8 Tempat Bersejarah di Surabaya untuk Wisata Edukasi

Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan untuk menyambut ulang tahun Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Satu di antaranya adalah mengunjungi tempat-tempat bersejarah yang ada di Surabaya, Jawa Timur. Bukan tanpa alasan, daerah berjuluk Kota Pahlawan ini memiliki sejumlah tempat bersejarah yang tak hanya menarik sebagai tempat wisata, tetapi sekaligus bisa menjadi tujuan rekreasi edukatif.

Sebagai panduan, berikut sudah dirangkum informasi seputar tempat-tempat bersejarah yang ada di Surabaya.

BACA JUGA: 10 Hotel yang Ada Kolam Renang dan Murah di Surabaya

Mengenal Tempat Bersejarah di Surabaya

Surabaya telah lama dikenal sebagai salah satu destinasi wisata populer di Indonesia. Ibukota Provinsi Jawa Timur ini memiliki sejumlah daya tarik yang selalu berhasil membuat orang berkunjung atau kembali ke sana, mulai dari wisata modern khas kota besar, budaya, kuliner, hingga edukasi.

Terkait soal wisata edukasi, Surabaya juga cocok dijadikan pilihan destinasi bagi penggemar wisata sejarah. Pasalnya, kota ini memiliki banyak bangunan bersejarah yang menarik untuk dikunjungi. Sedulur pun bisa mengenal sejarah Kota Surabaya maupun Indonesia melalui tempat-tempat bersejarah itu.

Nah, berikut ini sudah dirangkum informasi seputar tempat-tempat bersejarah yang ada di Surabaya yang dikutip dari berbagai sumber. Tempat-tempat bersejarah ini bisa menjadi pilihan destinasi wisata edukasi sekaligus untuk mengisi waktu menyambut peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

1. Tugu Pahlawan

tempat bersejarah di surabaya
Unsplash/Muhammad Abdur

Tugu Pahlawan merupakan salah satu tempat bersejarah di Surabaya yang banyak dikunjungi, baik oleh warga setempat maupun wisatawan dari luar daerah. Monumen ini dibangun untuk mengenang perjuangan pahlawan Indonesia dalam pertempuran 10 November 1945 di Surabaya.

Tugu Pahlawan sendiri memiliki bentuk menyerupai paku terbalik dan memiliki tinggi 40,50 meter.

  • Alamat lokasi: Jalan Pahlawan, Kelurahan Alun-Alun Contong, Kecamatan Bubutan, Surabaya atau tepatnya dekat dengan Kantor Gubernur Jawa Timur

2. Gedung Bank Mandiri

Gedung Bank Mandiri yang berada di Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya juga memiliki nilai sejarah yang tak kalah menarik untuk ditilik. Mengutip dari laman Vokasi UNAIR, Gedung Bank Mandiri atau juga dikenal sebagai Gedung Cerutu dibangun pada tahun 1916 dan semula bernama Java Sugar Syndicate.

Tempat ini pernah dipakai sebagai kantor sindikat gula, kantor Said Oemar Bagil, dan kantor Bank Bumi Daya pasca kemerdekaan. Adapun bangunan bergaya Indische Empire Style ini juga telah terdaftar sebagai bangunan cagar budaya.

  • Alamat lokasi: Jalan Rajawali No 7, Krembangan, Surabaya

3. Gedung Internatio

Internationale Crediten Handelvereeniging atau lebih akrab dikenal masyarakat sebagai Gedung Internatio dibangun pada 1850. Gedung ini disebut menjadi saksi bisu pertempuran 10 November 1945 yang juga berhubungan dengan sejarah julukan Kota Pahlawan bagi Surabaya.

Menilik sejarahnya, Gedung Internatio menjadi jujugan tentara sekutu setelah tiba di Pelabuhan Tanjung Perak pada Oktober 1945. Kedatangan tentara sekutu yang langsung membebaskan tawanan Belanda dan menguasai gedung-gedung di Surabaya kemudian memicu perselisihan hingga gencatan senjata antara Inggris dan Indonesia selama tiga hari, yaitu pada 28 hingga 30 Oktober 1945.

Gencatan senjata yang tak kunjung berakhir ini kemudian mendorong dilakukannya perundingan antara Indonesia dan Inggris yang akhirnya memancing terjadinya pertempuran 10 November 1945.

  • Alamat lokasi: Jalan Jayengrono, Surabaya atau dekat dengan Jembatan Merah Plaza

4. Museum Pendidikan Surabaya

museum pendidikan surabaya
Bappedalitbang Surabaya/Museum Pendidikan Surabaya

Museum Pendidikan Surabaya terbilang sebagai obyek wisata baru di Surabaya. Museum yang diresmikan pada 25 November 2019 ini menyimpan koleksi sekitar 860 benda yang berkaitan dengan sejarah pendidikan di Indonesia.

Bukti-bukti materil pendidikan mulai dari masa pra-aksara, masa klasik, masa kolonial, hingga masa kemerdekaan tersimpan di tempat ini. Benda-benda ini ditata dengan alur konsep penceritaan periodisasi masa dinamika pendidikan di Indonesia.

Selain melihat koleksi benda-benda tersebut, Sedulur juga bisa menilik ruangan khusus yang menggambarkan suasana ruang kelas pada zaman dahulu. Adapun Museum Pendidikan Surabaya berlokasi di bekas Gedung Sekolah Taman Siswa.

