Barbie menjadi salah satu karakter fiksi yang sangat populer di dunia. Tak hanya terkenal setelah penayangan film yang begitu booming beberapa waktu lalu, film Barbie ternyata sudah ada sejak tahun 90-an lho. Bahkan, ada banyak sekali rekomendasi film Barbie yang bisa Sedulur tonton dan tak kalah bagus dengan seri terbarunya.
Keunikan dan begitu ikoniknya karakter Barbie memang bagiakan sihir. Tak hanya disukai oleh orang dewasa, Barbie disukai semua kalangan mulai dari anak kecil dan orang dewasa. Bila Sedulur tertarik untuk menonton deretan film yang memiliki hubungan dengan karakter satu ini, yuk simak rekomendasinya berikut!
BACA JUGA: 46 Anime Musik Terbaik di 2023, Ceritanya Asik dan Seru!
1. Barbie: Fairytopia
Rekomendasi film Barbie terbaik pertama yang wajib Sedulur tonton adalah Fairytopia. Film ini menjadi adaptasi paling awal dari novel Barbie yang dirilis pada tahun 90an. Barbie: Fairytopia bercerita tentang sosok Elina yang awalnya sering dicemooh lantaran tidak memiliki sayap seperti peri lainnya. Tetapi dia memiliki teman kecil bernama Bible yang selalu menemaninya ke mana pun.
Suatu ketika Fairytopia yang merupakan tempat para peri tinggal, diserang menggunakan racun oleh Laverna. Semua peri yang ada di Fairytopia akhirnya tidak bisa menerbangkan sayapnya. Melihat tempat tinggal dan teman-temannya yang terkena racun tersebut, akhirnya Elina berjuang untuk menyelamatkan Fairytopia.
2. Barbie Life in the Dreamhouse
Film Barbie ini merupakan film serial online pertama yang menceritakan petulangan Barbie bersama keluarga, teman-temannya, serta pacarnya yang bernama Ken. Berbeda dengan cerita Barbie lainnya, film ini menceritakan kisah hidup keseharian Barbie dalam dunia yang lebih modern. Diceritakan bahwa Barbie dan keluarganya sedang berbincang di ruang keluarga. Mereka melihat di televisi sekumpulan lumba-lumba di sebuah laut yang indah. Mereka semua merasa kagum dan ingin ke sana.
Tidak lama setelah itu, ayah Barbie memberi kejutan bahwa mereka akan pergi liburan ke Kosta Rika, tempat para lumba-lumba yang ada di televisi. Semua orang senang termasuk Barbie. Sayangnya, liburan mereka akan berlangsung besok, bertepatan dengan hari pertama Barbie masuk kerja di Water Park. Barbie sudah mencoba untuk berbicara dengan bosnya, sayangnya gagal. Dia tidak boleh absen untuk persiapan acara di Water Park. Kini Barbie bimbang, akan masuk kerja atau ikut liburan bersama keluarga.
3. Barbie: Dolphin Magic
Film barbie yang dirilis pada tahun 2017 ini bercerita tentang Barbie yang sedang berlibur di sebuah resor bersama teman-temannya. Saat mengunjungi Ken dan menjelajahi terumbu karang, Barbie dan saudara-saudara perempuannya ternyata menemukan penemuan yang luar biasa.
Barbie bertemu dengan lumba-lumba langka yang ternyata teman dari seorang putri duyung. Bukan hanya tu, Barbie juga berjumpa teman baru yang misterius. Film Barbie: Dolphin Magic juga akan menampilkan usaha Barbie dalam membantu teman-teman barunya untuk menyelamatkan lautan.
4. Barbie: Princess Charm School
Bercerita tentang seorang gadis perempuan dari kalangan biasa yang bernama Blair Willow, dimana dirinya memenangkan undian untuk menjadi putri di Princess Charm School. Sekolah tersebut adalah tempat belajar bagi para putri dari berbagai kerajaan. Namun, saat Blaire bersekolah di sana, dirinya dibuat terkejut saat diberi tahu, bahwa ia adalah seorang putri dari Ratu Isabella dari kerajaan daerah tersebut.
