Simak resep olahan ikan di bawah ini, untuk menambah referensi memasak ikan di rumah.

Ikan menjadi salah satu bahan olahan makanan yang memiliki kandungan dan nutrisi yang tinggi. Selain itu juga ikan banyak ragamnya, mulai dari ikan laut hingga ikan air tawar. Kandungan nutrisi dari ikan, membuat masyarakat Indonesia banyak yang menyukainya.

Artikel kali ini akan membahas beberapa resep olahan ikan, mulai dari resep masakan ikan laut berkuah, olahan ikan untuk anak, olahan unik dari ikan, olahan ikan kembung, olahan makanan dari ikan dan juga resep ikan laut.

Resep masakan ikan laut asam pedas dan resep ikan nila juga menjadi pencarian masyarakat pecinta olahan ikan. Resep olahan ikan bisa dari yang berkuah, tumis hingga goreng. Namun, di tengah musim yang akan memasuki musim hujan, resep olahan ikan yang berkuah memang menjadi pilihan utama.

Yuk, langsung saja kita simak apa saja resep olahan ikan ala restoran yang bisa kita masak sendiri di rumah.

Baca Juga: 30 Menu Masakan Sehari-hari untuk Keluarga Enak dan Bergizi

Daftar Resep Olahan Ikan yang Nikmat dan Menggugah Selera

1. Lempah Kuning

Lempah Kuning

Resep olahan ikan pertama adalah lempah kuning. Resep olahan ikan berkuah ini membutuhkan ikan berujung yang telah dicuci bersih dan dibalur air jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis. Cara memasak resep olahan ikan satu ini sangat mudah.

Pertama masukkan air secukupnya ke dalam sebuah wajan atau wadah, biarkan air mendidih. Masukan bumbu halus yang terdiri dari bawang merah, lengkuas, kunyit, batang serai, cabai merah, cabai rawit. Tambahkan juga daun jeruk.

Setelah mendidih dan mengeluarkan aroma wangi, masukan ikan beserta garam, gula, penyedap rasa. Masak ikan hingga setengah matang. Setelah ikan setengah matang, masukan mentimun, dan masak kembali ikan hingga matang. Resep olahan ikan pertama pun telah selesai dilakukan.

2. Ikan Asam Padeh

Ikan Asam Padeh

Dari nama resep olahan ikan di atas, kita bisa tahu bahwa resep olahan ikan berasal dari Minangkabau. Minangkabau memang terkenal dengan olahan kuliner dengan cita rasa yang tinggi dan rasa yang pedas.

Cara memasak olahan ikan satu ini adalah dengan memasukkan semua bumbu halus yang telah disiapkan ke dalam wajan. Bumbu halusnya terdiri dari 15 buah cabai merah keriting, 4 buah bawang putih, 6 buah bawang merah, 2 ruas jahe, satu ruas kunyit, 2 ruas lengkuas mudah, dan garam secukupnya.

Setelah bumbu halus mendidih dan mengeluarkan aroma wangi, masukan daun jeruk, daun salam, batang serai dan tambahkan air secukupnya. Tunggu hingga mendidih, lalu masukan ikan, asam kandis dan beri garam secukupnya. Ikan yang digunakan ada baiknya adalah ikan salem.

Masak hingga kuah menyusut dan mengental, setelah itu cek rasa dan tambahkan irisan tomat. Jika rasa telah sesuai, sajikan resep olah ikan satu ini dengan sepiring nasi hangat.

3. Pindang Serani Gurame

Pindang Serani Gurame

Resep olahan ikan selanjutnya menggunakan ikan gurame sebagai bahan dasar utama. Resep olahan ikan satu ini berasal dan menjadi ciri khas masyarakat Sunda. Cara membuatnya yang pertama adalah siangi ikan dari kotoran dan sisiknya.

