22 Tempat Nongkrong Jakarta Timur Paling Hits dan Asyik

Jakarta merupakan Ibukota negara Indonesia, setiap daerah di Jakarta memiliki tempat-tempat yang asyik untuk dikunjungi. Jakarta bukan hanya Jakarta Selatan, daerah Jakarta Timur juga merupakan daerah yang memiliki banyak tempat menarik untuk nongkrong.

Kali ini kita akan bahas daftar tempat nongkrong Jakarta Timur yang bisa jadi pilihan Sedulur untuk kumpul bersama teman atau keluarga. Di Jakarta Timur terdapat beberapda tempat hits yang menarik untuk dikunjungi. Lalu dimana saja rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur yang bisa dikunjungi? Yuk, mari langsung kita simak daftarnya di bawah ini!

BACA JUGA: 30 Tempat Wisata Bandung Terbaik Untuk Jernihkan Pikiran  

Rekomendasi Tempat Nongkrong Jakarta Timur

Di bawah ini akan diulas beberapa rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur yang bisa jadi tempat pilihan Sedulur untuk nongkrong bersama keluarga dan teman-teman. Atau juga bisa jadi tempat bagi Sedulur bekerja bagi yang bekerja secara remote dengan konsep work form anywhere.

Apa saja rekomendasi tempat nongkrong terbaik di Jakarta Timur yang dimaksud? Yuk mari kita simak di bawah ini!!

1. Rumah Kongkow

tempat nongkrong jakarta timur
Instagram/rumahkongkow

Tempat nongkrong Jakarta Timur pertama yang bisa kamu kunjungi yaitu Rumah Kongkow. Dari namanya, cafe ini jelas menawarkan tempat nongkrong yang dapat membuat Sedulur nyaman berlama-lama di tempat ini.

Bentuk bangunannya memang khusus dibuat seperti rumah untuk menciptakan suasana yang nyaman dan homey. Rumah Kongkow beralamat di Jl. Alu-alu No 1, Rawamangun, cafe ini juga menyediakan dua area yang bisa dipilih, yaitu indoor dan outdoor.

Sambil nongkrong, Sedulur bisa menikmati berbagai menu Nusantara dan ala barat. Terkait harga, tidak perlu khawatir.Bisa dibilang Rumah Kongkow adalah tempat nongkrong di Jakarta Timur yang ramah di kantong. Cukup siapkan bujet Rp 100 ribu – Rp 150 ribu untuk dua orang. Jika ingin nongkrong di Rumah Kongkow, Sedulur bisa datang setiap jam 11.00 hingga 23.00 WIB.

2. Kedai Lokale

Instagram/kedailokale

Masih di sekitar kawasang Rawamangun Jakarta Timur, Kedai Lokale bisa jadi pilihan Sedulur untuk nongkrong bersama sahabat atau keluarga. Kedai Lokale merupakan tempat nongkrong Jakarta Timur yang beralamat di Jalan Balai Pustaka No. C-6.

Kedai Lokale buka setiap hari mulai dari pagi, yaitu dari jam 07.30-23.00 WIB. Jadi bagi Sedulur yang ingin nongkrong dari pagi, tempat ini sudah bisa melayani Sedulur. Apalagi bagi Sedulur yang bekerja secara WFA (work from anywhere), Kedai Lokale bisa jadi salah satu tempat rekomendasi Sedulur.

Tempat nongkrong satu ini sangat mencuri perhatian karena desain eskterior dan interiornya yang didominasi oleh furnitur kayu. Dinding batu bata putih dengan pencahayaannya yang diatur warm seakan memberikan kesan nyaman.

Suasana tersebut didukung dengan menu yang beragam. Menu Nusantara jadi unggulan tempat nongkrong satu ini. Sebut saja, sup buntut, nasi goreng, dan es krim rujak bisa Sedulur nikmati dengan bujet sekitar Rp 150 ribu untuk dua orang. Ada menu sarapan juga, lho!

3. The Philocoffee

tempat nongkrong jakarta timur
Instagram/iyonk_apono

Rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur selanjutnya yaitu The Philocoffee. Menariknya, bukan hanya di Jakarta Timur, cafe ini memiliki beberapa cabang di kawasan Jakarta lainnya. Salah satu yang wajib dikunjungi adalah yang berada di Jakarta Timur.