Selama di Charm School, akhirnya Blair mengetahui fakta tentang dirinya yang sebenarnya. Film ini juga mengungkapkan kalau Blair rupanya adalah Princess Sophia. Tentu fakta itu membuat plot twist yang seru selama menontonnya.
5. Barbie & Chelsea The Lost Birthday
Film Barbie selanjutnya berkisah tentang petualangan Chelsea untuk mengembalikan ulang tahunnya yang ke-7 terlewat. Kekacauan ini disebabkan oleh kapal pesiar yang ditumpangi dirinya dan keluarga melintas di batas zona waktu.
Sehingga, semua penumpang termasuk dia dan keluarganya melewatkan satu hari penuh dari waktu yang sebenarnya. Chelsea yang merasa sedih, lalu dipertemukan dengan burung beo. Burung tersebut mengatakan kalau dirinya bisa membuat permohonan untuk mengembalikan ulang tahunnya.Asalkan, dirinya bisa melalui beberapa rintangan di hutan ajaib.
6. Barbie: Mariposa
Rekomendasi film Barbie selanjutnya adalah Mariposa. Barbie seri ini memiliki dua sequel yang merupakan spin off dari Barbie: Fairytopia. Cerita ini dimulai Ketika Elina tengah berdongeng mengenai kisah Mariposa kepada Bibble yang cemas karena ingin bertemu sahabatnya.
Mariposa adalah seorang peri kupu-kupu pemalu yang tinggal di Flutterfield, ujung kota dari Fairytopia. Ia bekerja sebagai asisten dari 2 peri kembar, Rayna dan Rayla. Suatu ketika ia mendapat kabar bahwa Ratu Peri di tempat dia tinggal telah diracuni oleh pelayan istananya, yaitu Henna.
Padahal keberadaan sang Ratu sangatlah penting bagi mereka karena hanya dia yang dapat menerangi Flutterfield. Mariposa kemudian diminta oleh Pangeran Carlos untuk menemukan obat rahasia di ujung daerah tempat tinggal mereka.
7. Barbie: A Fairy Secret
Pada serial film Barbie kali ini, Barbie berperan sebagai pemain film muda yang cukup sukses hingga menimbulkan iri dari bintang film lain yakni Raquelle. Begitu irinya Raquelle sehingga dirinya selalu mengganggu Barbie. Namun, bukan hanya iri dengan kesuksesan Barbie, tetapi dirinya juga iri karena Barbie memiliki pacar berwajah tampan yakni Ken. Raquelle pun juga jatuh cinta kepadanya.
Masalah timbul saat ibu kota dunia peri yaitu Gloss Angeles, dimana putri kerajaannya yang bernama Putri Graciella jatuh cinta kepada Ken. Dia diracuni dengan racun cinta yang diberikan salah satu asistennya. Putri Graciella pun menyuruh asistennya untuk menjemput Ken dan menikahinya.
8. Barbie in the Nutcracker
Pada film Barbie in the Nutcracker menampilkan musik yang didasarkan pada balet Tchaikovsky tahun 1982. Kisahnya tentang Barbie sebagai narator yang bercerita tentang perjalanan Clara dan Nutcracker untuk menemukan Putri Sugarplum. Kisah film ini dimulai dengan momen Barbie bercerita kepada adik perempuannya, Kelly, yang mengalami kesulitan berlatih solo balet dan takut naik ke atas panggung. Seorang gadis bernama Clara tinggal bersama Drosselmeyer, kakeknya yang keras, dan Tommy, adik laki-lakinya.
Pada Malam Natal, mereka menerima kunjungan kejutan dari Bibi Elizabeth mereka. Clara menerima Nutcracker dari bibinya yang mengklaim bahwa itu berisi hati seorang pangeran. Clara tertidur di dekat pohon Natal dan terbangun untuk melihat Nutcracker-nya tiba-tiba hidup dan melawan pasukan tikus yang dipimpin oleh Raja Tikus yang jahat. Raja Tikus lalu mengecilkannya ke ukuran tubuhnya, meskipun dia tidak dapat mengalahkan mereka dan untuk sementara mundur.