Lalu potong-potong ikan dan cuci hingga bersih. Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan biarkan selama 15 menit hingga hilang bau amis ikan. Simpan ikah selama 10 menit di dalam kulkas. Setelah itu cuci kembali ikan hingga bersih.

Selanjutnya menumis bawang putih dan bawang merah yang telah diiris tipis, setelah wangi masukkan serai, daun salam, daun jeruk, kunyit, jahe dan lengkuas. Aduk rata tumisan dan masukkan air biarkan hingga mendidih.

Setelah mendidih, masukkan ikan, cabai rawit dan bumbui dengan garam, gula dan penyedap rasa. Resep olahan ikan berkuah satu ini pun telah siap disajikan dan dihidangkan.

4. Ikan Pesmol

Ikan Pesmol

Resep olahan ikan selanjutnya yang menggunakan ikan mas atau ikan air tawar sebagai bahan dasar utama. Cara memasakknya adalah dengan membersihkan ikan dan beri garam juga jeruk nipis lalu adik-aduk hingga rata menyerap pada ikan.

Panaskan minyak, lalu goreng terlebih dahulu ikan hingga matang dan kering. Angkat ikan lalu tiriskan. Kemudian tumis bumbu halus hingga wangi, masukkan juga batang serai, daun salam, lengkuas dan aduk-aduk hingga mengeluarkan wangi.

Masukkan timun, wortel, cabai utuh, garam, gula, merica dan kaldu bubuk. Aduk-aduk tumisan, dan masukan air secukupnya dan juga cuka. Tunggu hingga mendidih dan masukan ikan. Biarkan kuah meresap ke dalam ikan, dan resep olahan ikan pun telah siap disajikan dengan sepiring nasi hangat.

Baca Juga: 22 Bumbu Dapur & Rempah dan Manfaat di Baliknya – Wajib Tau

5. Mangut Ikan Pe

Mangut Ikan Pe

Resep olahan ikan satu ini memiliki rasa yang nikmat. Bahan utamanya menggunakan ikan pe. Siapkan bahan untuk membuat bumbu halus, yaitu bawang merah, bawang putih, cabai rawit, ketumbar, biji lada, kemiri, jahe, kencur dan gula jawa.

Cara membuat resep olahan ikan pe ini adalah menumis bumbu halus, bersama daun jeruk dan batang serai. Tumis bumbu hingga mengeluarkan aroma harum, lalu masukan santan, dan air. Rebus hingga mendidih.

Selanjutnya memasukkan ikan pe, tambahkan garam, kaldu bubuk dan masak dengan api kecil atau sedang. Sekitar 15 menit. Tunggu bumbu hingga meresap ke dalam ikan. Setelah ikan pe matang dan bumbu meresap masukan potongan tomat dan irisan cabai. Resep olahan ikan pun telah siap disajikan.

6. Ikan Tuna Bumbu Kuning

Ikan Tuna Bumbu Kuning

Olahan ikan selanjutnya adalah ikan tuna bumbu kuning, bahan yang dibutuhkan adalah untuk bumbu halus adalah 3 bawang putih, 5 bawang merah, 2 cm kunyit, 2 cm jahe dan 2 buah kemiri sangrai.

Cara membuat pertama adalah lumuri tuna dengan jeruk nipis, dan diamkan selama 15 menit. Setelah itu, cuci bersih ikan. Tumis bumbu halus, daun jeruk, batang serai, dan cabai rawit hingga. Masukan ikan tuna, aduk rata dan masak sampai ikan tuna hingga pucat.

Tuang air hingga menenggelamkan ikan tuba, aduk hingga rata. Masukkan bumbu garam, gula dan penyedap rasa. Masak tuna hingga matang, dan masukan daun kemangi dan daun bawang dan sajikan dengan sepiring nasi hangat.

7. Kakap Tahu Tausi

Kakap Tahu Tausi

Resep ikan kakap selanjutnya adalah menyiapkan 1 ekor ikan kakap merah, 4 buah tahu, tepung sagu, garam untuk membaluri ikan kakap. Siapkan juga daun ketumbar dan tepung maizena untuk mengentalkan kuahnya. Siapkan minyak goreng secukupnya.