Cafe ini terletak di Jalan Alternatif Cibubur KM. 8. Konsep yang diusung oleh cafe ini yaitu konsep modern minimalis, yang menawarkan kesan santai dan nyaman. Dinding cafe menggunakan batu bata yang sengaja dibiarkan begitu saja, untuk menciptakan kehangatan dengan interior khas industrialis.

Terkait menu makanan, The Philocoffee menarawarkan menu makanan khas barat seperti Smoked Beef Cheese Carbiata dan Hazelnut Twist. Sedulur tinggal menyiapkan uang sekitar Rp 100 ribu per orang jika  ingin nongkrong di sini. Setiap harinya, Sedulur bisa datang ke sini pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.

4. Pause

Instagram/immalis

Bagi Sedulur yang tertarik dan menyukai segala hal terkait vintage, tempat nongkrong Jakarta Timur saat ini sangat cocok untuk dikunjungi. Suasana khas tempo dulu sangat kental di cafe ini, banyak bagian cafe yang dibangun menggunakan material kayu dengan pencahayaan yang memberikan kesan redup.

Interior tersebut mendukung kesan vintage yang sangat nyaman. Di beberapa dinding cafe juga dipasang keramik bermotif yang unik sehingga membuat pengunjung semakin nyaman. Desain interior cafe sangat nyaman dan instagramable. Bagi Sedulur yang sedang hunting foto, cafe ini bisa jadi rekomendasi.

Menu yang ditawarkan di cafe ini juga memadukan menu khas Nusantara dan ala westeren. Beberapa menu yang bisa dicoba di antaranya, Sandwich Oncom, Tenderloin Steak Sambal Matah, dan Spaghetti Rawon. Penasaran ingin mencobanya? Langsung saja datang ke Pause di Jalan paus No 91 D-E, Rawamangun. Tempat nongkrong ini buka setiap hari pukul 09.00 sampai 22.00 WIB.

5. Kopilot

tempat nongkrong jakarta timur
Instagram/kopilot.id

Rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur yang asik selanjutnya yaitu Kopilot. Kopilot beralamat di Jalan Raya Pondok Gede No 9, Pinang Ranti. Cafe ini terkenal dengan harga makanannya yang terjangkau. Untuk dua orang,Sedulur cukup siapkan bujet Rp 100 ribu saja.

Di Kopilot juga terdapat beberapa menu yang menjadi andalan, yaitu di antaranya Nasi Goreng Omelette, Chicken Quesadilla, dan Fish n’ Chips. Bukan hanya menawarkan harga murah, cafe ini juga menawarkan kenyamanan.

Dindingnya terbuat dari kaca transparan yang menciptakan kesan luas dan lega. Sementara itu, desain interiornya didominasi oleh warna putih yang dihiasi dengan aneka poster.  Buat yang ingin nongkrong lebih lama, Kopilot buka setiap hari mulai pukul 10.00 sampai jam 24.00 WIB.

6. Hegemony Coffee and Eatery

Instagram/ryabgl

Tempat nongkrong Jakarta Timur yang nyaman untuk dikunjungi selanjutnya yaitu Hegemony Coffee and Eatery. Suasana vintage dan tradisional sangat kental di cafe ini. Cafe ini juga menyediakan dua area untuk nongkrong, mulai dari area indoor dan outdoor.

Di cafe ini juga tersedia menu andalan yaitu frappuccino yang dicampur dengan biskuit. Selain itu, tempat ini juga menyediakan menu lain yang tak kalah enak seperti Marshmallow Sandwich dan Churros.

Bagi Sedulur yang tertarik berkunjung ke tempat nongkrong ini, cafe ini buka setiap Selasa sampai Jumat pukul 10.00 – 23.00 WIB dan Sabtu dan Minggu pukul 10.00 – 24.00 WIB.

7. Kupinami

tempat nongkrong jakarta timur
Instagram/kupinami

Pecinta kopi sejati di daerah Jakarta pasti mengetahui tempat nongkrong Jakarta Timur satu ini. Harga kopi di tempat ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp17ribu hingga Rp35ribu. Di Kupinami, tersedia beragam jenis kopi, mulai dari espresso, café latte, long black, flat white, hingga piccolo.

