Mungkin menjalankan usaha di daerah sepi terasa kurang menarik dan cukup berisiko. Namun jangan salah, hal itu bukan berarti bahwa daerah yang sepi tidak layak untuk membangun bisnis, lho. Justru, daerah semacam ini cocok dijadikan sebagai lokasi untuk memulai yang usaha baru.
Alasannya yakni karena masih cukup langka bisnis yang dibangun, sehingga peluang bisnis menjanjikan pun terbuka cukup lebar. Nyatanya di era modern seperti saat ini, ada banyak bisnis-bisnis rumahan yang menguntungkan walaupun dijalankan di daerah yang sepi sekalipun.
Namun hal itu juga harus dibarengi dengan strategi dan juga cara pemasaran yang tepat. Dengan begitu, pasti keuntungan pun juga akan didapat. Nah, bagi yang tertarik untuk menjalankan usaha di tempat sepi atau daerah yang sepi, berikut ini beberapa rekomendasi ide bisnis yang potensial.
BACA JUGA: Rincian Modal Buka Usaha Laundry Terlengkap!
1. Toko sembako
Ide usaha di daerah sepi yang pertama adalah toko sembako. Seperti yang telah diketahui, pangan menjadi kebutuhan pokok dasar yang harus selalu dipenuhi oleh setiap manusia. Maka dari itu, bisnis toko sembako memiliki potensi yang baik, entah itu di daerah perkotaan atau bahkan di pedesaan.
Bahkan jika dijalankan di daerah sepi seperti pedesaan, untung yang diperoleh bisa lebih banyak. Hal ini berkaitan dengan kemudahan akses masyarakat desa untuk mendapatkan bahan pangan.
2. Peternakan hewan kurban
Biasanya lingkungan pedesaan masih asri dan banyak ditumbuhi rumput yang subur dan segar. Sehingga sangat cocok dijadikan sebagai pakan hewan ternak. Jadi hanya dengan modal biaya pembuatan kandang dan pembelian hewan, maka Sedulur dapat memulai usaha yang satu ini.
Tidak perlu bingung mencari pakan ternak, karena rumput bisa didapatkan dengan mudah. Terutama ketika waktu kurban datang, dijamin keuntungan yang didapatkan akan melimpah.
3. Usaha mebel
Bagi yang punya keahlian dalam pembuatan perabotan dari kayu, maka membangun bisnis mebel adalah pilihan usaha di daerah sepi yang sangat tepat. Tidak hanya membutuhkan tempat yang luas, jenis usaha ini juga menggunakan peralatan dengan suara yang berisik dalam pengerjaannya.
Itulah kenapa usaha mebel sangat cocok dilakukan di daerah sepi dan jauh dari pemukiman penduduk. Mereka tidak akan terganggu dengan suara yang ditimbulkan dan juga debu yang beterbangan.
4. Budidaya tanaman hias
Budidaya tanaman hias menjadi ide usaha di daerah sepi lainnya yang tidak kalah menjanjikan. Lingkungan pedesaan yang masih dapat dimanfaatkan untuk memulai usaha budidaya berbagai tanaman hias. Tentu Sedulur sudah tahu, jika minat masyarakat akan tanaman hias tidak pernah menurun.
Tak hanya sebagai koleksi saja, tanaman-tanaman tersebut juga seringkali digunakan sebagai interior pelengkap yang akan mempercantik ruangan dalam rumah atau gedung.
5. Budidaya ikan lele
Pilihan usaha di daerah sepi yang berikutnya adalah budidaya ikan lele. Nah, untuk memulai usaha ini, pastikan Sedulur telah menyiapkan kolam yang luas. Semakin luas kolam ikan yang dimiliki, maka akan lebih maksimal karena jumlah lele yang bisa dibudidayakan juga lebih banyak.
Kemudian untuk menjualnya, Sedulur dapat langsung menawarkan ke masyarakat di sekitar atau menjadi supplier untuk rumah makan.
6. Budidaya jamur tiram
Budidaya jamur tiram merupakan jenis usaha di tempat sepi yang menarik untuk dicoba. Walaupun modal yang dibutuhkan tidak terlalu banyak, keuntungan yang dihasilkan ternyata cukup menjanjikan. Nah, dalam pemeliharaannya, kumbung harus selalu dalam lembab dan juga terlindung dari hujan.
Hal ini dilakukan agar dapat menghasilkan jamur tiram kualitas yang baik. Ya, prospek terbaik bisnis budidaya jamur tiram ini adalah bekerja sama dengan cafe atau rumah makan.
7. Produksi tahu dan tempe
Bisa dibilang bahwa produksi tahu dan tempe adalah salah satu jenis usaha dengan prospek yang sangat menjanjikan. Seperti yang diketahui, permintaan pasar akan kedua makanan tersebut tidak pernah surut walau di hari-hari biasa. Baik itu konsumen maupun pedagang selalu membutuhkannya.