Siapkan bahan untuk bumbu halus yaitu 2 sdm tausi, saus tiram, minyak wijen, angciu, bawang bombay, bawang putih, jahe, cabai keriting, daun bawang, garam, gula dan lada sesuai selera. Haluskan menjadi satu, kemudian tumis.

Masukan tahu dan aduk rata dengan tumisan hingga tahu meresap, menjelang tahu matang, masukan maizena dan potongan daun bawang. Aduk rata hingga mendidih. Goreng ikan kakap yang telah dibaluri dengan garam dan tepung sagu.

Setelah ikan gagap matang, siram ikan dengan saus yang telah dibuat dan taburi dengan daun ketumbar. Kakap tahu tausi pun siap dihidangkan dan resep olahan ikan satu ini pun telah selesai dilkukan.

8. Ikan Lele Bumbu Rujak

Ikan Lele Bumbu Rujak

Resep olahan ikan selanjutnya menggunakan ikan lele sebagai bahan utamanya. Cara membuatnya yang pertama adalah melumuri lele dengan garam dan lada bubuk, diamkan sebentar. Lalu goreng ikan lele dalam minyak banyak. Setelah matang, tiriskan ikan lele.

Selanjutnya menumis bumbu, tumis sebentar bawang merah yang telah diiris tipis, lalu masukkan bumbu halus, tumis bumbu sampai matang dan mengeluarkan aroma wangi. Tambahkan daun salam, serai, lengkuas, daun jeruk, cabai rawit utuh, tomat, dan air.

Masukan air dan masak hingga air mendidih,  kemudian masukkan lele dan aduk rata. Tambahkan dengan garam, gula pasir, kecap, dan kaldu jamur. Cek rasa jika telah sesuai, masukkan masukkan daun bawang dan daun kemangi. Taburi ikan lele dengan bawang goreng.

9. Ikan Mas Kemangi

Ikan Mas Kemangi

Selanjutnya resep olahan ikan yang kembali menggunakan ikan mas sebagai bahan utamanya. Cara memasaknya, pertama cuci bersih potongan ikan mas dan tiriskan. Lalu lumuri ikan mas dengan sedikit garam, aduk diamkan selama 10 menit. Lalu bilas lagi ikan dengan air bersih, dan sisihkan.

Selanjutnya tumis bumbu halus hingga matang dan mengeluarkan aroma wangi dan masukkan daun jeruk, sereh, asam kandis tambahkan air secukupnya beri garam, gula aduk rata. Biarkan kuah mendidih. Setelah mendidih masukkan santan, aduk agar santan tidak pecah.

Tambahkan ikan mas dan masak sampai agak empuk, boleh ditambahkan pete, irisan cabe, dan cabe utuh sesuai selera. Masak terus hingga ikan matang dan kuah mendidih. Cek rasa terlebih dahulu, setelah pas masukkan daun kemangi. Resep olahan ikan pun siap disajikan.

10. Gulai Kepala Kakap

Gulai Kepala Kakap

Resep olahan ikan yang berkuah yang berasal dari tanah minang satu ini merupakan masakan yang memiliki cita rasa tinggi. Cara masak yang pertama adalah cuci bersih kepala ikan kakap dengan air, lalu beri perasan jeruk nipis sambil dibalik-balik, diamkan 15 menit. Lalu bersihkan dengan bersih lagi, sisihkan.

Selanjutnya tuang air putih ke dalam wajan sekitar 2 gelas, tunggu kuah hingga mendidih. Lalu masukkan santan encer sambil diaduk agar santan tidak pecah. Masukkan bumbu halus dan bumbu pelengkap secara bergantian, lalu masukkan asam Jawa dan aduk hingga rata.