Bukan hanya kopinya yang enak, tempat ini juga menawarkan suasana yang nyaman sehingga bisa bikin Sedulur betah berlama-lama. Dinding cafe juga dihiasi berbagai pajangan menari dengan dilengkapi dengan sofa yang berwarna-warni.

Sedulur yang tertarik berkunjung ke cafe ini bisa datang ke alamat  Jalan Bina Marga No 44, Cipayung. Cafe ini mulai melayani pengunjung dari pukul 06.00 – 22.00 WIB.

8. De Facto Coffee & Eatery

Instagram/gederezza

Tempat nongkrong Jakarta Timur yang recommended selanjutnya yaitu De Facto Coffee & Eatery. Cafe ini merupakan pelopor tempat ngopi yang nyaman di Rawamangun. Cafe ini beralamat di Jalan  Balai Pustaka Timur Blok A7 No. 39, Rawamangun

Salah satu tempat nongkrong yang menjadi andalan anak muda di Jakarta Timur. Cafe ini mengusung desain interiordengan konsep modern minimalis. Kesan hangat dan nyaman pun bisa langsung dapat Sedulur rasakan ketika tiba di cafe ini.

De Facto Coffee & Eatery menyediakan menu dessert yang cocok dinikmati bersama secangkir kopi hangat.  Bagi Sedulur yang tertarik berkunjung, Sedulur hanya perlu menyiapkan biaya sekitar Rp 150 ribu untuk dua orang. Kafe ini buka setiap Selasa hingga Minggu mulai pukul 11.45 sampai 22.00 WIB.

9. Cerita Kafe

tempat nongkrong jakarta timur
Ceritakafe

Rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur selanjutnya yaitu Cerita Kafe. Tempat nongkrong ini terletak di Jalan Otista Raya No.125-127, Kp. Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur. Untuk berkunjung ke cafe ini, Sedulur hanya perlu menyiapkan uang mulai dari Rp20rb-100rb.

Di cafe ini tersedia menu makanan yang beraneka ragam, mulai dari menu makanan Chinese hingga western. Di cafe ini tentu saja dilengkapi dengan menu khas Nusantara. Sajian menu di cafe ini dijamin nikmat dan bisa membuat Sedulur nyaman.

BACA JUGA: 10 Cafe di Depok yang Nyaman Untuk Kerja dan Nongkrong

10. Masalalu Cafe

Masalalu

Masalalu cafe merupakan tempat nongkrong Jakarta Timur yang menawarkan tempat yang unik dan nyaman untuk jadi tempat nongkrong. Masalalu Cafe juga menawarkan tempat yang luas yang dapat menampung cukup banyak pengunjung.

Di cafe ini tersedia berbagai varian makanan dan minuman dengan rasa yang enak. Bukan hanya itu, harga yang terjangkau juga tidak akan membuat Sedulur merasa khawatir nongkrong di tempat ini. Masalalu Cafe terletak di Jalan Rawa Domba No.47A RT/RW02/16, Duren Sawit, Jakarta Timur.

11. Quiznos Sub

tempat nongkrong jakarta timur
Tripadvisor

Bagi Sedulur menyukai submarine sandwich, Sedulur wajib berkunjung ke Quiznos Sub yang ada di Jakarta Timur. Tempat nongkrong Jakarta Timur menawarkan konsep restoran cepa saji. Restoran ini juga berasal dari Colorado Amerika Serikat dan terdapat banyak cabang di kawasan Jakarta.

Bagi Sedulur yang ingin berkunjung ke tempat ini, Sedulur bisa mendatangi salah satu cabang yang ada di Jakarta Timur, yaitu di Jalan Pemuda Kav. 30, Rawamangun.

12. Kopi Kiran Kamu

Instagram/kopikirankamu

Tempat nongkrong Jakarta Timur selanjutnya yaitu Kopi Kiran Kamu, yang merupakan salah satu cafe yang ramai dikunjungi di Jakarta Timur. Di cafe ini tersedia berbagai macam menu minuman kopi dan non-kopi. Juga terdapat berbagai varian unik dan menarik lainnya.

Seperti kopi yang dipadukan dengan boba, pandan hingga kopi arang. Kopi Kiran Kamu terletak di Jalan Pondok Bambu, Duren Sawit Jakarta Timur.

