Terdapat beberapa rekomendasi film komedi Jepang terbaik yang bisa membuat Sedulur tertawa terbahak-bahak. Menghabiskan waktu untuk dengan menonton film terutama genre komedi memang pilihan yang tepat.
Nah, bagi Sedulur yang ingin menonton film komedi Jepang terbaik, dalam kesempatan kali ini, kita akan bahas beberapa daftar rekomendasi film film komedi Jepang yang bisa jadi tontonan Sedulur. Apa saja rekomendasi fimnya? Yuk, mari langsung kita simak daftarnya di bawah ini!
BACA JUGA: 50 Rekomendasi Film Romantis Indonesia Lengkap, Bikin Baper!
1. My Boss My Hero
Film komedi Jepang pertama adalah My Boss My Hero yang merupakan remake dari Film korea dengan judul yang sama. Drama ini rilis tahun 2006 tapi ceritanya tetap tidak bosan untuk ditonton. My Boss, My Hero versi drama Jepang ini berkisah mengenai Makio Sakaki (Tomoya Nagase) yang merupakan seorang yakuza berusia 27 tahun.
Ia adalah anak yang tidak menonjol tapi mempunyai cita-cita besar untuk melanjutkan kekuasaan ayahnya sebagai ketua geng. Sang ayah tahu kelemahan Makio. Oleh karena itu, ia mengirim Makio ke sekolah. Jika ia lulus, ia berhak mengambil tampuk pimpinan geng dari ayahnya. Namun, jika gagal, ia harus rela digeser oleh adiknya Mikio (Masaya Kikawada).
2. Rich Man Poor Woman
Rich Man Poor Woman adalah salah satu drama yang menarik untuk ditonton. Dalam alurnya terdapat nilai-nilai kehidupan yang bisa dicontoh. Alur kisah drama ini berkisah mengenai Hyuga Toru (Oguri Shun), si Mark Zukerberg-nya Jepang.
Ia adalah pebisnis muda dengan pencapaian yang gemilang. Perjalanan hidupnya mengembangkan perusahaan yang dinamai Next Innovation itu mirip kisah si pendiri Facebook itu. Perusahaan besarnya awlanya hanya ruangan kosong di kampus yang ia jadikan kantor.
3. Sutekina Sen Taxi
Jika di drama Korea ada serial yang mengangkat kisah tentang taksi yang memberikan layanan balas dendam. Sementara di drama Jepang ada taksi yang memberikan layanan konseling pada penumpang yang tengah dilanda rasa putus asa.
Namanya Sutekina Sen Taxi. Adalah Edawakare (Yutaka Takenouchi) sang sopir taksi khusus yang mampu membawa penumpang kembali ke masa lalunya. Ia mengantarkan penumpang ke titik saat mereka gagal menjalani hidup.
4. GTO: Great Teacher Onizuka
Punya guru yang aneh dan galak pasti tidak akan betah berdiam di sekolah. Apalagi wataknya sangat keras dan terkenal cuek bikin jam pelajaran berubah jadi sebuah siksaan. Tapi bagaimana jika guru tersebut tulus dan berjiwa bersih sehingga apa yang dilakukannya memang berasal dari hatinya.
Guru itulah yang ada di dalam drama GTO. Dikisahkan Onizuka adalah mantan ketua geng motor yang ditakuti. Ia tengah mengalami krisis dalam hidup sehingga ia kehilangan tujuan dalam hidup. Suatu hari ia bertemu dengan seorang gadis yang mendedikasikan hidupnya untuk mengajar.
5. Legal High
Hanya di Legal High dua pengacara yang diibaratkan kucing dan anjing bisa menjadi rekan yang solid di ruang sidang dalam menyelesaikan kasus.
Diceritakan pengacara Kensuke Komikado (Masato Sakai) adalah pengacara popular yang tingkat kemenangannya kasusnya bisa mencapai 100%. Namun, ia adalah lelaki yang cinta harta, kekuasaan dan wanita.
6. Kahogo No Kahoko
Kahogo No Kahoko menceritakan seorang gadis manja yang bertemu dengan pemuda mandiri dari kelas sosial yang berbeda.
Namanya Nemoto Kahoko. Ia seorang gadis muda yang hidup serba nyaman. Ia tidak pernah merasakan lelah bekerja atau mengerjakan sesuatu. Setiap pagi ia dibangunkan oleh ibunya, diambilkan pakaiannya, dibawakan sarapan, diantar ke kampus, diatur ini itu oleh ibunya.
7. Kindaichi Shonen No Jikenbo
Kindaichi Shonen No Jikenbo merupakan sebuah drama yang menyajikan sebuah serial penuh misteri dan ketegangan penyelidikan sebuah kasus. Tapi rangkaian kejadian kocak hadir pula membalut drama ini sehingga bisa mengendurkan ketegangan scene di dalamnya.
Film komedi Jepang ini berkisah mengenai sekelompok anak SMA yang terlibat dalam kasus misterius yang membuat mereka penasaran. Kindaichi Hajime (Yamada Ryosuke) adalah salah satu anggota kelompok.
