Ini Cara Beli Voucher Google Play Pakai Pulsa, Mudah Banget!

Berkembangnya teknologi, membuat transaksi digital juga semakin populer. Salah satu bentuk transaksi digital yang cukup sering digunakan sekarang ini adalah Google Play. Umumnya cara beli voucher Google Play pakai pulsa menjadi opsi yang paling diminati karena simple dan cepat.

Voucher Google Play sendiri menjadi salah satu ‘mata uang digital’ yang digunakan untuk membeli produk atau fitur-fitur dalam aplikasi. Mulai dari aplikasi desain, foto, hingga game yang ada di Play Store.

Nah, jika Sedulur penasaran bagaimana cara beli voucher Google Play pakai pulsa. Mari simak beberapa tips dan triknya berikut ini!

BACA JUGA: 12 Game Star Wars Terbaik yang Harus Kamu Coba Mainkan

Keuntungan Transaksi dengan Google Play

Android Authority

Voucher Google Play biasanya sudah terhubung secara otomatis dengan akun Google Wallet. Jadi, pada dasarnya, produk ini dapat dipakai untuk mengakses semua layanan baik yang ada pada Google Play atau sebagai dompet online untuk produk Google lainnya.

Seperti halnya voucher pulsa, Google Play voucher berbentuk gift card dengan rangkaian kode angka unik yang dapat dimasukkan ke dalam akun Play Store dan dapat menambah saldo di dalamnya. Sistem semacam ini termasuk praktis, mengingat terkadang saat sedang bermain game kita membutuhkan items yang harus dibeli.

Ada beberapa keuntungan lain yang bisa kamu dapatkan apabila memanfaatkan voucher Google Play, di antaranya:

  • Banyak promo spesial

Ketika mengisi voucher dengan nominal tertentu, Play Store biasanya akan memberikan berbagai penawaran menarik dan promosi sehingga kamu bisa membeli produk tertentu dengan harga lebih murah.

  • Layanan premium

Mengisi saldo pada voucher juga dapat memberi kita akses ke beberapa layanan premium tanpa harus melakukan transaksi tunai. Cukup dengan memasukkan kode unik pada kartu, kamu sudah bisa membeli semua produk pada game favorit atau menikmati film kesayangan.

  • Transaksi lebih aman

Tanpa buang waktu dan tenaga, kamu bisa langsung memanfaatkan saldo pada voucher kapan pun dibutuhkan. Namun sebelumnya, pastikan dulu bahwa saldo sudah terisi dan nominalnya cukup untuk membeli items yang dibutuhkan.

BACA JUGA: 12 Rekomendasi Game Seru di Android, Bisa Hilangkan Stress!

Cara Beli Voucher Google Play

beli voucher google play pakai pulsa
Nandbox

Agar Sedulur tidak bingung, berikut ini beberapa cara beli voucher Google Play pakai pulsa yang mudah dan cepa.

1. Pembelian dengan Pulsa

Saldo Google Play dapat dibeli dengan pulsa, baik dengan operator Telkomsel, XL, Indosat, dan sebagainya. Pulsa yang dipakai untuk membeli saldo Google Play tersebut nanti akan menjadi Google Play Gift Card.Menambahkan metode pembayaran melalui aplikasi Google Play.

Dilihat dari laman resmi Google, berikut ini langkah yang bisa dilakukan untuk melakukan pembelian voucher dengan pulsa.

  • Buka aplikasi Google Play.
  • Klik foto profil di ujung kanan atas.
  • Klik Pembayaran & Langganan.
  • Klik Metode Pembayaran.
  • Pilih Jenis Metode Pembayaran yang di inginkan.
  • Di sini Sedulur bisa memilih penggunaan pulsa sesuai dengan provider yang digunakan. 

2. Pembelian khusus untuk Telkomsel

Ada beberapa langkah yang perlu dilakukan ketika ingin membeli saldo Google Play dengan pulsa, khususnya Telkomsel. Berikut  dengan pulsa Telkomsel.

  • Matikan terlebih dahulu WiFi yang tersambung di HP dan nyalakan paket data Telkomsel. Sebelumnya, pastikan pulsa telah mencukupi.
  • Selanjutnya, buka aplikasi Google Play Store di Android.
  • Klik ikon ‘Profil’ lalu pilih menu ‘Pembayaran & langganan’.
  • Selanjutnya, pilih menu ‘Metode Pembayaran’.
  • Scroll ke bawah dan pilih menu ‘Beli Saldo Google Play’.
  • Pilih nominal yang diinginkan.
  • Jika sudah, pilih metode pembayaran ‘Gunakan penagihan Telkomsel’.

Selain cara di atas, membeli saldo Google Play dengan pulsa Telkomsel juga bisa dilakukan melalui fitur telepon pada ponsel. Berikut langkah-langkahnya:

  • Masuk ke fitur telepon pada ponsel, kemudian ketik kode dial *900*80#
  • Jika sudah, nantinya akan ada beberapa menu Telkomsel yang keluar, dan pilih nomor 7 atau menu pembelian voucher.
  • Di halaman selanjutnya, pengguna bisa pilih kode voucher Google Play untuk melakukan pembelian.
  • Baru setelahnya, pengguna tinggal pilih nominal saldo yang ingin di-top up.
  • Kemudian kirim dan tunggu balasan.
  • Pengguna nantinya akan diperlihatkan detail dari pembelian tersebut lengkap dengan biaya administrasinya.
  • Jika setuju, tinggal pilih ‘OK’.

3. Transfer via Mobile Banking

Bagi yang memiliki aplikasi internet atau mobile banking, top up voucher Google Play juga bisa dilakukan secara mudah. Setelah masuk ke aplikasi dan memasukkan kode password, kamu tinggal cari layanan top up saldo Google Play. Setelah itu, masukkan nominal dan kode unik voucher agar saldo terisi secara otomatis.

Untuk cara ini, pastikan uang di tabungan kamu tersedia karena pembelian dilakukan dengan cara memotong saldo rekening secara otomatis. Jadi, apabila nominal yang dibutuhkan untuk mengisi voucher Google Play tidak tersedia atau sesuai dengan tabungan, pengisian pun tidak bisa dilakukan.

4. Transfer via Virtual Account

Untuk bisa melakukan transfer virtual account, kamu harus memiliki aplikasi dompet online.  Biasanya pada aplikasi tersebut terdapat pilihan top up voucher Google Play dengan beberapa pilihan nominal.

Beberapa aplikasi ada yang membebankan biaya administrasi, beberapa ada yang tidak. Cara ini cukup efisien mengingat kita tidak perlu repot keluar rumah untuk mengisi saldo.

Semua yang dibutuhkan sudah terpasang di smartphone. Jadi, tanpa harus berhenti bermain, kamu bisa langsung membeli item yang dibutuhkan dengan mudah.

Demikian tadi deretan tips dan cara beli voucher Google Play pakai pulsa. Tak hanya itu, Sedulur juga bisa menggunakan beberapa cara lain untuk membeli voucher tersebut.