13. Volks Coffee

tempat nongkrong jakarta timur
Instagram/volkscoffeeid

Rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur selanjutnya yang bisa sedulur kunjungi yaitu Volks Coffee. Tempat ini terletak di daerah Cipinang, yang bisa jadi salah satu rekomendasi tempat nongkrong nyaman bagi Sedulur.

Volkss Coffee bisa dibilang unik, karena terletak di teras rumah yang terasa sangat nyaman dan homey. Sedulur jika bisa mengerjakan sesuatu di cafe ini, atau bahkan hanya sekedar nongkrong bersama teman-teman saja. Harga menu di cafe ini juga sangat terjangkau.

14. Wake Cup Coffee

Ngayap

Wake Cup Coffee merupakan rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur selanjutnya. Di Jakarta Timur terbilang sangat banyak cafe dan tempat nongkrong yang layak dikunjungi, dan salah satu yang terbaik adalah Wake Cup Coffee.

Cafe ini terletak di Cibubur Junction. Bukan hanya menawarkan kopi, di tempat ini juga menawarkan berbagai macam minuman, terutama bagi Sedulur yang merupakan pecinta teh, bisa berkunjung ke tempat ini. Teh akan disajikan dalam french press yang bisa diisi ulang.

15. Kopi Bude Pakde

tempat nongkrong jakarta timur
Tagar.id

Dari nama cafe saja, tempat nongkrong Jakarta Timur ini ingin memberikan kesan nyaman seperti berkunjung ke rumah buda dan pakde. Di cafe ini mengunjung desain yang rapi dengan area 2 lantai dengan lahan yang cukup luas.

Di cafe ini tersedia pasilitas yang cukup lengkap, seperti WiFi dan berbagai stop kontak yang tersedia di setiap meja. Menu yang ditawarkan pun sangat beragam dengan harga yang terjangkau. Bagi Sedulur yang tertarik berkunjung, Sedulur bisa datang ke cafe ini yang terletak di Jalan Kwini, No.251, Balekembang, Kramat Jati.

16. KoCil (Kopi Kecil White Wood)

Yummy Advisor

KoCil merupakan rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur yang wajib Sedulur kunjungi. Cafe ini mengusung tempat yang estetik dengan paduan kayu dan batu bata merah. Di cafe ini juga terdapat beberapa kursi dan mesin kopi antik yang semakin memperkuat kesan estetik.

Di cafe ini terdapat berbagai menu, yang paling laring dan merupakan andalan yaitu es kopi susu manis yang dibanderol dengan harga kisaran Rp30ribu saja. Kafe ini terletak di Jalan Kayu Putih Raya No.1 Pulo Gadung.

17. Celcius Cafe and Grill

tempat nongkrong jakarta timur
Yummy Advisor

Celcius Cafe and Grill adalah tempat nongkrong Jakarta Timur selanjutnya. Tempat ini memberikan tempat cozy dan aestetic, sekaligus juga tempat yang romantis. Tempat ini cocok untuk dijadikan pilihan jika Sedulur yang ingin makan bersama pasangan.

Berbagai menu ditawarkan di cafe ini, di antaranya olahan ayam, pancake, olahan pisang, dan kue-kue lainnya. Untuk menu minuman, cafe ini menyediakan teh, kopi dan lain-lain. Cafe ini terletak di Jalan Balap Sepeda Blok H No. 6 Rawamangun – Jakarta Timur.

18. Monster Shaker

Yummy Advisor

Rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur selanjutnya yaitu Monster Shaker yang mengusung konsep tempat makan yang kental dengan anak muda dan kekinian. Kafe ini terletak di Jalan Kayu Manis Timur, No. 60, Utan Kayu Utara, Jakarta Timur.

Di cafe ini tersedia beragam menu makanan, seperti omelet pizza,  mozzarella fries, BR’Oreo pancake, siomay dan sebagainya. Harganya relatif terjangkau. Kalau kamu masih kuliah, cafe ini cocok sekali untuk dijadikan tempat nongkrong.