Selanjutnya masukkan kelapa ikan kakap, beri garam, penyedap, gula, dan aduk rata.Diamkan sampai bumbu meresap ke daging ikan. Sambil sesekali diaduk hingga bumbu merata. Koreksi rasa dan lalu setelah air menyusut atau tinggal setengah masukkan santan kental lalu aduk rata dengan pelan supaya santan tidak pecah dan kepala ikannya tidak hancur.

Jika kuah gulai dirasa kurang asam, makan bisa menambahkan perasan air jeruk nipis atau lemon. Tunggu sampai ikan matang dan jangan sampai airnya/kuahnya kering, setelah itu sajikan dengan sepiring nasi.

11. Ikan Kembung Acar

Ikan Kembung Acar

Resep olahan ikan kembung satu ini memiliki cita rasa yang kuat dengan aroma khas rempah-rempah Indonesia. Salah menu makanan olahan dari ikan kembung satu ini sangat nikmat jika dikonsumsi malam hari atau siang hari.

Karena akan memberikan energi bagi kita untuk menjalankan aktivitas di siang hari. Ketika mengkonsumsinya di malam hari, akan memberikan ketenangan untuk beristirahat.

12. Tongkol Tempe Bungkil

Tongkol Tempe Bungkil

Resep olahan ikan selanjutnya berasal dari ikan tongkol, siapkan ikan tongkol sesuai selera dan bumbu yang dihaluskan. Tumis bumbu halus, bersamaan dengan daun salam dan daun jeruk. Tumis hingga harum. Dan masukkan tongkol, tempe kacang, tahu dan tempat.

Aduk hingga rata dan meresap, masukkan santan, aduk-aduk hingga tercampur dan boleh ditambahkan pete, tomat, gula dan garam sesuai selera. Masak hingga santa agak menyusut dan koreksi rasa. Resep olahan ikan satu ini telah siap disajikan.

13. Tongkol Kecap

Tongkol Kecap

Satu lagi resep olahan ikan tongkol yang dapat menggugah selera adalah tongkol kecap. Cara membuat tongkol kecap sangat mudah, tidak membutuhkan bahan yang sulit didapat juga. Tongkol kecap seringkali kita temui dan menjadi salah satu menu di warteg atau rumah makan pada umumnya.

14. Tongkol Balado

Tongkol Balado

Resep olahan ikan selanjutnya adalah tongkol balado. Tongkol balado, walaupun identik dengan masakan padang, namun sudah banyak daerah lain yang membuat tongkol balado dengan cita rasa yang berbeda-beda.

Rasanya yang pedang dan gurih menjadikan tongkol balado sebagai salah satu resep olahan ikan yang banyak disukai.

15. Ikan Bawal Kukus

Ikan Bawal Kukus

Resep olahan ikan selanjutnya adalah ikan bawal kukus. Cara membuatnya adalah mencuci bersih ikan bawal. Lalu taburi garam di atas ikan bawal dan tambahkan air perasan jeruk nipis. Pindahkan ikan ke dalam sebuah mangkuk dan tambahkan jahe, bawang merah, bawang putih, kecap asin, minyak wijen dan air.

Kukus ikan dalam wajan yang tertutup selama 15 menit hingga ikan bawal setengah matang. Cek ikan bawal dan tambahkan daun ketumbar dan kukus kembali ikan hingga matang.

16. Ikan Belanak Cah Tahu

Ikan Belanak Cah Tahu

Resep olahan ikan selanjutnya adalah ikan belanak cah tahu. Ikan goreng yang ditambah dengan tumisan bumbu dan rempah ditambah dengan tahu dan sayuran bisa dijadikan alternatif menu makan jika bosan dengan olahan daging ayam dan daging sapi.

17. Ikan Tenggiri Asam Pedas

Ikan Tenggiri Asam Pedas

Cara memasak resep olahan ikan satu ini adalah dengan memotong ikan tenggiri dan baluri ikan dengan air jeruk nipis dan garam. Tumis bumbu halus yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, bawang bombay, daun salam, daun jeruk dan tumis hingga wangi.

