga harum.
  4. Masukkan daging ayam yang sudah dimarinasi, masak hingga berubah warna.
  5. Tambahkan tauco dan masukkan potongan tahu. Aduk perlaham sambil ditambahkan air. Masak hingga air mulai menyusut.
  6. Masukkan larutan maizena. Aduk hingga kuah mulai mengental lalu beri irisan bawang daun.
  7. Mapo tahu siap disajikan.

20. Olahan rolade tahu

olahan tahu putih
YouTube

Bahan:

  • Tahu sutra secukupnya, haluskan
  • 300 gram daging ayam giling
  • 75 gram tepung roti
  • 1 butir telur ayam
  • Sosis
  • Wortel dan buncis secukupnya, potong-potong
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • Garam
  • Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:

  1. Campurkan tahu, daging ayam giling, bawang putih, dan telur. Aduk hingga merata.
  2. Pipihkan adonan tahu dan ayam di atas aluminium foil.
  3. Beri isian sosis dan sayuran.
  4. Gulung rolade tahu dan kukus selama 30 menit. Lalu angkat dan dinginkan.
  5. Setelah rolade dingin, balur rolade tahu dengan tepung roti, lalu goreng.
  6. Rolade siap dihidangkan.

BACA JUGA: Resep Soto Babat Gurih, Menyegarkan dan Menggugah Selera

Tips mengolah tahu

Zested Lemon

Bagi sebagian orang, mengolah tahu kerap menjadi tantangan tersendiri. Hal ini dikarenakan tahu memiliki tekstur yang halus dan lunak sehingga mudah hancur jika tidak diolah secara tepat. Untuk itu, berikut Super punya beberapa tips mengolah tahu yang bisa Sedulur ikuti.

Pilih tahu sesuai kebutuhan. Ada beragam jenis tahu yang bisa Sedulur temukan di pasaran. Umumnya, setiap jenis tahu memiliki perbedaan tekstur, misalnya tahu Jepang atau biasa disebut tofu memiliki tekstur yang lebih lembut daripada tahu biasa.

  • Rendam tahu dengan bumbu agar tidak asam. Sebagai hasil olahan kedelai, tahu memiliki rasa sedikit asam yang mungkin kurang diminati oleh sebagian orang. Untuk itu, Sedulur perlu merendamnya dengan beragam bumbu, seperti garam, bawang putih, dan ketumbar sebelum mengolahnya agar tidak asam sekaligus menjadi lebih gurih.
  • Goreng tahu sebelum menumis. Untuk masakan berupa tumisan, disarankan untuk menggoreng tahu terlebih dahulu. Selain membuat tekstur kulitnya menjadi renyah, menggoreng tahu juga bisa melindungi tahu sehingga tidak mudah hancur saat dimasak.
  • Goreng tahu dengan minyak panas. Menggoreng tahu ke dalam minyak panas bisa menghindari risiko tahu menempel pada wajan.

Demikian tadi ulasan resep aneka olahan tahu putih yang bisa Sedulur coba di rumah. Sedulur bisa memilih olahan yang disukai keluarga untuk dihidangkan di meja makan.

Jika belum punya bahan-bahannya, Sedulur tak perlu cemas. Sebab, Sedulur bisa membeli berbagai kebutuhan dapur di Aplikasi Super dengan harga murah. Selain itu, ada beragam voucher dan promo termasuk gratis ongkir yang bikin pengalaman berbelanja Sedulur makin menyenangkan dan menguntungkan. Tunggu apa lagi? Yuk, langsung download Aplikasi Super dan dapatkan berbagai keuntungannya!