19. Oryca Coffee

tempat nongkrong jakarta timur
Instagram/orycacafe

Ada juga cafe dan tempat nongkrong Jakarta Timur yang tidak boleh Sedulur abaikan, yaitu Oryca Coffee. Cafe ini menawarkan tempat yang menarik dengan menu makan yang nikmat. Di Cafe ini juga Sedulur bisa memesan kopi dan roti panggang yang nikmat.

Menu andalan yang dipesan pengunjung di Oryca Coffe yaitu es kopi bang olan, ice mocha, dan es kopi, berserta dengan roti panggang berbagai rasa. Cafe ini terletak di alamat  Jalan Gempol Raya No.6, Cipayung-Jakarta Timur.

20. Rumah Mantan Cafe and Nostalgia

Instagram/rumahmantanofficial

Cafe keren dan rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur lainnya adalah Rumah Mantan Cafe and Nostalgia. Dengan konsep interior kekinian, cafe ini kerap kali dijadikan tempat nongkrong yang asik dan keren.

Untuk makanan, cafe ini menyediakan menu-menu biasa dan simple namun diberi berbagai topping dan nama yang unik dengan harga yang relatif murah, seperti roti pisang mantan, hitam manis, lembut manis bikin sakit hati, rindu terpendam, rindu pacar orang, terjebak nostalgia, dan benar-benar manis.

Bagi Sedulur yang tertarik untuk berkunjung ke cafe atau tempat nongkrong ini, Sedulur bisa mendatangi tempatnya yang terletak di Jalan Pinang No.10, Rawamangun Jakarta Timur.

BACA JUGA: 12 Tempat Nongkrong Paling Hits di Cibinong, Yuk Coba!

21. Artikula Kopi

tempat nongkrong jakarta timur
Artikula Kopi

Rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur selanjutnya yaitu Artikula Kopi, tempat ini mengusung tema coffee shop dengan bangunan yang artistik. Menampilkan bangunan berwarna biru langit yang sangat enak untuk dilihat.

Di cafe ini juga menyuguhkan tempat indoor atau outdoor. Sehingga bagi Sedulur yang ingin menikmati suasana terbuka sambil nongkrong bisa menggunakan area outdoor, atau bagi yang berkunjung untuk rapat atau mengerjakan sesuatu, Sedulur bisa menggunakan area indoor di dalam.

Di cafe ini juga dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap, mulai dari kitchen, musholla dan toilet. Sehingga Sedulur bisa betah berlama-lama berada di cafe ini. Cafe ini menawarkan berbagai menu kopi dengan makanan berat dan camilan khas Indonesia.

Setiap menu dibanderol dengan harga yang bervariasi, mulai dari Rp30.000 hingga Rp35.000. Artikula Kopi terletak di alamat Jl. Raya Cilangkap No.46, RT/RW 08/02, Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Cipayung, Kota Jakarta Timur. Cafe ini buka dari 09.00 – 22.00 WIB.

22. Hakuna Matata

Kumparan

Rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur terakhir selanjutnya yaitu Hakuna Matata yang terletak di Jl. Pertengahan No.5, RW.3, Kelurahan Cijantung, Kecamatan Pasar Rebo, Kota Jakarta Timur. Cafe ini buka dari jam 11.00 higga 21.00 WIB.

Cafe ini menyuguhkan tempat dengan nuansa bohemian dengan banyak pajangan foto yang menarik dan beraneka ragam, sehingga dapat semakin membuat nyaman untuk berada di tempat ini. Desain interior dari tempat ini juga sangat fotogenic.

Hakuna Matata merupakan tempat nongkrong yang sudah tidak asing bagi orang Jakarta Timur. Sedulur bisa mengunjungi tempat ini, terutama bagi yang aktif menggunakan Instagram. Nuansa coffee shop dengan kenyaman yang dapat membuat Sedulur selalu tenang berada di daerah ini.

Nah itulah rekomendasi tempat nongkrong Jakarta Timur yang bisa Sedulur datangi untuk menghabiskan waktu bersama keluarga atau sahabat. Daftar rekomendasi tempat nongkrong di atas juga bisa Sedulur jadikan sebagai tempat untuk bekerja atau rapat bersama teman-teman di kantor.

Menghabiskan waktu di tempat nongkrong terbukti bisa lebih membuat kita produktif, baik dalam pekerjaan, pelajaran atau hal apapun yang berkaitan produktivitas.