10 Film Boboho Paling Lucu, Bikin Nostalgia

Bagi Sedulur yang lahir antara di era tahun 80-an sampai 90-an, tentu sudah tidak asing dengan aktor kecil asal Taiwan yang bernama Boboho. Ya, sudah banyak judul film Boboho yang ditayangkan di televisi Indonesia, bahkan berulang kali.

Bisa dibilang film Boboho sendiri menjadi salah satu tontonan yang sangat menarik bagi keluarga di era 90-an. Hampir di setiap akhir pekan, aksi dari bocah yang usil nan plontos ini selalu ditunggu-tunggu. Jalan cerita yang diangkat di dalam judul film Boboho juga cukup beragam, lho!

Mulai dari kisah petualangan, keluarga, bahkan sampai horor yang mencekam sekalipun. Namun di setiap filmnya, pasti ada unsur komedi yang mengocok perut. Oleh sebab itu, hampir seluruh masyarakat Indonesia saat itu tidak pernah bosan dengan kehadiran Boboho.

BACA JUGA: Urutan Film Rurouni Kenshin Sesuai Kronologi

Rekomendasi Judul Film Boboho

Nah, mungkin di sini ada yang kangen dengan aksi aktor yang bernama asli Steven Hao ini. Untuk itu, langsung saja simak beberapa rekomendasi judul film Boboho yang ada di bawah ini!

1. Shaolin Popey (1994)

judul film boboho
Good Film/Shaolin Popey

Judul film Boboho yang sangat ikonik dan paling sering ditayangkan di televisi Indonesia adalah Shaolin Popey. Film yang dirilis pada tahun 1994 ini, menceritakan tentang seorang anak orang kaya asal Hong Kong yang bernama Pi Shao Ting.

Dia jatuh cinta dengan seorang siswa bernama Anne, yang merupakan anak dari kepala sekolah tempat dimana dia belajar. Namun, ternyata Anne sendiri telah memiliki kekasih bernama Tie Ying.

Tie Ying pun selalu mengganggu Pi Shao Ting pada saat mereka di sekolah. Pi Shao Ting pun pada akhirnya menyerah dengan perasaan yang dimilikinya, karena dia juga tidak ingin lagi diganggu Tie Ying. Hingga suatu saat, Pi Shao Ting dan keluarganya pergi ke Taiwan.

Di sana, dia dan adiknya Pi Shao Quan alias si Boboho bertemu dengan Shaolin muda. Akhirnya mereka belajar seni bela diri di kuil Shaolin, dan menyelamatkan Anne yang diculik.

2. Ten Brothers (1995)

Selain Shaolin Popey, Ten Brother juga menjadi judul film Boboho yang sering diputar di televisi Indonesia, bahkan hingga sekarang. Sesuai dengan judulnya, film yang satu ini menceritakan tentang 10 anak yang mempunyai kekuatan ajaib.

Mereka semua hidup di dalam rumah mewah milik jenderal yang kaya dan jahat, namun diperlakukan layaknya binatang. Pada awalnya, lima anak ajaib tersebut tidak tahu kalau mereka adalah saudara. Hingga suatu hari ada sepasang suami istri yang ditahan oleh jenderal jahat.

Pasangan tersebut datang pada mereka dan memberitahu jika mereka sebenarnya adalah anak kandung mereka. Di dalam film yang satu ini, Boboho berperan sebagai Si Bungsu. Dia dianggap sebagai anak yang paling tidak berguna karena tidak punya kekuatan seperti kakak-kakaknya.

Namun pada saat kakak keempatnya menghadapi masalah, Si Bungsu tersebut justru berhasil menunjukkan kekuatan yang ternyata istimewa.

3. Super Mischieves (1995)

Bisa dibilang jika Super Mischieves merupakan seri ketiga dalam rangkaian film Shaolin Popey yang diperankan Boboho. Dalam Super Mischieves, Boboho dan teman-temannya harus menghadapi ancaman dan serangan vampire untuk menjalankan sebuah misi dalam mencari kitab suci.

Kisah film Boboho sendiri dimulai, pada saat seorang Master Shaolin meminta tiga muridnya untuk mencari seorang yang mencuri kitab suci dari kuil. Dalam perjalanannya, para Shaolin harus mengatasi berbagai macam masalah dan juga tantangan.

Hal ini termasuk juga dengan mengalahkan vampire yang ada di dalam kastil. Ya, kastil tersebut memang dipenuhi oleh sejumlah vampire yang jahat dan mengancam. Tidak hanya menyajikan aksi laga, film ini juga penuh dengan aksi kocak yang pastinya sangat menghibur, lho!

