Anak kesulitan belajar? Yuk simak tips jitu cara mengatasi anak malas belajar. Dijamin ampuh dan berhasil.
Cara mendidik anak yang malas belajar merupakan hal pasti dialami oleh setiap orang tua. Karena, pada dasarnya anak-anak sangat menyukai bermain ketimbang belajar. Anak malas belajar memang merupakan persoalan yang harus dipikirkan, terutama ketika anak malas belajar di sekolah.
Sebagai orang tua, Sedulur harus benar-benar memikirkan cara mengatasi anak malas belajar di sekolah dan mencari tahu penyebab kenapa anak malas belajar. Agar bisa mencegah hal tersebut terjadi, Sedulur bisa mencari cara mengatasi anak malas belajar usia dini dan cara membuat anak pintar dan rajin belajar.
Hal tersebut akan dibahas oleh Superapp.id dalam kesempatan ini. Lantas, seperti apa cara mengatasi anak malas belajar? Yuk, mari kita langsung saja simak ulasannya di bawah ini.
Baca Juga: Ternyata Ini 10 Manfaat Punya Hewan Peliharaan
Cara Mengatasi Anak Malas Belajar, Dijamin Super Ampuh!
1. Membuat Jadwal Belajar
Langkah pertama adalah dengan membuat jadwal belajar, Sedulur sebagai orang tua bisa memberikan jadwal belajar kepada anak. Hal ini juga bisa membuat anak bertanggung jawab kepada waktu. Kapan waktu belajar dan kapan waktu bermain. Anak akan lebih peka terhadap waktu.
Kesadaran akan waktu harus mulai ditanamkan kepada anak. Hal tersebut juga bisa membuat anak untuk lebih disiplin sejak dini. Ketika anak mampu menaati jadwal yang dibuat, hal ini juga akan memupuk rasa tanggung jawab anak sejak dini. Dan hal tersebut merupakan hal penting bagi anak.
2. Membuat Suasana Belajar yang Diinginkan
Berikan suasana yang baik saat anak belajar. Jika anak Sedulur ingin belajar sambil mendengarkan musik, Sedulur bisa memutar musik. Musik juga dapat memberikan dampak yang baik dan mampu membuat anak-anak lebih mudah belajar. Namun, jika anak-anak ingin belajar menggunakan konsep sambil bermain, Sedulur juga harus mengikuti keinginannya.
Berikan suasana yang baik saat anak sedang belajar hal tersebut merupakan cara mengatasi anak malas belajar. Karena dengan suasana yang baik tersebut, anak akan senang ketika waktu belajar tiba. Karena memori mereka akan mengenang ingatan dan suasana yang indah saat belajar.
3. Memberikan Dukungan Saat Anak Belajar
Orang tua yang baik adalah orang tua yang memberikan dukungan bukan sekedar menyuruh. Sedulur sebagai orang tua bisa memberikan dukungan dengan menemani anak saat belajar. Bahkan jika perlu Sedulur bisa membantu anak Sedulur ketika sedang belajar atau mengerjakan tugas.
Sedulur juga bisa belajar bersama dengan anak, memahami materi belajar bersama anak juga merupakan bentuk dukungan pada anak dan sekaligus cara mengatasi anak malas belajar. Jangan salahkan anak yang malas belajar, tanya pada diri Sedulur terlebih dahulu, jangan-jangan anak-anak malas belajar karena mencontoh orang tuanya sendiri.
Baca Juga: Memasak dengan Air Fryer, Belajar Hidup Sehat & Lebih Hemat?
4. Mengulangi Pelajaran Sekolah
Sedulur juga bisa melakukan cara mengatasi anak malas belajar dengan cara mengulangi pelajaran sekolah. Materi pelajaran sekolah yang diberikan saat itu, bisa diulang kembali. Bisa saat sore hari atau malam hari saat hendak tidur. Hal ini akan membuat anak Sedulur mampu menguasai materi pelajaran di sekolah dengan sempurna. Buat suasana belajar di rumah seceria mungkin, agar anak tidak malas belajar di sekolah.
5. Belajar Menjelang Tidur
Disarankan Sedulur untuk mengajak anak-anak untuk belajar menjelang tidur. Cara mengatasi anak malas belajar adalah dengan belajar menjelang tidur, karena hal tersebut akan sangat efektif, belajar menjelang tidur di malam hari dapat memberikan konsentrasi tinggi dan juga mempertajam daya ingat anak atas materi yang sedang dipelajari.
