Apa itu Magang: Pengertian, Jangka Waktu & Manfaatnya

Magang adalah suatu proses penerapan keilmuan atau kompetensi yang didapat selama masa pendidikan ke dunia kerja, untuk menumbuhkan profesionalitas dunia kerja. Magang ditujukan bagi siswa dan mahasiswa, magang mungkin dimaknai sebagai proses atau tahapan wajib agar dapat menyelesaikan jenjang pendidikan. Namun, ternyata pengertian magang tidak sesempit itu.

Magang adalah hal penting, bukan sekedar syarat untuk dapat lulus dari jenjang pendidikan. Agar dapat lebih memahami pengertian dari magang. Ada baiknya kita langsung saja simak pembahasannya di bawah ini!

BACA JUGA: 14 Fasilitas yang Diharapkan dan Wajib Didapatkan Selain Gaji

Pengertian magang

Magang adalah
Koran Jakarta

Pembahasan pertama adalah tentang pengertian magang menurut undang-undang. Aturan tentang magang di Indonesia tercantum dalam Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan. Baik pekerja magang dan tempat yang memberikan kesempatan untuk magang, tidak bisa melaksanakan kegiatan magang semena-mena.

Selain di atur dalam UU tersebut, magang juga diatur dalam dalam Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi no. Per.22/Men/IX/2009 yang juga membahas pemagangan ini secara spesifik di dalam negeri. Magang sendiri biasanya dilakukan oleh siswa SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) dan Mahasiswa.

Perbedaan magang dan kerja ada banyak, mulai dari status pekerja, pebayaran honorarium (gaji) hingga hak dan kewajiban dan tugas yang dikerjaan serta batasan-batasan dalam melakukan pekerjaan. Untuk lebih memahami perbedaannya, Sedulur bisa menyimak dari penjelasan berikut ini.

Cara magang dan jangka waktu

Edukasi Okezone

Cara magang bisanya berlangsung beberapa tahapan. Setiap tahapannya akan berbeda-beda bagi setiap tempat kerja yang memberlakukan program magang. Mulai dari pengajuan, seleksi dan kontrak kerja magang. Namun, perihal jangka waktu magang itu sendiri, sangat diatur ketat dalam perturan pemerintah.

Dalam Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 6 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Pemagangan di Dalam Negeri paling lama 1 tahun. Sementara dalam hal pemagangan di luar negeri, tidak ada batas jangka waktu pemagangannya. Peraturan tersebut harus ditaati, terutama oleh tempat kerja yang melaksanakan program magang.

Kendati magang adalah pengalaman kerja, namun jangka waktu menjadi batasan yang mengatur hal tersebut. Hal ini juga yang menjadi dasar dari perbedaan antara magang dan bekerja. Jika bekerja artinya kita terdaftar sebagai pegawai tetap dengan sejumlah tugas dan tanggung jawab, dan dengan jangka waktu yang panjang dan telah disepekati. Semantara magang adalah pekerja kontrak yang maksimal boleh dilakukan selama 1 tahun saja.

Setelah mengetahui penjelasan di atas, mungkin dari sebagian dari Sedulur ada yang bertanya, apa saja tujuan dari magang itu sendiri? Berikut ini beberapa hal yang menjadi tujuan dari dilakukannya magang.

BACA JUGA: 25 Contoh Kelebihan dan Kekurangan untuk Jawaban Interview

1. Mempersiapkan tenaga kerja

Magang adalah
Glints

Tujuan magang adalah untuk mempersiapkan siswa atau mahasiswa agar lebih siap dalam terjun ke dunia pekerjaan. Selain itu, tujuan dari magang adalah untuk menyiapkan kebutuhan zaman akan tenaga kerja profesional di berbagai bidang yang saat ini tengah berkembang dan dibutuhkan, tertuma di Indonesia.

Agar dapat menghasilkan sumber daya manusia yang kompeten, tentu perlu dilatih sedari dini. Mulai sejak dari siswa dan mahasiswa. Oleh karena itu, program magang adalah penting karena sebagai tahapan awal mempersiapkan tenaga kerja yang profesional untuk kebutuhan perusahaan atau instansi pemerintah.

2. Menambah wawasan

Detik

Manfaat dari magang selanjutnya adalah dapat menambah wawasan. Banyak wawasan yang akan didapatkan bagi yang mungkin akan melakukan magang sekolah atau kuliah. Kita akan terbiasa dengan sistem pembagian tugas pada tiap-tiap divisi di sebuah perusahaan dan dilibatkan dalam sebuah proyek.

Hal tersebut dapat memperluas kemampuan kita karena menerima banyak pelajaran dan dapat menambah modal untuk melamar pekerjaan kelak nanti setelah menyelesaikan jenjang pendidikan.

3. Meluaskan relasi

Magang adalah
Glints

Relasi mempunyai peran penting dalam dunia kerja. Ketika kita mengikuti program magang, niscaya akan bertemu orang-orang baru dari latar belakang yang beragam. Pada titik ini kita bisa mempererat hubungan dengan mereka secara profesional. Selain hubungan personal, program magang juga akan memperluas relasi kampus atau sekolah dengan perusahaan.

Selain kita yang akan mendapatkan keuntungan dengan program magang yang kita ikuti, kita juga dapat membantu kampus atau sekolah tempat kita belajar untuk menjalin relasi yang menguntungkan dengan tempat kita magang. Merupakan bentuk simbiosis mutalisme.