Masukkan air secukupnya, dan air asam Jawa. Tambahkan garam, gula dan tunggu air mendidih. Masukkan ikan dan masak ikan hingga matang. Tambahkan tomat, cabai rawit dan aduk hingga rata.

18. Tuna Bumbu Kuning

Tuna Bumbu Kuning

Resep olahan ikan tuna satu ini bahan pembuatannya sangat mudah di dapat. Cara membuatnya pun demikian. Pertama lumuri tuna dengan jeruk nipis, biarkan 15 menit. Cuci bersih. Selanjutnya tumis bumbu halus, daun jeruk, serai dan rawit sampai harum.

Setelah wangi tambahkan ikan tuna, aduk rata, dan masak hingga berubah warna. Tuang air sampai menutupi ikan tuna di dalam wajan. Dan lalu beri bumbu seperti garam, penyedap rasa dan gula. Aduk hingga rata. Masukan daun bawang ketika ikan tuna hampir masak.

19. Ikan Tuna Goreng Tepung

Ikan Tuna Goreng Tepung

Resep olah daging selanjutnya adalah ikan tuna goreng tepung. Cara membuatnya sangat mudah, pertama rendam tuna dengan bumbu dan lalu diamkan selama 30 menit. Selanjutnya celupkan ikan tuna ke dalam adonan basah yang terbuat dari tepung terigu, tepung tapioka, dan tepung maizena.

Selanjutnya masukkan tuna ke dalam tepung kering sambil sedikit diremas-remas agar tepung menempel. Lalu siapkan minyak panas dan goreng tuna dengan api kecil hingga sangat matang. Ikan Tuna goreng tepung pun telah siap disajikan.

20. Oseng Tuna Pedas

Oseng Tuna Pedas

Resep olahan ikan tuna ini sangat mudah dibuatnya. Setelah ikan tuna digoreng, suwir ikan tuna sesuai selera. Tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai rawit yang telah diiris tipis. Masukan daun jeruk dan irisan serai.

Lalu tambahkan ikan tuna yang telah disuwir, beri sedikit air dan jangan lupa beri garam, gula dan penyedap. Aduk-aduk hingga rata, dan oseng tuna pedas pun bisa kita nikmati dengan sepiring nasi hangat.

21. Ikan Sarden

Ikan Sarden

Resep olahan ikan selanjutnya adalah ikan sarden. Diantara semua resep olahan ikan yang telah dibahas di atas, ikan sarden adalah yang paling mudah dibuat. Hal tersebut karena ikan sarden telah tersedia dalam kemasan kaleng, dan kita hanya tinggal menumis bawang merah, bawang putih dan cabai rawit bagi yang menyukai pedas. Olahan ikan paling sederhana dan mudah dibuat.

22. Ikan Tongkol Goreng

Ikan Tongkol Goreng

Olahan ikan terakhir yang juga sangat mudah dibuat adalah ikan tongkol goreng. Kita hanya perlu membersihkan ikan tongkol dan menaburkan garam kepada ikan tongkol. Lalu, tambahkan sedikit gula dan perasan air jeruk nipis. Simpan ikan tongkol di kulkas selama 20 menit.

Siapkan minyak goreng panas, dan goreng ikan tongkol hingga matang dan kering. Ikan tongkol pun siap disajikan dengan sepiring nasi hangat dan sambal pedas yang menggugah selera.

Semoga 22 resep ikan di atas, mulai dari ikan laut dan ikan air tawar, biasa menambah daftar referensi menu makanan setiap hari yang menggugah selera. Jangan lupa untuk membeli setiap bahan olahan di atas di Aplikasi Super. Klik di sini mengunjungi laman Aplikasi Super dan download Aplikasi Super untuk mengetahui lebih lanjut lagi.