Salah satu cara yang tepat untuk mengubah suasana hunian supaya tak terasa membosankan adalah dengan melakukan pengecatan ulang. Akan tetapi, banyak orang yang masih bingung dengan kombinasi warna cat rumah yang cocok digunakan.
Sedulur perlu berhati-Hati dalam memilih kombinasi warna cat rumah, lho. Walaupun sejatinya setiap warna mempunyai kekuatan tersendiri, penggunaan kombinasi warna cat yang tidak tepat akan mempengaruhi suasana ruangan sekaligus suasana hati para penghuninya.
Nah, jika Sedulur termasuk ke dalam orang-orang yang bingung untuk menentukan kombinasi warna cat rumah, maka simak beberapa rekomendasi yang ada di bawah ini.
BACA JUGA: 25 Model Keramik Dinding Teras Model Terbaru Cantik & Trendy
1. Merah muda dan putih
Rekomendasi perpaduan 2 warna cat tembok yang pertama adalah merah muda dan putih. Kombinasi warna tersebut mampu memberikan kesan girly yang menarik. Selain memadukan cat merah muda dan putih, Sedulur juga bisa menyiasatinya dengan interior bernuansa earth tone.
Misalnya saja, seperti penggunaan furniture berwarna mahogany dengan desain yang antik. Tentu saja akan membuat ruangan terlihat bergaya lebih klasik dan juga unik. Tidak hanya memberikan kesan yang luas, dua kombinasi warna ini dapat membuat ruangan terlihat lebih segar.
Sedulur juga tidak perlu takut untuk memilih warna furniture interior ruangan, karena kombinasi warna tersebut cocok dipadukan dengan berbagai warna yang lain, kok.
2. Warna beige dan golden
Penggunaan warna-warna alami, seolah mampu memberi kesejukan dan tampilan yang indah pada sebuah ruang. Nah, rekomendasi kombinasi warna cat rumah yang sejuk yang bisa Sedulur coba adalah perpaduan antara warna beige dan golden.
Warna krem dan juga emas yang lembut, dinilai mampu membawa perasaan seolah Sedulur sedang berada di dapur rumah nenek. Meskipun begitu, warna cat dengan tone ini, dapat Sedulur terapkan pada berbagai ruangan.
Namun paling cocok diterpakan pada ruang tidur dan ruang untuk bersantai. Dijamin waktu untuk berkumpul dengan keluarga terasa lebih hangat.
3. Warna biru dan kuning
Apa Sedulur hunian tampil segar dengan warna-warna yang tegas dan juga berani? Sedulur dapat coba menggunakan kombinasi antara cat warna biru terang dengan kuning muda atau pastel pada sisi interior ruangan.
Dua kombinasi warna cat tersebut, dinilai mampu menghadirkan kesan dingin dari warna biru dan juga kesan hangat yang dihasilkan dari warna kuning pastel. Walaupun cukup jarang digunakan banyak orang, namun kombinasi warna ini dapat menjadi perpaduan yang apik untuk rumah Sedulur.
Terlebih bagi, bagi Sedulur yang mempunyai hunian agak luas, kombinasi warna ini dapat menghidupkan suasana pada saat berkumpul bersama teman dan keluarga di rumah. Jadi, Sedulur tak perlu takut untuk bermain dengan warna yang cerah.
4. Mint dan abu-abu muda
Rekomendasi kombinasi cat rumah yang bagus berikutnya ada warna cat mint dan abu-abu tua. Agar ruangan terasa lebih segar, Sedulru bisa mencontek kombinasi warna dari desainer Caroline Rafferty ini. Rafferty terbukti mampu menciptakan raungan yang nyaman dengan nuansa hijau mint dengan sentuhan abu-abu muda.
Selain memberikan kesan nyaman saja, warna hijau mint juga mampu membuat para penghuninya merasa lebih rileks, dan mampu mengurangi stress setiap penghuni rumah. Apa Sedulur masih berpikir ulang untuk menggunakan kombinasi dua warna yang unik ini?
5. Warna coral dan ungu muda
Bagi Sedulur yang sedang mencari referensi untuk kombinasi warna cat rumah minimalis, maka bisa mencoba warna coral dan ungu muda. Kombinasi warna tersebut, dijamin membuat setiap ruangan di rumah terlihat nyaman?