4. Meningkatkan kualitas dan keterampilan

Yoursay

Saat magang, kita juga dapat meningkatkan kualitas dan keterampilan diri. Hal tersebut didapatkan dari setiap tugas dan pekerjaan yang kita selesaikan saat magang. Saat kita magang, kita akan diberikan beberapa tugas sesuai dengan divisi dan posisi oleh perusahaan. Tugas tersebut tentunya membutuhkan keterampilan praktis dan khusus dalam pengerjaannya.

Kita wajib memanfaatkan kesempatan ini untuk belajar dari banyak tugas yang diberikan untuk menambah keahlian baru, atau mengasah skill kamu yang sudah ada menjadi lebih efektif. Alhasil, nantinya skill tersebut bisa langsung diterapkan saat memasuki dunia kerja.

Selain itu, semua pengalaman yang kita dapatkan, bisa kita masukan dalam curiculum vitae dan memberikan kita nilai lebih dibandingkan para pelamar kerja lainnya. Tentu saja hal ini bisa kita rasakan ketika kita selesai menjalani magang dan hendak melamar pekerjaan yang sebenarnya.

BACA JUGA: Lowongan Kerja Jakarta Terbaru Maret Tahun 2022

Manfaat magang

Magang adalah
Shutterstock

Magang mahasiswa adalah sebuah program yang memberikan kesempatan kepada setiap mahasiswa untuk mengikuti rangkaian pekerjaan. Biasanya, di beberapa program studi, memberlakukan syarat magang sebagai syarat kelulusan. Terutama untuk program studi yang bersinggungan dengan industri.

Setelah mengetahui tujuan dari magang yang telah dijelaskan di atas, Sedulur juga wajib memahami apa saja manfaat yang bisa didapatkan setelah mengikuti program magang. Berikut ini adalah daftar yang akan didapatkan ketika kita mengikuti program magang, baik untuk jenjang SMA atau perkuliahan.

1. Memaksimalkan potensi

LinovHR

Perihal magang berapa lama? Hal ini tentu saja tergantung kesepakan siswa dan mahasiswa sebagai pekerja magang dan tempat yang memberikan pekerjaan magang. Waktu magang juga dapat mempengaruhi potensi dari pekerja magang itu sendiri. Semakin lama waktu magang, akan semakin baik untuk mengembakan potensi diri agar lebih siap di lapangan pekerjaan.

Karena selama di bangku sekolah dan kuliah, kegiatan hanya dipenuhi oleh teori saja. Magang adalah tempat yang tepat untuk mengaplikasikan segala teori yang telah dipelajari. Hal ini yang menjadikan magang adalah suatu tahapan penting dalam sebuah siklus pekerjaan.

2. Menambah pengalaman

Magang adalah
Prosple

Karena mangang adalah sebuah kegiatan yang mengharuskan pelajar atau mahasiswa bekerja di sebuah perusahaan atau instansi. Pelajar dan mahasiswa yang magang tersebut akan mengerjakan beberapa tugas yang menjadi tanggung jawabnya. Kegiatan ini dapat menambah pengalaman bagi pelajar dan mahasiswa tersebut.

Magang adalah proses yang penting bagi pelajar dan mahasiswa, terutama bagi mereka yang hendak mencari pekerjaan setelah lulus. Karena, selain menambah pengalaman, kegiatan magang juga bisa memperkaya curiculum vitae yang dapat memperbesar peluang untuk mendapatkan pekerjaan.

3. Peluang mendapatkan pekerjaan

Glints

Dengan mengikuti magang, pelajar atau mahasiswa akan memiliki peluang lebih besar untuk mendapatkan pekerjaan. Karena ini, magang adalah sebuah pintu masuk untuk mendapatkan pekerjaan. Banyak yang menganggap bahwa magang adalah batu loncatan. Terutama yang telah menekuni satu bidang pekerjaan khusus.

Melalui magang, kita bisa berlatih untuk bekerja secara profesional. Mengetahui bagaimana atmosfir dan iklim di lingkungan kerja yang sangat jauh dengan lingkungan di sekolah atau di kampus. Dengan ini, kita bisa lebih jelas melihat kenyatan dan bisa mengaktualisasi diri untuk mendapatkan pekerjaan yang cocok dan layak.

4. Mendapatkan uang jajan tambahan

Magang adalah
Cermati

Selain magang adalah kegiatan yang bisa menambah pengalaman, magang juga merupakan pekerjaan yang bisa memberikan uang jajan tambahan. Beberapa perusahaan membuat program paid internship atau magang yang dibayar. Penghasilan yang didapat bukan hanya cukup untuk uang jajan, bahkan bisa menghidupi untuk kebutuhan sehari-hari.

Apalagi jika kita melakukan pekerjaan yang baik selama magang, hal ini bisa memberikan peluang lebih besar lagi untuk mendapatkan posisi sebagai pekerja tetap di perusahaan atau instansi tempat kita magang.

Setelah menyimak penjelasan di atas, kita menjadi sadar bahwan magang adalah sebuah tahapan penting. Merupakan jembatan dari dunia pendidikan yang identik dengan belajar, dengan dunia pekerjaan yang identik dengan menghasilkan pemasukan dan jenjang karir. Semoga penjelasan kali ini bisa menambah wawasan bagi Sedulur, terutama dalam hal karir dan pekerjaan.

Sedulur yang membutuhkan sembako, bisa membeli di Aplikasi Super lho! Sedulur akan mendapatkan harga yang lebih murah dan kemudahan belanja hanya lewat ponsel. Yuk unduh aplikasinya di sini sekarang.