suwar suwir jember

Kota Jember dikenal sebagai Kota Tape. Kabupaten yang berada di Jawa Timur ini memang cukup terkenal dengan kuliner cemilannya yang begitu lezat dan nikmat. Salah satu yang paling ikonik adalah suwar suwir Jember.

Suwar suwir Jember merupakan kudapan yang terbuat dari bahan tape singkong yang dicampur dengan gula, susu dan cokelat. Perpaduan bahan-bahan tersebut menciptakan rasa manis legit pada suwar suwir. Bagi Sedulur yang ingin mengenal lebih dalam kuliner Kota Tape Jember ini. Yuk, langsung simak ulasan lengkapnya berikut ini ya!

BACA JUGA: 13 Wisata Kuliner Jember yang Lezatnya Menggoyang Lidah

Mengenal Suwar Suwir Jember

suwar suwir jember
Unsplash/Massimo Adami

Bagi wisatawan yang pernah datang ke Jember, pasti tidak akan pernah lupa dengan kelezatan suwar suwir. Terbuat dari olahan singkong, suwar suwir Jember menjadi kudapan ringan yang begitu lezat dimakan kapanpun. Bahkan, cemilan ini juga semakin populer setelah menjadi oleh-oleh khas Jember.

Suwar suwir sendiri merupakan kudapan dengan rasa yang manis, dan bentuknya hampir sama atau mirip seperti suwar suwir, hanya saja teksturnya sedikit lebih padat. Walau teksturnya keras, camilan yang satu ini akan terasa cair di dalam mulut begitu digigit.

Hal itulah yang membuat banyak orang selalu ketagihan untuk terus menikmatinya. Dengan begitu, suwar-suwir sangat cocok dijadikan sebagai camilan dan disajikan bersama dengan secangkir teh, kopi, jahe maupun minuman berbagai hangat yang lain.

Suwar suwir konon kabarnya merupakan salah satu cemilan paling tua di Jawa Timur. Hidangan ini diyakini sudah ada sejak zaman kolonial Belanda atau sekitar 100 tahun lalu. Jadi tidak heran jika suwar-suwir selain dijadikan makanan khas Jember, juga menjadi ikon kota tersebut.

Perbedaan dengan Dodol

Orang yang baru pertama kali mencoba suwar-suwir Jember pasti akan mengira makanan ini mirip dengan dodol. Padahal jika diamati lebih dalam, suwar suwir dan dodol memiliki banyak perbedaan.

Kudapan ini memiliki tekstur yang sedikit lebih keras dari dodol. Namun, teksturnya akan langsung melembut setelah digigit dan masuk dalam mulut. Suwar suwir juga didominasi rasa manis legit hasil dari campuran bahan seperti tapi singkong, gula, susu dan cokelat.

Melihat dari bentuk cemilan juga berbeda. Jika dodol memiliki bentuk seperti tabung memanjang, maka suwar suwir Jember memiliki bentuk kotak persegi. Teksturnya juga lebih kaku dibanding dodol yang lentur.

Walaupun suwar suwir termasuk ke dalam cemilan tradisional, tapi ada banyak inovasi yang sudah dilakukan oleh pengrajin suwar suwir lho. Beberapa diantaranya adalah menciptakan rasa baru seperti strawberry, sirsak, pandan, dan vanili.

Variasi warna suwar suwir juga sudah sangat beragam dan tidak berwarna cokelat saja. Kini ada suwar suwir yang berwarna hijau, putih, dan merah. Tentunya warna yang begitu cantik ini membuat banyak wisatawan semakin tertarik mencicipinya.

Menjadi Oleh-oleh Khas Jember

Melansir dari laman Kompas.com, awal mulanya kudapan yang satu ini hanya tersedia dalam dua rasa saja, yakni vanili dan cokelat. Namun tidak dengan saat ini, dimana suwar suwir telah diproduksi dengan berbagai varian rasa yang menarik untuk dicoba.

Di antaranya seperti rasa kopi, pandan, durian, melon, sirsak, nangka, dan juga stroberi. Suwar suwir sendiri dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, yakni berkisar antara Rp15 ribu sampai Rp20 ribu per kilogramnya.

Nah, bagi para wisatawan yang datang berkunjung ke Kabupaten Jember dan sekitarnya, tentu saja bisa dengan mudah menemukan suwar suwir di toko oleh-oleh yang ada.

BACA JUGA: Pecel Gudeg Khas Jember, Sajian Legendaris yang Wajib Dicoba

Tips Membeli Oleh-oleh Suwar Suwir Jember

suwar suwir jember
Unsplash/Tamas Pap

Saat membeli suwar suwir Jember sebagai oleh-oleh, ada beberapa tips yang bisa dipertimbangkan agar mendapatkan suwar suwir yang berkualitas dan sesuai dengan keinginan. Langsung saja, berikut ini beberapa tips yang mungkin akan sangat berguna.