Nutcracker menjelaskan bahwa dia perlu menemukan Putri Sugarplum, satu-satunya orang yang dapat mengalahkan sihir Raja Tikus. Burung hantu bijak jam kakek mengungkapkan bahwa Putri Sugarplum juga satu-satunya yang bisa membuat Clara menjadi ukuran aslinya lagi. Burung hantu memberi Clara liontin yang akan mengirimnya kembali ke rumah ketika dia membukanya. Melalui portal di lubang tikus, The Nutcracker dan Clara mendarat di gua es. Mereka melarikan diri dengan bantuan sekelompok peri salju dan memasuki rumah Nutcracker di Parthenia.
9. Barbie: The Princess and The Popstar
Film Barbie yang satu ini memiliki cerita yang unik. Mengemas latar cerita di dunia modern. Berbia diceritakan tentang seorang gadis yang mirip dengannya. Dia memiliki seorang kembaran bernama Keira yang merupakan penyanyi pop.
Siapa sangka Tori yang sudah bosan hidup di kerajaan dan istana akhirnya membuat ide gila. Mereka membuat keputusan besar dengan bertukar nasib untuk sekali saja seumur hidup. Namun, banyaknya pengalaman baru dan berharga yang mereka dapatkan. Ternyata membuat Tori dan Keira melanjutkan ide itu sampai akhir cerita.
10. Barbie: Thumbelina
Barbie film ini ditayangkan pertama kali pada 17 Maret 2009. Kisahnya tentang seorang gadis kecil bernama Thumbelina. Peri cantik itu tinggal di Twillerbees bersama dengan seorang gadis bernama Makena dan dua temannya.
Namun sayangnya, Twillerbees akan dibangun sebuah bangunan oleh manusia yang mengancam tempat tinggal para peri. Berkat kegigihan Thumbellina dan teman-temannya, mereka berhasil menyelamatkan tempat tinggalnya. Bukan hanya memiliki cerita yang bagus, namun soundtrack film ini juga tidak kalah menarik. Jadi ini adalah salah satu rekomendasi film Barbie terbaik untuk kamu tonton ya!
BACA JUGA: 25 Rekomendasi Film Kartun Disney Terbaik Sepanjang Masa
11. Barbie: The Princess and The Pauper
Film Barbie: The Princess And The Popstar memiliki cerita yang cukup mirip dengan The Princess and The Pauper. Bedanya, kisah ceritanya dikemas dengan lebih klasik. Karakter Barbie di sini adalah seorang putri kerajaan bernama Putri Anneliese yang merupakan seorang putri raja. Dia merasa tidak bahagia dan bosan hidup di istana sehingga ia ingin hidup bebas.
Suatu hari, ia bertemu dengan Erika, seorang gadis desa yang kehidupannya berbanding terbalik dengan Anneliese dan ingin lepas dari kemiskinan. Rupanya mereka berdua memiliki wajah sangat identik dengannya. Mereka pun akhirnya memutuskan untuk bertukar peran. Namun sayangnya, terjadi beberapa konflik kerajaan yang membuat ide pertukaran peran tersebut tidak berjalan mulus.
12. Barbie: Big City, Big Dreams
Pada tahun 2020, kreator animasi Barbie Mattel kembali aktif membuat film layar. Pada tahun itu rilislah sebuah film berjudul Barbie Princess Adventure. Namun itu menjadi titik awal Mattel membuat animasi Barbie yang lebih populer yang berjudulBarbie: Chelsea & The Lost Birthday dan Barbie Big City, Big Dreams.
Ceritanya dimulai dari Barbie yang menukar kehidupan pantai Malibu yang cerah dengan cahaya terang Broadway untuk menghadiri program seni pertunjukan musim panas ekslusif dan bertemu barbie lain. Mereka pun berteman dengan cepat dan menemukan bahwa mereka berbagi lebih dari sekadar sebuah nama saat mereka menjelajahi New York City dan semua fiturnya yang menyenangkan.