4. Naughty Boys & Soldiers (1996)

Film Naughty Boys & Soldiers menceritakan tentang seorang anak yang harus berpisah dengan ayahnya setelah so ayah bergabung dengan satuan militer. Akan tetapi di camp tentara tempat ayahnya berlatih, ternyata berisikan sekelompok tentara konyol dan tidak punya kemampuan perang sama sekali.

Di samping itu, Boboho harus menjalani kehidupan cintanya yang terasa menyebalkan. Dia dikejar-kejar oleh seorang anak perempuan berponi yang pendek. Selain menampilkan berbagai aksi komedi, film Boboho yang berlatar 70-an ini juga mengandung sindiran.

Sindiran itu mengenai pemerintahan pada periode Teror Putih Taiwan. Salah satu hal yang paling menonjol, yakni adanya adegan di mana para siswa di sekolah tempat Boboho belajar, harus mengidolakan Chiang Kai Shek serta memuntahkan retorika anti-komunis yang diusung olehnya.

5. Troublemaker (1995)

Siao San (Hao Shao Wen) adalah anak kecil nakal dari keluarga yang kaya raya. Kendati demikian, dia tidak pernah diperhatikan oleh orang tuanya sendiri. Oleh karena itu, San kemudian kabur dari rumahnya setelah menerima hukuman oleh ayahnya.

Di tempat lain, Tat (Ng Man-tat) adalah seorang penjaga sebuah sekolah menengah. Ternyata dia juga menyukai seorang wanita penjual bunga, yang kebetulan memiliki kekurangan fisik yakni tidak dapat melihat.

Di sekolah tempat Tat bekerja, terdapat seorang siswa bernama Mo (Takeshi Kaneshiro) yang menyukai teman sekolahnya sendiri yang  bernama Ah Jane. Dia terus mendekatinya, walaupun dia sering diabaikan oleh gadis tersebut.

Sementara itu, selepas kabur dari rumahnya, San justru semakin dekat dengan Tat karena terus dikejar-kejar oleh polisi. Kemudian San memutuskan untuk tinggal bersama dengan teman barunya tersebut.

BACA JUGA: 10+ Rekomendasi Film Badut Psikopat Terbaik, Bikin Merinding!

6. King of Comic (1996)

judul film boboho
B-Station/The King of Comic

Rekomendasi judul film Boboho yang berikutnya adalah King of Comic. Selain Boboho, film yang satu ini juga dibintangi oleh salah satu aktor tampan asal Taiwan, Nicky Wu. King of Comic menceritakan mengenai seorang anak kepala suku yang didatangi oleh seorang pemuda penyuka komik.

Lambat lain, pemuda tersebut jatuh cinta kepada anak kepala suku yang memang memiliki paras yang sangat cantik. Nah, dari sinilah berbagai aksi lucu yang dilakukan oleh si pemuda untuk memikat hati si wanita cantik itu terjadi.

Bukan hanya dari Nicky Wu, tentu saja berbagai macam adegan lucu juga hadir berkat adanya sosok Boboho. Aksinya yang lucu dan mengocok perut, benar-benar mampu membuat siapa saja tertawa sampai terpingkal-pingkal selama menonton judul film Boboho yang berjudul King of Comic ini.

7. Grandpa’s Love (1994)

Jiang Xing Jian (A Jian) dan adiknya yang berusia 7 tahun bernama Jiang Xing Kang (A Kang) merupakan anak yatim piatu. Kedua orang tua mereka telah meninggal dalam sebuah kecelakaan. A Jian dan A Kang kemudian tinggal bersama kakek mereka yang merupakan seorang pengusaha kaya raya.

Akan tetapi, sang Kakek kerap kali bersikap tidak ramah kepada A Jian, dan selalu mengkritiknya terhadap apa pun yang dia lakukan. Sang Kakek selalu menganggap jika cucunya itu tidak dapat menjaga adiknya dengan baik.

Namun pada suatu hari, sebuah tragedi menimpa A Jian. Atas peristiwa yang terjadi tersebut, pada akhirnya sang Kakek menyadari bahwa cucunya tersebut ternyata selalu berusaha untuk menjaga A Kang sebaik mungkin.