Perpaduan antara warna ungu muda dan coral, juga mampu menghadirkan kesan nyaman akan tetapi tetap terlihat elegan pada saat bersamaan. Tidak hanya itu, Sedulur juga bisa melakukan eksperimen dengan berbagai aksen cantik.
Milsanya saja, seperti sofa minimalis dengan warna tegas maupun meja kecil berwarna mahogany agar interior ruangan terlihat lebih hidup.
6. Biru muda dan merah muda
Bisa dibilang jika biru muda dan merah muda menjadi kombinasi warna cat rumah bagian luar maupun dalam ruangan yang sangat cocok. Warna biru yang lembut, dapat difungsikan sebagai latar yang cantik apabila dipadukan dengan warna yang tepat.
Untuk itu, coba kombinasikan dengan warna merah muda yang agak tegas, untuk membuat ruangan terlihat lebih cantik dan harmonis. Kedua kombinasi warna ini, dapat memberikan kesegaran yang terlihat menarik bagi setiap orang yang ada di dalam rumah.
Sedulur juga bisa menambahkan beberapa interior yang membuat ruangan terlihat lebih cantik, layaknya misalnya lukisan maupun cermin hias berwarna emas.
7. Merah muda lembut dan beige gelap
Warna yang lembut dan menenangkan, akan menciptakan ruang yang terasa sempurna untuk kontemplasi dan refleksi. Tidak hanya itu, warna-warna lembut dan alami juga dinilai mampu mengingatkan bahwa rumah merupakan tempat untuk berteduh yang paling nyaman.
Penggunaan warna ini dapat Sedulur temukan dalam Palet CHERISH yang diambil dari “Kartu Warna Jotun 2022”.
Kemudian untuk furniture-nya, Sedulur bisa menggunakan berbagai perabot yang dengan warna putih. Dengan ini, dijamin rumah Sedulur akan terlihat selalu bersih dan pastikan akan jauh terasa lebih nyaman dari sebelumnya.
8. Krem dan putih
Kombinasi warna cat rumah yang satu ini, juga diperuntukkan bagi Sedulur yang suka dengan interior ruang sederhana berwarna netral. Selain membuat ruangan Sedulur tampak lebih luas, kombinasi dua warna ini dapat membuat rumah Sedulur terlihat mahal, lho.
Menariknya lagi, wanra krem dan putih juga mampu memberikan kesan bersih pada sebuah hunian. Oleh sebab itu, pastikan Sedulur memilih material cat yang tepat untuk hunianmu pada saat menggunakan dua warna ini.
Jangan sampai salah memilih, karena efeknya cukup terasa. Hal ini berkaitan dengan warna krem dan putih, yang mana keduanya adalah warna terang.
9. Warna krem dan coklat
Apa Sedulur ingin interior di dalam ruangan bisa bernuansa klasik tapi tetap segar? Wujudkan hal tersebut dengan kombinasi warna coklat dan merah bata. Kedua warna ini, sangat cocok bagi Sedulur yang menyukai ruangan dengan beberapa interior sederhana dan ruangan terlihat luas.
Kombinasi warna antara krem dan coklat ini sangat cocok untuk ruangan yang bisa mendapatkan sinar matahari secara langsung. Dengan ini, maka ruangan akan terlihat lebih bersih, segar, dan juga nyaman ketika digunakan untuk menjalani berbagai macam aktivitas.
Saat dinding terkena pantulan sinar matahari secara langsung, maka energi positif dari warna krem akan muncul, dan membuat Sedulur lebih bersemangat.
10. Hijau tua dan biru muda
Kombinasi antara warna hijau tua dan biru muda akan membuat ruangan tidak hanya terlihat segar, akan tetapi juga terkesan luas. Warna-warna yang menyenangkan ini, memang sangat cocok digunakan untuk Sedulur yang punya hunian di pinggir pantai.
Cobalah untuk menggunakan warna biru muda sebagai dasarnya, sementara hijau tua digunakan untuk warna pelengkap pada bagian interior ruangan. Tak hanya mampu menghasilkan perpaduan yang pas dan menarik, Sedulur juga akan merasa nyaman.