Selain itu, manfaat lainnya adalah dapat membuat anak lebih cepat ngantuk dan tertidur. Di malam hari menjelang tidur, biasanya anak-anak lebih enerjik dan banyak mengeluarkan tenaga untuk bermain. Sedulur bisa mengarahkan energi anak-anak yang berlimpah dengan mengajaknya belajar.
6. Berikan Batas Waktu Belajar
Cara mengatasi anak malas belajar memberikan batas waktu belajar. Sedulur bisa membuat kesepakatan dengan anak-anak terkait batas waktu belajar dan juga bermain. Karena, anak-anak cenderung malas belajar karena menganggap belajar merupakan hal yang membosankan, tidak seperti bermain.
Sedulur bisa membuat kesepakatan tentang batas waktu belajar, hal ini akan membuat anak bersedia belajar dan mengetahui kapan waktu mereka boleh bermain setelah belajar. Salah satu cara untuk merangsang keinginan anak untuk belajar.
7. Pelajari Tipe Belajar Anak
Salah satu cara mengatasi anak malas belajar adalah dengan mempelajari tipe belajar anak. Ada anak yang menyukai belajar sambil bermain, ada anak yang menyukai belajar sambil mendengar musik dan banyak lagi. Tipe-tipe belajar anak berbeda-beda, dengan mengetahui tipa belajar anak Sedulur, hal tersebut akan membantu anak dapat secara efektif menyerap pelajaran.
Tipe belajar yang cocok dengan anak akan lebih membuat anak dapat belajar secara efektif dan dengan waktu yang cepat. Proses belajar merupakan soal kualitas, bukan soal kuantitas. Selama dan sebanyak apapun waktu yang dihabiskan untuk belajar, jika tidak bisa menguasainya adalah hal yang percuma dan sama saja. Agar bisa belajar secara efektif, Sedulur bisa menemukan tipe belajar yang cocok untuk anak Sedulur di rumah.
8. Berikan Penghargaan
Sedulur juga bisa memberikan penghargaan kepada anak ketika mereka telah menyelesaikan waktu belajar. Atau ketika anak berhasil memperoleh pencapaian yang baik. Hal ini merupakan cara mengatasi anak malas belajar yang sangat ampuh. Karena anak akan merasa tersanjung, merasa diperhatikan dan merasa didukung.
Setiap proses belajar yang berat yang dilalui anak pun akan terobati dengan penghargaan yang Sedulur berikan. Sedulur bisa memberikan hadiah berupa mainan atau pergi bertamasya ke tempat yang diinginkan oleh anak.
9. Berikan Contoh yang Baik
Anak merupakan peniru ulung, Sedulur sebagai orang tua wajib memberikan contoh yang baik. Sedulur bisa mulai memperlihatkan pekerjaan yang sedang Sedulur kerjakan kepada anak. Beri pemahaman bahwa pekerjaan yang Sedulur kerjakan adalah kewajiban, termasuk juga belajar yang merupakan kewajiban bagi anak-anak. Hal ini akan merangsang anak untuk mencontoh orang tuanya yang bertanggung jawab.
10. Gunakan Game Edukasi
Hal ini juga bisa digunakan untuk merangsang anak agar ingin belajar. Banyak model game atau permainan edukasi yang bisa digunakan untuk merangsang anak belajar. Sedulur bisa menggunakan berbagai permainan, ditambah lagi saat ini di tengah kecanggihan dunia digital. Banyak permainan di smartphone yang bisa digunakan dan banyak pilihan yang bisa dimainkan.
Sekian penjelasan cara mengatasi anak malas belajar, Sedulur wajib menerapkannya dan dijamin ampuh. Apalagi kemajuan teknologi saat ini sangat mendukung. Sedulur juga bisa menyediakan berbagai camilan atau makanan menarik untuk menemani anak-anak belajar.
Sedulur bisa membelinya di Aplikasi Super. Sedulur bisa klik di sini untuk melihat kelengkapan barang dan bahan makanan yang dimiliki oleh Aplikasi Super. Sedulur juga bisa klik di sini untuk download Aplikasi Super dan melakukan transaksi lebih mudah menggunakan smartphone. Selamat mencoba!