13. Barbie: Epic Road Trip
Barbie: Epic Road Trip adalah salah satu film Barbie yang wajib ditonton, karena menawarkan pengalaman interaktif kepada penonton. Dalam film ini, Barbie dan teman-temannya memutuskan untuk melakukan perjalanan lintas negara. Namun, perjalanan mera tidak semudah itu, dan penonton berperan penting dalam mengambil keputusan penting yang akan membentuk alur cerita.
Format interaktif ini memungkinkan Sedulur ikut serta dalam petualangan Barbie dan bahkan memilih arah cerita yang diinginkan. Sensasi masuk ke dalam film dan menjadi bagian dari petualangan Barbie adalah pengalaman yang tak terlupakan.
14. Barbie Mermaid Power
Barbie Mermaid Power jadi rekomendasi film Barbie selanjutnya. Film ini akan membawa Sedulur ke dunia bawah laut yang ajaib. Di mana Barbie dan saudara-saudaranya berubah menjadi putri duyung untuk menyelamatkan dunia Pacifica. Mereka diuji dalam berbagai tantangan untuk menjadi Penjaga Kekuatan di dalam air. Melalui kompetisi ini, mereka belajar mengenai kekuatan batin mereka dan menjalin persahabatan dengan makhluk-makhluk laut lainnya.
Film ini memiliki daya tarik tersendiri karena berkisah tentang petualangan bawah laut yang penuh keberanian dan persahabatan. Barbie dan saudara-saudaranya menemukan nilai-nilai penting tentang menjaga keseimbangan antara dunia di atas dan di bawah laut. Dalam perjalanannya, mereka juga perlahan menemukan kekuatan yang ada dalam diri mereka.
15. Barbie and The Magic Pegasus
Film Barbie lama satu ini pertama kali muncul pada tahun 2005. Barbie and the Magic Pegasus bercerita tentang Putri Annika yang dilamar oleh seorang penyihir jahat bernama Wenlock. Namun karena lamarannya ditolak, Wenlock berjanji akan mengubah seisi kerajaan menjadi beku seperti es. Putri Annika kemudian diselamatkan oleh kuda pegasus yang ternyata adalah kakak perempuannya yang lama hilang.
Kakaknya dikutuk oleh Wenlock karena juga menolak lamarannya. Demi melawan Wenlock, Putri Annika harus menemukan tongkat cahaya yang terbuat dari tiga elemen, yaitu sejumput keberanian, cincin kasih sayang, dan permata es yang dinyalakan oleh api harapan abadi.
16. Barbie in the 12 Dancing Princess
Film rilisan tahun 2006 ini jadi salah satu seri terpopuler dari franchise Barbie. Disutradarai oleh Greg Richardson, kisahnya didasarkan pada dongeng asal Jerman yaitu The Twelve Dancing Princesses. Kisahnya berfokus pada Putri Genevieve dan sebelas saudara perempuannya. Saat itu, raja lantas meminta tolong kepada sepupunya bernama Rowena untuk mengasuh kedua belas putrinya tersebut. Namun sayang, Rowena rupanya adalah sosok yang jahat dan melarang para putri untuk menari lagi.
Kemudian suatu hari, Genevieve berhasil menemukan pintu yang menghubungkannya dengan tempat ajaib. Di tempat itulah para putri kembali menari dengan bahagia dan sampai terlena hingga mereka melupakan akan kehidupan mereka di istana. Sementara Rowena sendiri dengan jahat terus menerus meracuni raja secara perlahan agar ia dapat menjadi ratu. Rencana jahatnya pun diketahui oleh seorang pemuda pembuat sepatu yang kemudian berusaha menemukan kedua belas putri untuk memberitahukan kabar akan kejahatan Rowena tersebut.
Demikian tadi deretan rekomendasi film Barbie yang bisa Sedulur tonton di rumah. Tak hanya memiliki cerita yang unik, film-film di atas bisa membantu Sedulur untuk bernostalgia dengan karakter Barbie yang sudah ada sejak puluhan tahu lalu. Jadi selamat menonton ya!