Tentu saja hal itu bisa terjadi berkat nuansa ruangan yang dihasilkan dari dua kombinasi warna yang sangat unik dan menarik tersebut.
BACA JUGA: 12 Ide Desain Batu Alam Dinding Teras Depan Terbaru di 2022
11. Biru muda dan merah
Ingin rumah Sedulur tampil segar dengan warna yang berani dan tegas? Sedulur dapat menggunakan kombinasi antara warna cat biru terang dengan merah muda pada interior ruangan rumah. Kombinasi dua warna cat ini, akan menghadirkan kesan yang unik.
Untuk kesan dingin berasal dari warna biru muda, sedangkan untuk kesan hangat yang berasal dari warna merah. Walau jarang digunakan, kombinasi warna yang satu ini dapat menjadi perpaduan yang cantik, loh untuk hunian Sedulur.
Terlebih bagi bagi Sedulur yang mempunyai hunian yang agak luas, maka kombinasi ini dapat menghidupkan suasana pada saat berkumpul bersama dengan keluarga di rumah. Jadi, Sedulur tidak perlu takut ketika ada acara-acara besar di rumah.
12. Biru muda dan abu-abu
Kombinasi warna cat rumah bagian dalam dan luar adalah warna biru dan abu-abu muda. Kombinasi warna tersebut, mampu menghadirkan kesan yang dingin pada ruangan namun. Namun tidak hanya sekedar dingin saja, namun tetap terlihat elegan.
Kedua warna yang netral ini, dinilai mampu menjadi kombinasi warna cat yang sangat cocok bagi Sedulur yang ingin menambahkan berbagai ornamen antik di dalam ruangan. Pasalnya, warna ini akan membuat hunian terlihat lebih hidup.
13. Oranye tua dan putih
Bagi Sedulur yang ingin rumahnya terlihat chic dan juga elegan secara bersamaan, maka bisa menggunakan kombinasi warna cat yang satu ini. Ya, kombinasi antara warna oranye dan putih, terasa sangat cocok untuk Sedulur yang berjiwa muda.
Warna oranye akan memberi keseimbangan pada warna putih, sehingga menghadirkan ruangan yang bernuansa edgy dengan sentuhan cheerful. Sedulur memberi sentuhan dengan aksen-aksen yang terlihat manis di dalam ruangan, misalnya seperti tanaman atau hiasan.
Namun gunakan warna ini pada ruangan-ruangan tertentu saja, ya seperti dapur dan ruang belajar. Pasalnya tidak semua ruangan cocok diberi warna ini.
14. Peach dan hitam
Beberapa waktu belakangan ini, peach menjadi salah satu warna yang sedang menjadi trend dan banyak dipilih. Dengan karakteristiknya yang lembut, penerapan warna ini dalam ruangan akan memberikan vibe klasik yang mampu memanjakan mata.
Terlebih lagi jika dikombinasikan dengan aksen hitam, maka kedua warna tersebut akan berpadu dan menghasilkan suasana elegan yang tidak pernah Sedulur sangka sebelumnya. Namun Sedulur perlu hati-hati saat memilih furniture.
Pasalnya, warna furniture yang bertabrakan justru akan membuat keindahan yang diciptakan dalam ruangan menjadi hilang.
15. Dusty rose dan charcoal grey
Rekomendasi yang berikutnya ada perpaduan warna antara dusty rose dengan charcoal grey. Perpaduan warna ini dinilai mampu menghasilkan perpaduan yang unik dan juga menarik. Sedulur bisa menggunakan varian merah mudah ini sebagai warna dasar untuk dinding dalam sebuah ruangan.
Nah, kemudian untuk charcoal grey, Sedulur tidak perlu serta-merta mengaplikasikannya di bagian dinding juga. Sedulur bisa mengaplikasikan warna tersebut pada perabotan, misalnya seperti sofa. Dijamin, warna ini akan terlihat berpadu dan saling melengkapi satu dengan yang lain.
16. Warna hijau forest dan oranye
Pada saat hanya dipikirkan saja, warna hijau cenderung memberikan kesan yang gelap dan suram. Akan tetapi dengan kombinasi warna antara hijau alami dengan warna oranye, maka akan menghasilkan warna rumah yang terlihat lebih hidup.