Kendati demikian, sebelum mulai menjalankan usaha tersebut Sedulur perlu tahu jika limbah yang dihasilkan mempunyai bau menyengat. Jadi memang cocok dijalankan di daerah yang sepi.
8. Pom bensin mini
Saat ini bahan bakar menjadi sesuatu yang sangat dibutuhkan oleh hampir setiap orang, dimana pun itu. Akan tetapi, terkadang orang-orang di daerah sepi mengalami kesulitan untuk bisa mendapatkannya karena akses yang terbilang jauh.
Maka dari itu, Sedulur dapat membuka bisnis pom bensin mini di daerah sepi yang juga strategis. Selain mendatangkan keuntungan, secara tidak langsung juga akan membantu masyarakat di situ.
9. Laundry
Berbeda dari wilayah perkotaan yang padat, laundry masih cukup sulit ditemukan di desa atau daerah yang sepi. Padahal, kebanyakan dari mereka terlalu sibuk bekerja dan tidak mempunyai asisten rumah tangga. Kondisi tersebut tentu saja bisa dimanfaatkan untuk mendirikan bisnis laundry.
Jika nantinya sudah berkembang, Sedulur juga dapat menyediakan jasa antar jemput laundry atau bahkan menambah karyawan untuk memudahkan jalannya usaha.
10. Usaha katering
Saat ini katering menjadi salah satu jasa yang dibutuhkan oleh banyak orang. Perlu untuk diketahui, bahwa usaha katering tidak harus dibangun di tempat yang ramai, lho. Justru bisnis yang satu ini dapat menjadi ide usaha yang sepi kompetitor, tetapi mampu mendatangkan keuntungan yang besar.
Tidak hanya rasa, hal penting lain yang harus diperhatikan adalah tempat luas untuk menampung aktivitas seperti memasak serta mengemas makanan.
BACA JUGA: 10 Tips dan Cara Memulai Usaha Kerajinan Kayu
11. Les bimbel (bimbingan belajar)
Jika Sedulur mempunyai bakat mengajar atau kepandaian di mata pelajaran tertentu, maka membuka bimbel alias bimbingan belajar dapat menjadi pilihan ide usaha di daerah sepi yang menarik. Namun memang disarankan untuk membuka bimbel mata pelajaran secara spesifik yang lebih dikuasai.
Dengan begitu, Sedulur tidak akan terlalu lelah dan bisa fokus dalam memberikan pelajaran yang dibutuhkan oleh anak-anak di daerah tersebut.
12. Servis komputer
Peluang usaha di daerah sepi lain yang dapat dilirik adalah jasa servis komputer. Walaupun berada di pedesaan yang cukup sepi, perangkat teknologi seperti laptop atau komputer kini tetap digunakan. Pada saat mengalami kerusakan, tidak jarang masyarakat desa harus rela pergi ke kota untuk memperbaikinya.
Jika Sedulur mempunyai keahlian dalam bidang reparasi komputer, pastinya tidak ada salahnya untuk memanfaatkan fenomena tersebut dan mencoba usaha ini, bukan?
13. Kerajinan khas daerah
Dalam usaha yang satu ini, Sedulur dapat membuat dan menjual berbagai kerajinan tangan yang terbuat dari kayu, anyaman bambu, hingga kain rajut khas. Tidak perlu bingung memiliki lokasi usaha, karena di tengah desa yang sepi penduduk saja bisnis ini tetap bisa dijalankan.
Hanya saja, Sedulur perlu tahu cara pemasarannya yang tepat. Pada umumnya, kerajinan-kerajinan memang dibuatnya di pedesaan, kemudian dipasarkan di toko-toko khas di lokasi wisata atau pusat kota.
14. Cafe atau rumah makan unik
Jika Sedulur menemui belum ada cafe atau tempat makan daerah tersebut, maka bisa pertimbangkan untuk membuka usaha kuliner dengan menu-menu yang unik dan juga khas. Untuk saat ini orang-orang banyak yang lebih suka berlibur di daerah-daerah yang sepi dan masih asri, terutama yang tinggal di kota.
Tidak jarang mereka rela mengunjungi tempat yang jauh hanya untuk menghilangkan penat dengan suasana berbeda. Dengan begitu, hal ini mampu menarik minat orang dari luar daerah untuk datang.
Nah, itu dia beberapa ide usaha di daerah sepi yang bisa Sedulur coba. Namun Sedulur juga harus melakukan riset pasar yang baik, untuk memahami kebutuhan serta keinginan dari penduduk setempat. Jangan lupa jalin hubungan baik dengan komunitas lokal untuk membantu kesuksesan usaha mendatang.
Untuk beberapa jenis usaha seperti penjualan sembako, kerajinan, dan budidaya, Sedulur bisa juga memanfaatkan internet untuk melakukan promosi.