8. Me and You and a Girl Named Ugly (1997)

Dalam film yang satu ini, Boboho diceritakan menyukai teman sekolahnya yang diperankan oleh aktris cantik bernama Yeung Siu Lai. Akan tetapi, gadis tersebut sama sekali tidak meresponnya, dan lebih memilih anak lelaki yang lebih pintar dan juga populer di sekolah.

Di sisi lain, ada anak perempuan polos berponi yang dibintangi oleh aktris Chau Mooi. Dia tidak pernah berhenti mengejar Boboho supaya bisa mendapatkan perhatiannya. Anak perempuan tersebut benar-benar pantang menyerah. Dia rela disuruh melakukan apa saja supaya bisa berdekatan dengan Boboho.

Kendati demikian, hal itu juga membuatnya tak jarang melakukan hal-hal konyol yang mengocok perut bersama Boboho. Ya, sosok yang diperankan oleh Chau Mooi itu telah menjadi karakter yang sangat ikonik hingga sekarang. Begitu dekatnya, bahkan seringkali disebut sebagai “pacarnya Boboho.”

9. Adventurous Treasure Island (1996)

Mungkin Sedulur tidak asing lagi dengan judul film Boboho satu ini. Ya, Adventurous Treasure Island menceritakan sosok Chu Si Ting, seorang anak yang hiperaktif yang seringkali merepotkan kedua orang tuanya.

Dia juga mempunyai seorang kakak laki-laki yang bernama Si Man. Suatu saat, Chu Si Ting sedang bermain video game misterius, yang secara tiba-tiba menarik dirinya dan juga kakaknya masuk ke dalam dunia di dalam permainan game tersebut.

Keduanya kemudian berada terdampar di sebuah pulau dengan aneka warna yang sangat misterius. Lalu datanglah seorang gadis bernama Siu Sin dan Siu Lone yang menyelamatkan kedua saudara tersebut.

Singkat cerita, Chu Si Ting dan Si Man harus mencari jalan pulang kembali ke dunia nyata asal mereka. Akan tetapi, mereka harus berhadapan dengan seorang bajak laut, Kapten Hook dan juga anak buahnya yang tidak sedikit.

10. Dragon In Shaolin (1996)

judul film boboho
B-Station/Dragon from Shaolin

Rekomendasi judul film Boboho yang terakhir adalah Dragon In Shaolin. Dalam film yang satu ini, diceritakan Siu Lung Sik merupakan master kungfu yang masih berusia muda. Walau begitu, kemampuan bela dirinya tidak bisa diragukan lagi, sehingga dia disukai oleh gurunya di Kuil Shaolin.

Sang guru kemudian mengirimnya ke dunia luar dan menugaskannya untuk menemukan “Buddha Fu-Yuen” untuk membantunya dalam proses pendewasaan diri. Kemudian dia bertemu dengan Boboho dan langsung menjadi sahabat dekat.

Atas saran dari teman baru Siu Lung Sik tersebut, mereka berdua pada akhirnya mencari nafkah dengan menampilkan aksi kungfu yang ikonik dan unik di jalanan. Setelah itu, mereka berdua bertemu dengan seorang pria petualang yang diperankan oleh Biao Yuen.

Pria tersebut memiliki rencana untuk mengembalikan kepala Buddha pada tempat yang seharusnya. Tentu saja Siu Lung Sik serta Boboho pun memutuskan untuk membantu sang pria. Di tengah-tengah perjalanan, ketiganya bertemu dengan seorang wanita yang juga bergabung ke dalam kelompok.

Nah, mungkin hanya itu daftar pilihan judul film Boboho di era 90-an yang direkomendasi pada kesempatan kali ini. Walaupun sudah lama dirilis, untuk saat ini film-film tersebut tentu saja masih sangat layak untuk Sedulur saksikan.

Meski sudah lebih dari dua dekade lamanya, hampir semua judul film Boboho memang tidak pernah lekang oleh waktu. Sangat cocok ditonton pada saat waktu liburan ataupun mengisi waktu luang pada saat di rumah.

Ketika menonton film Boboho, tentu Sedulur tidak boleh terlewat untuk mempersiapkan cemilan dan minuman ringan agar suasana nonton makin seru. Jangan khawatir karena ada Udalado dan Liven Up yang siap menemani Sedulur menonton rekomendasi film di atas. Sedulur bisa menemukan dengan mudah produk-produk tersebut di toko kelontong dan di SuperApp.

SuperApp adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Untuk informasi lebih lengkap dan menarik lainnya, Sedulur bisa mengikuti media sosial Instagram SuperApp.