Jenis sembako yang wajib ada di bisnis sembako kamu!

Sembako adalah kebutuhan harian yang cepat laku dan dapat dijadikan bisnis dengan prospek menjanjikan. Bisnis sembako merupakan salah satu usaha yang menguntungkan dan dapat dilakukan dari rumah. Dengan membuka usaha sembako, kamu tetap bisa fokus pada keluarga sembari mencari keuntungan. Sejak zaman dahulu, bisnis sembako tetap menjadi favorit. Mengapa demikian?

Bisnis sembako bertahan karena produk yang dijual merupakan kebutuhan pokok atau kebutuhan sehari-hari yang wajib dibeli. Oleh karena itu, setiap harinya pasti ada pengunjung yang membeli kebutuhan sembako.

Sebelum membuka usaha sembako, sebaiknya sedulur ketahui terlebih dahulu jenis sembako terlaris dan paling laku di pasaran supaya toko sembako sedulur mendapatkan keuntungan maksimal. Yuk, simak di sini!

-->

Beras: Jenis Sembako Terlaris di Pasaran

jenis sembako beras

Beras adalah kebutuh sembako yang menjadi bahan pokok utama. Setiap harinya, pasti sedulur konsumsi nasi yang berasal dari beras. Jadi, beras adalah sembako terlaris di pasaran. Sedulur bisa menjual beras ukuran 5kg dan 10kg dengan kualitas yang bagus.

Gula dan Garam

garam dan gula sembako laris

Gula dan garam adalah sembako yang bisa mengubah rasa minuman, makanan, dan masakan. Sebagai bumbu dapur yang dibutuhkan sehari-hari, gula dan garam wajib tersedia di bisnis sembako sedulur. Keduanya wajib ada di dapur.

Minyak Goreng: Jenis Sembako Terlaris

minyak goreng paling laku

Minyak goreng dibutuhkan untuk memasak di dapur. Hampir setiap olahan makanan di Indonesia disajikan dengan cara digoreng, seperti menggoreng telur dan menumis. Sedulur bisa menjual minyak 1/2 L, 1L, dan minyak 2L supaya toko sembako sedulur laris.

Telur: Jenis Sembako Terlaris

telur sembako paling laku

Telur adalah bahan makanan pokok yang masuk ke dalam kategori sembako paling laris. Mengandung banyak vitamin, telur sering dijadikan bahan dasar makanan. Sedulur bisa menjual telur dengan kualitas yang baik dan harga terjangkau di toko sembako sedulur.

Mie Instan

jenis sembako

Selama ini, mie instan sudah menjadi makanan favorit banyak orang. Selain mudah dibuat, mie instan dapat dibawa ke mana saja. Dengan menjual mie varian rasa mie goreng, mie rebus, dan berbagai rasa, sedulur bisa mendapatkan keuntungan maksimal.

Perlengkapan Mandi: Sabun, Shampoo, dan Pasta Gigi

peralatan mandi terlaris

Mandi adalah rutinitas harian yang harus dilaksanakan. Rutinitas harian ini cepat laku dan laris. Supaya tubuh menjadi bersih dan wangi, sedulur dapat menjual sabun mandi, shampoo, dan pasta gigi.

Pembalut dan Pampers

jenis sembako

Pembalut adalah kebutuhan wanita saat datang bulan. Sementara itu, pampers adalah produk bayi yang dibutuhkan supaya ompol tidak tembus. Kedua hal ini adalah kebutuhan yang akan terus dicari oleh para pembeli. Oleh karena itu, dua barang ini wajib ada di toko sembako sedulur.

Daftar sembako terlaris di atas semoga bisa jadi referensi sedulur saat ingin membuka bisnis sembako. Jangan lupa kunjungi Aplikasi Super dengan klik di sini untuk mendapatkan barang sembako dengan harga murah dan cara yang mudah.