  • Terpercaya: Cari toko atau produsen suwar suwir yang memiliki reputasi baik dan terpercaya. Ini dapat membantu memastikan Sedulur untuk bisa mendapatkan suwar suwir Jember yang asli dan juga berkualitas.
  • Pastikan kemasan suwar suwir terlihat rapi dan tersegel dengan baik untuk menjaga kebersihan dan kesegaran produk.
  • Periksa label kemasan untuk memastikan suwar suwir tersebut berasal dari Jember dan diproduksi secara resmi oleh produsen yang terdaftar.
  • Pilih suwar suwir yang masih segar dengan tekstur yang lembut dan kenyal. Hindari membeli suwar suwir yang terlalu lama atau terlihat sudah mengering.
  • Suwar suwir Jember tersedia dalam berbagai varian rasa seperti cokelat, pandan, durian, dan lainnya. Pilihlah varian rasa sesuai dengan selera.
  • Jika Sedulur memiliki alergi makanan atau intoleransi terhadap beberapa bahan tertentu, pastikan untuk memeriksa daftar bahan yang tertera di kemasan suwar suwir sebelum membelinya.
  • Jika memungkinkan, mintalah untuk mencicipi sampel suwar suwir sebelum membeli untuk memastikan rasa dan teksturnya sesuai dengan selera.
  • Bandingkan harga suwar suwir dari beberapa toko atau produsen untuk mendapatkan harga terbaik. Namun, pastikan untuk tidak mengorbankan kualitas hanya demi harga yang lebih murah.
  • Pastikan suwar suwir dikemas dengan baik dan aman untuk dibawa sebagai oleh-oleh. Hindari memilih kemasan yang terlalu besar atau berat untuk memudahkan transportasi.
  • Jika Sedulur memesan suwar suwir sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang dari Jember, pastikan untuk memesannya beberapa hari sebelum keberangkatan untuk memastikan ketersediaan stok dan pengiriman yang tepat waktu.

Dengan memperhatikan tips-tips di atas, maka Sedulur dapat membeli suwar suwir Jember yang berkualitas sebagai oleh-oleh yang istimewa dan lezat untuk dibagikan kepada keluarga dan teman.

BACA JUGA: 10 Rekomendasi Cafe di Jember, Cozy dan View yang Indah

Cara Buat Suwar Suwir

suwar suwir jember
Indonesia Kaya/Elsa Dwi Lestari

Kalau Sedulur tertarik untuk mencoba membuat suwar suwir sendiri di rumah, tenang, karena itu bisa dilakukan. Apalagi bahan suwar suwir termasuk sederhana dan mudah didapatkan. Agar tidak bingung, simak rincian resepnya berikut ini ya.

Bahan:

  • 50 gram tepung beras
  • 500 gram tepung ketan
  • 100 gram tape
  • 300 gram gula pasir
  • 250 gram gula merah
  • 250 ml santan ketan
  • 750 ml susu cair
  • ½ sendok makan garam

Cara membuat:

  • Campurkan tepung beras, tepung ketan, tape, dan garam. Lalu sisihkan.
  • Masak gula pasir, gula merah, serta susu cair. Kemudian saring.
  • Setelah disaring, campurkan dengan semua bahan yang digunakan pada langkah pertama.
  • Aduk adonan hingga tercampur rata dan teksturnya seperti bubur.
  • Tuangkan santan sedikit demi sedikit.
  • Aduk hingga teksturnya kental dan mengeluarkan minyak. Lalu angkat.
  • Masukkan adonan tersebut ke dalam loyang. Biarkan hingga dingin dan mengeras.
  • Potong-potong membentuk balok dengan ukuran 3 atau 4 cm.
  • Suwar suwir Jember siap disajikan.

Tips Membuat Suwar Suwir

Berikut adalah beberapa tips untuk membuat suwar suwir yang lezat dan berkualitas.

  • Gunakan bahan-bahan berkualitas tinggi untuk hasil suwar suwir yang terbaik.
  • Perhatikan proporsi bahan yang digunakan. Ketelitian dalam mengukur bahan akan mempengaruhi tekstur dan rasa suwar suwir.
  • Pilih tepung ketan yang tepat untuk membuat suwar suwir.
  • Ketika mengaduk suwar suwir, pastikan Sedulur melakukan dengan perlahan namun konsisten.
  • Proses memasak suwar suwir membutuhkan kesabaran. Gunakan api rendah hingga sedang untuk mencegah adonan terlalu cepat gosong.
  • Tambahkan bahan tambahan seperti vanili atau pandan untuk memberikan aroma yang lezat pada suwar suwir.
  • Setelah adonan suwar suwir matang, biarkan sedikit mendingin sebelum memotongnya.
  • Simpan suwar suwir dalam wadah kedap udara atau bungkus dengan plastik cling film untuk menjaga kelembaban dan kesegarannya.
  • Jangan ragu untuk bereksperimen dengan varian rasa suwar suwir. Sedulur dapat menambahkan coklat, kacang, atau bahkan buah-buahan sesuai selera.

Sedulur juga tidak perlu khawatir karena bahan-bahan resep cemilan tradisional ini bisa ditemukan dengan mudah di toko kelontong dan di SuperApp. Jadi dijamin tidak akan kerepotan saat membuatnya.

SuperApp sendiri adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Kalau kamu tertarik menggunakan SuperApp, bisa cari tahu lebih banyak informasinya lewat media sosial Instagram SuperApp. Selamat mencoba ya!

Demikian tadi informasi tentang suwar suwir khas Jember. Kudapan tradisional dari Kota Tape ini memang tidak boleh dilewatkan apabila Sedulur sedang berkunjung ke Jember. Tak hanya bisa disantap langsung, suwar suwir juga cocok dijadikan sebagai oleh-oleh untuk orang tersayang di rumah.