Sedulur salah satu pecinta telur puyuh? Apakah pernah mengalami kesulitan saat mengupas telur puyuh? Hampir dari kita mungkin pernah mengalami sulitnya mengupas kulit telur puyuh setelah direbus. Hal tersebut disebabkan karena cara merebus telur puyuh yang kurang tepat.
Agar telur puyuh tidak sulit dikupas, tentu harus tepat melakukan cara merebus telur puyuh. Dalam kesempatan kali ini, kita akan bahas bagaimana cara merebus telur puyuh yang tepat agar tidak sulit saat dikupas. Tanpa berlama-lama, yuk mari langsung kita simak cara dan tipsnya di bawah ini:
BACA JUGA: 7 Cara Agar Nasi Tidak Menempel di Magicom
1. Siapkan panci dan air
Langkah pertama untuk merebus telur puyuh tentu saja dengan menyiapkan air dalam panci. Hindari menggunakan air terlalu banyak karena akan memperlambat proses pendidihan air. Gunakan air secukupnya hingga mampu merendam seluruh telur puyuh yang ingin direbus.
Tentu kebutuhan air akan cukup tergantung dari jumlah telur puyuh yang direbus, ukuran panci yang digunakan juga disesuaikan dengan jumlah telur puyuh yang digunakan.
2. Panaskan air hingga mendidih
Langkah berikutnya adalah memanaskan air. Sambil menunggu airnya mendidih, Sedulur bisa menyiapkan telur puyuh. Ketika air mulai mendidih, berarti air sudah siap untuk merebus telur. Oleh karenanya, Sedulur bisa mengecilkan dulu apinya.
Sedulur wajib memastikan air rebusan mendidih, jangan memasukkan telur ketika air masih dingin, ini akan mempengaruhi waktu merebus dan tekstur dari telur itu sendiri.
3. Siapkan telur puyuh
Sambil menunggu air mendidih, Sedulur bisa menyiapkan telur puyuhnya. Jika Sedulur menyimpan telur di dalam kulkas, pastikan Sedulurmenghangatkannya dulu hingga suhunya sama dengan suhu ruangan. Tujuannya adalah agar telur tidak mudah pecah saat direbus.
Sedulur bisa mengeluarkan terlebih dahulu telur puyuh satu jam atau setengah jam sebelum telur direbus. Hal ini tentu saja untuk memastikan bahwa telur sukses direbus.
4. Masukkan telur
Jika air dan telur puyuh sudah siap, Sedulur bisa mulai memasukan telur ke dalam air yang mendidih. Jika semua telurnya sudah masuk ke dalam panci maka besarkan lagi apinya agar airnya mendidih kembali. Tunggu beberapa saat, sesuai dengan tingkat kematangan yang Sedulur inginkan.
Di bagian akhir akan dijelaskan waktu yang dibutuhkan untuk merebus telur. Selain itu, pastikan juga untuk berhati-hati saat memasukkan telur. Karena air rebusan sudah mendidih, pastikan untuk tidak terkena Sedulur. Karena tentu saja akan sangat membahayakan kulit.
Maka dari itu, Sedulur bisa memasukkan telur dengan pelan-pelan dan berhati-hati. Lebih baik jika Sedulur menggunakan sarung tangan agar lebih aman lagi.
5. Masukkan garam
Sama seperti ketika merebus telur ayam, Sedulur bisa menambahkan sedikit garam untuk merebus telur puyuh. Caranya mudah banget, cukup masukkan satu sendok makan garam ke dalam air yang sudah mendidih. Lalu, rebus telur puyuh selama 10-15 menit.
Lebih baik jika merebus dalam waktu lebih lama lagi, patokkannya yaitu ketika ada bagian dari kulit telur puyuh yang retak dan terbelah. Sama seperti merebus telur ayam biasa. Dengan begitu akan lebih mudah saat dikupas nantinya.
BACA JUGA:
6. Tambahkan sedikit cuka
Tips dan cara merebus telur puyuh selanjutnya yaitu dengan menambahkan cuka. Cuka bisa digunakan sebagai bahan alternatif jika garam di rumah Sedulur habis. Sama seperti garam, cukup masukkan satu sendok makan cuka ke dalam air mendidih.
Mencampurkan cuka ke dalam air mendidih akan mempermudah kamu saat mengupas telur puyuh. Sehingga kamu bisa mengupas telur puyuh dengan lebih cepat dan efisien. Pastikan ada retakan di dalam telur puyuh agar lebih mudah dikupas.
7. Angkat telur dan kupas
Jika Sedulur merasa waktunya sudah cukup, Sedulur bisa mematikan api dan mengeluarkan telur dari air. Tunggu hingga telur dingin, lalu Sedulur isa mulai mengupasnya. Kemudian, telur puyuh sudah siap untuk disantap atau diolah lebih lanjut menjadi berbagai jenis masakan.
Sedulur juga harus tahu patokan waktu untuk merebus telur puyuh. Berikut ini adalah patokkan waktunya yang umum untuk merebus telur puyuh:
- Selama 2 Menit : Jika ingin telurnya hanya setengah matang maka Sedulur bisa merebus telur hanya dalam waktu 2 menit saja.
- Selama 2,5 Menit : Jika Sedulur menginginkan bagian kuning telurnya tidak terlalu cair dan juga lebih bertekstur dan masih lunak maka rebus telur selama 2 menit 30 detik saja.
- Selama 3 Menit : Jika ingin telur bertekstur lebih matang tapi bagian tengahnya masih lunak, maka rebus telur selama 3 menit.
- Selama 4 Menit : Untuk tingkat kematangan yang sempurna, Sedulur hanya perlu waktu 4 menit saja maka telur puyuh sudah benar-benar matang.
Nah itulah beberapa tips dan cara merebus telur puyuh yang tepat agar Sedulur tidak kesulitan saat mengupas telur puyuhnya. Semoga penjelasan di atas membantu Sedulur, terutama tidak lagi membuat Sedulur kesulitan saat mengupas telur puyuh. Selamat mencoba!