Tidak hanya bagian dalam saja, warna ini juga cocok digunakan untuk dinding luar rumah agar terlihat lebih menawan. Kombinasi warna tersebut mampu memberikan nuansa yang ceria dann positif. Seperti yang kita tahu, warna kuning seringkali menjadi opsi untuk cat dinding luar rumah.
Jika digunakan untuk dalam ruangan, Sedulur bisa menambahkan juga pencahayaan dengan lampu warna kuning. Sehingga, rumah Sedulur akan terasa lebih berwarna dan menghasilkan color statement khusus bagi rumah Sedulur.
17. Warna cherry dan brass
Rekomendasi kombinasi warna cat rumah yang berikutnya ada warna cherry dan brass. Perpaduan warna dinding merah cherry dengan lapisan akhir glossy serta aksen kuning dari brass, akan menjadikan ruangan terlihat semakin mewah lagi.
Dengan kombinasi warna tersebut, maka ruangan akan terasa jauh lebih nyaman dari biasanya. Selain itu, warna tersebut bisa memberikan suasana rileks, walaupun dengan warna dinding merah yang identik dengan warna yang terkesan mencolok.
Jadi, Sedulur tidak perlu ragu untuk mencoba perpaduan warna yang satu ini, ya.
18. Biru dan super white
Perpaduan antara warna biru yang memberi ketenangan dengan putih super yang menampilkan sebuah kebersihan, akan membuat hunian Sedulur terasa benar-benar nyaman. Ya, pepaduan warna tersebut memang cocok untuk diaplikasikan di berbagai ruangan.
Namun yang paling penting, kedua warna ini mampu membuat kamar tidur Sedulur terasa lebih tenang. Selain ketenangan, warna biru juga bisa memberikan suasana yang hangat. Sedangkan untuk warna putih akan menciptakan kesan minimalis.
Jadi jika kedua warna tersebut dipadukan menjadi satu dalam sebuah ruangan, maka akan tercipta lingkungan yang terasa sangat nyaman.
19. Warna abu-abu dan hijau tosca
Jika dilihat-lihat, ternyata kombinasi warna cat rumah abu-abu dan hijau tosca mampu menghasilkan kesan dan tampilan yang sangat menawan, lho. Ya, sudah banyak orang yang membuktikannya. Bahkan saat ini, perpaduan antara hijau tosca dan abu-abu menjadi kombinasi warna yang banyak digunakan.
Kombinasi warna cat rumah yang satu ini, dinilai mampu memberi kesan lebih menarik dalam sebuah ruangan. Namun ada satu hal yang harus Sedulur ingat, jangan lupa gunakan lantai vinyl berwarna terang agar ruangan terlihat lebih menarik.
20. Warna abu-abu dan krem
Rekomendasi terakhir yang bisa Sedulur adalah kombinasi warna cat rumah krem dan abu-abu. Kedua warna tersebut jika dikombinasikan akan memunculkan kesan yang segar dan lebih hidup. Warna abu-abu dapat dikolaborasikan dengan warna krem karena keduanya mempunyai karakteristik warna yang selaras.
Warna abu-abu bisa digunakan sebagai kombinasi dengan warna krem agar suasana cerah dan segar dalam sebuah ruangan bisa terasa jauh lebih optimal. Jika ingin menampilkan kesan yang mewah dan elegan, maka Sedulur bisa menggunakan furniture kayu dengan warna coklat tua.
Kemudian untuk bagian lantainya, Sedulur tetap bisa menggunakan jenis lantai keramik dengan warna putih terang agar terlihat bersih.
BACA JUGA: 15 Rekomendasi Wallpaper Dinding untuk Hunian Lebih Nyaman
Tips memilih kombinasi warna cat rumah
Selain mencari referensi kombinasi warna cat, Sedulur juga perlu menyimak tips dalam menentukan warna cat yang akan dipilih. Terlebih ada banyak inspirasi yang bisa ditiru namun tentunya tidak semua bisa diterapkan di rumah Sedulur. Sebab, pemilihan warna cat terlebih yang akan dikombinasikan sebaiknya sesuai dengan desain rumah. Dengan begitu, nilai estetika pada rumah akan bertambah.
Agar Sedulur tidak bingung, berikut sudah dirangkum beberapa tips untuk memilih kombinasi warna cat rumah yang bisa disimak.