8. Mondai No Aru Restaurant
Jepang dikenal sebagai orang dengan kegigihan yang luar biasa. Semangat dan ketekunannya menjadi contoh yang bagus untuk ditiru. Semangat seperti ini digambarkan oleh sang sutradara dalam drama komedi berjudul Mondai No Aru Restaurant.
Protagonis di dalam cerita ini adalah Tamako Tanaka (Yoko Maki), seorang gadis muda yang rajin dan ulet. Ia bekerja di sebuah restoran kecil. Namun, suatu hari restora tersebut diambil alih oleh perusahana besar. Film komedi Jepang ini bisa jadi pilihan untuk Sedulur tonton.
9. Stepmother and Daughter Blues
Film komedi Jepang berikut ini adalah sebuah adaptasi dari manga dengn tajuk yang sama karya Rin Sakuraza. Dalam drama ini Haruka Ayase berperan sebagai Akiko Iwaki, wanita karir yang bekerja sangat ulet. Hidupnya berubah saat ia menikah dengan Ryoichi Miyamoto (Takenouchi Yutaka) yang punya anak.
Akiko Iwaki adalah seorang wanita karir yang cekatan. Namun, semenjak menikah pekerjaannya bertambah dua kali lipat. Pekerjaan kantor, pekerjaan rumah berikut membesarkan anak tirinya harus ia selesaikan. Baik itu siap dan tidak siap, Akiko harus sabar menghadapi realita barunya itu.
10. Juhan Shuttai!
Juhan Shittai! Adalah drama pertama Kuroki Haru sebagai pemeran utama. Cerita Juhan Shittai! diangkat dari cerita manga karya Matsuda Naoko yang terbit di tahun 2011.
Alur cerita berpusat pada kehidupan seorang editor manga di sebuah perusahaan Kantoukan. Selama menjalani profesi sebagai editor banyak sekai kejadian lucu dan menyebalkan yang muncul dalam perjalanan Kurosawa Kokoro (Kuroki Haru).
BACA JUGA: Urutan Film Insidious dari Chapter Pertama Hingga Terbaru 2023
11. Hana Yori Dango
Berangkat dari seri manga, Hana Yori Dango kemudian diadaptasi ke dalam bentuk anime. Tak hanya anime, versi film dari Hana Yori Dango pun dirilis juga. Menghadirkan kisah romansa dengan balutan komedi seru di dalamnya, Hana Yori Dango wajib untuk Sedulur tonton.
Hana Yori Dango versi layar lebar sendiri dirilis di tahun 2005 lalu. Film mengisahkan tentang Makino yang berkesempatan untuk bersekolah di SMA yang berisikan orang-orang kaya. Menjadi minoritas merupakan hal yang berat bagi Makino.
12. Love.Com: The Movie
Sama seperti judul sebelumnya, Love.Com: The Movie adalah film komedi Jepang dengan balutan romance di dalamnya. Diangkat dari seri manga yang sangat populer, menyaksikan Love.Com: The Movie pastinya akan menyenangkan. Hati-hati baper juga, Sedulur!
Masuk ke dalam jajaran film komedi klasik Jepang, Love.Com: The Movie yang dirilis di tahun 2006 lalu ini mengisahkan tentang Risa dan Atsushi, dua orang yang sama-sama mengalami masalah dengan tinggi badan mereka.
13. No More Cry
Ceritanya yang meriah adalah alasan mengapa No More Cry sangat disukai. No More Cry adalah film komedi asal negeri sakura selanjutnya yang mimin recommended untuk Sedulur sekalian tonton. Siap membuatmu tertawa terpingkal-pingkal, ini dia sinopsis singkatnya.
No More Cry yang dirilis di tahun 2009 lalu ini mengisahkan tentang Yuta dan Yusuke, dua bersaudara yang harus terpisah saat keduanya masih kecil.
14. Maiko Haaaan!!!
Satu hal seru yang akan Sedulur temukan saat menonton film komedi Jepang adalah suguhan kultur budayanya yang memanjakan mata. Maiko Haaaan!!! adalah salah satu dari itu. Mencari film komedi yang recommended?
Pastikan untuk memasukkan Maiko Haaaan!!! ke dalam daftar tontonan Sedulur. Maiko Haaaan!!! sendiri dirilis di tahun 2007 lalu.
15. A Ghost of a Chance (2011)
A Ghost of a Chance adalah film komedi asal Jepang yang bisa dibilang unik karena premis yang diusung. Membalut dirinya dengan tema kriminalitas, A Ghost of a Chance tak semata-mata menghadirkan humor belaka, Sedulur.
A Ghost of a Chance yang dirilis di tahun 2011 lalu ini mengisahkan tentang seorang pengacara yang tidak terlalu terkenal dimana ia sedang membutuhkan sesuatu untuk membantu kasus yang tengah ditanganinya.
Nah itulah beberapa rekomendasi film komedi Jepang terbaik yang bisa membuat Sedulur terbahak-bahak. Semoga dari penjelasan di atas, terdapat film yang cocok dan membuat Sedulur terhibur setelah seharian beraktivitas.