Sedulur tentu tidak asing dengan ijab kabul atau juga umum disebut sebagai akad nikah. Sederhananya, ijab kabul merupakan syarat sah dalam pernikahan menurut ajaran Islam di mana wali mempelai wanita mengucapkan bacaan ijab yang kemudian dibalas dengan pengucapan bacaan kabul oleh mempelai pria. Adapun bacaan kabul ini kerap disebut bacaan qobiltu nikahaha.
Nah, apakah Sedulur sudah tahu bagaimana bacaan ijab dan kabul atau qobiltu nikahaha? Jika belum, yuk, simak informasi selengkapnya yang telah Super rangkum berikut ini.
BACA JUGA: Dokumen Lengkap Syarat Nikah di KUA & Cara Daftarnya
Apa itu ijab kabul
Sebelum menyimak bacaan ijab dan kabul, ada baiknya Sedulur memahami lebih dalam tentang apa yang dimaksud dengan ijab kabul terlebih dahulu. Seperti yang telah dipaparkan pada bagian pembuka, ijab kabul adalah syarat sah dalam pernikahan menurut ajaran agama Islam.
Istilah ijab kabul sendiri dibentuk dari dua kata, yaitu ijab dan kabul. Ijab merupakan bacaan yang diucapkan oleh wali mempelai wanita. Bacaan ijab ini mengandung makna untuk menikahkan mempelai wanita kepada mempelai pria. Adapun yang ditunjuk sebagai wali biasanya adalah ayah mempelai wanita atau dapat pula orang lain sesuai dengan aturan syariat Islam.
Sementara itu, kabul adalah bacaan yang diucapkan oleh mempelai pria sebagai jawaban atas kalimat ijab yang sebelumnya sudah diucapkan oleh wali mempelai wanita. Bacaan kabul ini mengandung makna bahwa mempelai pria menerima pernikahan tersebut. Bacaan kabul juga umum dikenal sebagai bacaan qobiltu nikahaha.
BACA JUGA: Hikmah Pernikahan dalam Islam yang Wajib Diketahui
Bacaan ijab dan qobiltu nikahaha dalam bahasa Arab
Secara umum, tidak ada ketentuan khusus mengenai bacaan ijab kabul sehingga terdapat beberapa versi mengenai substansi maupun susunan kalimat ijab dan kabul. Selain itu juga tidak ada aturan terkait bahasa yang digunakan. Di Indonesia sendiri, kebanyakan orang menggunakan bahasa Indonesia dalam proses ijab kabul meski ada pula yang memilih menggunakan bahasa Arab.
Berikut adalah contoh bacaan ijab dan kabul dalam bahasa Arab yang disertai dengan tulisan latin dan artinya.
- Bacaan ijab
أنكحتك وزوجتك مخطوبتك بنتي (nama pengantin wanita binti nama orang tua wanita) على المهر … حالا
Latin:
Ankahtuka wazawwajtuka makhtubataka binti (nama pengantin wanita binti nama orang tua wanita) bi alal mahri … haalan.
Artinya:
Aku nikahkan engkau, dan aku kawinkan engkau dengan pinanganmu, puteriku (nama pengantin wanita binti nama orang tua wanita) dengan mahar … dibayar tunai.
- Bacaan qobiltu nikahaha
قَبِلْتُ نِكَاحَهَا وَتَزْوِيْجَهَا عَلَى الْمَهْرِ الْمَذْكُوْرِ وَرَضِيْتُ بِهِ وَاللهُ وَلِيُّ التَّوْفِيْقِ
Latin:
Qobiltu nikahaha wa tazwijaha (nama pengantin wanita binti nama orang tua wanita) alal mahril madzkur wa radhiitu bihi, wallahu waliyut taufiq.
Artinya:
Saya terima nikah dan kawinnya (nama pengantin wanita binti nama orang tua atau wali wanita) dengan mahar yang telah disebutkan, dan aku rela dengan hal itu. Dan semoga Allah selalu memberikan anugerah.
Dalam versi lain, bacaan qobiltu nikahaha juga bisa dilafalkan sebagai berikut.
قبلت نكاحها وتزويجها لنفسي بالمهر المذكور حالا
Latin:
Qobiltu nikakhaha wa tazwiijaha linafsii bilmahril madzkuuri haalan.
Artinya:
Saya terima pernikahan dan perkawinan ini untuk saya, dengan mahar yang telah disebutkan secara kontan
BACA JUGA: Rukun Nikah & Syarat Sah Nikah dalam Islam, Wajib Tahu!
Bacaan ijab dan qobiltu nikahaha dalam berbagai bahasa
Jika sebelumnya sudah dipaparkan contoh bacaan ijab dan kabul dalam bahasa Arab, berikut adalah contoh bacaan ijab dan kabul dalam berbagai bahasa yang dapat Sedulur simak.
- Bahasa Indonesia
Bacaan ijab:
Saya nikahkan dan saya kawinkan engkau saudara/ananda (nama pengantin laki-laki) bin (nama ayah pengantin laki-laki) dengan anak saya yang bernama (nama pengantin wanita) dengan mas kawin berupa (mahar/mas kawin), tunai.
Bacaan kabul:
Saya terima nikahnya dan kawinnya (nama pengantin wanita) binti (nama ayah pengantin wanita) dengan mas kawinnya yang tersebut, tunai.
- Bahasa Inggris
Bacaan ijab:
Mr. (nama pengantin pria) son of (nama ayah pengantin pria) I marry off my daughter, (nama pengantin wanita) to you with the mahr agreed upon.
Bacaan kabul:
I accept marrying your daughter, (nama pengantin wanita) with the mahr agreed upon.
- Bahasa Jawa
Bacaan ijab:
Anak Mas (nama pengantin pria) Kanthi ngucap bismillahirrahmanirrahim, aku nikahake lan tak jodohake anakku (nama pengantin wanita) pikantuk sliramu, kanthi mas kawin (mas kawin) ingkang kudu dibayar lunas.
Bacaan kabul:
Kulo tampi nikahipun (nama pengantin wanita) putro panjenengan, kagem kulo piyambak, kanti mas kawin ingkang sampun kasebat, kulo bayar lunas.
- Bahasa Sunda
Bacaan ijab:
(Nama pengantin laki-laki), Bapa nikahkeun hidep ka (nama Pengantin wanita), putra teges bapa, kalayan nganggo mas kawin ku (mahar/mas kawin), dibayar kontan.
Bacaan kabul:
Tarima abdi nikah ka (nama pengantin wanita), putra teges Bapa, kalayan nganggo maskawin ku (mahar/mas kawin), dibayar kontan.
Demikian tadi rangkuman tentang bacaan ijab dan kabul atau qobiltu nikahaha. Sesuai namanya, bacaan ini diucapkan dalam prosesi ijab kabul dalam pernikahan menurut ajaran Islam. Nah, semoga informasi ini dapat memberikan manfaat untuk Sedulur, ya!
Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.
Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.