  • Alamat lokasi: Jalan Genteng Kali No 10, Surabaya, Jawa Timur

5. Penjara Kalisosok

Rekomendasi destinasi wisata sejarah di Surabaya yang terakhir adalah Penjara Kalisosok. Bangunan penjara tersebut dibangun pada 1808 oleh Belanda dan mulai digunakan sebagai penjara pada 1850.

Menurut sejarah, mulanya terdapat dua penjara di Surabaya, yaitu Binnenboei dan Buitenboei. Pada 1845, bangunan Buitenboei dibongkar dan diganti menjadi bangunan lain. Sementara itu, Binnenboei diperbesar dan menjadi Penjara Kalisosok.

  • Alamat lokasi: sebelah utara Jalan Rajawali dan Kembang Jepun

6. Jembatan Merah

Tempat bersejarah di Surabaya yang selanjutnya adalah Jembatan Merah. Jembatan yang membentang di atas Kali Mas ini awalnya dikenal sebagai Roode Brug yang dalam bahasa Belanda memiliki makna Jembatan Merah.

Sementara itu menilik sejarahnya, Jembatan Merah dibangun pada era Gubernur Jenderal Daendels dan diresmikan pada 11 November 1743. Pembangunan jembatan ini dilakukan atas kesepakatan antara Pakubuwono II dari Mataram dan VOC. Adapun saat itu Jembatan Merah memiliki fungsi sebagai penghubung wilayah timur, yaitu kawasan Pecinan dan Arab dengan wilayah barat yang merupakan pusat kegiatan orang Eropa.

Tak hanya menyimpan kisah sejarah perdagangan di Surabaya, tempat ini ternyata juga menjadi saksi pertempuran 10 November 1945. Dikatakan bahwa Jembatan Merah menjadi salah satu titik perlawanan rakyat terhadap pasukan sekutu.

  • Alamat lokasi: Kecamatan Pabean Cantikan, Surabaya dan menghubungkan Jalan Rajawali dengan Jalan Kembang Jepun

7. Museum HOS Tjokroaminoto

Museum HOS Tjokroaminoto adalah tempat bersejarah di Surabaya yang dulunya merupakan kediaman tokoh pahlawan HOS Tjokroaminoto. Menurut sejarah, bangunan tersebut dahulunya juga menjadi tempat di mana tokoh-tokoh pergerakan bertemu.

Adapun Museum HOS Tjokroaminoto diresmikan pada 27 November 2017 dan menyimpan 143 koleksi yang berkaitan dengan sosok sang pahlawan maupun kediamannya.

  • Alamat lokasi: Jalan Peneleh Gang VII No 29-31, Peneleh, Genteng, Surabaya 

8. Monumen Kapal Selam

tempat bersejarah di surabaya
Unsplash/Vizag Explore

Monumen Kapal Selam atau juga populer disebut Monkasel adalah sebuah monumen yang dibangun dengan kapal selam asli. Tepatnya, bangunan ini dibuat dari kapal selam KRI Pasopati 410 dari satuan Kapal Selam Armada RI Kawasan Timur (Satselamartim). Pembangunan monumen ini dimulai pada 1 Juli 1995 dan kemudian diresmikan pada 27 Juni 1998.

Sementara itu menilik sejarahnya, pembangunan monumen ini bertujuan untuk mengenang perjuangan Operasi Trikora. Sebagai informasi, Operasi Trikora adalah operasi militer terbesar dalam sejarah Republik Indonesia yang bertujuan untuk merebut Irian Barat dari kekuasaan Belanda.

  • Alamat lokasi: Jalan Pemuda No 39, Kota Surabaya, Jawa Timur

BACA JUGA: 20+ Tempat Makan Seafood Surabaya Paling Enak dan Worth It

Rekomendasi Tempat Menginap Surabaya

rekomendasi hotel di surabaya
Unsplash/Frames for Your Heart

Berikut ini sudah dirangkum beberapa rekomendasi tempat menginap atau hotel dengan harga terjangkau di Surabaya.

1. Livinn Hostel Surabaya

  • Alamat lokasi: Gubeng Pojok Nomor 5, Surabaya
  • Harga: mulai dari Rp87 ribu

2. My Studio Hotel

  • Alamat lokasi: Jalan Sumatera Nomor 20C, Surabaya
  • Harga: mulai dari Rp91 ribu

3. Tab Capsule Hotel Kayoon

  • Alamat lokasi: Jalan Kayon Nomor 11 Blok D, Embong Kaliasin, Genteng, Surabaya
  • Harga: mulai dari Rp114 ribu

Itu dia rangkuman informasi seputar tempat bersejarah di Surabaya. Tempat-tempat tersebut bisa menjadi destinasi wisata saat masa liburan ataupun untuk menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

Oia, biar suasana jalan-jalan serta menikmati wisata bersejarah di Surabaya makin krezi , Sedulur bisa menjadikan YumiKrez sebagai perbekalan lho. Cemilan berbentuk net yang Yumi Rasanya Krezi Isinya ini cocok banget jadi teman berwisata bersama keluarga, apalagi dengan isi yang banyak nggak habis-habis.

YumiKrez

Sedulur bisa menemukan Yumikrez dengan mudah karena tersedia di toko kelontong dan juga di SuperApp lho. SuperApp adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Untuk informasi lebih banyak, Sedulur bisa mengikuti Instagram SuperApp.