1. Pilih warna cat sesuai kepribadian
Sama halnya dengan pakaian, desain hingga warna cat rumah juga mengenal tren. Hanya saja, mengikuti tren warna cat tidak bisa dilakukan secara serta merta. Terlebih melakukan pengecatan warna ulang bukanlah hal yang mudah. Untuk itu dibandingkan memilih cat dengan mengikuti tren, lebih baik Sedulur menyesuaikan dengan kepribadian. Misalnya, pilih warna yang membuat Sedulur dan keluarga nyaman saat berada rumah.
2. Lakukan uji kombinasi warna
Memilih warna cat yang akan dikombinasikan memang lebih rumit dibandingkan memilih warna cat tunggal untuk satu ruangan. Agar mendapatkan gambaran yang lebih nyata, tak ada salahnya Sedulur melakukan uji kombinasi warna sebelum benar-benar mengaplikasikannya pada dinding. Sedulur bisa membeli sampel cat berukuran kecil untuk melakukan pengujian tersebut. Jika sudah menemukan warna yang sesuai, baru kemudian membeli dalam jumlah besar sesuai kebutuhan untuk dekorasi ruangan.
3. Menyesuaikan warna cat dengan perabotan
Perabotan biasanya baru dimasukkan ke dalam rumah setelah seluruh proses pengerjaan termasuk pengecatan dinding selesai. Namun Sedulur bisa membuat rancangan terkait dekorasi ruangan secara keseluruhan, termasuk terkait warna cat dan warna perabotan yang akan digunakan. Dengan begitu, Sedulur dapat memilih warna cat untuk dinding yang sesuai dengan warna perabotan.
Meski terlihat sepele, perpaduan warna perabotan dan cat dinding bisa memberikan dampak besar pada ruangan. Salah satunya menciptakan nuansa yang selaras di samping membuat ruangan lebih luas.
4. Memperhatikan pencahayaan
Hasil warna cat yang diterapkan pada dinding dapat dipengaruhi oleh faktor pencahayaan. Untuk itu penting bagi Sedulur memperhatikan bagaimana kondisi pencahayaan di ruangan tersebut, termasuk terkait pencahayaan alami dari sinar matahari pada siang hari.
Faktor pencahayaan ini juga bisa menentukan pemakaian listrik untuk keperluan penerangan. Apabila kombinasi warna cat bisa menghasilkan warna yang terang, Sedulur mungkin bisa lebih menghemat penggunaan lampu pada siang hari.
Selain pencahayaan alami, jenis lampu yang digunakan untuk penerangan pada malam hari juga perlu diperhatikan. Lampu putih atau LED tentu akan menghasilkan pencahayaan sekaligus nuansa pada ruangan yang berbeda dibandingkan lampu kuning.
5. Padukan warna hangat dan warna sejuk
Dalam membuat kombinasi warna cat rumah, Sedulur juga bisa memadukan warna hangat dan warna sejuk. Sekadar diketahui, warna hangat akan memberikan kesan menarik dan berani. Contoh warna hangat adalah oranye, cokelat, kuning, merah muda, dan putih.
Sementara, warna sejuk atau juga disebut warna dingin adalah jenis warna yang biasa ditemukan di alam serta bisa memberikan kesan lapang dan tenang. Contoh warna dingin adalah biru, hijau, hitam, ungu, dan putih. Adapun perpaduan warna hangat dan warna sejuk dapat menciptakan keseimbangan pada ruangan sehingga memberikan kesan yang nyaman.
Itu dia beberapa ide kombinasi warna cat rumah yang bisa menjadi referensi bagi Sedulur yang sedang membangun rumah ataupun sekadar ingin menciptakan nuansa baru. Sedulur juga bisa mengikuti tips yang sudah diuraikan di atas untuk menentukan kombinasi warna yang tepat.
Oh iya, selain kombinasi warna cat dinding, pemilihan furniture juga perlu untuk dipertimbangkan. Jika salah, maka bisa membuat nilai estetika di rumah menjadi berkurang. Dalam hal ini, Sedulur dapat memilih perabotan custom yang mana dapat disesuaikan dengan desain ruangan ataupun rumah secara keseluruhan.